Anda di halaman 1dari 4

PANITIA PEMUNGUTAN SUARA (PPS)

KELURAHAN BERU
KECAMATAN WLINGI KABUPATEN BLITAR
Sekertariat: Area Gedung Perkantoran Kelurahan Beru,, Jl. Urip Sumoharjo No.28
Tlp: (0342) 691389 hp: (+62) 821 4208 0969 Wlingi

NASKAH PELANTIKAN PPDP


PEMILIHAN UMUM TAHUN 2019

SAYA, SUPRIHATI, KETUA PANITIA PEMUNGUTUAN SUARA (PPS) KELURAHAN BERU BERTINDAK ATAS NAMA
KETUA KPU KABUPATEN BLITAR AKAN MENGAMBIL SUMPAH SAUDARA-SAUDARA SEBAGAI PETUGAS
PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH (PPDP) UNTUK MASING-MASING TPS DI KELURAHAN BERU PADA PEMILIHAN
SERENTAK TAHUN 2020

MEMPERHATIKAN :
BERDASARKAN SURAT KOMISI PEMILIHAN UMUM REPUBLIK INDONESIA NOMOR: 540/PP.04.2-
SD/01/KPU/VII/2020 PERIHAL ARAHAN PEMBENTUKAN PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH (PPDP)
DALAM PEMILIHAN SERENTAK TAHUN 2020. MENYEBUTKAN BAHWA SEBELUM MENJALANKAN TUGAS,
PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH (PPDP) MENGUCAPKAN SUMPAH/JANJI;

SEBELUM SAYA MENGAMBIL SUMPAH, SAYA INGIN BERTANYA :


BERSEDIAKAH SAUDARA-SAUDARA SAYA AMBIL SUMPAH/JANJI?
................BERSEDIA................

SELANJUTNYA SAYA PERLU MEMPERINGATKAN


BAHWA SUMPAH YANG AKAN SAUDARA UCAPKAN INI, ADALAH MENGANDUNG TANGGUNG JAWAB TERHADAP
BANGSA DAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA, TANGGUNG JAWAB MEMELIHARA DAN MENYELAMATKAN
PANCASILA DAN UNDANG-UNDANG DASAR 1945, TANGGUNGJAWAB TERHADAP TEGAKNYA DEMOKRASI DI
NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA, SERTA TANGGUNG JAWAB TERHADAP PENGAMALAN KODE ETIK
PENYELENGGARA PEMILU.

SUMPAH INI PADA HAKEKATNYA MERUPAKAN PERNYATAAN SESEORANG YANG LAHIR DARI LUBUK HATI YANG
PALING DALAM UNTUK MELAKUKAN ATAU TIDAK MELAKUKAN SESUATU ATAS DASAR KESADARAN. SADAR
PULA BAHWA SUMPAH INI DISAMPING DISAKSIKAN OLEH SEMUA YANG HADIR SEKARANG, JUGA DISAKSIKAN
OLEH TUHAN YANG MAHA ESA. KARENA TUHAN ITU MAHA MENGETAHUI, DAN KEPADA TUHAN
PERTANGGUNGJAWABAN AKAN SAUDARA BERIKAN.

MAKA IKUTILAH KATA-KATA SAYA:

"Demi Allah (Tuhan), saya bersumpah/berjanji:


Bahwa saya akan memenuhi tugas dan kewajiban saya sebagai Petugas
Pemutakhiran Data Pemilih dengan sebaik-baiknya sesuai dengan peraturan
perundang-undangan, dengan berpedoman pada Pancasila, Undang-Undang
Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
Bahwa saya dalam menjalankan tugas dan wewenang akan bekerja dengan
sungguh-sungguh, jujur, adil, dan cermat demi suksesnya Pemilihan
Gubernur/Bupati/Walikota, tegaknya demokrasi dan keadilan, serta
mengutamakan kepentingan Negara Kesatuan Republik Indonesia daripada
kepentingan pribadi atau golongan."
PANITIA PEMUNGUTAN SUARA (PPS)
KELURAHAN BERU
KECAMATAN WLINGI KABUPATEN BLITAR
Sekretariat: Area Gedung Perkantoran Kelurahan Beru, Jl. Urip Sumoharjo No.28
Tlp: (0342) 691389 hp: (+62) 82142080969 Wlingi

SUSUNAN UPACARA PELANTIKAN KETUA KPPS


PEMILIHAN UMUM TAHUN 2019

ASSALAMU’ALAIKUM WR.WB.
UPACARA PENGAMBILAN SUMPAH /JANJI DAN PELANTIKAN KETUA KPPS PEMILIHAN UMUM TAHUN 2019 HARI
SELASA, TANGGAL 14 JULI 2020 DIMULAI.

1. PEMBUKAAN
2. MENYANYIKAN LAGU KEBANGSAAN INDONESIA RAYA
 Hadirin dan para undangan dimohon berdiri
 Hadirin dan para undangan dipersilahkan duduk kembali
3. PEMBACAAN BERITA ACARA DAN PENETAPAN PPDP
4. PROSESI PELANTIKAN

a) PERSIAPAN PENGAMBILAN SUMPAH / JANJI


 Hadirin dan para undangan dimohon berdiri
 Perwakilan Petugas PPDP Menempatkan diri
 Rohaniawan dimohon mengambil tempat

b) PENGAMBILAN SUMPAH / JANJI PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH OLEH KETUA PPS BERU
 Rohaniawan dimohon Kembali Ke Tempat

5. PENANDATANGANAN SK PPDP
 Yang Pertama Oleh Perwakilan Petugas PPDP
 Dilanjutkan Ketua PPS Beru
 PENANDATANGANAN SELESAI,…..
 Perwakilan PPDP dan Ketua PPS dimohon kembali ke tempat
 Hadirin dan para undangan dipersilahkan duduk Kembali

6. SAMBUTAN DAN PENGARAHAN KEPALA KELURAHAN BERU


7. ………
8. PENUTUP/DO’A

DEMIKIAN UPACARA PENGAMBILAN SUMPAH/JANJI PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH DALAM RANGKA
PEMILIHAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI 2020.
MOHON MAAF APABILA ADA SALAH KATA, DAN ATAS PERHATIANNYA KAMI SAMPAIKAN BANYAK TERIMA
KASIH.

