Anda di halaman 1dari 30

MAKALAH

ARITMATIKA

“PERSAMAAN KUADRAT”
“PERTIDASAMAAN KUADRAT”
“SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL (SPLDV)”

DOSEN PEMBIMBING
Sunedi M.Pd

DISUSUN OLEH
NAMA NIM
Bella Septiani 2019143376
Hasmawati 2019143385
Taslima Fitri Yani 2019143398

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG
2019 / 2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, maha pengasih, maha
penyayang, maha segala-galanya yang dengan segala rahmat, taufik dan hidayah-Nya sehingga
makalah ini dapat terselesaikan. Shalawat serta salam selalu tercurahkan kepada junjungan
alam Nabi Besar Muhammad SAW. Beserta keluarga dan sahabat-sahabat beliau yang telah
membimbing ummat manusia dari alam gelap gulita menuju alam yang terang benderang.
Persamaan dan pertidaksamaan merupakan salah satu bagian yang tidak dapat dipisahkan
dalam matematika. Karena sangat berhubungan dengan bilangan. Dengan adanya makalah ini
semoga bermanfaat bagi penulis, dan pembaca pada umumnya.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa penulisan makalah ini masih jauh dari
kesempurnaan, untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun
guna perbaikan di masa yang akan datang.

Palembang, 02 Januari 2020

Penulis

Page | 1
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ........................................................................................................................... 1


DAFTAR ISI.......................................................................................................................................... 2
BAB I ...................................................................................................................................................... 3
PENDAHULUAN ................................................................................................................................. 3
A. Latar Belakang ............................................................................................................................. 3
B. Rumusan Masalah ........................................................................................................................ 3
C. Tujuan ........................................................................................................................................... 3
BAB II .................................................................................................................................................... 4
PEMBAHASAN .................................................................................................................................... 4
A. PERSAMAAN KUADRAT ...................................................................................................... 4
a. Pengertian .................................................................................................................................. 4
b. Macam – macam Akar Persamaan Kuadrat.......................................................................... 5
c. Sifat – Sifat Akar Persamaan Kuadrat ................................................................................... 6
d. Mencari Akar-akar Persamaan Kuadrat ............................................................................... 8
1. Faktorisasi ................................................................................................................................. 8
2. Kuadrat Sempurna ................................................................................................................... 9
3. Rumus Kuadrat atau Rumus ABC........................................................................................ 10
B. PERTIDAKSAMAAN KUADRAT ....................................................................................... 17
a. Pengertian ................................................................................................................................ 17
b. Interval/Selang ........................................................................................................................ 17
c. Grafik Fungsi Kuadrat ........................................................................................................... 17
C. SISTEM PERSAMAAN LINIER DUA VARIABEL (SPLDV) ......................................... 21
a. Pengetian.................................................................................................................................. 21
b. Penyelesaian SPLDV .............................................................................................................. 22
Metode Substitusi ........................................................................................................................ 22
Metode Eliminasi ........................................................................................................................ 23
Metode Gabungan (Eliminasi – Substitusi) .............................................................................. 24
Metode Grafik ............................................................................................................................. 25
BAB III................................................................................................................................................. 28
PENUTUP............................................................................................................................................ 28
Kesimpulan ...................................................................................................................................... 28
Saran ................................................................................................................................................ 28
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................................... 29

Page | 2
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Matematika merupakan salah satu cabang ilmu pengetahuan yang sangat penting dalam
kehidupan sehari – hari. Manusia dalam melakukan kegiatan sehari – hari tentunya tidak lepas
dari apa yang ada dalam matematika. Akan tetapi kebanyakan orang tidak menyadari bahwa
apa yang dilakukannya tersebut merupakan bagian dari matematika. Kegiatan – kegiatan
seperti menghitung bilangan, menjumlahkan dan lain sebagainya merupaka bagian dari cabang
ilmu matematika yang paling dasar.

B. Rumusan Masalah
Dalam makalah ini terdapat beberapa rumusan masalah yaitu: ui
a. Apa itu persamaan dan pertidaksamaan kuadrat?
b. Bagaimana menyelesaikan persamaan dan pertidaksamaan kuadrat?
c. Apa itu sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV)?
d. Bagaimana menyelesaikan sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV)?

C. Tujuan
a. Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan persamaan dan pertidaksamaan kuadrat
dan SPLDV
b. Untuk mengetahui bagaimana cara menyelesaikan persamaan dan pertidaksamaaln
kuadrat dan SPLDV

Page | 3
BAB II

PEMBAHASAN
A. PERSAMAAN KUADRAT

a. Pengertian
Persamaan kuadrat merupakan sebuah persamaan yang pangkat tertinggi dari 2
variabelnya.
Bentuk umum dari persamaan kuadrat ditulis:
ax2 + bx + c = 0, a≠0 dan a,b,c elemen R
Keterangan:
x adalah variabel dari persamaan kuadrat
a adalah koefisien x2
b adalah koefisien x
c adalah konstanta.
Koefisien a mencari cekung atau cembungnya kurva parabola.
Apabila nilai a>0 parabola akan terbuka ke atas, apabila a<0 parabola akan terbuka ke bawah.
Perhatikan gambar di bawah ini:

Koefisien b mencari posisi x puncak parabola


Koefisen b dalam menentukan posisi x sebagai puncak parabla atau sumbu simetri dari kurva
yang terbentuk senilai x = –b/2a.
Perhatikan gambar di bawah ini:

Page | 4
b. Macam – macam Akar Persamaan Kuadrat
Untuk mengetahui berbagai macam dari akar persamaan kuadrat, kita juga bisa
mengetahuinya dengan memakai rumus D = b2 – 4ac.
Apabila terbentuk nilai D maka kita akan dengan mudah dapat menemukan berbagai akarnya.
Berikut ini adalah beberapa jenis dari persamaan kuadrat secara umum, antara lain:
1. Akar Real ( D ≥ 0 ) :
»Akar real berlainan jika diketahui= D > 0
contoh:
Tentukan jenis akar dari persamaan x2 + 4x + 2 = 0 !
Jawab:
Dari persamaan = x2 + 4x + 2 = 0, maka dapat kita ketahui:
Diketahui :
a = 1, b = 4 , c = 2
Penyelesaian:
D = b2 – 4ac
D = 42 – 4(1)(2)
D = 16 – 8
D = 8 ( D>8, maka akarnya pun adalah akar real namun berbeda )
»Akar real sama x1 = x2 jika diketahui D = 0
contoh:
Buktikan jika persamaan di bawah ini mempunyai akar real kembar:
2×2 + 4x + 2 = 0
Jawab:
Dari persamaan tersebut yaitu: = 2×2 + 4x + 2 = 0, maka
Diketahui:
a = 2, b = 4, c = 2
Penyelesaian:
D = b2 – 4ac
D = 42 – 4(2)(2)
D = 16 – 16 = 0 ( D = 0terbukti jika akar real dan kembar )

Page | 5
2. Akar Imajiner/ Tidak Real ( D < 0 )
contoh:
Tentukanlah jenis akar dari persamaan x2 + 2x + 4 = 0 !
Jawab:
Dari persamaan tersebut yakni: = x2 + 2x + 4 = 0, maka
Diketahui:
a = 1, b = 2, c = 4
Penyelesaian:
D = b2 – 4ac
D = 22 – 4(1)(4)
D = 4 – 16
D = -12 ( D<0, sehingga akar-akarnya merupakan akar tidak real )
3. Akar Rasional ( D = k2 )
contoh:
Tentukan jenis akar dari persamaan x2 + 4x + 3 = 0
Jawab:
Dari persamaan tersebut yakni: = x2 + 4x + 3 = 0, maka
Diketahui:
a = 1, b = 4, c = 3
Penyelesaian:
D = b2 – 4ac
D = 42 – 4(1)(3)
D = 16 – 12
D = 4 = 22 = k2 ( Sebab D=k2=4, sehingga akar persamaannya merupakan akar rasional
c. Sifat – Sifat Akar Persamaan Kuadrat
Akar – akar persamaan kuadrat sangat ditentukan oleh adanya nilai diskriminan (D = b2 –
4ac) di mana hal itu yang membedakan jenis akar – akar persamaan kuadrat menjadi 3,
diantaranya yaitu:
1. Apabila D > 0, maka persamaan kuadrat mempunyai dua akar real yang berlainan.
• Apabila D berbentuk kuadrat sempurna, maka kedua akarnya merupakan rasional.
• Apabila D tidak berbentuk kuadrat sempurna, maka kedua akarnya merupakan irasional.
2. Apabila D = 0, maka persamaan kuadratnya memiliki dua akar yang sama (akar kembar),
real, dan juga rasional.
Page | 6
3. Apabila D < O, maka persamaan kuadratnya tidak memiliki akar real atau kedua akarnya
tidak real (imajiner).
Bentuk dari perluasan untuk akar – akar real, antara lain:
1. Kedua Akar Positif
Kedua akarnya positif apabila:
D≥0
x1 + x2 > 0
x1 x2 > 0
2. Kedua Akar Negatif
Kedua akarnya negatif apabila:
D≥0
x1 + x2 < 0
x1 x2 > 0
3. Kedua Akar Berlainan Tanda
Kedua akar berlainan tanda apabila:
D>0
x1 x2 < 0
4. Kedua Akar Bertanda Sama
Kedua akar bertanda sama apabila:
D≥0
x1 x2 > 0
5. Kedua Akar Saling Berlawanan
Kedua akar saling berlawanan apabila:
D>0
x1 + x2 = 0 (b = 0)
x1 x2 < 0
6. Kedua Akar Saling Berkebalikan
Kedua akar saling berkebalikan apabila:
D>0
x1 + x2 = 1 (c = a)

Page | 7
d. Mencari Akar-akar Persamaan Kuadrat
Terdapat tiga cara atau metode dalam mencari akar-akar untuk menyelesaikan persamaan
kuadrat. Antara lain yakni dengan cara: faktorisasi, kuadrat sempurna serta dengan memakai
rumus abc.
Berikut penjelasan untuk masing-masing cara mencari akar-akar persamaan kuadrat.
1. Faktorisasi
Faktorisasi atau pemfaktoran adalah suat metode atau cara dalam mencari akar-akar
persamaan kuadrat dengan mencari nilai yang apabila dikalikan akan menghasilkan nilai
lain.Terdapat tiga bentuk persamaan kuadrat dengan faktorisasi akar-akar yang berbeda,
diantara-Nya yaitu:

No. Persamaan Kuadrat Faktorisasi Akar-akar

1 x2 + 2xy + y2 = 0 (x + y)2 = 0

2 x2 – 2xy + y2 = 0 (x – y)2 = 0

3 x2 – y2 = 0 (x + y)(x – y) = 0

perhatikan contoh soal di bawah ini:


Selesaikan persamaan kuadrat berikut dengan menggunakan metode faktorisasi
5x2+13x+6=0!
Jawab:
5x2 + 13x = 6 = 0
5x2 + 10x + 3x + 6 = 0
5x(x + 2) + 3(x + 2) = 0
(5x + 3)(x + 2) = 0
5x = -3
x = -3/5, atau x = -2
Sehingga, himpunan penyelesaian HP = (-3/5, -2)

