Anda di halaman 1dari 37

fresh UPDATE

fresh TEAM
Twitter: @monalisamorin
Phone: 087868290841
E-mail: taniya.adamy@gmail.com
Facebook: Harmalina Sihombing

Our TEAM :

Harmalina Sihombing

Monalisa Sitompul

Taniya Rachmawati

Kimia Unsur & Radiaktif

 Kelimpahan Unsur-Unsur Di Alam 2


 Sifat-Sifat Unsur 3
 Pembuatan Dan Manfaat Unsur Logam Dan Senyawanya 11
 Pembuatan Dan Manfaat Unsur Non Logam Dan Senyawanya 19
 Radioaktif 26
 Penggunaan Radioisotop 30

1
KELIMPAHAN UNSUR-UNSUR DI ALAM

1. Keberadaan Unsur-Unsur di Kulit


Bumi

Dari 118 unsur yang diketahui, sekitar 90 unsur berada di alam dan
sisanya merupakan unsur sintesis (unsur buatan). Sebagian dari unsur tersebut
terdapatsebagai unsur bebas, tetapi lebih banyak yang berupa senyawa,
sedangkanunsur-unsur gas mulia terdapat sebagai unsur bebas (Petrucci dan
SuminarAhmad, 1987: 96)

2. Kelimpahan Unsur Di Alam

UNSUR % MASSA UNSUR % MASSA


Oksigen 49,20 Klor 0,91
Silikon 25,67 Fosfor 0,11
Aluminium 7,50 Mangan 0,09
Besi 4,71 Karbon 0,08
Kalsium 3,39 Belerang 0,06
Natrium 2,63 Barium 0,04
Kalium 2,40 Nitrogen 0,03
Magnesium 1,93 Flour 0,03
Hidrogen 0,87 Stronsium 0,02
titanium 0,58 Unsur lain 0,47

2
SIFAT-SIFAT UNSUR

1. Gas mulia
Sifat-sifat umum gas mulia
 Mempunyai elektron Valensi = 8
 Sangat stabil sehingga sukar bereaksi
 Di alam terdapat unsur bebas
 Memiliki titik, leleh , titik didih , dan kalor penguapan rendah
 Makin reaktif berbanding lurus dengan jari-jari taom.

Sifat Helium Neon Argon Kripton Xenon Radon


Nomor atom 2 10 18 36 54 86
Titik cair -272,2 - -189,4 -157,2 -111,8 -71
248,6
Titik didih -268,9 - -285,9 -153,4 -108,1 -62
246,0
Rapatan 0,178 0,900 1,78 3,73 5,89 9,73
Energi ionisasi 24,6 21,6 15,8 14,0 12,1 10,7
Jari” atom 0,50 0,65 0,95 1,10 1,30 1,45
kelektronegatifan 2.7 4,4 3,5 3,0 2,6 2,4

2. Halogen

Sifat – sifat umum Halogen :

 Mempunyai elektron valensi = 7


 Mudah membentu ion-ion Logam
 Semakin tinggi nomor atomnya semakin kurang reaktifnya
 Semakin tinggi nomor atomnya semain rendah daya oksidasinya

3
3. Logam Alkali

Sifat – sifat umum alkali:

 Mempunyai eletron valensi = 1


 Mudah membentuk ion-ion positif
 Semakin kebawah semakin elektropositif
 Semakin kebawah semakin reaktif
 Jika terkena udara, seketika menjadi oksida dengan rumus L2O
 Cenderung bersifat ion dan mudah larut dalam air
 Keeletronegatifan ecil, semakin kebawah semakin kecil
 Energi ionisasi kecil, semakin ebawah semakin kecil

Reaksi-reaksi unsur alkali


a. Alkali + oksigen → (L2O)
Alkali + oksigen → (L2O2)
Alkali + oksigen → (LO2)
b. Alkali + air dengan persamaan:
2 L + 2 H2O→ 2 LOH + H2
c. Alkali + Hidrogen ( dipanaskan ) → Hidrida
d. Alkali + Halogen → Halida

4
4. Logam Alkali Tanah

Sifat-sifat umum Alkali Tanah :


 Mempunyai elektron valensi = 2
 Mudah membentuk ion-ion positif
 Semakin kebawah semakin elektropositif
 Semakin kebawah semakain reaktif
 Kurang reaktif jika dibandingkan dengan alkali

Reaksi Alkali Tanah :


a. Alkali Tanah + air dengan persamaan : 2 L + 2 H2O→ 2 L (OH)2 + H2
b. Alkali Tanah + Halogen → halida
c. Alkali Tanah + HCl → LCl2 + H2

5. Unsur – unsur periode 3

a
Sifat –sifat unsur periode ketiga :

 Unsur logamnya berkurang kereaktifannya dari kiri ke kanan


 Unsur non logamnya bertambah kereaktifannya dari kiri ke kanan
 Dari kiri ke kanan sifat reduktoernya berkurang, sifat oksidator bertambah
 Sifat asam bertambah dari kiri ke kanan
 Sifat basa berkurang dari kiri ke kanan
 Dari kiri ke kanan jari-jari atom berkurang

Dari kiri ke kanan ; afinitas elektron , potensial , ionisasi dan kelektronegatifan


cenderung bertambah

5
6. Unsur – unsur periode 4

Sifat-sifat umum unsur transisi :

 Semua berupa unsur logam


 Dapat memiliki beberapa bilangan oksidasi
 Dapat mengeluarkan elektron-elektron dari kulit yang lebih dalam
 Paramagnetik karena elektron-elektronnya tidak berpasangan
 Dapat membentuk senyawa kompleks
 Mempunyai ion / senyawa berwarna

7. Ion Kompleks

Ion kompleks adalah ion terbentuk dari suatu kation tunggal ( biasanya ion
logam transisi) yang terikat langsung pada beberapa anion atau molekul netral. Salah
satu sifat unsur transisi periode 4 adalah dapat membentuk senyawa kompleks, yaitu
suatu senyawa dimana atom atau ion terikat pada atom atau ion dalam suatu ikatan
koordinasi. Senyawa kompleks dapat terionisasi membentuk ion kompleks positif
ataupun ion kompleks negatif.

