Anda di halaman 1dari 4

Nama : Andheva A.

H
Kelas :XI-IPS
Mapel :Seni Budaya

Seni Musik
menurut istilah seni musik adalah sebuah cabang seni yang fokus menggunakan
sebuah irama, tempo, melodi, harmoni dan vokal yang memiliki peran sebagai
sarana untuk menyampaikan perasaan seorang seniman.

Unsur-Unsur Seni Musik


Irama – Irama lebih dikenal sebagai ritme yang berupa panjang pendek dan tinggi
rendah sebuah nada.

Melodi – Melodi merupakan bentuk susunan bunyi yang berurutan dari tinggi ke
rendah atau sebaliknya.

Tempo – Tempo yaitu ukuran kecepatan birama dalam lagu. Semakin cepat lagu
yang dibawakan juga akan semakin cepat lagu dimainkan tempo.

Tangga Nada – Tangga nada ialah unsur musik yang terdiri dari nada yang
tersusun berjenjang mulai dari nada dasar hingga nada tinggi.

Dinamika – Dinamika adalah suatu tanda untuk memainkan nada yang berkaitan
dengan volume sehingga musik akan mengeluarkan suara nyaring dan merdu saat
didengarkan.
Jenis Pertunjukan Musik Barat
1.Seni Vokal
Seni vokal adalah seni musik yang mengutamakan dan mengeksploitasi suara
manusia. Seni vokal biasa disebut bernyanyi. Seniman-seniman vokal sangat
mengandalkan kualitas suaranya dalam berkarya.

2.Seni Pertunjukkan Musik


Selain pertujukkan seni vokal, musik dapat pula dipertunjukkan dengan hanya
menggunakan instrumen musik.

Resital

Resital dari bahasa Inggris recital yang dapat berarti deklamasi atau pertunjukkan
piano secara solo membawakan lagu-lagu karya sendiri yang menggambarkan
atau menceritakan perjalanan proses kreatif sang pianis.

Ansambel

Ansambel adalah sajian kelompok musik baik dengan instrumen yang sejenis atau
campuran. Ansambel yang memainkan alat musik gesek semuanya disebut
sebagai ansambel gesek.

Orkestra

Orkestra dimaksudkan sebagai kelompok musisi yang memainkan alat musik


bersama. Kelompok orkestra memiliki 30 - 40 permain hingga 100 -an pemain.
Yang beranggotakan 30 - 40 pemain disebut orkestra kecil. Yang memiliki 100 -an
pemain disebut orkestra besar (Syimphony orchestra atau philharmonic).
Band

Band merupakan pertunjukkan musik barat yang paling populer. Band sering
disamakan dengan grup musik atau ansambel musik. Karena kemajuan teknologi
di bidang akustik, alat musik pun mendapat sentuhan teknologi. Akhirnya
pertunjukkan musik pun tidak lagi membutuhkan instrumen yang banyak.

Sejarah Seni Musik


Berikut Ssejarah perkembangan Seni Musik.

Zaman Pra Sejarah


Pada zaman pra sejarah ini, sebenarnya musik sudah mulai dikenal. Karena sejak
adanya manusia Homo Sapiens sekitar 180.000 sampai dengan 100.000 tahun
lalu, banyak sekali alat musik yang ditemukan dan merupakan yang tertua, seperti
flute yang bahan utamanya adalah tulang yang telah diberi lubang dan tulang
tersebut biasanya berasal dari tulang beruang.

Zaman Abad Pertengahan


Pada zaman abad pertengahan terjadi sekitar tahun 476 sampai dengan 1572
Masehi. Pada saat ini seni musik banyak digunakan untuk kepentingan kegiatan
agama Kristen. Namun, setelah adanya penemuan di bidang baru, fungsi musik
menjadi berkembang dan tidak hanya difokuskan pada kegiatan keagamaan.

Zaman Renaisance
Seni musik pada zaman renaisance berkembang sekitar tahun 1500 sampai
dengan 1600 masehi. Pada zaman ini seni musik yang berkembang yaitu musik
percintaan dan keperwiraan. Namun, pada zaman ini seni musik di gereja
mengalami kemunduran. Akan tetapi, pada zaman ini alat musik seperti piano dan
organ ditemukan.
Zaman Klasik
Zaman ini berjaya pada tahun 1750 sampai dengan 1820 masehi. Pada zaman ini,
dinamika digunakan semakin lembut. Selain itu, perubahan tempo dengan
accelerando semakin cepat serta ritarteando semakin lembut. Selain itu,
pemakaian ornamnetik dibatasi.

Zaman Romantik
Zaman romantik berkisar sekitar tahun 1810 sampai dengan tahun 1900. Pada
zaman ini seni musik sangat mementingkan perasaan yang subjektif. Tidak hanya
itu, di zaman ini music sangat kental dengan unsur romantisme atau perasaan.

Zaman Modern
Yang terakhir adalah zaman modern yang terjadi pada abad ke-20 hingga
sekarang. Pada awal zaman ini banyak penemuan radio yang menjadi cara baru
untuk mendengarkan musik. Penemuan alat musik dan perekam suara serta alat
pengedit musik memberikan genre baru pada musik klasik di zaman ini.

Anda mungkin juga menyukai