Anda di halaman 1dari 2

TERMS OF REFERENCE

LKMM TD X FTI-ITS
MATERI "Analisis Kondisi Lingkungan dan Perumusan Gagasan Awal"

I. LATAR BELAKANG
Kegitan yang dilaksanakan terdapat di dalam sebuah sistem yang dinamakan dengan
lingkungan. Kegiatan yang dilaksanakan harusnya sesuai dengan lingkungan sekitar
agar dapat saling mendukung dan kegiatan dapat berjalan dengan lancar.

Kegiatan berawal dari suatu gagasan. Dalam penyusunan kegiatan, seluruh panitia
yang menyusun kegiatan harus menuangkan segala pikirannya untuk membuat suatu
gagasan berdasarkan analisis kondisi lingkungan yang telah dilakukan.

II. ANALISA KARAKTERISTIK PESERTA


Peserta dari kegiatan LKMM TD X -ITS terdiri dari 112 orang mahasiswa Teknik Kimia
FTI-ITS. Analisa Raw Material Peserta LKMM TD X- FTI-ITS dilakukan menggunakan
Metode Eysenck, lalu hasil dari Tes tersebut menyatakan bahwa peserta didominasi oleh
karakter Sanguinis (47%) dan Koleris (33%). Sanguinis berarti peserta memiliki
karakteristik yang periang/ceria, optimistis, nyaman dengan pekerjaannya, namun tidak
stabil. Sedangkan Koleris ditandai dengan cepat, temperamental, dan seringkali agresif,
namun tegas, teguh, dan mengedepankan logika.

III. TUJUAN
Tujuan dari materi “Analisis Kondisi Lingkungan dan Perumusan Gagasan
Awal” adalah :
1. Peserta mampu mengetahui tujuan dan manfaat dari penggunaan Analisa Kondisi
Lingkungan.
2. Peserta mampu memahami metode dan tahapan perumusan Analisa Kondisi
Lingkungan.
3. Peserta mampu memahami alur pembentukan Perumusan Gagasan Awal.
4. Peserta mampu mengetahui dan memahami metode-metode dalam pembentukan
Perumusan Gagasan Awal.
5. Peserta mampu memahami metode penyikapan strategis terhadap ide yang sudah
dihasilkan menggunakan SWOT.

IV. POKOK BAHASAN


Pokok bahasan dari materi “Analisis Kondisi Lingkungan dan Perumusan
Gagasan Awal” adalah :
1. Pengertian Analisa Kondisi Lingkungan.
2. Manfaat Analisa Kondisi Lingkungan.
3. Tujuan Analisa Kondisi Lingkungan.
4. Tahapan Analisa Kondisi Lingkungan.
5. Metode Analisa Kondisi Lingkungan.
6. Definisi Perumusan Gagasan Awal.
7. Aspek penunjang Perumusan Gagasan Awal.
8. Alur pembentukan Perumusan Gagasan Awal.
9. Metode perancangan kreativitas.

V. METODE
Proses penyampaian materi ini dilakukan dengan beberapa metode, yaitu
ceramah, diskusi, penyampaian video terkait materi, dan mini quiz.

VI. TEMPAT KEGIATAN


Materi ini disampaikan melalui Online Meeting Platform

VII. TANGGAL DAN WAKTU KEGIATAN


Materi ini akan disampaikan pada :
tanggal : Sabtu, 10 Oktober 2020
durasi : 100 Menit
pukul : 09.50 WIB – 11.30 WIB

Anda mungkin juga menyukai