Anda di halaman 1dari 2

DEXAMETHASONE

Nov 8

Posted by dr.Rozi Abdullah

Obat Generik : 

Dexamethasone / Deksametason

Obat Bermerek : 

Camidexon, Corsona, Cortidex, Dexa-M, Etason, Indexon, Kalmethasone, Lanadexon,


Licodexon, Molacort, Nufadex M, Oradexon, Pycameth, Scandexon,

KOMPOSISI

Dexamethasone 0,5 mg : Setiap tablet mengandung deksametason 0,5 mg.

Dexamethasone 0,75 mg : Setiap tablet mengandung deksametason 0,75 mg.

FARMAKOLOGI

 Dexamethason (deksametason) adalah obat antiinflamasi dan antialergi yang sangat kuat.
Sebagai perbandingan Dexamethasone 0,75 mg setara dengan obat sebagai berikut :
cortisone 25 mg, hydrocortisone 20 mg, prednisone 5 mg, dan prednisolone 5 mg.
 Deksametason tidak mempunyai aktivitas mineral kortikosteroid dari cortisone atau
hydrocortisone, sehingga pengobatan untuk kekurangan adrenocortical tidak berguna.

INDIKASI

Obat ini digunakan sebagai glucocorticoid khususnya untuk :

 Antiinflamasi,
 Pengobatan rematik arthritis, dan penyakit kolagen lainnya,
 Alergi dermatitis,
 Penyakit kulit,
 Penyakit inflamasi pada masa dan kondisi lain dimana glucocorticoid berguna lebih
menguntungkan seperti penyakit leukemia tertentu dan limfoma dan inflamasi pada
jaringan lunak dan anemia hemolitik.

KONTRAINDIKASI

 Penderita yang hipersensitif terhadap deksametason.


 Penderita infeksi jamur sistemik.
 Jangan diberikan kepada penderita herpes simpleks pada mata, tuberkulosis aktif, peptik
ulcer aktif atau psikosis kecuali dapat menguntungkan penderita.
 Jangan diberikan kepada wanita hamil karena akan terjadi hipoadrenalisme pada bayi
yang dikandungnya,  atau diberikan dengan dosis yang serendah-rendahnya.

PERINGATAN DAN PERHATIAN

 Kekurangan adrenocortical sekunder yang disebabkan oleh pengobatan dapat dikurangi


dengan mengurangi dosis secara bertahap.
 Ada penambahan efek kortikosteroid pada penderita dengan hipotiroidisme dan sirosis.

EFEK SAMPING

 Pengobatan yang berkepanjangan dapat mengakibatkan efek katabolik steroid seperti


kehabisan protein, osteoporosis, dan penghambatan pertumbuhan anak.
 Penimbunan garam, air dan kehilangan potassium jarang terjadi bila dibandingkan
dengan glucocorticoid lainnya.
 Penambahan nafsu makan dan berat badan lebih sering terjadi.

INTERAKSI OBAT

 Insulin, hipoglikemik oral : menurunkan efek hipoglikemik.


 Fenitoin, fenobarbital, dan efedrin : meningkatkan clearance metabolik dari
deksametason, menurunkan kadar steroid dalam darah dan aktifitas fisiologis.
 Antikoagulan oral : meningkatkan atau menurunkan waktu protrombin.
 Diuretik yang mendepresi kalium : meningkatkan risiko hipokalemia.
 Glikosida kardiak : meningkatkan risiko aritmia atau toksisitas digitalis sekunder
terhadap hipokalemia.
 Antigen untuk tes kulit : menurunkan reaksivitas.
 Imunisasi : menurunkan respon antibodi.

DOSIS DAN ATURAN PAKAI

 Dewasa : 0,5 mg – 10 mg per hari.


 Anak-anak : 0,08 mg – 0,3 mg/kg berat badan per hari dibagi dalam 3 atau 4 dosis.

KEMASAN

 Dexamethasone tablet 0,5 mg, kotak, 20 strip @ 10 tablet.


 Dexamethasone tablet 0,75 mg, kotak, 20 strip @ 10 tablet.

Anda mungkin juga menyukai