Anda di halaman 1dari 47

ANALISIS SINYAL LINE CODING NO RETURN TO ZERO LEVEL,

NO RETURN TO ZERO MARK, DAN RETURN TO ZERO


MENGGUNAKAN MATLAB

LAPORAN PROYEK MINI


Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat untuk Memperoleh Gelar Sarjana Teknik

Pada Jurusan Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi

Oleh :
IRFAN AFFANDY
11355101759

JURUSAN TEKNIK ELEKTRO


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU
PEKANBARU
2016
ANALISIS LINE CODING NO RETURN TO ZERO LEVEL,
NO RETURN TO ZERO MARK DAN RETURN TO ZERO
MENGGUNAKAN MATLAB

IRFAN AFFANDY
NIM :11355101759

Jurusan Teknik Elektro


Fakultas Sains dan Teknologi
Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
Jl. H.R Soebrantas KM 15 No.155 Pekanbaru

ABSTRAK
Kebutuhan manusia akan informasi pada saat ini sangat besar. Oleh karena besar ketergantungan manusia
terhadap informasi, maka kualitas informasi harus selalu ditingkatkan. Salah satu unsur peningkatan kualitas
informasi salah satunya adalah media transmisinya. Line coding adalah encoder yang dipilih untuk digunakan
dalam sistem komunikasi untuk transmisi sinyal digital. Line coding merekayasa spektrum sinyal digital agar
sesuai dengan medium transmisi yang akan digunakan dengan memanfaatkan untuk proses sinkronisasi
antara pengirim dan penerima (sistem tidak memerlukan jalur terpisah untuk clock). Jenis jenis dari line
coding diantaranya adalah No Return to Zero Level, No Return to Zero Mark dan Return to Zero. Untuk
melihat sinyal keluaran dari line coding NRZ(L), NRZ(M), dan RZ menggunakan simulasi matlab. Dari
sinyal keluaran tersebut dapat ditentukan parameter kualitas dari line coding yaitu kecepatan modulasi, model
binari dan sinkronisasi data pada penerima. Dari ketiga parameter yang ditentukan, didapatkan line coding
RZ yang terbaik dengan kecepatan modulasi 5 baud.

Kata kunci: Line coding, NRZ(L), NRZ(M), RZ, Matlab

ii
ANALISYS OF LINE CODING NO RETURN TO ZERO
LEVEL, NO RETURN TO ZERO MARKANDRETURN TO
ZERO WITH USING MATLAB

IRFAN AFFANDY
Student Number ID:11355101759

Department of Electrical Engineering


Faculty of Science and Technology
State Islamic University of Syarif Kasim Sultan Riau
Jl. H.R. Soebrantas 155 KM 15 Pekanbaru

ABSTRACT
The human need for information at this time is very large. Therefore, a great human dependence on the
information, the quality of information must be improved. One element of improving the quality of
information one of which is the transmission medium. Line coding encoder is selected for use in
communications systems for transmitting digital signals.Line coding manipulate digital signal spectrum to
match the transmission medium to be used with a utilize for the synchronization process between the sender
and the recipient (the system does not require a separate path for clock).Type of line coding types include No
Return to Zero Level, No Return to Zero Mark and Return to Zero. To view the output signal of the NRZ line
coding (L), NRZ (M), and RZ using matlab simulation. Of the output signal can be defined from the line
coding the quality parameters of speed modulation, binary models and data synchronization at the receiver.
Of the three parameters are defined, obtained RZ line coding best with 5 baud modulation speed.

Keyword: Line coding, NRZ(L), NRZ(M), RZ, Matlab

iii
KATA PENGANTAR

Puji Syukur Penulis ucapkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang dengan rahmat dan
hidayah-Nya penulis dapat melaksanakan proyek mini di Laboratorium Telekomunikasi UIN
SUSKA Riau dan bisa menyelesaikan laporan proyek mini yang berjudul “Analisis Sinyal Line
Coding No Return To Zero Level, No Return To Zero Mark, Dan Return To Zero
Menggunakan Matlab”.

Kegiatan Proyek Mini ini dilaksanakan untuk memenuhi salah satu syarat akademik pada
Fakultas Sains dan Teknologi Prodi Teknik Elektro. Laporan proyek mini ini disusun
berdasarkan pelaksanaan proyek mini yang dilakukan pada tanggal 12 September 2016 s/d 12
Oktober 2016 di Laboratorium Telekomunikasi UIN SUSKA Riau.

Dalam penyusunan laporan ini, tidak sedikit hambatan yang penulis hadapi, baik itu
waktu pencarian data, proses pembuatan laporan Proyek mini dan proses Proyek mini yang
penulis jalani. Namun ini tidak terlepas dari bimbingan dan dukungan dari berbagai pihak. Oleh
karena itu pada kesempatan ini penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada yang
terhormat:

1. Allah SWT yang telah memberikan Rahmat dan Hidayah-Nya beserta kemudahan
selama mengikuti Proyek mini ini.
2. Bapak, ibu dan seluruh keluarga penulis tercinta yang telah memberikan do’a,
motivasi beserta dukungan sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan ini.
3. Bapak Dr. Hartono,Mpd selaku Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Uin Suska Riau.
4. Bapak Dr. Alex Wenda,ST.,M.Eng Selaku Kepala program studi Teknik Elektro.
5. Seluruh Ibu/Bapak dosen Program studi Teknik Elektro Uin Suska Riau.
6. Bapak Aulia Ullah,ST.M.Eng selaku koordinator Proyek mini Prodi Teknik Elektro
Uin Suska Riau.
7. Ibu Fitri Amillia, ST., MT selaku Dosen Pembimbing Proyek mini yang sudah
membimbing dan membantu penulis dalam penyusunan laporan ini.
8. Teman KP saya M.Husni Tamrin, Rafiq Abdillah, Ranggi Rian yang selalu menemani
saya setiap saat Proyek mini di Laboratorium Telekomunikasi UIN SUSKA Riau.

iv
9. Teman - teman dari Telekomunitas yang memberikan dukungan baik secara moril
maupun materil.

Penulis menyadari bahwa dalam menulis laporan ini masih banyak terdapat kekurangan. Oleh
karena itu Penulis sangat mengharapkan segala saran dan kritik yang bersifat membangun
sebagai pelajaran untuk kedepannya. Semoga laporan ini dapat berguna bagi pembaca dan
memberikan manfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan kedepannya.

Amin.

