Anda di halaman 1dari 2

Hambatan-hambatan dalam Pelaksanaan Otonomi Daerah

A. PERBEDAAN KONSEP DAN PARADIGMA OTONOMI DAERAH


1. Perbedaan Konsep
Ada yang mempersepsikan otonomi daerah sebagai prinsip penghormatan
terhadap kehidupan masyarakat sesuai riwayat adat-istiadat dan sifat-sifatnya dalam
konteks negara kesatuan (lihat Prof. Soepomo dalam Abdullah 2000: 11).

2. Perbedaan Paradigma
Variasi makna tersebut berkaitan pula dengan paradigma utama dalam kaitannya
dengan otonomi, yaitu paradigma politik dan paradigma organisasi yang bernuansa
pertentangan. Menurut paradigma politik, otonomi birokrasi publik tidak mungkin ada
dan tidak akan berkembang karena adanya kepentingan politik dari rezim yang
berkuasa.

B. KUATNYA PARADIGMA BIROKRASI


Dalam rangka pelaksanaan otonomi daerah dan untuk memberikan pelayanan yang
terbaik bagi masyarakat karena masih kuatnya pengaruh paradigma birokrasi.

C. LEMAHNYA KONTROL WAKIL RAKYAT DAN MASYARAKAT


Selama orde baru tidak kurang dari 32 tahun peranan wakil rakyat dalam mengontrol
eksekutif sangat tidak efektif karena terkooptasi oleh elit eksekutif. Birokrasi di
daerah cenderung melayani kepentingan pemerintah pusat, dari pada melayani
kepentingan masyarakat lokal.

Berikut ini beberapa dampak positif otonomi daerah, diantaranya :

1. Pemerintah derah lebih mudah untuk mengembangkan kebudayaan yang


dimiliki.
2. Perekonomian daerah menjadi lebih meningkat.
3. Pembangunan daerah jadi lebih efisien disegi waktu dan biaya.
4. Pengelolaan SDA bisa jadi lebih maksimal.
5. SDM bisa dikembangkan dan dioptimalkan lagi oleh pemerintah daerah.
6. Ada desentralisasi kekuasaan dari pusat ke daerah.
7. Kesejahteraan dan pelayanan kepada masyarakat jadi lebih meningkat.
8. Memiliki kewenangan daerah kebijakan sesuai kondisi wilayahnya.

Berikut ini beberapa dampak negatif pelaksanaan otonomi daerah di Indonesia bagi
masyarakat maupun pemerintahan :

1. Daerah yang miskin akan lambat untuk berkembang.


2. Tidak adanya koordinasi daerah tingkat satu.
3. Kemungkinan terjadinya kesenjangan sosial karena kewenangan yang di
berikan pemerintah pusat terkadang bukan pada tempatnya.
4. Karena merasa melakukan kegiatannya sendiri sehingga para pimpinan
sering lupa dengan tanggung jawabnya.
Mengapa Otonomi Daerah perlu dilakukan?

Menurut saya karena :

1. Daerah di Indonesia dari sabang sampai meroke sangatlah berbeda budaya, jadi
sangat penting untuk melestarikan kebudayaan daerah masing masing.
2. Memudahkan dalam pelayanan masyarakat, contohnya jika daerah tersebut
mempunyai anggaran bias digunakan langsung tanpa menunggu dari pusat.

Anda mungkin juga menyukai