Anda di halaman 1dari 19

LAPORAN

HASIL PRAKTEK KERJA INDUSTRI


DI PT. MANDALA MULIFINANCE
CABANG LUBUK LINGGAU

Disusun Oleh:

1.MAYSARO
2.NIA FADILA
3.JESIKA SAPUTRA
4.BRENDI YANSAH

JURUSAN PERBANKAN SYARIAH


PROGRAM KEAHLIAN AKUNTANSI DAN KEUANGAN
SMK NEGERI 4 LUBUKLINGGAU
TAHUN 2020/2021

i
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan
Hasil Praktik Kerja
Di PT. Mandala Mulifinance
Dilaksanakan tanggal 05 Februari 2021 S.d 05 Mei 2021
Disusun oleh :
Nama : -Maysaro
- Nia Fadila
- Jesika Saputra
- Brendi Yansah
Telah Diperiksa dan Disetujui
Pada tanggal :

Kepala Jurusan, PT.Mandala Multifinance


Posko Lubuklinggau,

Sulis Marlina, SE BUSTOMI


NIP. 198203252009032012

Pembimbing Pembimbing Du/Di,

Mutiara Pristi Miranti, S.E RENO


NIP.-

Mengesahkan
Kepala SMK Negeri 4 Lubuklinggau,

SUHAR JENDRO, M.Pd


NIP.19730501 200501 1 007

ii
HALAMAN PERSEMBAHAN

Laporan kerja industri (prakerin) di PT.MANDALA MULTIFINANCE ini disusun


untuk memenuhi persyaratan uji kompetensi US-UN tahun pelajaaran 2020/2021.Laporan ini
penulis persembahkkan kepada :

1. Ayahanda dan ibunda tercinta yang sudi berjuang serta memberi segalanya bagi kami
untuk menuntut ilmu.
2. Kepala sekolah, Bapak Suhar Jendro, M.Pd sebagai penanggung jawab dari pihak
sekolah atas Praktek Kerja Industri.
3. Guru pembimbing Ibu Mutiara Pristi Miranti, S.E yang telah mengarahkan saya dalam
melakukan penulisan laporan ini.
4. PimpinanPT.Mandala Multifinance BapakBustomiyang telah mengizinkan kami untuk
melaksanakan prakerin.
5. Pembimbing Dudi Bapak Renoyang selalu sabar dan telaten untuk membimbing kami
dalam menyelesaikan laporan ini.
6. Rekan-rekan seperjuangan yang telah memberikan motivasi semangat,serta dorongan
dan do’a kegiatan ini.
7. Adik-adik kelas yang akan melakukan program periode selanjutnya.

iii
HALAMAN MOTTO

1. Semua yang terjadi adalah takdir,namun takdir dapat dirubah dengan cara berikhtiar
semaksmial mungkin.
2. Janganlah menyerah sebelum engkau berusaha.
3. Carilah peluang usaha untuk memperoleh kesuksesaan.
4. Allah tidak akan menguji hambanya sesuai dengan kemampuan hambanya
5. Biasakan hidup jujur karna jujur merupakan hal awal untuk dipercayai orang.
6. Mulailah menggarap sedikit demi sedikit ide yang ada dalam pikiran anda, jangan
jadikan ide tersebut hanya sebatas wacana.
7. Tanyakan kepada orang lain berpengalaman karena hal itu akan menambah wawasan
serta informasi.
8. Jangan membandingkan diri kita dengan orang lain karena kita akan merasa kecil hati,
percayalah pada kemampuan diri kita sendiri.