Pekanbaru, 13 Januari 2017

Penulis

v
DAFTAR ISI
Halaman
HALAMAN PENGESAHAN JURUSAN ................................................................... i
ABSTRAK ..................................................................................................................... ii
ABSTRACT .................................................................................................................. iii
KATA PENGANTAR .................................................................................................. iv
DAFTAR ISI ............................................... ................................................................. vi
DAFTAR GAMBAR .................................................................................................... viii
DAFTAR TABEL ......................................................................................................... ix
DAFTAR RUMUS ........................................................................................................ x
DAFTAR SINGKATAN .............................................................................................. xi
BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Kerja Praktek......................................................................... I-1
1.2. Batasan Masalah...................................................... ....................................... I-2
1.3. Waktu Pelaksanaan...................................................... ................................... I-3
1.4. Tujuan...................................................... ....................................................... I-3
BAB II SASARAN DAN MANFAAT
2.1. Sasaran............................................ ................................................................ II-1
2.1.1. Sasaran Umum....................................................................................... II-1
2.1.2. Sasaran Khusus ...................................................................................... II-1
2.2. Manfaat ............................................ .............................................................. II-1
2.2.1. Bagi Mahasiswa ..................................................................................... II-1
2.2.2. Bagi Jurusan Teknik Elektro ................................................................. II-2
BAB III TEORI
3.1. LINE CODING............................................................................................... III-1
3.1.1. NRZ(L) – No Return to Zero (Level) .................................................... III-2
3.1.2. NRZ(M) – No Return to Zero (Mark) ................................................... III-3
3.1.3. RZ – Return to Zero............................................................................... III-4
BAB IV LANGKAH KERJA
4.1.Diagram Pelaksanaan............................................ .......................................... IV-1
4.2. Studi Literatur............................................... .................................................. IV-2
4.3. Menyusun Langkah Kerja........... ................................................................... IV-4

vi
4.4. Melakulan Pengamatan................................................................................... IV-5
4.5. Pengumpulan Data .......................................................................................... IV-6
4.6. Pengolahan Data........... ................................................................................. IV-8
4.7. Analisa Hasil.................................................................................................. IV-9
4.8. Kesimpulan dan Saran........... ........................................................................ IV-10
4.9. Penyusunan Laporan...................................................................................... IV-12
BAB V BAHAN DAN PERALATAN
5.1. Bahan............................................ .................................................................. V-1
5.1. Peralatan............................................ ............................................................. V-1
BAB VI HASIL DAN PEMBAHASAN
6.1. Hasil Gambar Pengamatan Percobaan ............................................................ VI-1
6.1.1. Percobaan I Sinyal output dari No Return to Zero (Level) .................. VI-2
6.1.2. Percobaan II Sinyal output dari No Return to Zero (Mark) ................. VI-3
6.1.3. Percobaan III Sinyal output dari Return to Zero .................................. VI-4
6.1.4. Percobaan IV Penggabungan Sinyal NRZ(L), NRZ(M) dan RZ ......... VI-5
6.2. Analisis hasil percobaan ................................................................................. VI-6
6.2.1. No Return to Zero (Level) .................................................................... VI-6
6.2.2. No Return to Zero (Mark) .................................................................... VI-6
6.2.3.Return to Zero........................................................................................ VI-7
6.2.4 Penggabungan Sinyal NRZ(L), NRZ(M), dan RZ ................................ VI-8
BAB VII PENUTUP
7.1. Kesimpulan ..................................................................................................... VII-1
7.2. Saran ............................................................................................................... VII-1
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

vii
DAFTAR GAMBAR
Halaman
Gambar 3.1. Sinyal NRZ(L) ........................................................................................... III-3
Gambar 3.2. Sinyal NRZ(M) .......................................................................................... III-4
Gambar 3.3. Sinyal RZ ................................................................................................... III-5
Gambar 4.1. Flowchart Langkah Kerja .......................................................................... IV-1
Gambar 4.2. Skema sumber data sampai ditransmisikan ke receiver ............................ IV-3
Gambar 4.3. Tampilan icon matlab pada desktop .......................................................... IV-3
Gambar 4.4. Tampilan matlab ........................................................................................ IV-4
Gambar 4.5. Tampilan jendela editor ............................................................................. IV-4
Gambar 4.6 Flowchart program untuk sinyal NRZ(L) ................................................... IV-5
Gambar 4.7. Flowchart program untuk sinyal NRZ(L) .................................................. IV-6
Gambar 4.8. Flowchart program untuk sinyal NRZ(L) .................................................. IV-7
Gambar 6.1. Sinyal keluaran dari line coding ................................................................ VI-1
Gambar 6.2. Sinyal keluaran NRZ(L) dari hasil simulasi Matlab .................................. VI-2
Gambar 6.3. Sinyal keluaran NRZ(M) dari hasil simulasi Matlab................................. VI-3
Gambar 6.4. Sinyal keluaran RZ dari hasil simulasi Matlab .......................................... VI-4
Gambar 6.5. Penggabungan sinyal NRZ(L), NRZ(M) dan RZ ...................................... VI-5

viii
DAFTAR TABEL
Halaman

Tabel 5.1. Tabel alat ukur yang digunakan untuk penelitian.......................................... V-1

ix
DAFTAR RUMUS
Halaman
Rumus 3.1 Kecepatan Modulasi ..................................................................................... III-2

x
DAFTAR SINGKATAN

NRZ : No Return to Zero

NRZ(L) : No Return to Zero Level

NRZ(M) : No Return to Zero Mark

RZ : Return to Zero

xi
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pada zaman sekarang ini, manusia sangat bergantung dengan informasi. Informasi
merupakan hasil pengolahan data yang disajikan sedemikian rupa agar dapat memberi arti
atau persepsi tertentu kepada para pembaca. Oleh karena besar ketergantungan manusia
terhadap informasi, maka kualitas informasi harus selalu ditingkatkan. Beberapa faktor
penentu kualitas informasi adalah keakuratan, ketepatan waktu, relevansi, dan kemudahan
untuk memperolehnya. Dalam telekomunikasi, line coding adalah kode yang dipilih untuk
digunakan dalam sistem komunikasi untuk transmisi sinyal digital. Line coding sering
digunakan untuk transportasi data digital. Beberapa line coding baseband modulasi digital
atau transmisi baseband digital adalah baseband yang membawa komponen DC. Jenis
umum dari line coding yang diketahui adalah unipolar, polar, bipolar, dan Manchester
encoding. Line coding adalah output atau keluaran dari sistem modulasi TDM (Time
Division Multiplexing) yang dikodekan dengan pulsa atau gelombang elektrik dengan
tujuan untuk mentransmisikan data. Seperti yang diketahui, bahwa sinyal digital jauh lebih
unggul dibandingkan sinyal analog dari segi pertimbangan kecilnya noise pada data yang
dikirim, data yang sedang dikirim melalui media transmisi, maupun noise pada data yang
sudah terkirim.
Tujuan line coding adalah merekayasa spektrum sinyal digital agar sesuai dengan
medium transmisi yang akan digunakan dengan memanfaatkan untuk proses sinkronisasi
antara pengirim dan penerima (sistem tidak memerlukan jalur terpisah untuk clock).
Dapat juga digunakan untuk menghilangkan komponen DC sinyal (sinyal dengan
frekuensi 0), komponen DC tidak mengandung informasi apapun tetapi menghamburkan
daya pancar. Line coding dapat digunakan untuk menaikkan data rate dan line coding
dapat digunakan untuk pendeteksian kesalahan baik pada pengirim maupun pada
penerimanya.
Analisis sistem line coding ini masih perlu adanya pengembangan pembelajaran
yang harus diketahui oleh kalangan mahasiswa terutama bagi teknik elektro konsentrasi
telekomunikasi. Untuk itu sistem ini belum dipergunakan sebagai media pembelajaran

