Anda di halaman 1dari 4

PERAN ADMINISTRATOR DALAM PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN (SDGs)

NAMA : ELSA WULANDARI


NOMOR PLETON :

I. PENDAHULUAN
Saat ini kita hidup dalam suatu abad yang dikenal sebagi zaman
pembangunan ( the age of devolepmet ). Zaman disaat suatu gagasan mampu
mendominasi dan mempengaruhi pemikiran bangsa bangsa secara global,
menyangkut masalah kemiskinan dan keterbelakangan bagi bejuta-juta rakyat didunia
ke tiga.
Pada tanggal 7 september 20265, Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)
mendeklarasikan suatu rencana pembangunan global yang terkenal dengan Tujuan
Pembangunan Berkelanjutan alias Sustainabe Devolepment Goals (SDGs). Rencana
tersebut berisi tujuan-tujuan dan target-target yang hendak di capai.
SDG memiliki 17 tujuan yang berkaitan dengan manusia,pembangunan,
lingkungan hidup, kesejahteraan, ketahan pangan, kesehatan, perdamaian, dan
kemitraan. SDG disusun agar program-program MDG yang telah dijalankan
sebelumnya dapat berkelanjutan. Sama seperti MDG, SDG ini juga merupakan tujuan
pembangunan jangka panjang selama 15 tahun. Target utama dari SDG adalah
berakhirnya kemiskinan, terciptanya kesetaraan dan teratasinya permasalahan yang
berkaitan dengan perubahan iklim global pada 15 tahun yang akan datang, yaitu pada
tahun 2030.

Penetapan SDG ini tentulah memiliki dampak pada pemuda. Betapa tidak, dari
7 miliar penduduk dunia, sebanyak 1.8 miliarnya adalah generasi muda berusia 10
sampai 24 tahun. Sebagai generasi muda yang akan hidup hingga 15 tahun yang akan
datang, kita pasti ingin memiliki masa depan yang damai, sehat, sejahtera, dan dengan
lingkungan yang baik, sama seperti yang ingin dicapai oleh SDG. Namun untuk
mencapai itu semua, kita memiliki banyak tantangan yang juga dihadapi oleh SDG,
dan karena tujuan pembangunan jangka panjang ini juga berkaitan dengan masa
depan kita, Maka dari itu diperlukannya peran mahasiswa administrator dan pemuda
juga ambil bagian dalam menyukseskan tujuan pembanguan berkelanjutan ini.
II. PEMBAHASAN
 Pengertian SDGs
SDGs (Sustainable Development Goals) adalah sebuah program pembangunan
berkelanjutan dimana didalamnya terdapat 17 tujuan dengan 169 target yang
terukur dengan tenggat waktu yang ditentukan. SDGs merupakan agenda
pembangunan dunia yang bertujuan untuk kesejahteraan manusia dan pelanet
bumi.
 Target SDGs ( Sustainable Development Goals )
Target Utamanya Mengentaskan Kemiskinan, Tapi Indonesia Akan Menggunakan
Tiga Indikator Terkait Dengan Dokumen SDGs Yakni Pembangunan Manusia
Atau Human Development Yang Meliputi Pendidikan Dan Kesehatan.
Lingkungan Dalam Skala Kecil Atau Social Economic Development Dan
Lingkungan Yang Besar Atau Environmental Development Berupa Ketersediaan
Kualitas Lingkungan Dan Sumber Daya Alam Yang Baik.
Untuk mewujudkan SDGs ini di perlukan peran atau fungsi administrator
pembangunan.
 Pengertian Administrasi pembangunan menurut para ahli
1. Fred W. riggs
Administrasi pembangunan berkaitan dengan suatu program
pembangunan, engan metode yang digunakan terutama oleh pemerintah
untuk melaksanakan kebijakan dan kegiatannya yang telah direncanakan
guna menemukan sasaran pembangunan.
2. Bintoro Tjokoamidjojo
Pendekatan administrasi pembangunan diartikan sebagai proses
pengendalian usaha administrasi oleh pemerintah untuk merealisasikan
pertumbuhan kearah lebih baik dan kemajuan dalam berbagai
aspekkehidupan bangsa, untuk mendorong perubahan suatu masyarakat
kearah lebih baik, yang pada umumnya tujuan nya adalah pembinaan
bangsa (nation building) dan atau perkembangan social ekonomi (disebut
sebagai modernisasi). Dengan demikian tujuan dikembangnkan nya hukum
administrasi pembangunan adalah untuk kebutuhan pengembangan model
dan konsep hukum yang cocok untuk pembangunan serta pengembangan
administrasi bagi pembangunan.
Jadi pada dasarnya administrasi pembangunan bertujuan untuk memperlancar
proses pembangunan yang dijalankan oleh pemerintah yang pada akhirnya dapat
meningkatkan kesejahteraan masyarakat .
III. KESIMPULAN DAN SARAN
Sustainable Development Goals adalan program pemerintah yang mempunyai
tujuan untuk membuat manusia menjadi hidup berkecukupan, sejahtera dan menjadi
lebih baik lagi. Oleh karena itu dibutuh prean administrator muda untuk membantu
mewujudkannya.
Generasi muda juga perlu membekali diri dengan berbagai keterampilan,
misalnya keterampilan kepemimpinan, penguasaan teknologi, bahasa asing, dan
sebagainya. Karena pemuda adalah aktor pembanguan dan pemimpin masa depan,
maka penting bagi pemuda untuk dapat berdaya dan berpikir kritis. Jika para pemuda
berdaya, tidak apatis, dan mampu menyuarakan idenya terkait dengan pembangunan,
maka saya yakin bahwa tujuan pembangunan berkelanjutan di tahun 2030 nanti
bukanlah sesuatu yang mustahil untuk dicapai.
IV. DAFTAR PUSTAKA
https://www.slideshare.net/mobile/Hennov/peran-administrator-dalam-pembangunan-
sistem-perencanaan-dalam-pembangunan-nasional

http://www.potretonline.com/2016/11/peran-pemuda-dalam-menghadapi.html?m=1

https://www.dosenpendidikan.co.id/sdgs-sustainable-development-goals-pengertian-
tujuan-target-perbedaan/

Anda mungkin juga menyukai