iv
KATA PENGANTAR

Assalamualaikum warahmatulallahi wabarakatuh,


Puji dan syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan Rahmat Nya penulis dapat
menyelesaikan laporan praktek kerja industri (prakerin) dengan tujuan untuk memenuhi
persyaratan mengikuti ujian Nasional berbasis komputer (UN-BK) pada sekolah menengah
kejuruan (SMK) Negeri 4 Lubuklinggau,serta mempraktikkan secara langsung teori yang
penulis dapat dari sekolah. Karena itu saya mohon kritik dan saran yang membangun agar
lebih baik kedepannya.Semoga dengan kegiatan prakerin ini dapat meningkatkan kemampuan
dan kualitas saya dalam dunia usaha.Kesempatan ini, penulis mengucapkan banyak terima
kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan Laporan Praktik Kerja
Industri ini, diantaranya:
1. Bapak Suhar Jendro, M.Pd, selaku Kepala SMK NEGERI 4LUBUK LINGGAU
2. Ibu Sulis Marlinah SE, selaku Kepala Jurusan Perbankan Syariah
3. IbuMutiara Pristi Miranti, S.E Selaku pembimbing dari pihak sekolah
4. Bapak Bustomi,selaku Pimpinan di PT.Mandala Multifinance
5. Bapak Reno , selaku pembimbing Du/Di di PT.Mandala Multifinance
6. Seluruh karyawan/ti dan Staf di PT.Mandala Multifinance
7. Dan yang terpenting kedua orang tua yang telah mencurahkan kasih sayang serta do’a
sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan ini dengan baik.

Akhir kata, penyusun hanya berharap laporan ini dapat bermanfaat bagi pembaca serta
dapat membantu bagi kemajuan serta perkembangan SMK Negeri 4 Lubuklinggau.Sekali lagi
saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu.Semoga laporan ini
dapat bermanfaat untuk penulis khususnya dan bermanfaat untuk kegiatan prakerin di PT.
MANDALA MULTIFINANCE pada tahun yang akan datang penulis mengharapkan kritik
dan saran yang bersifat membangun dari pembaca demi penyempurnaan Laporan Praktik
Kerja Industri (Prakerin) dimasa yang akan datang.
Lubuklinggau, …………….2021

Penulis

v
DAFTAR ISI

Halaman Cover.........................................................................................................I
Halaman Pengesahan...............................................................................................II
Halaman Persembahan............................................................................................III
Halaman Motto.........................................................................................................IV
Kata Pengantar.........................................................................................................V
Daftar Isi...................................................................................................................VII
Bab I Pendahuluan
1.1 Latar Belakang Prakerin.......................................................................................1
1.2. Uraian Tujuan Prakerin.......................................................................................2
1.3. Manfaat Praktek Kerja Industri...........................................................................3
1.4. Tempat dan Waktu Pelaksanaan Prakerin...........................................................3
Bab II Landasan Teori
2.1Kegiatan Usaha PT. Mandala Finance .................................................................4
Bab III Profil Instansi
3.1 Sejarah Singkat Instansi/Perusahaan...................................................................5
3.2 Visi Dan Misi Perusahaan...................................................................................5
Bab IV Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan
4.1.Maysaro................................................................................................................7
4.2 Nia Fadila.............................................................................................................8
4.3 Brendi Yansah......................................................................................................9
4.4 Jesika Saputra.......................................................................................................10
Bab V Penutup
5.1 Kesimpulan..........................................................................................................11
5.2 Saran.....................................................................................................................11
Lampiran-Lampiran

vi
BAB I

PEDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Prakerin


Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) akan mempersiapkan dan memberikan
pembekalan yang matang kepada siswa guna menunjang kesuksesan dalam Dunia Usaha.
DengandiadakannyaPrakerin,
siswaakanmendapatkanpengalamantentangDuniaKerjadansiswadiharapkandapatmenulisk
anhasilPrakerintersebutdalambentukLaporan.
Menyadari akan pentingnya mengadakan program Praktik Kerja Industri
(PRAKERIN) sebagai faktor yang mendasar dalam bidang pendidikan untuk terjun secara
langsung dalam dunia kerja dengan menambah wawasan sekaligus pengalaman untuk
siswa/siswi sebagai kontribusi secara langsung mengenal sistem kerja dengan konkrit.
Pembelajaran merupakan suatu proses pengembangan potensi dan pembangunan
karakter setiap peserta didik sebagai hasil dari sinergi antara pendidikan yang
berlangsung di sekolah, keluarga dan masyarakat. Proses tersebut memberikan
kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan potensi yang mereka miliki
menjadi kemampuan yang semakin lama semakin meningkat dalam sikap (spiritual dan
sosial), pengetahuan, dan keterampilan yang diperlukan untuk kehidupan dirinya dan
kehidupan bermasyarakat pada umumnya, berbangsa, serta berkontribusi pada
kesejahteraan hidup umat manusia.
Guna merealisasikan proses pembelajaran yang efektif dan efisien, setiap satuan
pendidikan melakukan penyusunan program pembelajaran. Program pembelajaran dapat
berlangsung di sekolah, di lingkungan keluarga, dan di masyarakat. Program
pembelajaran yang diprogramkan secara khusus untuk diselenggarakan di masyarakat
antara lain berupa Praktik Kerja Lapangan (PKL).Program PKL disusun bersama antara
sekolah dan masyarakat (Institusi Pasangan/Industri) dalam rangka memenuhi kebutuhan
peserta didik, sekaligus merupakan wahana berkontribusi bagi dunia kerja
(DU/DI/Instansi) terhadap upaya pengembangan pendidikan di SMK.
Untuk mewujudkan tujuan tersebut, maka diterapakan suatu sistem pendidikan yang
dikenal dengan istilah “Praktek Kerja Instansi (PRAKERIN)”.Atau disebut juga
dengan“Pendidikan Sistem Ganda (PSG)”. Sistem ini merupakan suatu bentuk
penyelenggaraan pendidikan keahlian profesional  yang memadukan secara sistematis
program pendidikan di sekolah dengan program penguasaan keahlian melalui kegiatan