I-1
untuk praktik laboraturium mahasiswa telekomunikasi. Line coding merupakan transmisi
digital yang terbaik saat ini sehingga layak untuk menjadi modul praktikum mata kuliah
sistem telekomunikasi Laboratorium Telekomunikasi.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka dapat dirumuskan
masalah yang akan diteliti dalam proyek mini ini adalah bagaimana analisis dari sinyal
output NRZ(L) code, NRZ (M) code dan RZ code yang merupakan bagian dari line code
menggunakan software matlab.

1.3 Batasan Masalah


Adapun batasan masalah pelaksanaan kajian proyek mini ini mencakupi penyusunan
panduan modul pratikum tentang analisis sinyal output dari sinyal NRZ(L) code, NRZ (M)
code dan RZ code pada line code menggunakan software matlab, kecepatan moduasi dan
sinkronisasi pada pengiriman data.

1.4 Sistematika Penulisan


Secara keseluruhan, penulisan laporan ini terdiri dari beberapa bab dengan
sistematika penulisan sebagai berikut:
BAB I PENDAHULUAN
Pada bab ini akan diuraikan tentang latar belakang, rumusan masalah, batasan
masalah dan sistematika penulisan laporan proyek mini.
BAB II SASARAN DAN MANFAAT
Pada bab ini penulis mencoba memaparkan sasaran proyek mini dan manfaat yang
akan dihasilkan dari proyek mini.
BAB III TEORI
Pada bab ini penulis mencoba memaparkan konsep-konsep serta teori dasar yang
mendukung proyek mini.
BAB IV LANGKAH KERJA
Pada bab ini penulis melakukan penyusunan prosedur percobaan analisa sinyal
output dari line code menggunakan software matlab.
I-2
BAB V BAHAN DAN PERALATAN
Pada bab ini penulis memaparkan tentang biaya penelitian dari bahan apa saja
yang dibutuhkan beserta alat untuk meneliti proyek mini.
BAB VI HASIL DAN PEMBAHASAN
Pada bab ini penulis memaparkan hasil pengamatan percobaan modul frekuensi
modulasi menggunakan simulasi dari software matlab untuk mencari sinyal output
dari NRZ(L) code, NRZ (M) code dan RZ code yang merupakan penjabaran dari
line code.
BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN
Pada bab ini penulis memaparkan kesimpulan dari penelitian ini dan saran serta
masukan untuk penelitian ini kedepannya.

I-3
BAB II
SASARAN DAN MANFAAT

2.1 Sasaran
Sasaran pada proyek mini ini mencakup sasaran umum dan sasaran khusus yang
dijelaskan sebagai berikut:

2.1.1 Sasaran Umum


Sasaran umum dari pelaksanaan proyek mini ini dimaksudkan agar mempersiapkan
penulis sebelum terjun ke dunia kerja profesi setelah menyelesaikan pendidikan di Jurusan
Teknik Elektro UIN SUSKA RIAU, selain itu juga berlatih mengamati, membandingkan,
menganalisa, dan menerapkan ilmu pengetahuan yang telah didapatkan dari perkuliahan ke
dunia kerja yang sesungguhnya serta penulis juga dapat belajar sistem manajemen dan
organisasi di suatu institusi.

2.1.2 Sasaran Khusus


Sasaran khusus dari proyek mini ini adalah
1. Menganalisis sinyal output dari sinyal NRZ(L) code, NRZ (M) code dan RZ code
pada line code menggunakan software matlab.
2. Menjelaskan hubungan model biner dan kecepatan modulasi.
3. Menjelaskan masalah pada sinkronisasi dalam pemulihan data.

2.2 Manfaat
Adapun beberapa manfaat yang dapat diambil dari proyek mini ini adalah sebgai
berikut:
2.2.1 Bagi Mahasiswa:
Mahasiswa dapat menganalisa sinyal output dari sinyal NRZ(L) code, NRZ (M) code
dan RZ code pada line code menggunakan software matlab.

II-1
2.2.2 Bagi Jurusan Teknik Elektro:
a. Menjadi referensi pembelajaran mata kuliah praktikum sistem telekomunikasi bagi
mahasiswa Teknik Elektro di Konsenstrasi Telekomunikasi.
b. Sebagai bahan pengembangan modul pratikum sistem telekomunikasi sebelumnya
untuk meningkatkan bahan pembelajaran dimasa yang akan datang.