Aturan penamaan senyawa kompleks menurut IUPAC :

1. Kation selalu disebutkan terlebih dahulu daripada Anion


2. Nama ligan disebutkan secara berturut sesuai abjad
3. Bila ligan lebih dari satu maka dinyatakan dengan awalan di untuk 2 , tri untuk
3 , tetra untuk 4, dan penta untuk lima dan seterusnya
4. Nama ion kompleks bermuatan positif maka unsur logamnya menggunakan
bahasa indonesia dan di ikuti bilangan oksidasi logam tersebut dengan angka
romawi dalam tanda kurung. Sedangkan untuk ion kompleks bermuatan
negatif nama unsur logamnya dalam bahasa latin di akhiri-an dan diikuti
bilangan oksidasi logam tersebut dengan angka romawi dalam tanda kurung.


6
SOAL

1. Unsur nonlogam berikut yang terdapat dalam keadaan bebas di alam adalah …
a. argon, oksigen, nitrogen, dan belerang
b. nitrogen, klorin, oksigen, dan belerang
c. karbon, oksigen, nitrogen, dan fluorin
d. argon, karbon, klorin, dan belerang
e. nitrogen, oksigen, silikon, dan fosforus

2. Dalam keadaan bebas di alam, gas dibawah ini adalah sebagai molekul
kecuali....
a. Klorin
b. Amonia
c. Freon
d. Helium
e. Metana

3. Kemampuan gas mulia untuk bereaksi sangat kurang. Hal ini disebabkan oleh...
a. Gas mulia mempunyai valensi 0
b. Gas mulia termasuk golongan VIIIA
c. Jumlah elektron gas mulia 8
d. Konfigurasi elektron gas mulia merupakan suatu bentuk konfigurasi stabil
e. Jumlah elektron gas mulia genap

4. Pernyataan berikut yang tidak benar mengenai halogen adalah....


a. Umumnya mempunyai afinitas elektron yang besar
b. Di antara unsur seperiode termasuk unsur yang mempunyai energi
ionisasi besar
c. Di alam hanya terdapat sebagai senyawa halida saja
d. Merupakan unsur reaktif dan dapat berlangsung membentuk garam
dengan logam
e. Dari fluorin ke astatin daya oksidasinya semakin lemah

7
5. Diantara pernyataan mengenai unsur-unsur halogen berikut yang salah
adalah...
a. Flourin dan klorin berwujud gas
b. Asam terlemah adalah HF
c. Titik didih asam halida tertinggi adalah HF
d. Kemampuan mengoksidasi menurun sebanding dengan kenaikan nomor
atom
e. Flourin merupakan reduktor terkuat

6. Unsur periode ketiga yang terdapat bebas di alam ...


a. Si dan Cl
b. Cl dan Ar
c. P dan S
d. S dan Cl
e. Ar dan S

7. Sifat – sifat berikut yang bukan meerupakan sifat logam alkali adalah...
a. Merupakan unsur yang sangat reaktif
b. Terdapat dialam dalam keadaan bebas
c. Dibuat dengan jalan elektrolisis leburan garamnya
d. Ionnya bermuatan positif satu
e. Senyawa-senyawa mudah larut dalam air

8. Unsur gas mulia yang mempunyai energi ionisasi paling besar adalah ….
a. Helium
b. Neon
c. Argon
d. Krypton
e. Xenon

9. Nama senyawa kompleks [Co(NH3)4Cl2]Cl adalah ….


a. tetraminodiklorokobal (III) klorida
b. tetraamindiklorokobalt (II) diklorida
c. triklorotetraaminkobal (III)
d. diklorotetraaminkobaltat (III) klorida
e. tetraminkobal (III) triklorida

8
10. Di antara unsur-unsur golongan alkali tanah yang sifatnya mirip dengan
aluminium adalah ….
a. Mg
b. Be
c. Ra
d. Ca
e. Sr
11. Unsur-unsur periode ketiga terdiri atas Na, Mg, Al, Si, P, S, Cl, dan Ar. Atas dasar
konfigurasi elektronnya maka dapat dikatakan bahwa ….
a. Na paling sukar bereaksi
b. P, S, dan Cl cenderung membentuk basa
c. Si adalah logam
d. Na, Mg dan Al dapat berperan sebagai pengoksidasi
e. Energi ionisasi pertama Ar paling besar

12. Perhatikan unsur-unsur dengan nomor atom berikut:


11X, 15Y dan 17Z
Pernyataan yang tidak benar tentang sifat unsur-unsur tersebut adalah ….
a. unsur Z bersifat nonlogam
b. keelektronegatifan unsur Z > Y > X
c. ketiga unsur tersebut memiliki jumlah elektron valensi yang sama
d. X dan Z dapat membentuk senyawa dengan rumus XZ
e. jari-jari atom unsur X > Y > Z

