Anda di halaman 1dari 2

GAMBARAN UMUM MASYARAKAT SASARAN

Kecamatan Danau Teluk merupakan salah satu kecamatan yang terletak di


pinggir sungai Batanghari dengan luas ± 15,70 km2 atau sekitar 7,64% dari luas
Kota Jambi. Batas-batas admnistratif kecamatan ini adalah sebelah Utara
berbatasan dengan Kecamatan Muaro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi, sebelah
Timur berbatasan dengan Kecamatan Pelayangan Kota Jambi, sebelah Selatan
berbatasan dengan Sungai Batanghari dan sebelah Barat berbatasan dengan
Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi. Ketinggian daerah ini dari
permukaan laut berkisaran 0-10 meter sehingga daerah ini merupakan daerah
rendah yang hampir setiap tahun mengalami kebanjiran. Kecamatan Danau Teluk
memiliki 5 Keluarahan, yaitu Keluarahan Olak Kemang, Keluarahan Tanjung
Pasir, Keluarahan Ulu Gedong, Keluarahan Tanjung Raden dan Keluarahan Pasir
Panjang. Seberang wilayah administratif pada masing-masing kelurahan di
Kecamatan Danau Teluk relatif merata dengan wilayah terluas Kelurahan Pasir
Panjang. Pada aspek sosio-demografi Kelurahan Pasir Panjang memiliki jumlah
dan tingkat kepadatan penduduk paling rendah dan rataan jumlah anggota rumah
tangga terbesar. Tiga wilayah Kelurahan yaitu Olak Kemang, Ulu Gedong, dan
Tanjung Raden tergolong dalam kategori wilayah dengan kepadatan penduduk
relatif rendah, sedangkan Kelurahan Tanjung Pasir dan Pasir Panjang tergolong
wilayah dengan kepadatan penduduk sangat rendah. Secara umum sebaran
penduduk antar wilayah kelurahan di Kecamatan Danau Teluk realtif cukup
merata meskipun terjadi sebaran jumlah rumah tangga antar kelurahan yang
sedikit timpang terutama antar Kelurahan Olak Kemang dan Pasir Panjang

Gambar 1. Peta lokasi Kelurahan Olak Kemang


Keluarahan Olak Kemang merupakan salah satu Kelurahan dari
Kecamatan Danau, Kota Jambi, Provinsi Jambi. Secara Administrasi Kelurahan
Olak Kemang mempunyai luas wilayah sekitar 548,17 ha dan terdiri dari 13 RT
yang terbagi dari penduduk melayu asli dan pendatang dengan presentasi
penduduk melayu asli sekitar 80% dan Pendatang 20%. Penduduk dikelurahan
Olak Kemang rata-rata bekerja sebagai petani dilihat dari jumlah penduduknya
60% Petani, 30% Pedagang, 10% Pegawai. Secara administrasi wilayah kelurahan
Olak Kemang berbatasan langsung dengan yaitu Sebelah Utara berbatasan dengan
langsung Danau Teluk, Sebelah Selatan berbatasan langsung dengan Sungai
Batanghari, Sebelah Timur berbatasan langsung dengan Kelurahan Ulu Gedong
dan Sebelah Barat berbatasan langsung dengan Kelurahan Tanjung Pasir. Jumlah
Penduduk Kelurahan Olak Kemang adalah 5.288 Jiwa dengan jumlah Kepala
Keluarga 1.133, yang terdiri dari penduduk laki-laki sebanyak 2670 dan penduduk
perempuan sebanyak 2618.
Di Kelurahan Olak Kemang terdapat sebuah kelompok unit pembenihan
rakyat (UPR) “ULAM LESTARI TELUK”. Unit ini dibentuk oleh kelompok unit
pembenihan rakyat (UPR) yang membudidayakan benih ikan patin, lele, dan
gurami. Namun UPR “ULAM LESTARI TELUK” mengalami kesulitan dalam
mencari pakan benih ikan yaitu cacing sutra, karena mendapatkannya masih
tergantung penangkapan di alam yang belum terjamn kualitas atau harus membeli
ke luar daerah dan ini sangat tidak efektif dan memakan banyak biaya. Dari
program ini dimaksudkan untuk membantu dalam penyedian pakan benih ikan
serta membantu masyarakat dalam penyediaan pakan alami untuk kebutuhan
nutrisi pertumbuhan benih ikan. Dalam inovasi budidaya cacing sutra ini, media
yang digunakan yaitu dengan memanfaatkan limbak organik berupa limbah
kandang peternakan maupun limbah rumah tangga sehingga dapat menekan biaya
yang dikeluarkan masyarakat, selain itu untuk menekan bahan pakan benih ikan
yang relatif mahal dan sulit ditemukan dalam jumlah yang banyak. Inovasi
budidaya ini dapat menghasilkan cacing sutra dengan kualitas dan kuantitas yang
terjamin untuk keberlangsungan pertumbuhan benih ikan.

Anda mungkin juga menyukai