II-2
BAB III
TEORI

3.1 LINE CODING


Line coding adalah suatu proses konversi data digital menjadi sinyal digital,dengan
asumsi bahwa data berisi atau berbentuk fax, angka, gambar, audio, atau video yang disimpan
dalam memori komputer sebagai bit squence. (Chairul Bahtiar, 2013) Line coding adalah
mengubah simbol-simbol dari suatu sumber informasi ke bentuk lain untuk ditransmisikan.
Operasi encoding pada sisi pengirim berupa transformasi message digital ke deretan simbol
baru. Sedangkan operasi decoding pada sisi penerima berupa proses sebaliknya yaitu
mengkonversikan kembali deretan terkode ke message aslinya. (Muhammad Daud Nurdin,
2015) Definisi dari line coding adalah proses konversi data digital menjadi sinyal digital
dengan tujuan mendapatkan bit rate setinggi mungkin dengan sinyal serendah mungkin.
(Hasdi Radiles, 2012)
Sistem yang menggunakan line coding tetapi tidak melibatkan modulasi disebut sistem
transmisi baseband (spektrum hasil code tetap berada di dalam rentang frekuensi pada pesan
asli). (Andre Febrian Kasmar, 2016) Teknik encoding sendiri dibagi menjadi tiga jenis yaitu
Polar, Unipolar, dan Bipolar. Polar encoding menggunakan dua level tegangan yaitu tegangan
positif (high level (V+)) untuk menyatakan bit “1” dan tegangan negatif (low level (V-)) untuk
menyatakan bit “0”. Dengan menggunakan dua level pada semua metode pengkodean,
tegangan rata-rata yang berada diatas sumbu horizontal akan direduksi dan masalah pada
komponen DC akan dikurangi. Unipolar encoding adalah pengkodean yang paling sederhana,
menggunakan satu polaritas untuk menyatakan dua posisi bit. Jika ada tegangan, maka
dinyatakan dengan logika “1” dan jika tidak ada tegangan, maka dinyatakan dengan logika
“0”. Permasalahan yang terjadi pada proses encoding ini adalah komponen DC dan
sinkronisasi data. Apabila amplitudo rata-rata dari sinyal unipolar tidak nol, maka hal ini
disebut dengan komponen DC dengan frekuensi nol. Jika sinyal berisi komponen DC, maka
tidak bias disalurkan ke media tertentu karena tidak dapat menangani komponen DC. Pada
masalah sinkronisasi data, jika sinyal tidak bervariasi, maka penerima tidak bisa membedakan
bagian awal dan bagian akhir dari tiap tiap bit. Pengkodean digital menggunakan perubahan
level tegangan untuk mengindikasikan adanya perubahan bit, sedangkan pada encoding
III-1
unipolar, memungkinkan data terdiri dari deretan panjang logika 1 atau 0. Bipolar encoding
menggunakan tiga level tegangan yaitu V+, V-, dan 0. Jika bit logika “0” maka akan bernilai
level tegangan 0, dan jika bit berlogika “1” maka akan dinyatakan dengan level tegangan V+
dan V- secara bergantian.
Kecepatan modulasi adalah kecepatan dimana level sinyal berubah, dinyatakan dalam
bauds rate. Komunikasi data diharapkan agar kecepatan data dapat dicapai setinggi-tingginya
sedangkan kecepatan pengiriman sinyal dapat dicapai serendah-rendahnya. Kecepatan data
tinggi dalam proses transmisi berarti bahwa sejumlah besar data dapat dikirimkan dalam satu
satuan waktu. Karena itu semakin tinggi data rate berarti semakin besar jumlah data yang
dapat dikirimkan dalam satu satuan waktu. Sedangkan kecepatan pengiriman sinyal
diharapkan menjadi rendah karena berkaitan dengan bandwidth dari sinyal. Semakin rendah
baud rate, berarti semakin kecil pula jumlah bandwidth yang dibutuhkan untuk
mentransmisikan sinyal. Binar model adalah suatu model yang datanya diwakili oleh bilangan
biner, “1” dan “0”. Dalam telekomunikasi, model binary digunakan untuk memodelkan bentuk
sinyal digital yang menggunakan bilangan biner.
Ketentuan menghitung kecepatan modulasi dari sinyal dan menghubungkannya dengan
model binary berdasarkan pada rumus dibawah ini.

Vmod = Vmod / Rb

Vmod : kecepatan modulasi

Rb : kecepatan binary (didapatkan dari elemen sinyal dibagi elemen data)

Line coding secara umum terbagi menjadi beberapa bagian, yaitu NRZ (L), NRZ(M),
RZ, Biphase Manchester, dan Biphase Mark.

3.1.1 NRZ(L) – No Return to Zero (Level)


NRZ(L) adalah bentuk yang paling sederhana dari representasi data. Metode
pengkodean NRZ(L) yang digunakan oleh penulis merupakan pengkodean digital polar.
Disebut demikian karena keduanya menggunakan baik tegangan positif maupun tegangan
negatif untuk membangkitkan sinyal digital. Dengan memakai V+ (Positive Voltage) untuk
merepresentasikan bit „1‟ dan V- (Negative Voltage) untuk merepresentasikan bit „0‟. Sinyal

III-2
alternatif antara dua nilai hanya jika transmisi data berbeda dengan data sebelumnya.
Frekuensi maksimal ketika sinyal NRZ(L) dapat merubah level ketika frekuensi setengah dari
clock, ini terjadi saat transmisi data dialihkan antara data „0‟ dan „1‟ (0101010…). Frekuensi
sinyal maksimal adalah saat menentukan bandwidth yang diperlukan untuk mentransmisikan
kode NRZ(L).
Sebagaimana saat perubahan level berlangsung di saat yang telah ditentukan. Namun
jika transmisi data mengandung nilai yang berturut turut data „0‟ atau data „1‟ (tidak ada
perubahan level), regenerasi data clock sangat sulit diterima. Satu masalah pada code ini
dimana komponen yang bervariasi sesuai dengan data yang dikirimkan sesuatu yang
membuatnya tidak dapat digunakan untuk sistem komunikasi. Kode yang digunakan untuk
menghasilkan dan menginterprestasikan data digital oleh terminal pemprosesan data /
peralatan lainnya dan jika kode yang digunakan untuk transmisi berbeda (data yang diterima
tetap seperti data awal).

Sinyal keluaran yang diharapkan.

Gambar 3.1 Sinyal NRZ (L)


(Sumber: Joseph L. LoCicero, 1999)

3.1.2 NRZ(M) – No Return to Zero (Mark)


NRZ(M) mirip dengan beberapa aspek NRZ(L). biasa digunakan pada level yang sama
selama antar bit, namun pada kasus ini, level saat ini, adalah pada level selama selang waktu
bit sebelumnya. Dengan kata lain, perubahan level terjadi. Jika data „0‟ ditransmisikan, bentuk
gelombang level NRZ(M) tidak berubah. Jika bit „1‟ yang ditransmisikan, maka bentuk
gelombangnya akan berubah.
Keuntungan transmisi dengan NRZ(M), dimana sinyal dikodekan dengan
membandingkan polaritas elemen sinyal yang berdekatan dari sinyal asli. Keuntungannya
mudah dalam mendeteksi transisi noise. Jika bit = 1 jika transisi pada awal pulsa clock, jika bit
= 0 jika tidak ada transisi / perubahan.

III-3
Pada penerima, memungkinkan untuk memecah informasi untuk mesinkronisasikan
sinyal NRZ(M), kecuali jika pada periode panjang dengan sinyal tidak akan berubah (sesuai
untuk transmisi berurutan yang panjang dari data „0‟. Dengan hubungan dengan frekuensi
sinyal maksimal dan komponen yang berlanjut, NRZ(M) identik dengan NRZ(L). Keuntungan
dari NRZ(M) adalah penerima membaca ulang dan menyamakan dengan data asli yang
dikirimkan, tetapi hanya perlu mendeteksi perubahan level sinyal untuk merekonstruksi data
asli.

