Anda di halaman 1dari 2

REFLEKSI TINDAKAN

(PERAWATAN LUKA SEDERHANA)

A. Tindakan yang dilakukan : Perawatan Luka (Ganti Perban)


 Nama Klien : Tn. A.K
 Diagnosa Medis : Ulkus diabetic pedis dextra + DM
 Tgl. Dilakukan : 14 Agustus 2019
B. Diagnosa Keperawatan : Resiko Infeksi, intoleransi aktivitas, nyeri
C. Definisi Tindakan : Mengganti balutan/ perban adalah suatu tindakan
keperawatan untuk mengganti balutan dalam keperawatan luka untuk mencegah
infeksi silang dengan cara menjaga agar luka tetap dalam keadaan bersih. Hal ini
sangat penting dilakukan karna tanpa mengganti balutan/perban banyak komplikasi
yang akan terjadi seperti luka menjadi infeksi dan tidak sembuh.
D. Tujuan Tindakan :
1. Untuk menurunkan nyeri
2. Meningkatkan proses penyembuhan luka
3. Mencegah masuknya bakteri dan perlukaan lainnya
E. Prinsip dan rasional tindakan :

No Tindakan keperawatan RasionalTindakan


1 Cuci tangan Mengurangi resiko penularan mikroorganisme
ke pasien (infeksi sekunder)
2 Salam terapeutik ke keluarga Agar keluarga mengetahui tujuan tindakan dan
dan pasien pasien tidak kaget saat melakukan perawatan
luka
3 Mengatur posisi klien sesuai Agar pasien lebih nyaman saat perawatan luka
dengan lokasi luka
4 Memasang pengalas di bawah Supaya luka tidak merembes ke daerah lain
area luka
5 Membuka set ganti balutan Untuk tetap menjaga kesterilan alat
dengan memperhatikan
tekhnik aseptic
6 Membuka balutan luka dengan Agar kassa yang menempel pada luka
pinset bersih, menuangkan gampang untuk dibuka
cairan NaCl jika perlu
7 Memakai sarung tangan Alat perlindungan diri untuk mencegah
terjadinya penularan infeksi
8 Membersihkan luka dengan Agar luka bersih dari sisa-sisa darah yang
cairan Nacl sudah kering dan kotoran lainnya
9 Membersihkan luka sesuai Menghindari terjadinya kontaminasi kuman
dengan kondisi luka. atau kotoran
Memperhatikan agar jangan
sampai merusak jaringan
granulasi, membersihkan luka
dari daerah bersih ke daerah
kurang bersih (dari arah dalam
ke arah luar)
10 Mengeringkan luka dengan Agar luka cepat kering
kasa kering
11 Membalut luka sesuai dengan Agar luka terbungkus dengan baik dan benar
kondisi luka
12 Menutup luka Menghindari kontaminasi dengan daerah luar
13 Merapikan pasien dan alat Menjaga estetika dan kebersihan pasien
14 Lepaskan sarung tangan dan Menghindari dan pencegahan infeksi
mencuci tangan

F. Refleksi tindakan yang di lakukan:


Tn. A.K merupakan salah satu pasien di L1BB kamar 6 II bed 1 dengan
diagnose medis ulkus diabetic pedis dextra + diabetes mellitus akan dilakukan
perawatan luka sederhana ( ganti perban ), 4 hari post op debridement. Pada
perawatan luka post operasi prinsip utama yaitu steril dengan teknik perawatan luka
dari dalam keluar. Teknik yang tidak steril dapat mengakibatkan terjadinya resiko
infeksi pada luka. Dalam pelaksanaan perawatan luka, teknik steril ini belum
sepenuhnya dilakukan dengan benar, ini kemungkinan dikarenakan pada saat
melakukan perawatan luka perawatnya seorang diri, ketersediaan alat yang terbatas
sehingga kadang-kadang perawat tidak terlalu memperhatikan kesterilan. Meskipun
pada dasarnya perawat sudah sangat tahu bahwa teknik steril sangat dibutuhkan dalam
perawatan luka.

Referensi:

Doengus, Marilyn E., Moorhouse, Mary F., Geissler, Alice C. (1999). Rencana asuhan keperawatan
pedoman untuk perencanaan dan pendokumentasian perawatan pasien ed.3. Jakarta: EGC.

Kozier, Erb, Berman, Snyder. (2010). Buku ajar fundamental keperawatan konsep, proses, & praktik
Ed.7. vol.2. Jakarta: EGC.

Anda mungkin juga menyukai