Page | 8
2. Kuadrat Sempurna
Tidak seluruh persamaan kuadrat dapat dicari nilainya dengan menggunakan cara
faktorisasi.Terdapat metode atau cara lain untuk menyelesaikan persamaan kuadrat dengan
cara melengkapkan kuadrat sempurna.
Bentuk persamaan kuadrat sempurna merupakan bentuk persamaan di mana akan
menghasilkan bilangan rasional.Penyelesaian dari persamaan kuadrat dengan melengkapkan
kuadrat pada umumnya memakai rumus seperti berikut:
(x+p)2 = x2 + 2px + p2
Kemudian ubah menjadi bentuk persamaan di dalam (x+p)2 = q
Penyelesaian:
(x+p)2 = q
x+p = ± q
x = -p ± q
Untuk lebih memahami uraian di atas mengenai bentuk kuadrat sempurna, perhatikan contoh
soal di bawah ini:
x2 + 6x + 5 = 0
Jawab:
x2 + 6x +5 = 0
Ubah menjadi x2 + 6x = -5
Tambahkan satu angka di ruas kiri dan juga ruas kanan supaya berubah menjadi kuadrat
sempurna.Penambahan angka ini diambil dari separuh angka koefisien yang berasal dari nilai
x atau separuhnya 6 yang dikuadratkan yaitu 32=9.Lalu, tambahkan angka 9 di ruas kiri dan
juga ruas kanan, sehingga persamaannya akan berubah menjadi:
x2 + 6x + 9 = -5 + 9
x2 + 6x + 9 = 4
(x+3)2 = 4
(x+3) = √4
x=3±2
Untuk x+3 = 2
x = 2-3
x = -1
Untuk x+3 = -2
x = -2-3
x = -5
Sehingga nilai hasil akhirnya adalah, x= -1 atau x = -5
Page | 9
3. Rumus Kuadrat atau Rumus ABC
Selain dengan memakai cara faktorisasi serta dengan melengkapi kuadrat sempurna,
persamaan kuadrat juga bisa diselesaikan dengan memakai rumus kuadrat atau biasa juga
dikenal dengan sebutan rumus abc.
Rumus atau Formula
Nilai akar-akar persamaan kuadrat ax +bx + c = 0 diselesaikan dengan menggunakan rumus
abc seperti berikut:

Untuk lebih memahami uraian di atas, perhatikan contoh soal di bawah ini:
x2 + 4x – 12 = 0
Jawab:
x2 + 4x – 12 = 0
a=1, b=4, c=-12

Menyusun persamaan kuadrat baru


Menyusun persamaan jika telah diketahui akar-akarnya
Apabila sebuah persamaan kuadrat mempunyai akar-akar x1 serta x2 maka persamaan
kuadratnya bisa dinyatakan ke dalam bentuk:
(x- x1)(x- x2)=0
Sebagai contoh:
Tentukan persamaan kuadrat di mana akar akarnya yaitu -2 dan 3.
Jawab:
x1 =-2 dan x2=3
(x-(-2))(x-3)=0
(x+2)(x+3)

Page | 10
x2-3x+2x-6=0
x2-x-6=0
Menyusun persamaan kuadrat jika telah diketahui jumlah serta hasil kali akar-akarnya.
Apabila telah diketahui sebuah persamaan kuadrat yang mempunyai akar-akar x1dan x2 serta
diketahui (x1+ x2) dan (x1.x2) maka persamaan kuadratnya bisa dibentuk menjedi seperti
berikut:
x2-( x1+ x2)x+(x1.x2)=0
Sebagai contoh:
Tentukan persamaan kuadrat yang akar-akarnya 3 dan juga -1/2!
Jawab:
x1=3 dan x2= -1/2
x1+ x2=3 -1/2 =6/2 – 1/2 = 5/2
x1.x2 = 3 (-1/2) = -3/2
Sehingga, persamaan kuadratnya yaitu:
x2-( x1+ x2)x+(x1.x2)=0
x2– 5/2 x – 3/2=0 (masing-masing ruas dikali 2)
2x2-5x-3=0
Contoh Soal dan Pembahasan
Soal 1. Bentuk Umum Persamaan Kuadrat
Apabila bentuk umum dari persamaan x2 – 4 = 3(x – 2) merupakan ax2 + bx + c = 0, maka
nilai a, b, dan c berturut-turut adalah ….
A. 1, -3, 2
B. 1, -2, 3
C. 1, 3, -2
D. 1, -3, -10
Jawab:
Untuk menentukan nilai a, b, dan c maka kita harus merubah bentuk soal menjadi bentuk
umum terlebih dahulu.
Caranya:
⇒ x2 – 4 = 3(x – 2)
⇒ x2 – 4 = 3x – 6
⇒ x2 – 4 – 3x + 6 = 0
⇒ x2 – 3x + 2 = 0
⇒ a = 1, b = -3, dan c = 2
Jawaban: A

Page | 11
Soal 2. Akar Persamaan Kuadrat
Apabila salah satu akar dari persamaan kuadrat x2 – 4x + c = 0 yaitu 2, maka nilai c yang
memenuhi persamaan itu yakni ….
A. c = 2
B. c = 4
C. c = -4
D. c = -6
Jawab:
Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah mensubstitusikan nilai x = 2 ke
persamaannya, sehingga:
⇒ x2 – 4x + c = 0
⇒ 22 – 4(2) + c = 0
⇒4–8+c=0
⇒ -4 + c = 0
⇒c=4
Jawaban: B
Soal 3. Menentukan Akar Persamaan Kuadrat
Apabila salah satu akar dari persamaan kuadrat x2 + 2x + c = 0 yaitu 3, maka akar lainnya
ialah ….
A. x = 5
B. x = 3
C. x = -5
D. x = -15
Jawab:
Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah mensubstitusikan nilai x = 3 untuk
mengetahui nilai c:
⇒ x2 + 2x + c = 0
⇒ 32 + 2(3) + c = 0
⇒9+6+c=0
⇒ 15 + c = 0
⇒ c = -15
Langkah kedua yang harus kita lakukan adalah mensubstitusikan nilai c sehingga
persamaannya menjadi:
⇒ x2 + 2x + c = 0
⇒ x2 + 2x – 15 = 0
Kemudian menentukan nilai akarnya dengan pemfaktoran:
⇒ (x + 5)(x – 3) = 0
⇒ x = -5 atau x = 3
Jawaban: C