13. Paramagnetik dari unsur transisi ditentukan oleh banyaknya ......


a. Elektron tunggal pada orbital f
b. Elektron tunggal pada orbital p
c. Elektron tunggal pada orbital d
d. Pasangan elektron pada orbital p
e. Elektron bebas

14. Semua unsur yang dikelompokkan dalam perioda ketiga sama-sama memiliki
tiga buah...
a. elektron
b. elektron valensi
c. orbital
d. kulit elektron
e. bilangan oksidasi

9
15.Semua unsur yang dikelompokkan dalam perioda ketiga sama-sama memiliki
tiga buah...
a. Elektron
b. elektron valensi
c. orbital
d. kulit elektron
e. bilangan oksidasi

16. Logam –logam yang paling kuat bereaksi dengan air adalah...
a. Ba
b. Sr
c. Mg
d. Ca
e. Ra

17. Diketahui sifat-sifat unsur sebagai berikut:


1) Terdapat dialam dalam keadaan bebas
2) Mempunyai bilangan oksidasi berkisar dari -1 hingga +7
3) Dengan basa kuat dapat memberikan reaksi autoredoks
4)Bereaksi dengan logam membentuk garam
5) Bereaksi dengan air membentuk basa kuat
Sifat-sifat unsur golongan halogen ditunjukkan oleh nomor…
a. 1), 2), dan 3)
b. 1), 3), dan 4)
c. 3), 4), dan 5)
d. 2), 3), dan 4)
e. 2), 4), dan 5)

10
PEMBUATAN DAN MANFAAT

BEBERAPA UNSUR LOGAM DAN SENYAWANYA

A. Senyawa-Senyawa Alkali

Pembuatan:

Logam alkali dibuat dengan elektrolisis cairan


garamnya (sebagai klorida).

Reaksi : LCl(l)  L+ + Cl–

Katode : L + + e–  L

Anode : 2 Cl–  Cl2 + 2 e–

 NaOH : Disebut soda api


Digunakan sebagai bahan baku untuk
pembuatan sabun, detergen, kertas,
serat rayon.
 Na2CO3 : Natrium karbonat dikenal
Digunakan dalam industri kaca,
melunakkan air sadah dan
menghilangkan noda minyak.
 NaHCO3 : Natrium bikarbonat
Digunakan untuk pembuatan kue.

11
B. Senyawa-Senyawa Alkali Tanah

Pembuatan:

Logam alkali tanah dibuat dengan elektrolisis garam klorida


cairannya.

MCl2  M2+ + 2 Cl–

Katode : M2+ + 2 e–  M

Anode : 2 Cl–  Cl2 + 2 e–

 Magnesium oksida (MgO)

Digunakan untuk bahan gading tiruan, obat penyakit maag,

dan pelapis tanur.

 Magnesium sulfat berkristal (MgSO4.7H2O)

Digunakan sebagai obat kuras dengan nama garam inggris.

 Kalsium oksida (CaO)

Kalsium oksida disebut juga kapur tohor atau gamping. Digunakan dalam

industri besi, semen, soda, kaca.

 Kalsium karbida (CaC2)


Kalsium karbida disebut juga karbit, digunakan untuk membuat gas asetilen.

12
C. Unsur-Unsur Periode Ketiga

Natrium

Dibuat dengan cara elektrolisis leburan NaCl

Reaksi : NaCl(l)  Na+ + Cl–


Katode : Na + e  Na
+ –

Natrium tidak dapat dibuat dengan elektrolisis air laut.


Natrium disimpan dalam minyak tanah.

Kegunaannya:

Sebagai lampu penerangan di jalan-jalan raya. Natrium


mempunyai kemampuan menembus kabut.

Magnesium

Dibuat dengan cara elektrolisis lelehan MgCl2.

Kegunaannya:

Untuk aliase (magnalium), digunakan untuk kerangka pesawat terbang dan lampu
kilat dalam fotografi.

Aluminium

Dibuat dengan elektrolisis dari bauksit yang murni.

1. Al2O3 murni dicampur dengan Na3AIF (kriolit) untuk menurunkan titik


leleh Al2O3 dan bertindak sebagai pelarut untuk pemurnian Al2O3.
2. Dielektrolisis, reaksi yang terjadi:

Anode sedikit demi sedikit akan habis

13
D. Golongan Transisi

D. Golongan Transisi

Tembaga

Kegunaan :

a) Bahan baku adalah kalkopirit, CuFeS

b) Pengolahan dengan proses oksidasi reduksi

Pembuatan :

Bijih tembaga dihaluskan dengan alat peremuk batuan. Bijih dicampur air sehingga
terbentuk slurry (bubur), lalu dimasukkan ke tangki sel flotasi agar terpisah dari mineral
pengotor. Akhirnya, diperoleh konsentrat Cu dalam bentuk logam Cu dengan kadar tinggi.

