Anda di halaman 1dari 8

ALAT MUSIK TUTS

Alat musik tuts adalah alat musik yang memiliki papan kunci dan dimainkannya dengan cara
menekan papan kunci tersebut dengan jari jemari. Ada beragam alat musik tuts di dunia ini.
Di antaranya seperti piano, keyboard, organ, synthesizer, pianika, dan masih banyak lagi.
Saya akan membahas sedikit tentang alat-alat yang saya sebutkan di atas.

Piano
Piano adalah alat musik tuts yang menurut saya paling elegan. Piano sering dimainkan pada
musik-musik seperti klasik, jazz, swing, pop, dsb. Terkadang music rock juga ada yang
menggunakan piano. Piano memiliki 88 tuts. Untuk Grand piano dan Upright piano memiliki
tuts yang sentuhannya lebih keras daripada piano elektrik sehingga sering digunakan untuk
ajang lomba bermain piano. Selain itu, piano ini juga memiliki pedal kaki sebanyak 3 buah.
Harga Grand piano bisa mencapai ratusan juta bahkan milyaran rupiah.
Berbeda dengan Grand piano, piano elektrik/digital memiliki sentuhan tuts yang agak lembut
daripada Grand piano. Piano digital ada yang memiliki 3 pedal kaki bawaan ada juga yang
cuma 1 pedal yang bisa copot pasang. Piano ini harus dihubungkan dengan amplifier
keyboard untuk mengeluarkan suaranya, tetapi ada juga yang sudah memiliki speaker
internal. Piano digital memiliki beberapa suara piano, suara string, dan suara-suara lainnya
yang sudah deprogram di dalamnya. Piano digital ini juga sudah dilengkapi dengan fitur-fitur
modern seperti MIDI, konektor USB, konektor Headphone, Musik Demo, dsb.

Upright Piano
Grand Piano

Digital Piano

Keyboard
Adalah alat musik tuts yang biasa dijumpai pada acara pesta seperti ulang tahun, pernikahan,
dsb. Keyboard memiliki 61 tuts dan sentuhan tuts yang sangat ringan. Keyboard memiliki
fitur Style, yaitu nada-nada instrumen lain yang ikut mengiringi musik / lagu yang sedang
dimainkan dan bunyinya mengikuti chord yang kitta tekan. Biasanya keyboard memiliki
speaker internal sehingga tidak terlalu membutuhkan amplifier keyboard. Tetapi, ada juga
beberapa model yang tidak memiliki speaker internal.
Keyboard
Organ
Adalah alat musik tuts yang memiliki dua tingkat keyboard dan pedal kaki dalam satu badan.
Masing-masing keyboard memiliki 61 tuts. Pedal kakinya berjumlah 25 buah. Organ sering
dipakai untuk kebutuhan musik di gereja-gereja. Selain itu, ada beberapa band rock klasik
asal Inggris yang menggunakan Organ, seperti Deep Purple, Procol Harum, Uriah Heep, dll.

Organ
Synthesizer
Adalah alat musik yang serupa dengan keyboard. Perbedaannya, synthesizer tidak memiliki
Style. Jumlah tuts synthesizer beragam, ada yang 61, 76, dan 88 tuts. Karena tidak memiliki
speaker internal maka harusb dihubungkan dengan amplifier keyboard. Synthesizer pertama
adalah Moog Synthesizer yang ukurannya lebih kecil dari keyboard.
Pianika
Adalah alat music yang sering dibawa dan dimainkan oleh siswa sekolah dasar, baik untuk
keperluan upacara senin maupun untuk pelajaran kesenian. Pianika merupakan alat musik
yang sangat mudah dimainkan untuk mencari notasi sebuah lagu. Pianika yang sering dipakai
memiliki 32 tuts, tetapi ada juga yang berjumlah 37 tuts. Dimainkannya dengan cara ditiup,
baik menggunakan selangnya maupun pluitnya dan menekan tutsnya.

Akorden

Akorden adalah alat musik kayak organ yang cara memainkannya yaitu dengan dipompa
pada bagian badan alat musik. Asal alat musik akorden yaitu dari daerah Sumatera Selatan
yang biasanya dipakai sebagai pengiring musik religi, modern dan sebagainya.
Alat musik akorden terdapat 4 jenis yakni akorden diantonic, akorden berwarna, akorden
concertinas, dan akorden piano.

a. Rekorder

       Rekorder adalah jenis alat musik tiup. Alat musik ini mempunyai 4 jenis, yaitu rekorder
sopranino, rekorder sopran, rekorder alto, dan rekorder bas. Rekorder yang sering digunakan
di sekolah adalah rekorder sopran.

b. Pianika

       Pianika adalah alat musik bertuts yang dimainkan dengan cara ditiup. Bilah-bilah
nadanya yang berwarna hitam menghasilkan nada kromatis.

c. Harmonika
       Harmonika adalah alat musik yang memiliki dua perangkat penggetar berpisah yang
berbunyi saat pemain meniup dan mengisap udara dari alat tersebut.

d. Saxophon

       Saxophon merupakan alat musik tiup bersuara logam dengan jangkauan nada dan
kemampuan ekspresinya yang besar. Saxophon diciptakan oleh Adolphne Sax pada tahun
1846. Ada empat jenis saxophon, yaitu saxophon sopran, alto, tenor, dan bariton.
Keempatnya dapat membentuk kwartet yang setara dengan kwartet gesek.

Trompet
       Trompet adalah alat musik tiup yang dapat mengeluarkan bunyi berapiapi yang
dihasilkan oleh besarnya tenaga yang digunakan untuk memainkan fanfare tetapi juga
disebabkan oleh tabung logam yang sempit, lubang silindris, dan corong yang lebar dan
mengembang. Musisi jazz memanfaatkan

semua bunyi yang dihasilkan alat musik trompet dan trombon. Dengan memainkan kedua alat
musik ini, diharapkan akan menghasilkan permainan solo yang memesona.

Hobo

       Hobo, yaitu alat musik tiup yang bersuara lembut dengan lidah getar rangkap. Jangkauan
nadanya sampai dua setengah oktaf. Hobo dikenal sejak zaman Mesir Kuno. Pada abad ke-
18, alat musik ini tampil pada musik kamar atau konserto. Hobo dibedakan menjadi tiga
macam, yaitu hobo cor anglais, hobo diamore, dan hobo masa kini. Karya yang banyak
menampilkan alat musik ini, dapat kita dengar pada karya Bellini, Berio, dan Rossini.

Flute
       Flute merupakan alat musik tiup bersuara kaya dan menimbulkan suasana magis. Flute
modern lebih mudah dimainkan dan bunyinya lebih jernih. (seni Musik Wahyu Purnomo)

Klarinet

       Klarinet adalah alat musik tiup yang dikembangkan oleh Theoblad Boem dengan nada
tinggi dan nyaring. Klarinet mulai digunakan dalam musik orkes dan band militer pada
pertengahan abd ke-18.

Anda mungkin juga menyukai