Page | 12
Soal 4. Himpunan Penyelesaian Persamaan Kuadrat
Himpunan penyelesaian dari persamaan: x2 + 5x + 6 = 0 yaitu …
A. {-2, -3}
B. {-2, 3}
C. {-3, 2}
D. {3, 4}
Jawab:
Dengan menggunakan cara pemfaktoran, maka:
⇒ x2 + 5x + 6 = 0
⇒ (x + 2)(x + 3) = 0
⇒ x = -2 atau x = -3
⇒ HP = {-2, -3}
Jawaban: A
Soal 5. Jumlah Akar-akar Persamaan Kuadrat
Apabila akar-akar persamaan x2 – 3x – 10 = 0 ialah x1 dan x2, maka hasil dari x1 + x2 sama
dengan …
A. x1 + x2 = 3
B. x1 + x2 = 4
C. x1 + x2 = 5
D. x1 + x2 = 7
Jawab:
Dengan menggunakan cara pemfaktoran, maka:
⇒ x2 – 3x – 10 = 0
⇒ (x + 2)(x – 5) = 0
⇒ x1 = -2 atau x2 = 5
Jumlah akar-akarnya yaitu:
⇒ x1 + x2 = -2 + 5
⇒ x1 + x2 = 3
Dengan menggunakan metode cepat, yaitu:
Dari x2 – 3x – 10 = 0
Dik : a = 1, b = -3, c = -10
Jumlah akarnya yaitu:
⇒ x1 + x2 = -b/a
⇒ x1 + x2 = -(-3)/1
⇒ x1 + x2 = 3
Jawaban: A

Page | 13
Soal 6. Menentukan Akar Lainnya dari Persamaan Kuadrat
Salah satu akar dari persamaan 3x2 – 2x + c = 0 ialah 2, akar lainnya yaitu ….
A. -4/5
B. -4/3
C. 3/4
D. 4/3
Jawab:
Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah mensubstitusikan nilai x = 2 ke persamaan:
⇒ 3x2 – 2x + c = 0
⇒ 3(2)2 – 2(2) + c = 0
⇒ 3.4 – 4 + c = 0
⇒ 12 – 4 + c = 0
⇒8+c=0
⇒ c = -8
Langkah kedua yang harus kita lakukan adalah mensubstitusikan nilainilai c sehingga
persamaannya menjadi:
⇒ 3x2 – 2x + c = 0
⇒ 3x2 – 2x + (-8) = 0
⇒ 3x2 – 2x – 8 = 0
Dengan menggunakan metode pemfaktoran:
⇒ 3x2 – 2x – 8 = 0
⇒ (3x + 4)(x – 2) = 0
⇒ x = -4/3 atau x = 2
Sehingga, akar lainnya yaitu -4/3.
Jawaban: B
Soal 7. Menentukan Nilai koefisien Persamaan Kuadrat
Apabila akar-akar dari persamaan x2 + bx + c = 0 yaitu -1 dan 3, maka nilai b yang
memenuhi persamaan itu ialah …..
A. b = 4
B. b = 2
C. b = -1
D. b = -2
Jawab:
Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah mensubstitusikan nilai x = -1 ke
persamaan:
⇒ x2 + bx + c = 0
⇒ (-1)2 + b(-1) + c = 0
⇒1–b+c=0
⇒ -b + c = -1
⇒ c = b – 1 …. (1)

Page | 14
Langkah kedua yang harus kita lakukan adalah mensubstitusikan nilai x = 3 ke persamaan:
⇒ x2 + bx + c = 0
⇒ (3)2 + b(3) + c = 0
⇒ 9 + 3b + c = 0
⇒ 3b + c = -9 …. (2)
Kemudian mensubstitusikan persamaan (1) ke persamaan (2), sehingga:
⇒ 3b + c = -9
⇒ 3b + (b – 1) = -9
⇒ 4b – 1 = -9
⇒ 4b = -9 + 1
⇒ 4b = -8
⇒ b = -2
Jawaban: D
Soal 8. Melengkapi Kuadrat Sempurna a
Bentuk kuadrat sempurna dari persamaan x2 – 6x – 7 = 0 yaitu…
A. (x + 3)2 = 16
B. (x – 3)2 = 16
C. (x – 4)2 = 16
D. (x – 5)2 = 25
Jawab:
Langkah pertama adalah membentuk kuadrat sempurna dengan cara mengubah bentuk ax2 +
bx + c = 0 menjadi
x2 + b/ax = -c/a.
Bentuk kuadrat sempurnanya yaitu:
⇒ x2 – 6x – 7 = 0
⇒ x2 – 6/1x = 7/1
⇒ x2 – 6x = 7
Kedua adalah semua ruas sama-sama ditambah dengan bilangan yang sama, sehingga:
⇒ x2 – 6x + (3)2 = 7 + (3)2
⇒ x2 – 6x + 9 = 7 + 9
⇒ (x – 3)2 = 16
Jawaban: B

