Anda di halaman 1dari 2

Nama: Muhammad Ikhsan

NIM: 2009791

SPIG A

1. Jelaskan apa peran Strategis MKU?

Pertama, MKU membekali mahasiswa pengetahuan dasar, yakni pengetahuan yang berguna bagi
disiplin apapun juga. Pengetahuan dasar seperti etika, berpikir kritis, belajar yang terintegrasi dan
teraplikasi; kerja sama, memahami kebhinekaan, dan kemampuan belajar sepanjang hayat akan
sangat berguna bagi bidang studi atau spesialisasi apapun.

Kedua, MKU membantu mahasiswa memahami keterkaitan antara satu ilmu dengan ilmu lainnya.
Dengan kata lain, MKU mestinya menjadi solusi untuk mengatasi sempitnya spesialisasi (bidang
studi).

Ketiga, MKU mengajari mahasiswa bagaimana mengaplikasikan ilmu yang diperoleh di bangku
kuliah dalam kehidupan nyata sehari-hari, di dalam dan di luar kampus setelah wisuda. Mata kuliah
KKN (Kuliah Kerja Nyata), misalnya bila didesain dengan baik akan membantu mahasiswa memahami
aplikasi ilmu pengetahuan dalam kehidupan sehari-hari.

Keempat, MKU berkaitaan dengan pengalaman manusia secara universal, sehingga pengalaman ini
akan meningkatkan saling memahami dan menghargai sesama manusia. Nilai-nilai kemanusiaan
terkikis ketika manusia tidak memahami dirinya sendiri. MKU mendidik manusia untuk memahami
dirinya sendiri, lalu memahami orang lain selain dirinya.

2. Diana G. Oblinger & Anne-lee Verville dalam what business wants from higher education
membuat senarai sifat-sifat perorangan yang dikehendaki oleh para manajer perusahaan. Sebutkan
sifat-sifat dimaksud!

Pertama: kemampuan untuk memperoleh pengetahuan.

Kedua: kemampuan belajar sepanjang hayat.

Ketiga: kemampuan beradaptasi untuk merespons perubahan.

Keempat: kemampuan mengelola diri.

Kelima: memiliki daya tahan, ulet, dan tekad yang kuat.

Keenam: memiliki citra diri yang positif.


Ketujuh: memiliki kemampuan berkomunikasi.

Kedelapan: memiliki kemampuan bekerjasama dengan orang lain.

Kesembilan: memiliki kemambuan bekerja efektif.

3. Sifat-sifat tersebut dapat dikatakan sebagai jampi-jampi kehidupan. Jelaskan mengapa?

Karna itu berguna bagi siapa saja. Semua itu esensi kemanusiaan bukan substansi formal (mata-
mata kuliah program studi).

Anda mungkin juga menyukai