Proses selanjutnya adalah penghilangan air yang dilakukan dalam pabrik dewatering
plant. Tahap akhirnya adalah ekstraksi tembaga murni dari konsentrat tembaga dengan cara
elektrolisis (dengan arus listrik)

Timah

Seperti halnya pengolahan logam lainnya, tahap awal pengolahan timah adalah
pemekatan. Setelah dipekatkan, bijih timah dipanggang hingga arsenik dan belerang
terpisahkan dalam bentuk oksida-oksida yang mudah menguap. Kemudian, bijih timah yang
telah dipisahkan itu direduksi dengan menggunakan karbon. Timah cair yang terkumpul di
dasar tanur kemudian dialirkan ke dalam cetakan untuk mendapatkan timah batangan. Oleh
karena timah ini masih tergolong kasar maka perlu dimurnikan. Pemurnian timah dapat
dilakukan dengan dua teknik, yaitu High Tention Separator dan Magnete Separator.

14
Besi

a) Bahan baku terdiri atas: bijih besi, Fe2O3 atau Fe2O4, CaCO3, atau SiO2 kokas (C).

b) Pengolahan dengan proses tanur tinggi.

c) Bagan pengolahan besi dengan proses tanur tinggi

Campuran bahan baku akan turun ke bagian bawah dengan suhu yang lebih tinggi ± 800
°C. Di sini karbon terbakar menjadi CO2 dan gas CO2 yang terjadi direduksi oleh karbon
menjadi gas CO.

C + O2  CO2

CO2 + C  2 CO

Gas CO yang terjadi mereduksi bijih besi.

Reaksinya:

3 Fe2O3+ CO  2 Fe3O4 + CO2

Fe3O4 + CO  3 FeO + CO2

FeO + CO  Fe + CO2

– Besi yang terbentuk masih dalam bentuk padat (titik lebur besi ± 1.540 °C) dan terus turun
ke bagian lebih bawah lagi. Di sini besi yang terbentuk menyerap karbon. Oleh karena itu,
daerah ini disebut daerah karburasi atau daerah hangus (± 1.000 °C), karena menyerap
karbon, sehingga titik lebur besi turun.

– Besi yang telah menyerap karbon ini meluncur lagi ke bawah dan mencair (daerah
pencairan) besi cair berkumpul di bagian bawah tanur.

– Pada bagian atas besi cair terjadi reaksi pembentukan kerak.

CaCO3  CaO + CO2

CaO + SiO2  CaSiO3

pasir kerak
15
CONTOH SOAL :

1. Dibawah ini yang merupakan kegunaan senyawa alumunium hidroksida (Al(OH) 3) ialah…
a. Sebagai alat-alat dapur
b. Alumunium foil
c. Sebagai jaringan transmisi tegangan tinggi
d. Sebagai obat sakit maag
e. Sebagai bahan badan pesawat terbang
Pembahasan :
fungsi dari senyawa amilum hiroksida ialah digunakan sebagai obat sakit maag yang dapat
menetralkan kelebihan asam lambung.

2. Berikut ialah dampak tembaga pada air yang melebihi pada batas maksimum, kecuali…
a. Kerongkongan terasa kering
b. Mual-mual
c. Radang pada usus
d. Diare yang terus menerus
e. Iritasi pada lambung
Pembahasan :
Air yang mengandung tembaga yang melebihi batas maksimum dapat menimbulkan dampak
berupa kerongkongan terasa kering mual-mual, diare yang terus-menerus, dan iritasi pada
lambung.

3. Beberapa kegunaan unsur/senyawa berikut ini:


1. bahan baku pupuk
2. peralatan masak
3. bahan baku semen Portland
4. menetralisir asam di lambung; dan
5. pembentukan tulang

Kegunaan unsur kalsium/senyawanya terdapat pada nomor ….

a. 1 dan 2
b. 1 dan 4
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4
e. 3 dan 5
Pembahasan :
Beberapa kegunaan unsur kalsium dan senyawanya adalah: sebagai cetakan, pembalut tulang
patah, membuat kapur tulis, bahan baku dalam industri gula, pembuatan soda, dan
pembuatan semen. Di tubuh, kalsium berguna untuk pembentukan tulang dan gigi.

16
SOAL :

1. Dari beberapa mineral di bawah ini:

1. kriolit 4. kasiterit

2. siderit 5. hematit

3. kalkopirit

Mineral yang merupakan sumber penghasil unsure besi adalah ….

a. 1 dan 3
b. 2 dan 4
c. 4 dan 5
d. 2 dan 5
e. 3 dan 4

2. Hall-Heroult merupakan proses yang dilakukan dalam pengolahan ….


a. Besi
b. Alumunium
c. Timah
d. Tembaga
e. Nikel

3. Logam yang paling melimpah di bumi adalah ... .


a. natrium
b. besi
c. krom
d. seng
e. magnesium

4. Proses pembuatan alumunium dari bijih mineralnya disebut…


a. Tanur tinggi
b. Sel Hall-Heroult
c. Sel Downs
d. Frasch
e. Pengapungan

5. Bijih mineral yang digunakan pada pengolahan alumunium adalah …………


a. Bauksit
b. Hematit
c. Pirit
d. Kalkosit
e. Siderit

17
6. Tujuan pengolahan besi kasar menjadi baja adalah untuk menghilangkan unsur-unsur…
a. AL, C, dan Si
b. Si, S, dan P
c. Cu, Ca, dan Al
d. P, Si, dan C
e. Mn, P, dan S

7. Pada proses pengolahan bijih besi diperlukan zat dan bahan seperti kokas (C), kapur, dan
silikat. Fungsi kokas (C) adalah…
a. Mengikat zat-zat pengotor
b. Sebagai oksidator
c. Sebagai katalisator
d. Sebagai reduktor
e. Mempercepat pemanasan