Page | 15
Soal 9. Menentukan Jenis Akar Persamaan Kuadrat
Jenis akar-akar dari persamaan x2 – 4x + 4 = 0 yaitu …
A. Real kembar
B. Real berbeda
C. Imajiner
D. Real berlawanan tanda

Jawab:
Berdasarkan dari nilai akarnya, kita memakai cara pemfaktoran, yaitu:
⇒ x2 – 4x + 4 = 0
⇒ (x – 2)(x – 2) = 0
⇒ x = 2 atau x = 2
Yang artinya, akarnya real kembar.
Metode kedua adalah:
Tinjau nilai diskriminannya, maka:
⇒ D = b2 – 4ac
⇒ D = (-4)2 – 4(1)(4)
⇒ D = 16 – 16
⇒D=0
Untuk D = 0, akarnya ialah real kembar.
Jawaban: A
Soal 10. Menyusun Persamaan Kuadrat
Persamaan kuadrat yang akar-akarnya -2 serta 3 yaitu ….
A. x2 – 2x – 6 = 0
B. x2 – x + 6 = 0
C. x2 – x – 6 = 0
D. x2 + x – 6 = 0
Jawab:
Persamaan kuadratnya ialah:
⇒ (x – x1)(x – x2) = 0
⇒ (x – (-2))(x – 3) = 0
⇒ (x + 2)(x – 3) = 0
⇒ x2 – 3x + 2x – 6 = 0
⇒ x2 – x – 6 = 0
Jawaban: C

Page | 16
B. PERTIDAKSAMAAN KUADRAT

a. Pengertian
Pertidaksamaan kuadrat adalah Pertidaksamaan yang memiliki variabel paling tinggi
berpangkat dua. Bentuk umum Pertidaksamaan kuadrat dalam variabel x adalah
advertisements
(i) ax²+ bx + c > 0
(ii) ax²+ bx + c≥0
(iii) ax²+ bx + c < 0
advertisements
(iv) ax²+ bx + c≤0
dimana a, b, c dan x elemen bilangan riil dan a≠0
Sebelum kita bahas tentang metode penyelesaian Pertidaksamaan kuadrat, kita akan ulas
kembali tentang interval/selang serta grafik fungsi kuadrat yang akan membantu kita dalam
menentukan himpunan penyelesaian pertidak saman kuadrat nnantinya.
b. Interval/Selang
Interval merupakan himpunan bagian bilangan riil. Sebuah interval dapat dilukiskan pada
garis bilangan yang berbentuk ruas garis(segmen garis) dan terdapat tanda lebih tebal pada titik
yang bersesuaian.

c. Grafik Fungsi Kuadrat


Suatu Grafik fungsi kuadrat berbentuk parabola dengan persamaan y=ax²+bx+c dengan
a, b, c elemen bilangan riil dan a≠0. Grafik fungsi kuadrat ini memiliki sifat :
1. Jika a>0 grafik fungsi terbuka ketas, dan sebaliknya jika a<0 grafik fungsi terbuka ke
bawah.
2. Memotong sumbu y jika x=0 dan memotong sumbu x jika y=0.
3. Titik potong terhadap sumbu x ditentukan oleh suatu nilai.

Page | 17
Diskriminan (D=b²-4ac) berlaku ketentuan :
1. D>0 maka parabola memotong sumbu x di dua titik.
2. D=0 maka parabola menyinggung sumbu x.
3. D<0 maka parabola tidak memotong sumbu x.
Macam-macam Grafik fungsi kuadrat dapat ditentukan berdasarkan a>0 dan D<0 maka
termasuk definit positif dan jika a<0 dan D<0 disebut definit negatif. Untuk lebih jelasnya
perhatikan tabel di bawah ini.

Langkah-langkah menyelesaikan Pertidaksamaan Kuadrat :


1. Rubahlah pertidaksamaan kuadrat menjadi persamaan kuadrat
2. Tentukan akar-akar dari persamaan kuadrat tersebut seperti telah dijelaskan pada materi
persamaan kuadrat.
3. Tentukan akar-akar dari persamaan kuadrat pada garis bilangan.
4. Tentukan mana yang termasuk daerah + dan mana yang termasuk daerah -.
5. Tuliskan Hp sesuai soal yang diminta.
contoh :

1. himpunan penyelesaian dari – 2x – 24 < 0 Jawab: – 2x – 24 < 0 (x -6)(x +4) < 0 x1


= 6 x2 = -4 Apabila diletakkan ke garis bilangan, daerah yang berharga negatif adalah -4
< x < 6 sehingga daerah tersebut merupakan daerah penyelesaian dari
pertidaksamaan – 2x – 24 < 0 2. Tentukan himpunan penyelesaian x2 – 2x – 3 ≤ 0
Jawab : a. Bentuk menjadi persamaan x2 – 2x – 3 = 0
b. Difaktorkan (x – 3) (x + 1) = 0, maka x = 3 atau x=-1