Sinyal keluaran yang diharapkan.

Gambar 3.2 Sinyal NRZ(M)


(Sumber: Joseph L. LoCicero, 1999)

3.1.3 RZ – Return to Zero


RZ hampir sama dengan NRZ(L) jika informasi yang dikandung pada jarak setengah
bit pertama, dan level setengah bit kedua selalu nol. Keuntungan dari sinyal RZ dibandingkan
dengan NRZ naik dan turun transisi terjadi setiap kali „1‟ dikirim. Memproduksi sejumlah
besar transisi dalam sinyal yang ditransmisikan. Penambahan transisi dengan tujuan untuk
memulihkan sinyal clock pada penerima akan selalu lebih sederhana daripada sinyal NRZ,
walaupun periode tanpa transmisi jika 0 ditransmisikan. RZ selalu mengembalikan sinyal ke
tegangan nol pada saat sinyal telah mencapai setengah dari durasi sinyal. Tetapi karena RZ
menggunakan 2 sinyal elemen untuk merepresentasikan sebuah elemen data, hal ini berakibat
pada kenaikan bandwidth sebanyak dua kali lipat dibandingkan dengan bandwidth yang
digunakan oleh NRZ.
Frekuensi maksimal dari sinyal RZ adalah frekuensi clock. Dengan syarat sejumlah
besar transmisi, yaitu ketika sinyal „1‟ dikirim. Dengan kata lain jika bit „0‟ yang dikirimkan,
maka data tidak berubah. Namun, jika data „1‟ yang dikirimkan maka data akan mengikuti bit
sebelumnya setengah, kemudian bit „1‟. Dengan kode RZ, dibutuhkan transmisi bandwidth

III-4
ganda sedangkan yang dibutuhkan NRZ hanya satu bandwidth saja. Masalah lain dengan kode
ini adalah seperti NRZ yang membutuhkan komponen berkelanjutan yang mengubah transmisi
data, tidak dapat digunakan pada sistem komunikasi yang tidak menerima kompunen
berlanjut.
Terlepas dari kekurangan ini, RZ lebih banyak digunakan karena begitu sederhana
untuk menghasilkan lebih banyak transmisi daripada NRZ dan membuat pemulihan dari sinyal
clock lebih mudah dibandingkan dengan NRZ.

Sinyal keluaran yang diharapkan.

Gambar 3.3 Sinyal RZ


(Sumber: Joseph L. LoCicero, 1999)

III-5
BAB IV
LANGKAH KERJA

Pada bab ini penulis melakukan penyusunan prosedur percobaan analisa sinyal keluaran
line code yaitu sinyal NRZ(L), NRZ(M) dan RZ.
4.1 Diagram Pelaksaan

MULAI

4 Studi
Menetapkan
Literatur Tuju
5

6
Menyusun Langkah Kerja
7
8

9
Melakukan Pengamatan Data
10

Pengumpulan Data

Pengolahan Data

Analisa Hasil

Penyusunan Laporan

Selesai

Gambar 4.1 Flowchart Langkah Kerja

IV-1
4.2 Studi Literatur
Didalam langkah kajian pustaka ini menjelaskan bagaimana jalannya percobaan tetap
sesuai dengan materi. Untuk studi literatur kali ini telah dijelaskan di Bab III dengan
pembahasan teori.

4.3 Menyusun Langkah Kerja


Dalam menetapkan tujuan hal yang harus diperhatikan adalah untuk apa percobaan
analisis ini dilaksanakan. Apa manfaat dari percobaan ini dan sasaran dari percobaan ini
haruslah jelas. Untuk itu menunjang tujuan dari percobaan analisis ini awalnya adalah mencari
data referensi tentang percobaan analisis yang akan dilaksanakan. Mencari data yang
menunjang tentang penyusunan laporan terkait. Data yang didapatkan dapat berupa dari
penelitian sebelumnya dan juga referensi dari sumber lainnya. Tetapi data yang didapatkan
pada hasil percobaan ini ini berujuk pada referensi yang telah lalu.
Setelah data didapat diperoleh, kemudian dianalisa sehingga diperoleh jurnal yang
layak untuk menunjang menjadi sebuah laporan.

4.3.1 Analisis Sinyal Line Coding NRZ(L), NRZ(M), Dan RZ Menggunakan Matlab
4.3.1.1 Tujuan
1. Menganalisis sinyal output dari sinyal NRZ(L) code, NRZ (M) code dan RZ code pada
line code menggunakan software matlab.
2. Menjelaskan hubungan model biner dan kecepatan modulasi.
3. Menjelaskan masalah pada sinkronisasi dalam pemulihan data.
4.3.1.2 Peralatan
 Komputer/laptop yang mempunyai software matlab 7.6.0.324
4.3.1.3 Langkah Kerja
1. Pada percobaan ini, akan membahas sumber data pada line coding. Gambar 4.2
menunjukkan skema dari source (sumber data) ke encoder, sampai ditransmisikan hingga
target.

IV-2
Gambar 4.2 Skema sumber data sampai ditransmisikan ke receiver

Pada blok sumber data dikeluarkan bit data digital yang kemudian dikirimkan ke blok
encoder. Pada blok encoder, data digital diubah menjadi sinyal digital. Untuk kecepatan
modulasi diproses di blok encoder. Pada blok decoder, sinyal digital diubah kembali
menjadi data digital, untuk dikirim ke blok target dan disinilah terjadi sinkroniasasi data.
Pada blok receiver, diterima dari blok target berupa data digital. data Model binari
terdapat di blok source dan blok decoder.

2. Jalankan software matlab dengan klik icon matlab pada desktop laptop.

Gambar 4.3 Tampilan icon matlab pada desktop


3. Tunggu hingga tampilan matlab seperti dibawah ini.

IV-3
Gambar 4.4 Tampilan matlab
4. Klik icon new atau klik menu “file” kemudian pilih new. Maka akan mundul window
editor baru yang bernama untitled seperti gambar dibawah ini.

Gambar 4.5 Tampilan jendela editor

IV-4
5. Sebelum script yang akan ditulis pada matlab, script berdasarkan flowchart program
untuk mengetahui langkah-langkah dari pengerjaan program. Gambar dibawah ini adalah
flowchart program untuk NRZ(L), NRZ(M), dan RZ

Gambar 4.6 Flowchart program untuk sinyal NRZ(L)

IV-5
Gambar 4.7 Flowchart program untuk sinyal NRZ-M

IV-6
Gambar 4.8 Flowchart program untuk sinyal RZ

IV-7
6. Setalah diketahui langkah langkah pengerjaan programnya, maka ketik script NRZ-L
pada editor.

clc;

clear all;

close all;

warning off;

b=[ 1 0 1 0 1 1 0 0 1 0 ];

T=length(b);

n=100;

N=n*T;

dt=T/N;

t=0:dt:T;

y=zeros(1,length(t));

for i=0:T-1;

if b(i+1)==1

y(i*n+1 : (i+1)*n)=1;

else

y(i*n+1 : (i+1)*n)=-1;

end;

end;

plot(t,y);

axis([0 t(end) -2 2]);

IV-8
grid on;

hold on;

xlabel('time');

ylabel('amplitude');

title('NRZ-L');

Kemudian save dengan nama “NRZL.m” dan jalankan script.