8. Manfaat elektrolisis pada pembuatan tembaga adalah…


a. Memurnikan zat hasil
b. Memperbanyak zat hasil
c. Mempercepat terjadinya zat hasil
d. Mencegah korosi
e. Menarik zat pengotor

9. Urutan yang tepat untuk pemisahan tembaga dari bijihnya adalah…


a. Pengapungan – reduksi – pemurnian – pemanggangan
b. Pengapungan – pemanggangan – reduksi – pemurnian
c. Pemanggangan – pengapungan – reduksi – pemurnian
d. Pemurnian – pemanggangan – pengapungan – reduksi
e. Reduksi – pengapungan – pemanggangan – pemurnian

10. Senyawa berikut yang sering digunakan untuk membuat kue agar dapat berkembang
adalah ....
a. NaOH
b. NaHCO3
c. NaCl
d. KCl
e. Na2SO4

11. Fungsi batu kapur pada pengolahan besi adalah ... .


a. sebagai oksidator
b. sebagai reduktor
c. sebagai katalisator
d. sebagai fluks
e. untuk menurunkan titik cair besi

18
PEMBUATAN DAN MANFAAT

BEBERAPA UNSUR NONLOGAM DAN SENYAWANYA

OKSIGEN

Kegunaannya:
• Pada proses pembakaran dan Proses metabolisme tubuh
• Zat pengoksidasi
• Sebagai bahan baku dalam pembuatan senyawa
• Dicampur dengan nitrogen cair digunakan sebagai bahan
bakar roket
• Digunakan penyelam, antariksawan, penderita penyakit
pernapasan

Pembuatan:

Pembuatan gas oksigen di laboratorium


dilakukan dengan cara memanaskan KClO3
dengan menggunakan katalis MnO2

Pembuatan gas oksigen pada skala industri


dilakukan dengan cara distilasi bertingkat.

19
NITROGEN

Kegunaannya:

 Sebagai pupuk
 Dalam industri, digunakan sebagai bahan baku pembuatan
amonia
 Amonia digunakan sebagai pengawet dalam makanan
kemasan
 Amonia digunakan sebagai bahan pendingin

Pembuatan:

Pembuatan gas nitrogen di laboratorium dilakukan dengan cara

menguraikan amonium nitrit melalui pemanasan.

NH4NO2(s) → 2 H2O(g) + N2(g)

Pada skala industri, gas nitrogen diperoleh dengan cara distilasi


bertingkat udara cair

20
KARBON

Kegunaannya:
• Intan, sebagai perhiasan, alat pemotong kaca, mata bor,dan sebagai
ampelas benda yang sangat keras, seperti baja tahan karat.
• Grafit, sebagai anode dalam batu baterai dan berbagai proses industri
yang menggunakan elektrolisis, bahan baku pembuatan pensil, bahan
pelumas
• Arang, digunakan sebagai obat sakit perut, mengadsorpsi zat warna dan
bahan polutan lain dalam pengolahan air

Pembuatan:
• Untuk membuat intan dari grafit diperlukan tekanan dan suhu
yang tinggi, yaitu 3.000 °C dan 125 bar dengan katalis logam transisi, seperti
Cr, Fe, atau Pt, yang akan menghasilkan intan 0,1 karat.
• Grafit dapat dibuat dengan mensintesis berbagai bahan yang
mengandung karbon
Arang dibuat dari
• kayu atau serbuk gergaji dengan pemanasan pada suhu tinggi tanpa
udara

21
FOSFOR

Pembuatan:

• Fosfor putih dibuat dengan cara memanaskan batuan


fosfat, pasir, dan kokas.
• Fosfor merah dibuat dengan cara memanaskan fosfor putih
pada suhu 240 °C.

Kegunaannya:
• Fosfor putih digunakan untuk membuat asam fosfat.
• Asam fosfat banyak digunakan untuk membuat pupuk super fosfat,
sebagai bahan detergen, bahan pembersih lantai, insektisida, dan
makanan hewan
• Fosfor merah digunakan untuk membuat korek api jenis safety matches,
yaitu korek api biasa.

SULFUR

Kegunaannya:
• Digunakan dalam pembuatan pupuk,
insektisida,fungisida, dan beberapa jenis peledak,
pembuatan asam sulfat

 Pembuatan asam sulfat dilakukan melalui proses


kontak menggunakan katalis vanadium (V) oksida

22
HALOGEN
a

Kegunaannya:
• CCl2F2 : Gas freon (freon–12) digunakan sebagai zat pendingin pada
lemari es dan AC.
• NaF : Natrium fluorida digunakan sebagai obat penguat pada kayu.
• DDT : Dikloro Difenil Trikloro etana digunakan sebagai insektisida.
• PVC : Polivinil klorida digunakan sebagai plastik untuk pipa paralon.
• KCl : Digunakan untuk pupuk.
• NaBr : Digunakan dalam kedokteran sebagai obat penenang.
• NaClO : Digunakan sebagai pemutih

