Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR KERJA SISWA

Bahasa inggris kelas ix

Chapter 2 – Let’s Live a Healthy Life

Materi 1
State the purpose or intention to do something
Pada materi kali ini, kita akan mempelajari Cara Menyatakan Tujuan atau Maksud Dalam Melakukan
Sesuatu, dengan menggunakan kata penghubung : to (untuk), in order to (agar/supaya), dan So that
(agar/supaya).

Perhatikan contoh berikut:

 Kevin is going to the library to borrow some books.


“Kevin pergi ke perpustakaan untuk meminjam beberapa buah buku.”
Pada contoh di atas, tujuan kevin ke perpustakaan adalah untuk meminjam beberapa buah buku.
Penghubung yang digunakan adalah “to”.

 Siti always brings a cell phone so that she can communicate with her parents.
“Siti selalu membawa telfon seluler agar dia bisa berkomunikasi dengan orang tuanya.”
Pada contoh di atas, tujuan siti selalu membawa HP adalah agar bisa berkomunikasi dengan orang
tuanya. Penghubung yang digunakan adalah “So that”.
 I go jogging every day in order to keep fit.
“Saya pergi jogging setiap hari supaya tetap sehat.”
Pada contoh di atas, tujuan saya pergi jogging setiap hari adalah agar saya tetap sehat. Penghubung
yang digunakan adalah “in order to”.

PERHATIKAN!!

 Ketika kita menggunakan penghubung “to” atau “in order to”, maka harus diikuti dengan verb (kata
kerja).
Misalnya, to call, to buy, in order to eat, in order to make, dan lain-lain.

 Ketika kita menggunakan penghubung “So” atau “So that”, maka harus diikuti dengan kata berupa
subjek (pelaku).
Misalnya, So I, So you, So that She, So that We, dan lain-lain.

Tugas 1

Buatlah kalimat sederhana menyatakan tujuan/maksud, dengan menggunakan


penghubung “to” (2 kalimat) , “in order to”(2 kalimat), dan “So that”(2 kalimat)!
Chapter 2 – Let’s Live a Healthy Life

Materi 2 – Agree and Disagree

PENGERTIAN EXPRESSION OF AGREE DAN DISAGREE

Expression of agree artinya ekspresi atau ungkapan yang menyatakan setuju dengan pendapat orang lain.
Expressing agree berarti mengekspresikan persetujuan.

Expression of disagree artinya ekspresi atau ungkapan yang menyatakan tidak setuju dengan pendapat orang
lain. Expressing disagree berarti mengekspresikan ketidaksetujuan.

CONTOH EXPRESSING AGREE DAN DISAGREE

→ Expressing Agree
Berikut ungkapan yang mengekspresikan persetujuan:

Expressing Agree Meaning (Arti)


1. I agree… 1. Saya setuju .....
2. I agree with you. 2. Saya setuju denganmu.
3. You are right. 3. Kamu benar.
4. I couldn’t agree with you more. 4. Saya sangat setuju dengan Anda.
5. That’s the point. 5. Itulah intinya.
6. I will say that. 6. Saya setuju.
7. I feel the same way about… 7. Saya merasakan hal yang sama tentang…

→ Expressing disagree
Berikut ungkapan yang mengekspresikan ketidaksetujuan:

Expressing Disagree Meaning (Arti)


1. I don’t agree… 1. Saya tidak setuju…
2. I don’t agree with you. 2. Saya tidak setuju dengan Anda.
3. I don’t think so. 3. Saya rasa tidak.
4. That’s not what I think. 4. Bukan itu yang saya pikirkan.
5. I couldn’t agree with you less. 5. Saya sangat tidak setuju dengan Anda.
6. I’m not sure. 6. Saya tidak yakin.
7. Probably not. 7. Mungkin tidak.

CONTOH PERCAKAPAN EXPRESSING AGREE AND DISAGREE

→ Expressing Agree
Tomi : Our class is so dirty and trash is everywhere. We won’t feel comfortable when we’re learning.
(Kelas kita sangat kotor dan sampah ada dimana-mana. Kami tidak akan merasa nyaman saat
belajar.)
Rian : Why don’t we sweep the floor and clean the class?
(Mengapa kita tidak menyapu lantai dan membersihkan kelas?)
Tomi : I will say that. Let’s do it.
(Saya setuju. Ayo kerjakan)
Rian : Okay. (Oke)
→ Expressing disagree
Tomi : I think it will be nice to go hiking this holiday.
(Saya pikir akan menyenangkan pergi hiking pada liburan ini.)
Rian : That’s not what I think. I want to go to the beach.
(Bukan itu yang saya pikirkan. Saya ingin pergi ke pantai.)

Tugas 2

Tuliskan masing-masing 1 contoh dialog Expression of Agreement dan


Disagreement!

~~~ THANK YOU ~~~

Anda mungkin juga menyukai