WASSALAMU’ALAIKUM WR.WB.

UNTUK ACARA SELANJUTNYA YAITU BIMTEK PPDP


BERITA ACARA
TEN BLITAR
PANITIA PEMUNGUTAN SUARA
Nomor : 02/BA/Desa/Kel. Beru/VII/ 2020
TENTANG

PENETAPAN CALON PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH (PPDP)


PEMILIHAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI BLITAR TAHUN 2020

Pada hari ini, Selasa tanggal Empat Belas bulan Juli tahun Dua Ribu Dua Puluh, bertempat di
Kantor PPS Desa/Kelurahan Beru Kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar, Ketua dan Anggota Panitia
Pemungutan Suara Desa/Kelurahan Beru mengadakan Rapat Pleno membahas Usulan Calon Petugas
Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Blitar Tahun 2020.

MEMPERHATIKAN :
Surat Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia Nomor: 540/PP.04.2-SD/01/KPU/VII/2020 tanggal
06 Juli 2020 perihal Penegasan Surat Dinas KPU Nomor: 487/PP.04.2-SD/01/KPU/VI/2020 Perihal
Pencabutan Surat KPU Nomor: 485/PP.0.02-SD/01/KPU/VI/2020 dan Arahan Pembentukan Petugas
Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) dalam Pemilihan Serentak Tahun 2020.

MEMUTUSKAN :
Menetapkan Daftar Nama Calon Petugas Pemutakhiran Data Pemilih Desa/Kelurahan Beru Kecamatan
Wlingi dalam penyelenggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Blitar Tahun 2020 sebagaimana
tersebut dalam Lampiran.

N
NAMA LENGKAP NO TPS
O

1. SULISTYANINGSIH 01
2. DWI WULANSARI 02
3. ANI SAFITRI 03
4. PUJI PATRIANA 04
5. JOKO UTOMO 05
6. WIRA DENY APRILIA 06
7. SITI AFIFAH 07
8. MEI EDI SUJOKO 08
9. NOVIA SAHANANI 09
10. IRMA DAMAYANTI 10
11. HARTINI 11
12. DIAN WAYUNINGSIH 12
13. MUSLIMAH 13
14. RETNO KUSTIANI 14

TOTAL JUMLAH PPDP : 14


PAKTA INTEGRITAS
PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH
BUPATI DAN WAKIL BUPATI TAHUN 2020

Pemilihan adalah titik awal strategis bagi perbaikan kualitas demokrasi. Proses Pemilihan rentan dengan
penyimpangan, godaan dan memiliki potensi dibajak oleh individu-individu yang tidak bertanggung
jawab. Pada saat bersamaan ada harapan yang besar dari rakyat agar Pemilihan terselenggara dengan
penuh integritas.

Demi masa depan demokrasi, negara dan bangsa yang lebih baik, pada hari ini Selasa tanggal 14 bulan
Juli tahun 2020, bertempat di Pendopo Kelurahan Beru, saya perwakilan dari Petugas Pemutakhiran
Data Pemilih Desa/Kelurahan Beru Kecamatan WLINGI, Kabupaten BLITAR, Provinsi JAWA
TIMUR bertekad untuk bekerja keras menyelenggarakan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur,
Bupati dan Wakil Bupati dan/atau Wali Kota dan Wakil Wali Kota, dengan ini menyatakan janji kepada
rakyat Indonesia selama dalam jabatan kami sebagai berikut:

1. Membantu PPS dalam melakukan Pemutakhiran Data pemilih secara profesional, efektif dan efisien.
2. Menjalankan tugas melakukan pendataan pemilih melalui pencocokan dan penelitian di wilayah
kerja dengan cermat dan baik sesuai dengan peraturan KPU dan Perundang-undangan yang berlaku.
3. Bekerja dengan berpedoman pada buku kerja PPDP.
4. Bersedia menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang berlaku secara disiplin.
5. Memperlakukan secara adil, imparsial dan non-partisan kepada seluruh pemilih tanpa melihat
preferensi politik tertentu tanpa terkecuali.
6. Menolak pemberian, permintaan dan perjanjian dalam bentuk apapun baik secara langsung atau
tidak langsung yang memberi harapan yang menyimpang dari prinsip-prinsip Pemilihan yang jujur
dan adil bagi peserta Pemilihan, calon serta pihak-pihak yang memiliki preferensi politik tertentu.
7. Mencegah dan tidak melakukan praktek korupsi, kolusi dan nepotisme.
8. Mencegah terjadinya pelanggaran Pemilihan oleh peserta, simpatisan, masyarakat, sesuai dengan
peraturan perundang-undangan yang berlaku.
9. Melakukan pencegahan dan penegakan kode etik terhadap pelanggaran setiap tahapan
penyelenggaraan Pemilihan.
10. Bekerja sampai pada berakhirnya masa kerja dengan sepenuh waktu, jujur dan adil.

Apabila saya melanggar apa yang tercantum dalam Pakta Integritas ini, saya bersedia dikenakan sanksi
moral, sanksi administrasi dan dituntut sesuai Ketentuan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku.

Saksi,
KETUA PPS
Yang Menyatakan Janji,
Kelurahan Beru

Mei Edi Sujoko Suprihati

Anda mungkin juga menyukai