c. Berdasarkan soal daerah yang diminta ≤0 berarti yang bertanda -, sehingga berdasarkan
gambar HP {x│-1 ≤ x ≤ 3}.
Page | 18
Contoh Soal dan Pembahasan
SOAL 1
Himpunan penyelesaian dari Pertidaksamaan x2 – x – 12 ≤ 0 adalah:
a. {x ≤ -3} d. {3 ≤ x ≤ – 4}
b. {x ≤ 4} e. {-3 ≤ x ≤ 4}
c. {x ≤ -3 atau x ≥ 4}
Jawab:
x2 – x – 12 ≤ 0
(x + 3)(x – 4) ≤ 0
Hp = {x|-3 ≤ x ≤ 4}
Jawaban: E
SOAL 2
Himpunan penyelesaian Pertidaksamaan kuadrat 9(x – 2)2 ≤ (x + 2)2 adalah: [adsense1]
a. {x|-4 ≤ x -1}
b. {x|-4 ≤ x 1}
c. {x|1 ≤ x 4}
d. {x|x ≤ -1 atau x ≥ 1}
e. {x|x ≤ 1 atau x ≥ 4}
Jawab:
9(x – 2)2 ≤ (x + 2)2
9(9×2 – x + 4) ≤ x2 + 4x + 4
9×2 – 36x + 36 ≤ x2 + 4x + 4
8×2 – 40x + 32 ≤ 0
x2 – 5x + 4 ≤ 0
(x – 1)(x – 4) ≤ 0
1≤x≤4
Jawaban: C
SOAL 3
Himpunan penyelesaian dari Pertidaksamaan x2 – 5x – 14 ≤ 0, x ɛR adalah:
a. {x|x < 2 atau x > 7, x ɛR} d. {x|-2 < x < 7, x ɛR}
b. {x|x < -2 atau x > 7, x ɛR} e. {x|-2 < x ≤ 7, x ɛR}
c. {x|x < -7 atau x > -2, x ɛR}
Jawab:
x2 – 5x – 14 ≤ 0
x2 – 5x – 14 = 0
(x – 7)(x + 2) = 0
x1 = 7 atau x2 = -2
Ambil x = 0 x2 – 5x – 14 = 0 = -14 (negatif)
+ +
-2 7
Jadi himpunan penyelesaiannya adalah:
{x|-2 < x ≤ 7, x ɛR}
Jawaban: E
Page | 19
SOAL 4
Himpunan penyelesaian dari Pertidaksamaan 2×2 + 5x + 15 < 3×2 + 5x – 1, untuk x ɛR
adalah:
a. {x|x < 4 atau x > 4, ɛR}
b. {x|x < -4 atau x > 4, ɛR}
c. {x|x < -4 atau x > 1, ɛR}
d. {x|x -4 < x > 1, ɛR}
e. {x|x -4 ≤ x > 1, ɛR}
Jawab:
2×2 + 5x + 15 < 3×2 + 5x – 1
2×2 + 5x + 15 – 3×2 – 5x + 1 < 0
-x2 + 16 < 0
x2 – 16 > 0
pembuat nol:
(x – 4)(x + 4) = 0
x = 4 atau x = -4
ambil x = 0
x2 – 16 = 02 – 16 = -16 (negatif)
+ – +
-2 7
Jadi himpunan penyelesaian adalah:
{x|x < -4 atau x > 4, ɛR}
Jawaban: B
SOAL 5
Penyelesaian Pertidaksamaan 3×2 – 13x – 10 > 0 adalah:
a. x < atau x > 10
b. x < atau x >c. x < atau x > 5
d. < x < 5
e. < x < 10
Jawab:
3×2 – 13x – 10 > 0
(3x + 2)(x – 5) > 0
x < atau x > 5
Jawaban: C

Page | 20
C. SISTEM PERSAMAAN LINIER DUA VARIABEL (SPLDV)

a. Pengetian
Sistem persamaan adalah himpunan persamaan yang saling berhubungan. Variabel
merupakan nilai yang dapat berubah – ubah. Persamaan linear adalah suatu persamaan yang
memiliki variabel dengan pangkat tertingginya adalah 1 (satu). Sistem persamaan linear Dua
Variabel (SPLDV) merupakan suatu sistem yang terdiri atas dua persamaan linier yang
mempunyai dua variabel. Dalam sebuah Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV)
biasanya melibatkan dua persamaan dengan dua variabel.
Sebelum ke pembahasan sistem persamaan linear dua variabel, kenali terlebih dahulu apa
itu persamaan linear? Sebuah persamaan linear memiliki komponen yang meliputi variabel,
koefisien, dan konstanta. Variabel adalah nilai yang dapat berubah – ubah. Koefisien adalah
bilangan yang berada di depan variabel. Satu lagi, konstanta adalah bilangan yang tidak diikuti
oleh variabel.

Cukup penting bagi sobat idschool mengetahui mana itu variabel, yang mana koefisien,
dan apa itu konstanta. Perlu diingat pula bahwa persamaan linear satu variabel memiliki
karakteristik sebagai persamaan dengan pangkat tertinggi dari semua variabel dalam
persamaan adalah satu.
Contoh bukan SPLDV:
Terdapat beberapa cara/metode untuk menyelesaikan permasalahan terkait Sistem Persamaan
Linear Dua Variabel (SPLDV).
Metode-metode tersebut diantaranya adalah
1. Metode Substitusi
2. Metode Eliminasi
3. Metode Gabungan
4. Metode Grafik.
Selanjutnya, hasil penyelesaian SPLDV dinyatakan dalam pasangan terurut (x, y).
Melalui halaman ini, sobat idschool dapat mengetahui proses pengerjaan SPLDV dengan
berbagai metode. Untuk mengetahui perbedaan setiap metode, akan disajikan dalam
pengerjaan sebuah soal dengan keempat metode tersebut.

