Anda di halaman 1dari 6

PETUNJUK PENGGUNAAN MTBS

A. Persiapan
1. Download Bagan MTBS
2. Print Formulir MTBS (form anak balita halaman 52-54, form bayi muda halaman 55-
57)
3. Ikuti instruksi pengisian formulir (form anak balita halaman 1-35, form bayi muda
halaman 36-51), Hal ini dibagi 2:
4. Untuk petunjuk pemeriksaan silahkan lihat halaman 1-9 untuk anak balita, dan
silahkan lihat halaman 36-41.
5. dan untuk tindakan silahkan lihat bagan tindakan, namun penjelasan terhadap setiap
tindakan dirincikan dibelakang, untuk tindakan pada anak balita ada pada halaman
10-35, dan bayi muda pada halaman 42-51.
B. Pengisian Formulir
Disini dicontohkan pengisian formulir anak balita (usia 2 bulan-5 tahun)
1. Identitas

Silahkan diisi dengan biodata anak, untuk bagian “anak sakit apa?”, diisi keluhan
utama yang disampaikan orang tua menganai sakit anaknya, untuk bagian “kunjungan
ulang”, dikatakan kunjungan ulang jika anak datang dengan keluhan yang sama untuk
kedua kali dan seterusnya. Misal anak pertama kali berkunjung dengan keluhan batuk
pilek (bapil), saat kunjungan kedua dia masih bapil maka disebut kunjungan ulang,
jika anak berkunjung untuk kedua kali dengan keluhan berbeda. Misal anak
berkunjung untuk kedua kalinya ke puskesmas, tapi bapil sudah sembuh, kunjungan
kedua anak dengan keluhan diare, maka masuk kategori kunjungan pertama.
2. Tanda Bahaya Umum

lingkari tanda bahaya umum jika ditemukan pada anak, cara mengkaji tanda bahaya
umum, klasifikasi dan tindakan silahkan diisi sesuai petunjuk di bawah ini

3. Bapil (batuk pilek)

untuk melakukan pemeriksaan dalam formulir apakah anak batuk dan sukar bernafas
silahkan isi sesuai bagan di bawah ini
misal anak ternyata ada gejalan napas cepat, maka di klasifikasi, anak masuk kategori
pneumonia, dan salah satu tindakannya adalah beri peleda tenggorokan yang aman dan beri
amoksilin 2x sehari selama 3-5 hari, obati wheezing. petunjukknya silahkan lihati di halaman
11 untuk penggunaan antibiotik.

untuk wheezing silahkan lihat halaman 17


untuk peleda tenggorokan halaman 13

4. dilanjutkan dengan mengisi poin selanjutnya dan petunjuk ada di setiap bagan MTBS,
misalformulir apakah anak diare, maka petunjukknya lihat di apakah anak menderita diare
halaman 03, ketentuan tindakan diare ada di halaman 20-21
5. Untuk pemriksaan status imunisasi, vitamin A dan keluhan lain silahkan lihat halaman 10

untuk menentukan apakah imunisasi diberikan atau tidak, melihat waktu kapan
diperbolehkan pemberian imunisasi bagi yang telat silahkan lihat bagan imunisasi di buku
KIA (yang warna ping).
6. Penilaian pemebrian makan ada di halaman 23-25

untuk penilaian pemberian makan silahkan lihat petunjuk, untuk nasihati kapan kembali
segera. kinjungan ulang: ….. hari. diisi dari tindakan. misal di tindakan ada tulisan kunjungan
ulang 2 hari, maka isi 2, sehingga ibu harus kembali lagi dalam 2 hari ke depan.
7. Untuk Bayi muda prosesnya sama, namun mengikuti formulir, petunjuk dan tindakan pada
bagian bayi muda.

TUGAS MTBS
1. Silahkan download bagan MTBS, kemudian print formulir pengkajian anak balita
(2 bulan-5 tahun)
2. Baca Petunjuk Penggunaan MTBS
3. Analisis link video penggunaan MTBS yang dishare
4. Tugasnya adalah mengkaji anak balita atau bayi muda disekitar rumah (syarat
aman dan protokol kesehatan terpenuhi), jika tidak memungkinkan silahkan
roleplay cara mengkaji MTBS, boleh balita atau bayi muda dengan keluarga
sendiri baik ibu bapak, kakak atau adik.
5. Kirimkan foto saat sedang roleplay atau saat sedang melakukan pengkajian dan
hasil pengisian formulir MTBS (balita atau bayi muda) ke googleclassmate (GCS)
dengan format file diberi nama (Kelas_Nama_MTBS) misal (3D_Surya_MTBS).
Tugas dikirimkan maksimal 2 minggu setelah lab luring berlangsung atau sejak
tugas diberikan.
6. Untuk lebih memahami MTBS, boleh menggunakan literatur video yang lain.

Anda mungkin juga menyukai