Pembuatan:
Unsur-unsur halogen dapat dibuat dengan jalan oksidasi,reduksi, dan
elektrolisis.
• Klor : – Oksidasi, Dengan memanaskan campuran MnO2, NaCl, dan H2SO4
pekat.
– Elektrolisis lebur NaCl menghasilkan gas klor di anode.
• Brom : – Oksidasi, Dengan mengalirkan gas Cl2 ke dalam air laut.
Cl2(g) + 2 Br-(aq) 2 Cl- (aq) + Br2 (aq)
• Iodium : – Reduksi, Dengan menambah NaHSO3 ke dalam larutan NaIO3
2 IO3-(aq) + 5 HSO3- (aq) 3 HSO4-(aq) + 2 SO42-(aq) + H2O(l) + I2(aq)

23
SILIKON

Pembuatan:
Silikon dapat diperoleh dengan cara mencampurkan silika dan kokas
(sebagai reduktor) dan memanaskannya di dalam tanur listrik pada suhu sekitar
3.000 °C.
Reaksi: SiO2(l) + C(s)  Si(l) + 2 CO(g)

Kegunaannya:
• Bahan bakar pada pembuatan jenis-jenis gelas atau kaca.
• Bahan-bahan solar sel.
• Sebagai semikonduktor
• Membuat transistor, chips komputer

SOAL

1. Kegunaan unsur karbon adalah untuk …………………


A. Bahan baku pembuatan etanol
B. Bahan minuman ringan
C. Adsorpsi zat warna dalam air
D. Pengawetan ikan
E. Industri pulp dan kertas
Jawab: C
2. Berikut yang merupakan proses pembuatan oksigen adalah …………….
A. Reduksi SiO2
B. Penguraian KClO3
C. Elektrolisis SO3
D. Penguraian H2SO4
E. Elektrolisis H2S
Jawab: B

24
3. Proses pembuatan senyawa asam sulfat dikenal dengan proses ………..
A. Frasch
B. Wohler
C. Downs
D. Kontak
E. Tanur tinggi
Jawab: B
4. Antara O2 dan O3, phospor putih dan merah, dan belerang rhombik dan monoklin,
ketiganya merupakan pasangan allotropi, artinya memiliki ......
A. nomor massa berbeda
B. struktur kristal berbeda
C. rumus bangun berbeda
D. struktur kristal yang sama
E. rumus struktur yang sama
Jawab : B
5. Berikut ini cara-cara pembuatan unsur.

1). Oksidasi

2). Reduksi

3). Elektrolisis

4). Evaporasi

5). Tanur tinggi

Cara pembuatan unsur halogen yang benar adalah ………..

A. 1), 2), dan 3)..

B. 1), 2), dan 4)

C. 1), 2), dan 5)

D. 1), 4), dan 5)

E. 2), 4), dan 5)

Jawab : A

25
UNSUR RADIOAKTIF

“Unsur/zat radioaktif adalah zat yang secara spontan memancarkan


sinar/radiasi. Sinar yang dipancarkan disebut sinar radioaktif.”

1. Perkembangan Keradioaktifan

Gejala keradioaktifan pertama kali dikemukakan oleh Henry Becquerel seorang ahli
berkebangsaan Prancis pada tahun 1896. Setelah ditemukan sinar X oleh W.C. Rontgen
pada tahun 1895. Pada tahun 1898 Piere Currie dan Marie Currie mene-mukan dua unsur
radioaktif yang lain yaitu radium (Ra) dan polonium (Po).

Sifat-sifat sinar radioaktif:

a. Mempengaruhi/merusak film.
b. Dapat mengionkan gas.
c. Memiliki daya tembus besar.
d. Menyebabkan benda yang berlapis ZnS dapat ber-pendar (berfluoresensi)

26
2. Macam-macam Sinar Radioaktif

a. Sinar alfa (α)

 Simbol: 42α atau 42𝐻𝑒


 Penemu: E. Rutherford.
 Daya tembus kecil, daya ionisasi besar.
 Dapat dibelokkan oleh medan listrik/magnet

b. Sinar beta(β)

 Simbol: −10β atau −10𝑒


 Penemu: E. Rutherford.
 Daya tembus lebih besar daripada sinar alfa
 Daya ionisasi lebih kecil daripada sinar alfa.
 Dapat dibelokkan oleh medan listrik/magnet.

c. Sinar gama (𝜸)

 Simbol: 00𝛾
 Penemu: Paul Ulrich Villard.
 Daya tembus paling besar.
 Daya ionisasi paling kecil
 Tidak dapat dibelokkan oleh medan listrik/magnet.
 Merupakan gelombang elektromagnetik.

27
.
3. Waktu paro

Waktu paro adalah waktu yang dibutuhkan unsur radioaktif untuk mengalami
1
peluruhan sampai menjadi 2
kali semula (masa atau aktivitas).

Rumus :
Nt = massa setelah peluruhan
N0 = massa mula-mula
T = waktu peluruhan
𝑡1/2= waktu paro