7. Buka jendela editor baru dengan memilih menu “new”, tuliskan script NRZ-M.

clc;

clear all;

warning off;

b=[1 0 1 0 0 0 1 1 1 0];

b=randint(1,10);

i=1

t=0:.01:length(b);

for j=1:length(t);

if t(j)<=i

y(j)=b(i);

else

i=i+1;

y(j)=b(i);

end

IV-9
end

plot(t,y);

title ('NRZ-M');

xlabel('time');

ylabel('amplitude');

grid on;

Kemudian save dengan nama “NRZM.m” dan jalankan script.

8. Buka jendela editor baru dengan memilih menu “new”, tuliskan script RZ.

b=[ 1 0 1 0 1 1 0 0 1 0 ];

l=length(b);

b(l+1)=0;

n=1;

while n<=l

t=(n-1):.001:n;

if b(n)==1

if b(n+1)==b(n)

y=(t<(n-0.5))+(t==n);

else

y=(t<(n-0.5));

end

else

if b(n+1)==1

IV-10
y=0*(t<(n-0.5))+(t==n);

else

y=0*(t<(n-0.5));

end

end

n=n+1;

plot(t,y)

hold on;

axis([0 l -1.5 1.5]);

fprintf('%d',y);

end

title('RZ');

xlabel('Time');

ylabel('Amplitude');

grid on

hold on

Kemudian save dengan nama “RZ.m” dan jalankan script

4.4 Melakukan Pengamatan


Pada percobaan ini alat ukurnya adalah hasil percobaan yang didapatkan dengan
analisis yang mengacu dalam sebuah teori. Dalam melakukan percobaan analisis sinyal line
coding ini langkah pertama yaitu mendapatkan bentuk sinyal digital pada hasil disetiap
percobaan. Dalam proyek mini ini yang akan menjadi objek penelitian adalah modul pratikum

IV-11
yang ada di laboratorium telekomunikasi teknik elektro. Hasil percobaan ini mengacu semua
pada teori-teori yang berlaku.
4.5 Pengumpulan Data
Data merupakan salah satu komponen penelitian yang sangat penting. Data yang akan
digunakan dalam hasil penelitian haruslah data yang akurat, valid dan reliabel. Karena apabila
tidak, maka akan menghasilkan informasi yang salah.

4.6 Pengolahan Data

Data-data yang didapat dari hasil percobaan melalui alat pratikum kemudian diolah,
lalu pengolahannya mengacu pada teori-teori yang berlaku.
4.7 Analisa Hasil
Tahap ini yaitu menganalisa secara ilmu pengetahuan dan mengamati serta
mengidentifikasi dengan apa yang terjadi pada saat pengambilan data. Menganalisa data
penelitian tersebut sesuai dengan data yang sudah diolah teori-teori yang bersangkutan dengan
line coding.

4.8 Kesimpulan dan Saran


Kesimpulan merupakan rangkuman atau inti dari suatu percobaan analisis yang telah
dilakukan yang harus sesuai dengan sasaran yang akan kita capai dan saran merupakan suatu
masukan yang bertujuan untuk memberikan masukan yang bersifat membangun agar dapat
menjadi yang lebih baik.

4.9 Penyusunan Laporan


Melakukan proses dokumentasi untuk memperjelas hasil dari analisa dalam suatu
laporan tertulis yang sesuai dengan teknik dan aturan penulisan tertentu dan melakukan
presentasi untuk penulisan laporan.

IV-12
BAB V
BAHAN DAN PERALATAN

5.1. Bahan
Bahan yang digunakan dalam proyek mini ini menjadi inti dari penelitian, yang
kemudian akan diteliti dan diketahui hasil akhir dari proyek mini tersebut. Merupakan
mengolah hasil dari simulasi bagaimana proses yang dilakukan pada setiap percobaan. Untuk
diketahui bahwasanya hasil percobaan ini adalah bentuk sinyal hasil simulasi yang didapat
melalui script matlab.

5.2 Peralatan

Dalam melakukan penelitian proyek mini ini terdapat alat yang digunakan. Adapun
alat yang digunakan adalah alat ukur berupa kuesioner sebagai berikut:

Tabel 5.1 Alat ukur yang digunakan untuk penelitian

No. Nama Barang Jumlah


1 Komputer 1 Unit
2 Matlab v7.6.0.324(R2008A)

V-1
BAB VI

HASIL DAN PEMBAHASAN

Berdasarkan hasil proyek mini pada bab ini menjelaskan hasil percobaan simulasi sinyal line
coding menggunakan matlab.

6.1 Hasil Gambar Pengamatan Percobaan


Untuk diketahui dari hasil percobaan ini mendapatkan percobaan sinyal digital
yang dihasilkan melalui hasil simulasi. Matlab memproses kode script yang ditulis pada
jendela editor. Hasil sinyal yang didapatkan merupakan perbandingan antara ampitudo
dan waktu. membuat bentuk spektrum sinyal digital sesuai untuk suatu media
komunikasi (transmisi) tertentu.
Peranan line coding adalah membantu sinkronisasi pada receiver dengan cara
meningkatkan data rate. Sistem yang hanya menggunakan line coding tapi tidak
menggunakan modulasi disebut sistem transmisi pita dasar (baseband transmission
systems). Tetapi pada sistem transmisi bandpass misalnya sistem radio, digunakan
keduanya (coding dan modulasi).
Sebagai bahan perbandingan antara hasil simulasi dengan teori, maka dilampirkan
gambar 6.1 yang mana merupakan titik acuan hasil simulasi. Gambar tentang hasil
sinyal keluaran dari line coding dapat dilihat dibawah ini.

Gambar 6.1 Sinyal keluaran dari line coding


(Sumber: Joseph L. LoCicero, 1999)

VI-1
Pada sinyal NRZ, untuk menyatakan bit “1” tidak kembali ke nol (Non Return to Zero =
Tidak Kembali ke Nol). Sinyal RZ, untuk menyatakan bit 1 maka dikembalikan ke nol
(Return to Zero = Kembali ke Nol).