1
bekerja secara langsung dan terarah untuk mencapai tingkat keahlian profesional
tertentu.
Keahlian profesional hanya dapat dikuasai melalui cara mengerjakan langsung
pekerjaan pada bidang profesi yang ada dalam dunia kerja.Sehubungan dengan itu, maka
siswa SMK Negeri 4 Lubuklinggau pada jenjang tertentu diwajibkan mengikuti kegiatan
praktek kerja lapangan secara langsung.
1.2 Uraian Tujuan Prakerin
Kegiatan Praktik Kerja Industri yang telah dilaksanakan oleh setiap siswa/siswi
SMK Negeri 4 Lubuklinggau merupakan program keahlian yang tentunya mempunyai
tujuan yang telah direncanakan dan diharapkan dapat dicapai oleh siswa/siswi. Adapun
tujuan penyelenggaraan Praktik Kerja Industri ini adalah sebagai berikut:
A.Tujuan Umum
Keahlian profesi adalah andalan utama untuk menentukan keunggulan keahlian
profesional tenaga kerja dan yang terlibat di dalamnya. Dalam proses produksi di
Indonesia memerlukan tenaga kerja yang ahli dan profesional untuk menghadapi
perkembangan ekonomi global di masa kini.
Maka dimulai dari tahun 1994 di Indonesia dilakukan sistem “Magang” yang
bertujuan untuk saling mengisi dan melengkapi antara pendidikan sekolah dengan
keahlian produktif yang didapat melalui kegiatan Praktik Kerja Industri, sehingga
kegiatan PRAKERIN menjadi salah satu modal pendidikan yang efektif.
B. Tujuan Khusus
1. Meningkatkan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan-pelatihan tenaga kerja yang
berkualitas dan profesional.
2. Memberikan pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai bagian
proses pendidikan.
3. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian profesional dengan tingkat
pengetahuan dan etos kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan kerja.
4. Memperkokoh link dan match antara dunia pendidikan dengan dunia kerja.
5. Memperluas pandangan dan wawasan siswa/siswi terhadap jenis-jenis pekerjaan yang
ada di bidang berkaitan dan di tempat praktik dengan segala persyaratan.
6. Untuk merealisasikan pengetahuan yang didapat dari sekolah dengan pekerjaan yang
sebenarnya di perusahaan.
7.  Menyiapkan siswa/siswi agar mampu mengaplikasikan kemampuan, berkompetensi
tinggi, dan mengembangkan diri.

2
1.3 Manfaat Praktek Kerja Industri
Setiap kegiatan yang dilakukan pasti memiliki manfaat, demikian
pula dengan kegiatan praktek kerja lapangan yang telah selesai dilaksanakan. Adapun
manfaat dari kegiatan praktek kerja lapangan yang telah penulis laksanakan adalah
sebagai berikut:

1. Manfaat untuk siswa


 Mendapatkan pengetahuan tentang dunia kerja yang sesungguhnya, sehingga
tidak canggung lagi bila memasuki dunia kerja nantinya.
 Dapat mempraktekkan teori yang sudah diajarkan di sekolah.
 Mendapatkan pengalaman baru, yang belum pernah didapatkan di sekolah.
 Belajar beradaptasi, dan berkomunikasi, dengan sekelompok orang yang sudah
memiliki pengalaman bekerja.
2. Manfaat untuk sekolah
 Mempererat silaturohim dengan perusahanaan/ instansi tempat siswa PKL.
 Meningkatkan kuwalitas dan mutu sekolahan dengan bekerjasama dengan
perusahaan/ instansi lain.
 Mengenalkan siswa dengan dunia kerja, sehingga siswa dapat menerapkan
teori yang diberikan disekolah.
3. Manfaat untuk Instansi
 Memperat silaturohim dengan berbagai sekolah.
 Mempermudah pekerjaan kantor, dengan adanya siswa yang PKL di
perusahaan/ instansi tertentu, tentu dapat mempermudah pekerjaan.
 Mepermudah dalam mencari bibit- bibit pekerja.
1.4 Tempat dan Waktu Pelaksanaan Prakerin
 Tempa Prakerin : PT. Mandala MultiFinance
 WaktuPelaksanaan : 05 Februari 2021 s/d 05 Mei 2021

3
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1Kegiatan Usaha PT. Mandala Multifinance

Mengacu pada Kep.Menkeu Ri No:448/KMK.017/2000 Tentang Perusahaan


Pembiayaan Perusahaan Pembiayaan melakukan kegiatan usaha meliputi :

a) Sewa Guna Usaha(leasing)


Sewa Guna Usaha (Leasing) didefinisikan sebagai kegiatan pembiayaan dalam
bentuk penyediaan barang modal, baik secara sewa guna usaha dengan hak opsi
(Finance Lease) maupun sewa guna usaha tanpa hak opsi (Operating Lease), untuk
digunakan oleh Penyewa Guna Usaha (Lessee) selama jangka waktu tertentu
berdasarkan pembayaran secara berkala.
b) Anjak Piutang(factoring)
Anjak piutang atau Pembiayaan Piutang adalah suatu kegiatan pembiayaan
piutang usaha yang menggadaikan atau menjual piutang usaha sebagai jaminan
untuk memperoleh pinjaman atau tambahan modal kerja.
c) Kartu Kredit (creditcard)
Kartu Kredit atau Credit Card yaitu sebuah kartu yang dikeluarkan oleh bank
untuk pengguna atau nasabah sehingga dengan kartu tersebut pengguna bisa
membeli barang ataupun jasa dari perusahaan yang menerima kartu tersebut tanpa
pembayaran dengan cara tunai “hutang”.
d) Pembiayaan Konsumen (costumerfinance)
Pembiayaan Konsumen dapat dijelaskan sebagai kegiatan pembiayaan untuk
pengadaan barang berdasarkan kebutuhan konsumen dengan sistem pembayaran
angsuran atau berkala oleh konsumen.
PRODUK
 1.AISI = Pembiyaan kredit motor baru merek jepang Honda ,Yamaha,
Suzuki ,kawasaki
 2.RETENTION = Konsumen lama / nasabah lama yang mengajuhkan
pinjaman
 Kembali dengan jaminan BPKB
 3.KPM = Yaitu konsumen baru belum pernah mengajuhkan pinjaman di PT
Mandala Multifinance

4
BAB III
PROFIL INSTANSI

3.1 MANDALA FINANCE


Perusahaan pembiayaan atau Mandala Multifinance adalah badan usahayang
melakukan kegiatan pembiayaan untuk pengadaan barang dan/atau jasa (Menurut
Peraturan OJK No. 9/POJK.05/2014 tentang Penyelengaraan Usahana Perusahaan
Pembiayaan). Kegiatan Mandala Multifinance (Perusahaan Pembiayaan) dilakukan
dalam bentuk penyediaan dana dan/atau barang modal serta barang kebutuhan
konsumen dengan tidak menarik dana secara langsung dari masyarakat melalui
tabungan, giro dan/atau bentuk lainnya yang dipersamakan denganitu.

Aktivitas inilah yang membedakan Mandala Multifinance dengan Perbankan,


walaupun sama-sama lembaga keuangan. Perbankan dapat melakukan penarikan dana
langsung dari masyarakat (deposit taking activity), sedangkan Multifinance tidak dapat
melakukan penarikan dana langsung dari masyarakat (nondeposit takingactivity).

