Anda di halaman 1dari 3

Nama : Agfinda Chandra Cahyani

NIM : 030422927

UPBJJ : SEMARANG

1. Menjelaskan tipe keputusan yang sering diambil oleh seorang manajer


yaitu Keputusan terprogram dan Keputusan yang tidak terprogram ?

Jawab :
a. Keputusan yang terprogram (programmed decision)
Keputusan yang terprogram merupakan keputusan yang terstruktur atau
yang muncul berulang ulang atau keduanya. Organisasi biasanya
mempunyai aturan, kebijaan, dan prosedur yang dipakai untuk memberi
arahan bagaimana keputusan tersebut dibuat.
Contoh :
Manajer produksi dari PT. Astra Otoparts selalu melakukan kegiatan
rutin disetiap awal bulan, yaitu dengan melakukan pembelian bahan
baku untuk persediaan.
2.Keputusan yang tidak terprogram adalah keputusan yang tidak
terstruktur, jarang muncul, atau keduanya. Keputusan berasal dari
masalah yang luar biasa atau tidak biasa muncul. Organisasi tidak ada
pedoman terperinci untuk menangani masalah tersebut.
Contoh :
Pak Andre adalah seorang Presiden Direktur PT. Angkasa. Ia harus
selalu bisa mengambil keputusan dengan cepat demi kelangsungan
perusahaannya. Pengambilan keputusan yang dia ambil berdasarkan
informasi pasar yang harus selalu ia dengan dan ketahui. Contohnya
adalah harga saham yang selalu berubah. Dia harus bisa menyesuaikan
keuangan perusahaan agar harga saham perusahaan pada bursa efek bisa
selalu stabil.
2. Jelaskan masing-masing alat peramalan yang digunakan baik secara
kuantitatif dan kualitatif dalam pengambilan keputusan.
Jawab :
1.Alat peramalan yang digunakan dalam pengambilan keputusan :
a).Peramalan kuantitatif
Adalah peramalan yang menggunakan data angka untuk
memperkirakan kondisi masa depan. Terdiri dari dua, yaitu :
a. Time series
Kondisi masa lalu diasumsikan mempengaruhi kondisi
masa mendatang, tanpa pengaruh dari luar. Ada beberapa
cara untuk meramalkan data time series , yaitu metode rata
- rata bergerak dan metode penghalusan eksponensial.
b. Peramalan sebab akibat
Diasumsikan faktor dari luar sistem mempengaruhi
variabel yang kita ramal. Untuk meramal model sebab
akibat bisa menggunakan metode regresi dan ekonometri

b).Peralaman Kualitatif
Adalah peramalan yang menggunakan pertimbangan serta
pengetahuan dan pengalaman individu atau kelompok. Tidak
menggunakan analisis matematika dan statistik. Beberapa
metode peramalan yang digunakan adalah :
a. Metode pendapatan kelompok eksekutif (jury of executif
opinion method)
Metode ini dengan cara mengumpulkan manajer dan
dimintaipendapatnya mengenai penjualan di masa
mendatang.
b. Metode delphi
Metode ini dengan cara mencari pendapat sekelompok ahli
mengenai topik tertentu dengan tujuan ingin memperoleh
pandangan mengenai kejadian di masa mendatang.
c. Sales force composition
Metode ini dengan cara salesmas organisasi melakukan
kontak langsung dengan konsumen dan mendapatkan hal
hal yang dapat digunakan sebagai prediksi penjualan di
masa mendatang
d. Analisis multikriteria atau analisis multiatribut
Analisis ini digunakan untuk mencegak kecenderungan
manusia yang memfokuskan pada satu alternatif saja yang
paling menarik dan melupakan atribut lainnya yang
penting
e. Evaluasi pelanggan
Dilakukan oleh salesman dengan mengumplkan data dari
pelanggan. Dari hal tersebut terkumpul informasi
kebutuhan barang jasa yang diproduksi organisasi di masa
mendatang.

Sumber Referensi :
BMP Manajemen EKMA4116 (Edisi 2), Modul 4

Anda mungkin juga menyukai