Berikut adalah hasil dari percobaan simulasi matlab.

6.1.1 Percobaan I Sinyal output dari No Return to Zero (Level)

Gambar 6.2 Sinyal keluaran NRZ(L) dari hasil simulasi Matlab.

Pada gambar 6.2 adalah bentuk gambaran sinyal dari NRZ(L) sesuai dengan
ketentuan, bahwa gambaran sinyal NRZ(L) tidak ada perubahan dari data asli yang
dikirim dari transmitter ke receiver.

VI-2
6.1.2 Percobaan II Sinyal output dari No Return to Zero (Mark)

Gambar 6.3 Sinyal keluaran NRZ(M) dari hasil simulasi Matlab

Pada gambar 6.3 gambaran bentuk sinyal NRZ(M) terjadi perubahan dari data
asli yang dikirim dari transmitter ke receiver. Perubahan level terjadi ketika frekuensi
berubah setengah clock.

VI-3
6.1.3 Percobaan III Sinyal Return to Zero

Gambar 6.3 Sinyal keluaran sinyal RZ dari hasil simulasi Matlab

Pada gambar 6.4 adalah bentuk gambaran sinyal RZ. Pada hasil sinyal
keluaran, terjadi perubahan dari data asli yang dikirimkan dari transmitter ke receiver.

VI-4
6.2.4 Percobaan IV Penggabungan sinyal NRZ(L), NRZ(M), RZ

Gambar 6.5 Penggabungan sinyal NRZ(L), NRZ(M), dan RZ.

Pada gambar 6.5 digambarkan penggabungan sinyal NRZ(L), NRZ(M) dan RZ dan perbedaan
sinyal keluaran pada setiap sinyal. Pada sinyal RZ pada detik pertama sinyal keluarannya
bernilai bit “10” dan pada NRZ(L) dan NRZ(M) sinyal keluarannya bernilai bit “1”.

VI-5
6.2 Analisis hasil percobaan
6.2.1 Not Return to Zero Level
NRZ(L) menggunakan sistem modulasi polar dimana bit 1 maka akan
ditandai sebagai high voltage (V+), dan jika bit nol, maka akan ditandai sebagai
low voltage (V-). Dimana tegangan negatif dipakai untuk mewakili suatu bit
dan tegangan positif dipakai untuk mewakili bit lainnya.
Kecepatan modulasi dari NRZ(L) adalah

Vmod = Vmod / Rb

= 10/(1/1)

= 10 baud

Dengan bit data yang dikirim yaitu [1 0 1 0 1 1 0 0 1 0] maka akan


ditampilkan gambaran akan sesuai dengan sinyal keluarannya yaitu [1 0 1 0 1
1 0 0 1 0].

6.2.2 Not Return to Zero Mark


Pada NRZ(M), bit data yang dikirim yaitu [1 0 1 0 1 1 0 0 1 0]. Terjadi
perubahan acak setiap kali data dikompilasi. Perubahan acak ini disebabkan
oleh ketentuan dari NRZ M yaitu jika ada bit 1 maka level berubah, jika ada bit
0 maka tidak terjadi apa apa, hanya meneruskan dari level yang sebelumnya.
Hasil sinyal acak dikarenakan perubahan bit yang dikompilasikan dari hasil
output sebelumnya. Berbeda dengan NRZ L sebelumnya, script di proses
karena perubahan level. Mengandung modulasi unipolar (unipolar
menggunakan v+ dan 0), dengan artian, masih ada komponen DC pada sinyal
tersebut. Sama seperti NRZ L, bandwidth yang dipakai sedikit, namun
sinkronisasi pada data buruk dikarenakan data yang dikirim tidak bervariasi,
maka penerima tidak bisa membedakan bagian awal dan bagian akhir dari tiap
tiap bit. Pengkodean digital menggunakan perubahan level tegangan untuk
mengindikasikan adanya perubahan bit, sedangkan pada encoding unipolar,
memungkinkan data terdiri dari deretan panjang logika 1 atau 0. Adanya

VI-6
komponen DC yang terdapat didalam sinyal, komponen DC ini tidak membawa
frekuensi apapun, namun membuang buang daya, kurang efisien untuk
penggunaan dayanya.
Namun, keuntungan dari sinyal NRZ(M) adalah sistem modulasinya sesuai
dengan perubahan fasa (PSK), data yang ditransmisikan dengan perubahan
pada fasa sinyal pembawa.
Kecepatan modulasi dari NRZ(M) adalah

Vmod = Vmod / Rb

= 10/(1/1)

= 0.1 baud

Dengan bit data yang dikirim yaitu [1 0 1 0 1 1 0 0 1 0] maka akan


ditampilkan gambaran akan sesuai dengan gambar ketentuan sinyal. Sinyal
keluarannya yaitu [1 1 1 0 0 1 1 0 0 1].
6.2.3 Return to Zero
Pada sinyal RZ bit data yang dikirimkan berkantung pada bit data
sequence yang dituliskan. Pada percobaan kali ini diambil data yang dikirim
yaitu [1 0 1 0 0 0 1 1 0]. Jika bit “0” yang dikirim, maka tidak terjadi apa apa,
dengan artian, bit “0” diubah menjadi bit “00” dan jika bit “1” yang dikirim,
maka setengah dari bit akan diubah menjadi bit “0” atau jika ada bit 1 maka
dikembalikan ke “0” tanpa menghilangkan unsur bit “1”. Mengandung 50%
modulasi unipolar (unipolar menggunakan v+ dan 0), dengan artian, masih ada
deretan panjang 1 dan 0 namun tidak terlalu banyak. Adanya komponen DC
pada sinyal tersebut, namun sudah berkurang setengahnya. Keuntungan dari RZ
adalah bandwidth yang dipakai sedikit dan sinkronisasi data bisa dikatakan
baik, dikarenakan komponen DC sudah diminimalkan, sehingga daya yang
berhamburan begitu saja.
Kecepatan modulasi dari RZ adalah

Vmod = Vmod / Rb

VI-7
= 10/(2/1)

= 5 baud

Pada percobaan kali ini sinyal keluaran dari hasil simulasi Dengan bit
data yang dikirim yaitu [1 0 1 0 1 1 0 0 1 0] maka akan ditampilkan gambaran
akan sesuai dengan sinyal keluarannya yaitu [10 00 10 00 10 10 00 00 10 00].

6.2.4 Penggabungan Sinyal NRZ(L), NRZ(M), dan RZ


Pada rentang waktu antara 0 detik sampai 1 detik, sinyal NRZ(L) dan
sinyal NRZ(M) memiliki nilai yang sama yaitu bit “1” namun sinyal RZ
memiliki nilai bit “1” pada rentang waktu 0 detik sampai 0.5 detik, dan
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 0.5 detik sampai 1 detik.