. 4. Partikel-Partikel Dasar

28
5. Macam-macam reaksi inti

a. Reaksi peluruhan/desintegrasi adalah reaksi inti secara


spontan memancarkan sinar/partikel tertentu.
Contoh : 𝟐𝟏𝟒 𝟐𝟏𝟒 𝟎
𝟖𝟐𝑷𝒃  𝟖𝟑𝑩𝒊 + −𝟏𝜷

b. Reaksi transmutasi adalah reaksi penembakan inti dengan


partikel menghasilkan nuklida baru yang bersifat radioaktif.
𝟑𝟎 𝟑𝟎
Contoh : 𝟐𝟕 𝟒 𝟏 𝟐𝟕
𝟏𝟑𝐀𝐥 + 𝟐𝛂  𝟏𝟓𝐏 + 𝟎𝐧 , dapat ditulis 𝟏𝟑𝐀𝐥 (α;n) 𝟏𝟓𝐏

c. Reaksi fisi adalah reaksi pembelahan inti yang besar menjadi


dua nuklida yang lebih kecil dan bersifat radioaktif.
𝟏𝟑𝟗
Contoh : 𝟐𝟑𝟓 𝟏 𝟗𝟒 𝟏
𝟗𝟐𝑼 + 𝟎𝒏  𝟓𝟔𝑩𝒂 + 𝟑𝟔𝑲𝒓 + 3 𝟎𝒏

d. Reaksi fusi adalah reaksi penggabungan inti yang kecil


menjadi nuklida yang lebih besar.
Contoh : 𝟐𝟏𝑯 + 𝟑𝟏𝑯  𝟒𝟐𝑯𝒆 + 𝟏𝟎𝒏 + energy.

29
PENGGUNAAN RADIOISOTOP

1. Radioisotop digunakan sebagai perunut/pelacak karena perpindahannya dapat


diikuti berdasarkan radiasi yang dipancarkan.
Contoh:
1) Bidang kedokteran
– Isotop I-131 : untuk diagnosis penyakit kelenjar gondok.
– Isotop Na-24 : untuk mengetahui penyumbatan darah pada urat.
2) Bidang arkeologi
-Isotop C-14 : untuk menentukan umur fosil.
3) Bidang pertanian
-Isotop P-32 : untuk mempelajari cara pemupukan yang tepat.
4) Bidang hidrologi
-Isotop Na-24 :untuk menentukan debit air dan mengetahui gerak lumpur pada
sungai.
5) Bidang biologi
-Isotop C-14 : untuk mempelajari peristiwa fotosintesis.
6) Bidang kimia
-Isotop O-18 : untuk mempelajari mekanisme reaksi esterifikasi.

30
2. Radioisotop digunakan sebagai sumber radiasi karena daya tembus
radiasinya serta akibat dari radiasi terhadap bahan yang dilalui.
Contoh:
1) Bidang kedokteran.
I-sotop Co-60 . : untuk terapi penyakit kanker.
2) Bidang pertanian
– Untuk memberantas hama.
– Untuk pembuatan bibit unggul.
3) Bidang industri
Untuk mengawetkan makanan/minuman dalam kaleng.

3. Radioisotop digunakan sebagai sumber energi.


Contoh:
Untuk PLTN (Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir) dengan menggunakan reaksi
235
fisi bahan bakar fosil 92𝑈 .

31
SOAL

1. Pernyataan berikut yang tidak benar mengenai pemanfaatan radioisotop adalah…


A. Tc-99 digunakan untuk membimbing ahli bedah mencari letak jaringan
yang sakit.
B. Tl-201 untuk melihat kelainan jantung.
C. Co-60 untuk membunuh virus HIV
D. I-131 untuk diagnosa penyakit kelenjar gondok.
E. Na-24 untuk mempelajari laju aliran sungai.
Jawaban : C

. 2.Radioisotop Carbon-14 bermanfaat untuk ….

A. Pengobatan kanker

B. Mendeteksi kebocoran pipa

C. Menentukan umur batuan atau fosil

D. Uji mutu kerusakan bahan industry

E. Mekanisme reaksi fotosintesis

Jawaban: C

Sa 3. Salah satu pemanfaatan radioisotop dalam bidang hidrologi ....

A. Mendeteksi keretakan bangunan

B. Menentukan kadar garam dalam air

C. Mendeteksi kebocoran pipa air

D. Mendeteksi kandungan bahan kimia di sungai

E. Menentukan umur mineral

Jawaban: C

4.Manfaat radioisotop di bidang industri adalah ....

A. Mengukur kandungan air tanah dan sirkulasi darah

B. Mendeteksi kebocoran pipa dan mengukur ketebalan pelat/kertas

C. Mengukur umur fosil dan mengukur ketebalan pelat/kertas

D. Mengukur endapan lumpur dan kekuatan material

E. Mengukur kecepatan debit air dan endapan lumpur

Jawab: B

32

4.
P 5.Berikut beberapa contoh penggunaan radioisotop

1. Na–24 untuk menyelidiki kebocoran pipa minyak dalam tanah

2. Co–60 untuk mensterilkan alat-alat kedokteran

3. I–131 untuk mengetahui letak tumor pada otak manusia

4. P–32 untuk memberantas hama tanaman

Radioisotop di atas yang berfungsi sebagai perunut adalah….

A.1 dan 2

B. 1 dan 3

C. 1 dan 4

D. 2 dan 4

E. 3 dan 4

Jawab: E

6.Radioisotop I-131 dimanfaatkan untuk ....

A. Mendeteksi tumor otak

B. Melakukan reaksi fotosintesis

C. Uji mutu kerusakan bahan industry

D. Mendiagnosis penyakit ginjal

E. Mendeteksi kebocoran pipa

Jawab: A

7. Sebagai sumber radiasi untuk mensterilkan alat-alat kedokteran dapat digunakan


isotop….
A.I–131
B.Co–60
C.P–32
D.Na–24
E.C–12
Jawab: B

33
8.Penggunaan radioisotop dalam kehidupan antara lain :

1. mempelajari sistem kesetimbangan

2. sterilisasi

3. pengenceran isotop

4. pemeriksaan tanpa merusak

5. radioterapi

Contoh penggunaan radioisotop dalam bidang kimia adalah…

1. (1) dan (3)


2. (1) dan (4)
3. (3) dan (5)
4. (3) dan (4)
5. (4) dan (5)
Jawaban : A

9.Radioisotop yang dipakai untuk memperoleh citra organ tubuh di rumah sakit adalah….
A.Na–24
B.Tc–99
C.Mo–99
D.U–235
E.Po–238
Jawab : B

10.Bom atom dapat meledak dengan kekuatan sangat dahsyat sebab….


