Anda di halaman 1dari 3

MOTIVATION LETTER

Yth. Panitia Beasiswa GenBI

Assalamualaikum Wr.Wb

Perkenalkan nama saya Akbar Prawira Mukti, saya adalah mahasiswa aktif di IAIN
Kudus lebih khususnya di Fakultas Tarbiyah. Saat ini saya semester 6 mengambil Prodi Tadris
Ilmu Pengetahuan Sosial jenjang S1.

Saya terlahir dari keluarga yang sederhana atau biasa, namun Alhamdulillah saya
bersyukur dilahirkan dalam keadaan keluarga yang utuh dan keluarga saya menjunjung tinggi
pendidikan dan saya selalu nurut dan memegang teguh prinsip orangtua saya agar terus
bersekolah sampai lanjut kuliah demi masa depan baik saya walaupun keduaorang tua saya
hanya tamatan SMA. Saya merupakan anak tunggal, Sewaktu kelas 12 SMA pada akhir-akhir
masa sekolah cobaan menimpa keluarga saya bapak saya yang sebagai karyawan di sebuah
SPBU di PHK karena pemilik SPBU menjual usahanya ke orang lain alias bangkrut tak cukup
lama Ibu saya juga kena PHK dari pabrik tempatnya bekerja dikarenakan bangkrut juga karena
menurunya daya beli masyarakat terhadap barang produksi disana. Saya sebetulnya sangat sedih
akan perihal tersebut karena itu di masa saya mau masuk kuliah dan sempat terbesit untuk tidak
melanjutkan ke jenjang perkuliahan namun ibu dan bapak selalu mendorong agar tetap masuk
kuliah.

Alhamdulillah pada saat itu ibu saya pengin anaknya masuk di perguruan tinggi negeri
islam supaya juga dapat menimba ilmu agama disana. Saya diterima di IAIN Kudus melalui jalur
raport atau SPAN-PTKIN dan hal itu membuat saya dan orangtua senang karena tidak harus
melakukan test lagi karena pada saat itu kondisi keluarga saya sedang down. Saya sadar akan hal
itu karena orang tua saya pada bulan bulan itu sedang dalam kondisi tidak baik karena
pemutusan kerja yang dialami keduanya membuat saya pada saat itu bekerja sementara di salah
satu pabrik konveksi di wilayah saya guna memenuhi kebutuhan saya pribadi dan menambal
uang kuliah yang akan di bayarkan karena pada saat itu sudah libur sekolah dan belum masuk
kuliah saya manfaatkan untuk bekerja.
Dari Uang Pemutusan kerja orang tua saya membuka usaha kecil kecilan yaitu makanan
ringan kiloan yang di packing sendiri lalu dipasarkan di warung ataupun toko. Sementara itu
bapak saya pergi merantau di Jakarta guna memenuhi kebutuhan kuliah saya dan kebutuhan yang
lain. saya seringkali membantu usaha ibu dirumah ketika sepulang kuliah. Selain itu saya juga
ikut kerja di tempat teman saya yang merupakan vendor fotografi. Sembari kuliah saya bekerja
freelance fotografi di acara-acara nikahan maupun yang lain sampai sekarang. Uang tersebut
saya gunakan untuk kebutuhan saya pribadi. Karena saya fikir supaya bisa mandiri karena
melihat kondisi kedua orang tua saya yang ekonominya sedang tidak baik.

Di setiap libur semesteran kuliah, saya selalu bekerja serabutan guna memenuhi
kebutuhan uang semesteran saya. saya merasa tidak tega terhadap orang tua saya ketika meminta
uang semesteran. Saya tabung gaji saya sedikit demi sedikit demi membayar uang semesteran.
Saya pernah bekerja sebagai waiters di sebuah café di kota saya. pernah bekerja sebagai tenaga
pembantu di kantor KPU Pati di setiap ada event pesta demokrasi. dan Alhamdulillah dari hal
itulah saya belajar untuk selalu bekerja keras dan selalu bersyukur masih di beri kesehatan untuk
bisa bekerja dan berjuang untuk diri saya sendiri dan menjadi kebanggaan orang tua saya.

Pada saat itu saya seringkali lelah dan keteteran terhadap kuliah saya, karena harus
membagi waktu antara tugas kuliah, membantu ibu, bekerja dan berorganisasi. Saya di kampus
aktif dalam organisasi HMPS TADRIS IPS (Himpunan Mahasiswa Tadris Ilmu Pengetahuan
Sosial) dan berkontribusi dalam bidang eksternal pada tahun pertama dan infokom pada tahun
kedua. Pada organisasi HMPS saya pernah mewakili prodi saya dalam musyawarah nasional
ALMAPIPSI (Aliansi Mahasiswa Pendidikan IPS Seluruh Indonesia) di Universitas Negeri
Jakarta Selama 5 hari. Saya berangkat dari kudus bersama 7 teman saya mewakili prodi ke
Jakarta. dan dalam infokom saya berkontribusi dalam peliputan atau media setiap acara
keprodian seperti makrab, seminar dan lain lain karena hobi saya dan pekerjaan saya seperti itu
pula. Selain itu, saya juga berkontribusi dalam pembuatan pamphlet maupun ucapan-ucapan di
medsos keprodian.

Dalam keorganisasian yang lain saya juga aktif dalam organisasi yang saya bentuk
dengan teman-teman saya yaitu share it yang merupakan organisasi kegiatan amal berupa
makanan atau uang untuk di berikan kepada orang yang benar-benar membutuhkan. Saya juga
menyukai alam dalam organisasi hmps saya pernah ikut berkontribusi dalam penanaman pohon
di gunung muria kudus dan saya seringkali mendaki guna menikmati indahnya alam dan bersih
sampah yang ada di gunung. Dalam kuliah saya dari semester awal selalu mendapat nilai yang
baik IP semester diatas 3,50 keatas tidak pernah dibawah itu. Alhamdulillah saya selalu
bersyukur akan semua hal yang telah allah berikan terhadap saya dan keluarga saya.

Besar Harapan saya dapat menerima beasiswa dari Bank Indonesia serta dapat bergabung
menjadi anggota GenBI. Dan Dan saya merasa layak untuk dipertimbangkan untuk mendapatkan
beasiswa ini. Apabila nanti saya terpilih menjadi salah satu penerima beasiswa Genbi, saya akan
mendedikasikan diri saya dan ikut serta aktif dalam kegiatan yang diadakan Genbi dan Bank
Indonesia.

Perencanaan saya kedepannya, apabila menerima beasiswa dari Bank Indonesia, saya
akan menggunakan beasiswa tersebut dengan sebaik mungkin. Saya akan menggunakan
beasiswa tersebut untuk membayar sisa kuliah saya selama 2 semester dan membiayai semua
keperluan kuliah saya dan skripsi saya secara mandiri. Maka uang gaji saya bisa saya tabung dan
saya berikan kepada orang tua saya selaku saya sebagai seorang anak. Tetap bagaimanapun
orangtua saya paling berjasa di hidup saya ini yang dari awal mendoronng saya untuk
meneruskan pendidikan sampai berjalan saat ini, orang tua adalah segala galanya bagi saya.
orangtua saya pasti bangga anaknya keterima beasiswa GenBI ini.

Demikian surat motivasi ini dibuat, demi memenuhi persyaratan GenBi dari Bank
Indonesia dan semoga saya dapat bergabung menjadi salah satu diantara penerima beasiswa
Genbi. Aminn ya Rabb.

Hormat Saya

Akbar Prawira Mukti

Anda mungkin juga menyukai