Page | 21
Permasalahan dalam SPLDV yang akan diselesaikan adalah dua bersamaan berikut.
* Persamaan pertama: 2x + 3y = 8
* Persamaan Kedua: 3x + y = 5
Akan ditentukan nilai x dan y yang memenuhi kedua persamaan di atas!
Penyelesaian sistem persamaan linear dua variabel – SPLDV di atas akan diselesaikan dengan
keempat metode.
b. Penyelesaian SPLDV

Metode Substitusi
Pembahasaan pertama untuk menyelesaikan permasalahan sistem penyelesaian dua
variabel seperti pada dua persamaan yang diberikan di atas adalah dengan metode substitusi.
Ada beberapa langkah yang perlu dilakukan untuk menyelesaikan SPLDV dengan metode
substitusi. Berikut ini adalah langkah – langkah menyelesaikan SPLDV dengan metode
substitusi.
Langkah-langkah menyelesaikan SPLDV dengan metode substitusi:
1. Mengubah salah satu persamaan menjadi bentuk y = ax + b atau x = cy + d
TRIK!! Pilih persamaan yang paling mudah untuk diubah
1. Substitusi nilai x atau y yang diperoleh pada langkah pertama ke persamaan yang lainnya.
2. Selesaikan persamaan untuk mendapatkan nilai x atau y.
3. Substitusi nilai x atau y yang diperoleh pada langkah ketiga pada salah satu persamaan
untuk mendapatkan nilai dari variabel yang belum diketahui.
4. Penyelesaiannya adalah (x, y).
Lihat kembali permasalahan dalam SPLDV seperti pada dua persamaan yang telah diberikan
di atas.
Kedua persamaan itu adalah:
2x + 3y = 8 persamaan (i)
3x + y = 5 persamaan (ii)
Penyelesaian permasalahan dengan metode substitusi:
Langkah 1: mengubah salah satu persamaan menjadi bentuk y = ax + b atau x = cy+d
Mengubah persamaan (ii) ke dalam bentuk y = ax + b
3x + y = 5 → y = 5 – 3x
Langkah 2: substitusi y = 5 – 3x pada persamaan 2x + 3y = 8
2x + 3(5 – 3x) = 8

Page | 22
Langkah 3: selesaikan persamaan sehingga diperoleh nilai x
2x + 3(5 – 3x) = 8
2x + 15 – 9x = 8
2x – 9x = 8 – 15
– 7x = – 7 → x = 1
Langkah 4: substitusi nilai x = 1 pada persamaan 2x + 3y = 8 (pilih salah satu, bebas,
hasilnya akan sama).
2x + 3y = 8
2(1) + 3y = 8
2 + 3y = 8
3y = 8 – 2
3y = 6 → y = 2
Langkah 5: penyelesaiannya adalah (x, y)
Hasil yang diperoleh x = 1 dan y = 2, jadi penyelesaiannya adalah (1, 2)

Metode Eliminasi
Setiap metode yang digunakan untuk menyelesaikan SPLDV akan mendapatkan hasil
akhir yang sama. Cara kedua untuk menyelesaikan SPLDV adalah menggunakan metode
eliminasi. Secara ringkas, dalam metode eliminasi adalah menghilangkan salah satu variabel
untuk mendapatkan nilai dari satu variabel lainnya. Bagaimanakah caranya? Simak lebih lanjut
pada proses pengerjaan SPLDV dengan metode eliminasi berikut.
Langkah-langkah menyelesaikan SPLDV dengan metode eliminasi:
1. Menyamakan salah satu koefisien dari variabel x atau y dari kedua persamaan dengan cara
mengalikan konstanta yang sesuai.
2. Variabel yang memiliki koefisien yang sama dengan cara menambahkan atau
mengurangkan kedua persamaan.
3. Ulangi kedua langkah untuk mendapatkan variabel yang belum diketahui.
4. Penyelesaiannya adalah (x, y)
Akan digunakan soal yang sama untuk melihat proses pengerjaan SPLDV dengan metode
eliminasi. Perhatikan kembali dua persamaan yang digunakan pada metode substitusi di atas.
2x + 3y = 8 persamaan (i)
3x + y = 5 persamaan (ii)
Penyelesaian permasalahan dengan metode eliminasi:
Langkah 1: menyamakan salah satu koefisien dari variabel x atau y dari kedua persamaan
dengan cara mengalikan konstanta yang sesuai.

Page | 23
Langkah 2: hilangkan variabel yang memiliki koefisien yang sama dengan cara
menambahkan atau mengurangkan kedua persamaan.

Langkah 3: ulangi kedua langkah untuk mendapatkan variabel yang belum diketahui

Langkah 4: penyelesaiannya adalah (x, y)


Hasil yang diperoleh x = 1 dan y = 2, jadi penyelesaiannya adalah (1, 2).
Diperoleh hasil yang sama, bukan?

Metode Gabungan (Eliminasi – Substitusi)


Metode gabungan merupakan penggabungan langkah dari metode substitusi dan
eliminasi. Metode eliminasi mempunyai langkah awal yang cukup mudah dan singkat.
Sedangkan metode substitusi mempunyai cara akhir yang baik. Kedua metode tersebut
digabungkan untuk mempermudah pengerjaan.
Metode gabungan merupakan metode yang sering digunakan dalam menyelesaikan SPLDV
karena dinilai lebih ringkas dan baik.
Langkah-langkah menyelesaikan SPLDV dengan metode eliminasi:
Cari nilai salah satu variabel x atau y dengan metode eliminasi.
Gunakan metode substitusi untuk mendapatkan nilai variabel kedua yang belum diketahui.
Penyelesaiannya adalah (x, y).
Kembali akan digunakan dua persamaan yang telah digunakan pada dua metode penyelesaian
sistem persamaan linear dua variabel di atas. Tujuannya adalah, agar sobat idschool dapat
dengan mudah membandingkan hasil dan proses pengerjaannya.
Diberikan dua persamaan dalam SPLDV:
2x + 3y = 8 persamaan (i)
3x + y = 5 persamaan (ii)

Page | 24
Penyelesaian permasalahan SPLDV dengan metode gabungan (eliminasi – substitusi):
Langkah 1: mencari nilai x dengan metode eliminasi

Langkah 2: substitusi nilai x = 1 pada persamaan 2x + 3y = 8 (pilih salah satu, bebas,


hasilnya akan sama)
Langkah 3: penyelesaiannya adalah (x, y)
Hasil yang diperoleh x = 1 dan y = 2, jadi penyelesaiannya adalah (1, 2).
Kembali, kita peroleh hasil yang sama dengan penyelesaian SPLDV dengan dua metode di
atas. Satu lagi metode yang dapat digunakan untuk menyelesaikan SPLDV yaitu metode grafik.