A. seluruh bahan radioaktif musnah
B. tercipta banyak gas panas
C. lebih banyak bahan peledak dibandingkan bom biasa
D. massa diubah menjadi energy dalam waktu seketika
E.ikatan kimia dalam bahan bom berenergi sangat besar
Jawab: D

34
SOAL :

1. Gejala keradioaktifan ditemukan oleh…


a. Emest Rutherford
b. Pierre Curie
c. W. C. Roentgen
d. Henry Becquerel
e. J. Chadwick

Pembahasan :

 Emest Rhuterford adalah penemu inti atom.


 Piere Curie bersama Marie Curie menemukan unsure radioaktif Polonium dan
Radium.
 W.C. Reontgen menemukan sinar-X
 J. Chadwick menemukan partikel neutron.

2. Massa suatu unsur radioaktif mula-mula M gram. Setelah meluruh selama 48 hari
ternyata massanya menjadi m gram. Jika waktu paruh unsur tersebut adalah 12 hari,
maka perbandingan M : m adalah ......
a. 14 : 1
b. 20 : 3
c. 16 : 1
d. 24 : 5
e. 18 : 4

Pembahasan:
Dik : mo = M, m = m, t = 48 hari, n = 48⁄12 = 4.
Berdasarkan rumus peluruhan :
⇒ m = mo(½)4
⇒ m = M(½)4
⇒ m⁄M = 1⁄16
⇒ M⁄M = 16⁄1.

3. Pada reaksi tranmutasi, Ca (x,n) Sc, x adalah…

a. Neutron
b. Electron
c. Proton
d. Positron
e. Sinar

Pembahasan :
Reaksi transmutasi Ca (x,n) Sc dapat dituliskan Ca + X Sc + n, maka x = proton.

.
35
4. Waktu paruh Bi adalah 5 hari. Jika mula-mula disimpan beratnya 40 gram, maka setelah
disimpan selama 15 hari beratnya berkurang sebanyak…
a. 5 gram
b. 15 gram
c. 20 gram
d. 25 gram
e. 30 gram
Pembahasan :
Dik : No = 40, T = 15 hari, T1/2 = 5 hari, n = 15⁄5 = 3.
Berdasarkan rumus peluruhan :
⇒ N = No(½)n
⇒ N = 40(½)3
⇒ N = 40(1/8)
⇒N=5

Pengurangan berat :
⇒ N- N = 40-5 = 35 gram

5. Pada reaksi inti, U + → X + 3 n, X adalah…


a. Rb
b. Th
c. U
d. Pu
e. Pt
Pembahasan :
Pada reaksi inti selalu berlaku :
∑nomor massa ruas kiri = ∑nomor massa ruas kanan;
∑nomor atom ruas kiri = ∑nomor atom ruas kanan.
Dengan demikian reaksi inti : U + α → Pu + 3 n, maka X = Pu

6. Tipe peluruhan radioaktif meliputi, kecuali ….


a. Alfa
b. Beta
c. Gamma
d. Positron
e. Neutron
Pembahasan :
Neutron bukan merupakan salah satu tipe peluruhan radioaktif, yang termasuk reaksi
peluruhan:
 peluruhan alfa
 peluruhan beta
 peluruhan gama
 peluruhan nuklida buatan

36
7. Perhatikan sifat unsur berikut!

(1) Dapat menghitamkan plat foto.


(2) Memancarkan cahaya tampak.
(3) Memancarkan sinar ultraungu.
(4) Memancar radiasi dengan daya tembus kuat.
Sifat unsur radioaktif terdapat pada nomor ....
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (3)
c. (1) dan (4)
d. (2) dan (4)
e. (3) dan (4)
Pembahasan :
1. memengaruhi/menghitamkan plat film,
2. mengionkan gas yang disinari,
3. daya tembus tinggi (menembus kertas atau lempengan logam tipis),
4. menyebabkan benda yang berlapis ZnS berpendar (berfluoresensi), dan
5. dapat diuraikan oleh medan magnet menjadi sinar α, β, dan γ.

8. Suatu nuklida terdiri atas 6 proton dan 8 neutron. Bagaimanakah notasi atau lambang
nuklida itu?
a. 12 6C
b. 86He
c. 146C
d. 42He
e. 2010Ne

Pembahasan :
Tanda suatu atom nuklida bergantung pada nomor atomnya (Z). Atom dengan nomor
atom Z = 6 adalah suatu karbon (C). Nuklida dengan 6 proton dan 8 neutron mempunyai
nomor massa = 14
Jadi lambangnya 146C.

9. Suatu zat radioaktif mempunyai waktu paruh 20 tahun. 25 gram zat itu disimpan
selama 60 tahun. Berapakah gram sisanya ….
a. 4,251 gram
b. 2,165 gram
c. 1,135 gram
d. 3,211 gram
e. 3,125 gram

.
37

Anda mungkin juga menyukai