Dari rentang waktu antara 1 detik sampai 2 detik, sinyal NRZ(L)


memiliki nilai bit “0”, sinyal NRZ(M) memiliki nilai bit “1” dan sinyal RZ
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 1 detik sampai 1.5 detik, dan
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 1.5 detik sampai 2 detik.

Pada rentang waktu antara 2 detik sampai 3 detik, sinyal NRZ(L) dan
sinyal NRZ(M) memiliki nilai yang sama yaitu bit “1” namun sinyal RZ
memiliki nilai bit “1” pada rentang waktu 2 detik sampai 2.5 detik, dan
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 2.5 detik sampai 3 detik.

Pada rentang waktu antara 3 detik sampai 4 detik sinyal, NRZ(L) dan
sinyal NRZ(M) memiliki nilai yang sama yaitu bit “0” dan sinyal RZ memiliki
nilai bit “0” pada rentang waktu 3 detik sampai 3.5 detik, dan memiliki nilai bit
“0” pada rentang waktu 3.5 detik sampai 4 detik.

Pada rentang waktu antara 4 detik sampai 5 detik, sinyal NRZ(L)


memiliki nilai bit “1”, sinyal NRZ(M) memiliki nilai bit “0”, dan sinyal RZ

VI-8
memiliki nilai bit “1” pada rentang waktu 4 detik sampai 4.5 detik, dan
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 4.5 detik sampai 5 detik.

Pada rentang waktu antara 5 detik sampai 6 detik, NRZ(L) dan sinyal
NRZ(M) memiliki nilai yang sama yaitu bit “1” namun sinyal RZ memiliki
nilai bit “1” pada rentang waktu 5 detik sampai 5.5 detik, dan memiliki nilai bit
“0” pada rentang waktu 5.5 detik sampai 6 detik.

Pada rentang waktu antara 6 detik sampai 7 detik, sinyal NRZ(L)


memiliki nilai bit “0”, sinyal NRZ(M) memiliki nilai bit “1” dan sinyal RZ
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 6 detik sampai 6.5 detik, dan
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 6.5 detik sampai 7 detik.

Pada rentang waktu antara 7 detik sampai 8 detik, NRZ(L) dan sinyal
NRZ(M) memiliki nilai yang sama yaitu bit “0” dan sinyal RZ memiliki nilai
bit “0” pada rentang waktu 7 detik sampai 7.5 detik, dan memiliki nilai bit “0”
pada rentang waktu 7.5 detik sampai 8 detik.

Pada rentang waktu antara 8 detik sampai 9 detik, sinyal NRZ(L)


memiliki nilai bit “1”, sinyal NRZ(M) memiliki nilai bit “0” dan sinyal RZ
memiliki nilai bit “1” pada rentang waktu 8 detik sampai 8.5 detik, dan
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 8.5 detik sampai 9 detik.

Pada rentang waktu antara 9 detik sampai 10 detik, sinyal NRZ(L)


memiliki nilai bit “0”, sinyal NRZ(M) memiliki nilai bit “1” dan sinyal RZ
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 9 detik sampai 9.5 detik, dan
memiliki nilai bit “0” pada rentang waktu 9.5 detik sampai 10 detik.

VI-9
BAB VII
PENUTUP

7.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil proyek mini yang dilakukan penulis terhadap langkah percobaan
analisa sinyal line coding dapat diambil kesimpulan bahwa:
1. Hasil analisa pada line coding, diambil titik sampling pada detik pertama. Pada
detik pertama pada NRZ(L) dan NRZ(M) sinyal keluarannya bernilai bit “1”
sedangkan RZ sinyal keluarannya bernilai bit “10”.
2. Kecepatan modulasi yang dilambangkan dengan Vmod untuk line coding
berhubungan dengan nilai baud rate yang mempengaruhi bandwidth. Diharapkan
bandwidth yang kecil untuk pengiriman data. Untuk kecepatan modulasi yang
terbesar, adalah NRZ (L) dan NRZ (M) yaitu 10 baud dan yang terkecil adalah RZ
yaitu 5 baud. Sehingga dapat disimpulkan bahwa RZ yang paling unggul karena
semakin kecil baud rate semakin kecil pemakaian bandwidth.
3. Pada sinkronisasi data, berhubungan dengan encoder yang dipakai untuk line
coding, encoder yang terbaik untuk sinkronisasi data adalah Polar dan Bipolar
encoder, karena bit pada encoder yang dikirimkan bervariasi sehingga mudah
untuk melakukan decoder dan pembacaan data pada penerima. Untuk sinkronisasi
data yang baik dapat disimpulkan bahwa RZ memiliki keunggulan dari NRZ(L)
dan NRZ(L) dikarenakan bit yang dikirim bervariasi walaupun menggunakan 50%
unipolar encoder.

7.2 Saran
Adapun saran dari hasil proyek mini ini merupakan langkah percobaan yang dilakukan
penulis menggunakan simulasi dari laptop dan software matlab. Untuk itu diharapkan ada
rekan-rekan lainnya agar dapat melakukan hal baru dengan melakukan survey ataupun
percobaan-percobaan di Laboratorium. Demi untuk menunjangnya sistem pembelajaran yang
tersusun dan bernilai baik untuk pengetahuan perkembangan telekomunikasi pada umumnya.

VII-1
VII-2
DAFTAR PUSTAKA

Aimal Rehman, Muhammad, 2010. “Line Coding Schemes by varying the amlitude of the
pulses” http://academia.edu/ (Diakses 23 Desember 2016)
Bahtiar, Chairul, 2013. “Line Coding” http://ilmuelektrotelkom.blogspot.co.id/line-
coding.html (Diakses 22 Desember 2016)
Daud Nurdin, Muhammad. “Transmisi Sinyal Digital” http://academia.edu/ (Diakses 25
Desember 2016)
EDICOM 5, 2014 “Line Codes, Signal Modulation, and Demodulation Manual Book”

Febrian, Kasmar, Andre, 2016. “Line Coding Dan Kegunaannya” http://itb.ac.id (Diakses
22 Desember 2016)

L. LoCicero,Joseph, 1999.“Line Coding Mobile Communications Handbook”


http://academia.edu/ (Diakses 25 Desember 2016)

Radiles, Hasdi, 2012.“Data Communication and Networking”

Singh,Vivek, “Fpga Implementation Of Various Lines Coding Technique For Efficient


Transmission Of Digital Data In Communication” http://www.ijret.og (Diakses 22
Desember 2016)

Anda mungkin juga menyukai