Mandala Multifinance merupakan salah satu bentuk usaha dibidang lembaga


keuangan non bank yang mempunyai peranan sangat penting dalam pembiayaan dan
pengelolaan salah satu sumber dana pembangunan Indonesia. Dan telah membuktikan
diri sebagai entitas bisnis yang memberikan manfaat besar bagi dunia usaha, baik kecil,
menengah, besar maupun pemerintah.

3.2 VISI DAN MISI MANDALA FINANCE


Adapun visi dan misi di dalam lembaga praktek kerja industry (Prakerin) PT.
MANDALA FINANCE, Sebagai berikut :
 VISI :
Menjadi perusahaaan pembiayaan terbaik secara financial yang berorientasi pada
pelanggan
 MISI :
1. Menyediakan fasilitas pembiayaan secara cepat dan efektif, melalui perbaikan proses
kerja,teknologi informasi serta peluasan jaringan tanpa
2. Mengutamakan kepuasan pelangan dan mitra usaha menjaga krebilitas dan
kepercayaan perbankan

5
3.3 SEMBOYAN PT. MANDALA MULTIFINANCE
Bersikap berani, Bertanggung jawab dalam pekerjaan ,Disiplin dalam peraturan
perusahaan, Cakap dalam bertindak, Dapat bekerjasama antara sesama karyawan , Rajin
terampildalam menyelesaikan masalah.
3.4 NILAI-NILAI
Di dalam PT. MANDALA MULTIFINANCE terdapat nilai-nilai yang wajib di
laksanakan untuk semua pegawai dalam menjalankan kegiatan, adapun nilai-nilai sebagai
berikut :
A. Honesty / jujur
B. Memperoleh kepercayaan dengan melaporkan yang benar
C. Humility / rendah hati
D. Mengakui bahwa keberhasilan saya adalah hasil kontribusi orang lain dalam hidup
E. Determination/ tekad
3.5 PEMENANG
Adapun seseorang yang dinyatakan pemenang dalam kinerja, mereka dapat
melaksanakan hal-hal dibawah ini:
1.Selalu menciptakan kesempatan atau peluang
2.Memecahkan masalah
3.Yakin dapat mengubah dan memperbaiki sesuatu
4.Berpikir penyebab masalah berasal dari diri sandiri
5. Disiplin diri
3.6 PENCUNDANG
Dan adapula yang dinyatakan pecundang dalam bekerja, sudah pasti mereka
melakukan sesuatu hal dibawah ini:
1.Selalu menungu kesempatan dating
2.Terbawah masalah
3.Tidak yakin dapat melakukan sesuatu
4.Berfikir penyebab masalah berasal dari orang lain
5.Sesuka hati
3.7 KINERJA TINGGI
Mengalahkan pesaing dengan kreativitas dan inovasi ,bukan dengan pengeluaran
ancaman jangan ditunggu atau dihindari ,melaikan dihadapi secara proatif melalui
penghapusanKelemhan –kelemahan diri sendiri

6
BAB IV
PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

4.1 MAYSARO

A. Subjek Yang Diteliti

1. CRO

CRO Adalah Kepanjangan dari Customer Relation Officer , bertugas untuk


menangani keluhan atau kekhawatiran dari customer yang membeli barang atau jasa dari
perusahaan. Mereka punya tanggung jawab cukup besar dalam menentukan kepuasan
pelanggan dari sebuah perusahaan.

B. Bidang kerja

1. Mengolah database konsumen eksisting untuk ditawarkan kembali pinjamannya


dimandala.

2. Melakukan call visit untuk menawarkan kembali kepada Konsumennya.

3. Melakukan aktivitas penjualan yang sudah ditentukan perusahan untuk mencapai


targetpenjualan yang ditentukan

4.2 NIA FADILLA


A. Subjek Yang Diteliti
1. Penjaga Kasir
Kasir bertugas untuk mengelolah atas keuangan baik kas maupun yang ada dibank
,menyajikan laporan kas basis setiap saat dibutuhkan oleh pihak manajemen ataupun dana
yang meliputi buku kas ,buku bank ,laporan penerimaan dan pengeluaran dana ataupun
barang ,laporan status dana dan angaran .

