Anda di halaman 1dari 2

ARMELIA DIAN PERMATA SARI

ROMBEL 2A/KARYAWAN

ALKALOID (28 MARET 2020)

PERTANYAAN :

1. Apa yang dimaksud dengan metabolit primer, sekunder..?

2. Mengapa metabolit sekunder diproduksi...?

3. Apakah yang disebut dengan Alkaloid ....?

4. Apa dasar pembagian alkaloid, sebutkan dan beri contoh..!

5. Apa sifat kimia alkaloid yang mendasar ...? Berikan contoh...!

6. Dalam isolasi alkaloid, mengapa dilakukan ekstraksi asam-basa..?

7. Bagaimana anda memisahkan campuran alkaloid (Berberine,

mescaline, nicotine, ergotamine dan reserpine..?

JAWABAN :

1. Metabolit primer adalah suatu metabolit atau molekul produk akhir atau produk antara dalam
proses metabolisme makhluk hidup yang fungsinya sangat esensial bagi kelangsungan hidup
organisme tersebut( serta terbentuk secara intraseluler
Metabolit sekunder adalah senyawa organik yang dihasilkan tumbuhan yang tidak memiliki
fungsi langsung pada fotosintesis, pertumbuhan atau respirasi, transport solute,translokasi
,sintesis protein,asimilasi nutrient, diferensiasi, pembentukan karbohidrat dan lipid.

2. Metabolisme sekunder diproduksi karena sebagai bentuk perlindungan diri dari musuh dengan
sifat toksiknya, untuk menarik perhatian dengan sifat mudah menguap (aromanya), dan untuk
menarik perhatian organisme lain dengan sifat agen pewarnanya.

3. Alkaloid adalah sebuah golongan senyawa basa bernitrogen yang kebanyakan heterosiklik dan
terdapat di tetumbuhan (tetapi ini tidak mengecualikan senyawa yang berasal dari hewan)

4. Alkaloid sesungguhnya
Bersifat basa (kecuali kolkhisin dan asam aristolokhat)
- Toksik
- Lazim mengandung Nitrogen dalam cincin heterosiklik (kecuali kolkhisin dan asam
aristolokhat)
- Diturunkan dari asam amino
- Terdapat dalam bentuk garam dengan asam organik
- Contoh : atropin, morfin

Protoalkaloid (Alkaloid Sederhana)


-Merupakan amin yang relatif sederhana di mana nitrogen dan asam amino tidak terdapat dalam
cincin heterosiklik
- Bersifat basa
- Diperoleh berdasarkan biosintesis dari asam amino
- Contoh : meskalin (kaktus), ephedrin, N,Ndimetiltriptamin

Pseudoalkaloid ( Alkaloid Semu)


- Tidak diturunkan dari prekursor asam amino
- Misal alkaloid terpen (aconitin : alkaloid diterpen), alkaloid dari jalur metabolisme asetat
(coniin)
- Sifat kebasaan rendah
- Contoh : Alkaloid steroidal (contoh konessiin)
dan purin (kaffein)

5. Pada umumnya kebanyakan alkaloid bersifat basa.Sifat tersebut tergantung pada adanya pasangan
elektron pada nitrogen.Jika gugus fungsional yang berdekatan dengan nitrogen bersifat
melepaskan elektron,
contoh; gugus alkil, maka ketersediaan elektron pada nitrogen naik dan senyawa lebih bersifat
basa.
Hingga trietilamin lebih basa daripada dietilamin dan senyawa dietilamin lebih basa daripada
etilamin.Sebaliknya, bila gugus fungsional yang berdekatan bersifat menarik elektron
Contoh : gugus karbonil, maka ketersediaan pasangan elektron berkurang dan pengaruh yang
mengandung gugus amida.

6. Dalam isolasi alkaliod di butuhkan suasana asam atau basa karena keadaan basa dan asam
digunakan untuk menjaga keadaan agar proses isolasi dapat berjalan dengan baik. Alkaloid
cenderung bersifat basa dan mudah menguap. sedangkan asam digunakan untuk menghasilkan
alkaloid dalam bentuk garam dan tidak mudah menguap.

7. Dengan cara pemurnian alkaloida yang dapat dilakukan dengan cara modern yaitu dengan
pertukaran ion dan menyekat melalui kolom kromatografi dengan kromatografi partisi.

Anda mungkin juga menyukai