Metode Grafik
Penyelesaian SPLDV dengan metode grafik dilakukan dengan menentukan koordinat titik
potong dari kedua garis yang mewakili kedua persamaan linear.
Langkah-langkah menyelesaikan SPLDV dengan metode eliminasi:
1. Menggambar garis yang mewakili kedua persamaan dalam bidang Cartesius.
2. Menemukan titik potong dari kedua grafik tersebut.
3. Penyelesaiannya adalah (x, y).
Perhatikan kembali dua persamaan yang digunakan pada metode – metode sebelumnya,
yaitu:
2x + 3y = 8 persamaan (i)
3x + y = 5 persamaan (ii)
Berikut ini penyelesaian SPLDV dengan metode grafik.
Langkah 1: menggambar kedua grafik
Menentukan titik potong pada kedua sumbu x dan y dari kedua persamaan.

Gambar garis lurus untuk kedua persamaan linear dalam bidang kartesius diberikan seperti
gambar di bawah.
Page | 25
Langkah 2: menemukan titik potong dari kedua grafik tersebut.

Langkah 3: penyelesaiannya adalah (x, y)


Berdasarkan gambar dapat diketahui bahwa titik potong berada pada x = 1 dan y = 2, jadi
penyelesaiannya adalah (1, 2).
Dengan metode grafik, diperoleh pula hasil yang sama dengan metode substitusi, metode
eliminasi, dan metode gabungan (substitusi – eliminasi). Berikutnya, simak contoh soal
SPLDV yang digunakan untuk menyelesaikan permasalahan terkait sistem persamaan linear
dua variabel pada contoh soal dan pembahasan berikut.
Contoh Soal SPLDV dan Pembahasan
1. Seorang tukang parkir mendapat uang sebesar Rp17.000,00 dari 3 buah mobil dan 5 buah
motor, sedangkan dari 4 buah mobil dan 2 buah motor ia mendapat Rp18.000,00. Jika terdapat
20 mobil dan 30 motor, banyak uang parkir yang ia peroleh adalah …
A. Rp135.000,00
B. Rp115.000,00
C. Rp110.000,00
D. Rp100.000,00
Pembahasan:
Misalkan:
Tarif parkir per mobil = x
Tarif parkir per motor = y

Page | 26
Berdasarkan cerita pada soal, dapat diperoleh model matematika seperti di bawah.
3x + 5y = 17.000
4x + 2y = 18.000
Kalikan persamaan pertama dengan 4 (empat) dan persamaan kedua dengan 3 (tiga). Hal ini
digunakan untuk membuat salah satu variabelnya sama, sehingga bisa saling mengurangi.

Berdasarkan perhitungan di atas, diperoleh nilai y = 1.000

Substitusi nilai y = 1.000 pada salah satu persamaan yang diketahui, misalnya 3x + 5y
=17.000 (pemilihan persamaan yang berbeda akan tetap menghasilkan hasil akhir sama).
3x + 5y = 17.000
3x + 5(1.000) = 17.000
3x + 5.000 = 17.000
3x = 17.000 – 5.000
3x = 12.000
x = 12.000 : 3 = 4.000
Hasil yang diperoleh adalah
Uang parkir mobil = x = Rp.4.000,00
Uang parkir motor = y = Rp.1.000,00
Jadi, uang yang diperoleh untuk 20 mobil dan 30 motor adalah
= 20 x Rp4.000,00 + 30 x Rp1.000,00
= Rp80.000,00 + Rp30.000,00
= Rp110.000,00

Page | 27
BAB III

PENUTUP

Kesimpulan
Persamaan atau identitas adalah suatu pernyataan yang memuat ungkapan “samadengan”
dan diberi notasi “=” tetapi tidak memuat variabel. Persamaan dibagi menjadi beberapa jenis
diantaranya persamaan linier satu variabel, dua variabel dan persamaan kuadrat.
Pertidaksamaan adalah suatu kalimat matematika yang mengandung satu atau lebih
peubah dan relasi. Pertidaksamaan dibagi menjadi beberapa jenis diantaranya pertidaksamaan
linier satu peubah dan pertidaksamaan kuadrat. Pertidaksamaan linier satu peubah adalah
pertidaksamaan yang hanya memuat sebuah peubah dan pangkat dari peubahnya adalah
satu.Pertidaksamaan kuadrat adalah pertidaksamaan dimana pangkat dari x adalah bilangan
asli dan pangkat tertingginya adalah 2.

Saran
Dalam pembutan makalah ini kami menyadari banyak kekeliruan dan masih jauh dari kata
sempurna, oleh karena itu kami mengharapkan dari semua pihak untuk memberikan kritik dan
saran yang bersifat membangun, untuk kelancaran pembuatan makalah selanjutnya. Namun,
kami berharap makalah kami bisa bermanfaat bagi kita semua terutama bagi pemakalah.

Page | 28
DAFTAR PUSTAKA

https://www.academia.edu/5418976/PERSAMAAN_DAN_PERTIDAKSAMAAN_KUADR
AT
https://idschool.net/smp/sistem-persamaan-linear-dua-variabel-spldv/
https://www.yuksinau.id/persamaan-kuadrat/

Page | 29

Anda mungkin juga menyukai