Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Pendahuluan
Sanitasi adalah suatu kebutuhan dasar manusia dalam kehidupannnya
sehari-hari. Keadaan sanitasi suatu masyarakat, dapat menjadi gambaran tingkat
kehidupannya. Bila sanitasinya baik, masyarakat itu dalam keadaan sejahtera
(Chaerunnissa, 2014). Demikian pula sebaiknya, bila keadaan sanitasinya buruk,
dapat menjadi gambaran bahwasannya masyarakat tersebut berada dalam kondisi
kekurangan materil ataupun pendidikannya.
Dari aspek tata ruang masih seringnya ditemui fasilitas tempat wudhu
dengan sirkulasi yang kurang baik diantaranya aksesibilitas tempat wudhu yang
harus di capai dengan memutar tempat sholat dan tempat wudhu tidak dalam satu
batas suci. Serta letak toilet yang berdekatan dengan tempat wudhu sehingga di
khawatirkan air cipratan toilet tercampur ke dalam tempat tempat wudhu dan
menyebabkan najis. Permasalahan tata ruang dan mofologi tempat tersebut masih
banyak di jumpai di berbagai tempat wudhu seperti di masjid, pondok pesantren,
dayah, maupun mushola dan kondisi tersebut masih kurang disadari oleh pihak
pengurus dan pengguna.
Lpi Dayah Rahibul Mubtadi Al-Aziziyah adalah suatu fasilitas pendidikan
berbasis agama Islam yang terletak di Jalan Sd Dusun D Panggoi Kecamatan,
Muara Duan, Kota Lhokseumawe, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh. Dayah
yang berdiri di atas tanah seluas 2,700 meter serta memiliki anak didik sejumlah
120 santri. Pada awal nya kegiatan belajar-mengajar hanya berlangsung di rangka-
ranka, dengan pembelajaran utamanya terfokus pada pembelajaran agama dan
kitab-kitab Arab yang telah ditetapkan oleh pimpinan. Fungsi Dayah dan balai
pemgajian merupakan tempat sarana untuk memberikan pendidikan serta
memberikan bekal agar mejadi manusia berbudi luhur. Aktifikas kependidikan
Dayah dan balai pengajian di Aceh Utara perlu mendapatkan pembinaan secara
tersetruktur dari pmerintah setempat agar pembinaan umat dapat berjalan dengan
baik untuk meningkatkan suber daya manusia (SDM) dan sebagai dasar mengasah
serta mengasu intelegensi generasi Islam kedepan.
Keberadaan dayah serta balai pengajia tidak terlepas dari memberikan
pelajaran dakwah Islam.Kegiatan pengajaran dan dakwah ini masih terus
berlangsung sampai sekarang, bahkan jumlah nya terus pertambah seiring
bertambahnya penduduk. Rasa ketertarikan untuk mempelajari agamanya lebih
baik, dimana Dayah merupakan tempat para generasi penerus Islam yang dibeklai
dengan ilmu pengetahuan agama dan ilmu pengetahuan lainnya. Peran lembaga
pendidikan Dayah dan Balai Pengajian semakin dibutuhkan dalam usaha membentuk pola
pikir umat, terutama untuk mendekatkan manusia dengan Islam itu sendiri.

1.2 Tujuan Kegiatan


Adapun tujuan kegiatan pada pengabdian kepada masyarakat adalah
sebagai berikut:
1. Membangun dan Merenopasi fasilitas tempat wudhu yang layak bagi
para anak didik.
2. Membuat penampungan Air bekas wudhu untuk pengunaa penyiraman
tanaman.
3. Menciptakan lingkungan yang bersih , sehat dan kondusip.

Anda mungkin juga menyukai