B. Bidang Kerja

1. Melakukan Proses Transaksi Penjualan

2. Menghimpun dan Mencatat Data Penjualan

3. Menginput Data Sales

4. Memberikan Informasi yang Dibutuhkan Customer terkait Produk

7
5. Packing atau Mempersiapkan dan Merapikan Barang Customer

6. Melakukan Pengecekan

7. Mengecek Ketersediaan Produk dan Stock Opname Toko

8. Membuat Laporan Secara Rutin dan Berkala

4.3 BRENDI YANSAH


A. Subjek Yang Diteliti
1. Surveyor
Surveyor adalah seseorang yang melakukan pemeriksaan atau mengawasi dan
mengamati suatu pekerjaan lainnya. kebanyakan menjurus pada dunia lapangan yg nanti
nya menjadi objek utama dalam hal menjalankan tugasnya.

B. Bidang Kerja
Dalam tugas ini seorang surveyor berfungsih sebagai petugas lapangan yang
mengunjungi tempat tinggal cara nasabah guna mengerjakan beberapa hal. Seperti
memastikan kebenaran alamat si calon nasabah mengumpulkan data-data atau bukti
legal seperti identitas diri,pekerjaan atau jumlah penghasilan tiap bulan .
Adapun kegiatan yang saya lakukan sebagai berikut :
a. Menganalisa pekerjaan
b. Membuat keputusan
c. Melaksanakan pengukuran
d. Memproses / mengitung data
e. Melakukan penggambaran / penyajian data
f. Melakukan pematokan / pemancangan

4.4 JESIKA SAPUTRA

A. Subjek Yang Diteliti


1. Marketing Max
Marketing Max adalah
CMO bertugas mencari orang –orang yang berminat membeli barang –barang tersebut
secara kredit . Perusahaan finance akan membayar lunas barangnya ( menalangi)
kemudian konsumen akan membayarnya ke perusahaan mandala finance bukan ke deler
atau pemilik barang .

8
B.Bidang kerja

1. Memenuhi Kebutuhan Konsumen


2. Merencanakan Produk
3. Menetapkan Harga
4. Merencanakan Promosi
5. Merencanakan Proses Distribusi
6. Melayani Konsumen
7. Mengatur Kerjasama Antar Sales
Sebelum melaksanakan praktik kerja industry(PRAKERIN),terlebih dahulu difreing
oleh pembimbing dan di jelaskan ,setelah itu kita juga diperkenalkan dengan para
pegawai masing –mang bagian atau unit adapun kerja yang saya lakukan adalah :

1. Pengelolah Arsip

1).Mengarsip Dokumen
Mengarsip dokumen arsip merupakan salah satu tugas saya lakukan selama prakerin
.tujuan untuk mengelompokan nama –nam nasabah yang sesuai dengan urutan yang telah
ditentukan .sehingga apabila sewaktu-waktu dibutuhkan dapat mudah dalam mencarinya ,
mengarsip dokumen secara baik aman dan rapi
2). Mengetik
Mengetik syarat kredit merupakan salah satu yang saya lakukan selama prakrin.tujuan
untuk membuat syrat pinjaman kredit.
3). Fotocopy
Fotocopy berkas nasabah dan melengkapi berkas dan melengkspi berkas nasabah
adapun salah satu lakukan selama saya prakerin tujuan untuk membantuh nasabah
melengkapi .
4). Mengantar berkas
Mengantar berkas adalah kegiatan saya saat prakerin .

9
BAB V

PENUTUP

A. KESIMPULAN
Kegiatan praktek kerja industry (prakrin) merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat
bagi siswa dan siswi dan dapat mengenal lebih jauh bagaimana cara bekerja dilapangan
sesuai keahlian masing masing siswa. Sehingga siswa dan siswi dapat melihat gambaran
mengenai kegiatan bidang usaha dimasa yang akan datang, serta siswa siswi mengatahui
standar kompetensi yang akan dijadikan peluang kerja dan kesempatan kerja. Dalam dunia
usaha dibutuhkan kedisiplinan yang cukup baik, instansi instansi biasanya memerlukan
karyawan yang disiplin, terampil, rajin dan cerdas.

B.SARAN

Semoga hubungan antara pegawai tetap terjaga dan saling bekerja sama dalam
mencapai tujuan bersama, semoga para siswa dan siswi mendapatkan banyak pelajaran dan
memiliki motivasi untuk tujuan di masa depannya dan peran guru pembimbing dapat
memberikan arahan juga perhatian untuk para siswa dan siswi.

10
L

11
Foto-Foto Kegiatan di PT. MANDALA FINANCE

12
13

Anda mungkin juga menyukai