Anda di halaman 1dari 2

Ke – Walisongo – An

Berbicara mengenai kampus Islam di Indonesia UIN Walisongo Semarang menjadi


salah satu kampus besar dilingkup Kemenag (Kementrian Agama) RI. Tak hanya nama
besarnya, UIN Walisongo yang dalam silsilah namanya menauingi Sembilan wali yang
berperan besar dalam penyebaran agama Islam di Indonesia. Kampus ini harus mempunyai
peranan besar dalam membangun generasi yang beradab sesuai dengan visi dan misi yang
diusung yaitu :
Visi :
“Universitas Islam Riset terdepan berbasis pada Kesatuan Ilmu Pengetahuan
untuk Kemanusiaan dan Peradaban pada tahun 2038”
Misi :
1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran IPTEKS berbasis kesatuan ilmu
pengetahuan untuk menghasilkan lulusan professional dan berakhlak al-karimah,
2. Meningkatkan kualitas penelitian untuk kepentingan Islam, ilmu, dan masyarakat,
3. Menyelenggarakan pengabdian yang bermanfaat untuk pengembangan
masyarakat,
4. Menggali, mengembangkan dan menerapkan nilai-nilai kearofan local,
5. Mengembangkan kerjasama dengan berbagai lembaga dalam skala regional,
nasional, dan internasional,
6. Mewujudkan tata pengelolaan kelembagaan professional berstandar internasional
Tujuan :
1. Melahirkan lulusan yang memiliki kapasitas akademik dan professional dengan
keluhuran budi yang mampu menerapkan dan mengembangkan kesatuan ilmu
pengetahuan,
2. Mengembangkan riset ddan pengabdian kepada masyarakat yang kontributif bagi
peningkatan kualitas kehidupan masyarakat dalam beragama, berbangsa dan
bernegara.
Mengusung visi dan misi tersebut UIN Walisongo senantiasa mengembangkan
keIlmuan modern dengan tetap mempertahankan Islam yang toleran demi terciptanya
kesinambungan hidup. Menggali sumber keIlmuan yang begitu lengkap menjadikan
mehasiswa lebih bisa mengimplementasikannya dengan realita masyarakat yang ada. Dalam
hal ini, UIN Walisongo bisa menjadi kiblat edukasi ke Ilmuan untuk kampus di Indonesia.
Dengan perpaduan ke Ilmuan yang dibalut dalam nuansa kesatuan Ilmu Pengetahuan (Unity
of Science), begitu lengkap apa yang menjadi output kampus Islam di Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai