Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

UNIVERSITAS UDAYANA
FAKULTAS KEDOKTERAN
PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN DAN PROFESI NERS
Jl. PB Sudirman 80232 Denpasar  (0361) 222510 Fax. (0361)246656
E-mail : psik@unud.ac.id

NILAI
FORMAT PENILAIAN

Mata Ajar : Keperawatan Dasar II


Kompetensi : PEMBERIAN OBAT SUPOSITORIA MELALUI RECTAL
Pengertian : Memberikan sejumlah obat melalui rectum bentuk supositoria
Tujuan :
1. Memperoleh efek pengobatan secara lokal maupun sistemik
2. Melunakkan feses sehingga mudah dikeluarkan
Persiapan alat :
1. Obat supositoria rectal
2. Buku obat
3. Jely pelumas untuk supositoria
4. Sarung tangan sekali pakai
5. Tissue

Prosedur :

No Aspek yang Dinilai SKOR


0 1 2
Preinteraksi
1 Cek catatan keperawatan dan catatan medis klien (Mengetahui TTV,
therapy, resep obat yang diberikan, indikasi, kontraindikasi, riwayat alergi,
dan hal lain yang diperlukan)
2 Cuci tangan
3 Siapkan alat dan bahan. Siapkan obat dengan prinsip benar.
Tahap Orientasi
4 Beri salam dan perkenalkan diri
5 Identifikasi pasien: tanyakan nama, tanggal lahir, alamat (minimal 2 item).
Cocokkan dengan gelang identitas.
6 Tanyakan kondisi dan keluhan klien
7 Jelaskan tujuan, prosedur, lama tindakan, dan hal yang perlu dilakukan klien
8 Berikan kesempatan klien/keluarga bertanya sebelum kegiatan dilakukan
Tahap Kerja
9 Cek kembali order pengobatan mengenai jenis pengobatan, waktu,
jumlah, dan dosis obat
10 Jaga privasi klien
11 Atur peralatan di samping tempat tidur klien
12 Cuci tangan dan pakai sarung tangan
13 Siapkan klien:
 Atur posisi klien dalam posisi sims
 Jaga agar klien tetap terbungkus pakaian dengan hanya pajankan
area anus saja
14 Periksa kondisi di daerah luar anus dan palpasi dinding rectum sesuai
kebutuhan.
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
UNIVERSITAS UDAYANA
FAKULTAS KEDOKTERAN
PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN DAN PROFESI NERS
Jl. PB Sudirman 80232 Denpasar  (0361) 222510 Fax. (0361)246656
E-mail : psik@unud.ac.id

Apabila sarung tangan kotor, ganti dengan yang baru.


15 Buka supositoria dari kemasannya dan beri pelumas pada ujung
bulatnya dengan jely. Beri pelumas sarung tangan pada jari telunjuk
dari tangan dominan
16 Minta klien untuk menarik napas melalui mulut untuk merilekskan
sfingter ani
17 Regangkan bokong klien dengan tangan non dominan. Dengan jari
telunjuk yang tersarungi, masukkan supositoria ke dalam anus,
melalui sfingter ani dan mengenai dinding rectal 10 cm pada orang
dewasa dan 5 cm pada bayi dan anak-anak
18 Tarik jari dan bersihkan area anal klien
19 Instruksikan klien untuk tetap berada pada posisi terlentang atau
miring selama 5 menit
20 Jika supositoria mengandung laksatif atau pelunak feses, letakkan
tombol pemanggil dalam jangkauan klien
Terminasi
21 Kembalikan klien ke posisi yang nyaman
22 Evaluasi perasaan klien, simpulkan hasil kegiatan, berikan umpan balik
positif
23 Kontrak pertemuan selanjutnya
24 Bereskan alat-alat
25 Cuci tangan
Dokumentasi
26 Catat hasil kegiatan di dalam catatan keperawatan
TOTAL

KETERANGAN :
0 = tidak dilakukan
1 = dilakukan tapi tidak sempurna
2 = dilakukan dengan sempurna
NILAI : (NILAI TOTAL/52) X 100% =
 Mahasiswa dinyatakan lulus bila nilai ≥ 70% darin total nilai seluruh tindakan

Tanggal : …………………………… Penguji


Nama Mahasiswa : …………………………… Nama : …………………………
NIM : …………………………… TTD : …………………………

Anda mungkin juga menyukai