Anda di halaman 1dari 5

TUGAS TIDAK TERSTRUKTUR

Nama : Wan Dije Syahda Sherliexa


NIM : 20190410310
Mata Kuliah : Manajemen Investasi
Tanggal : 24 Februari 2021
Tugas Halaman 135

4.1. Sebutkan dan jelaskan dua komponen utama return!


Jawab:
Return memiliki kedudukan yang sangat penting bagi investor. Return dapat membantu para
investor ber investasi dan memotivasi investor agar dapat menerima resiko yang muncul dari
aset investasi. Mengenai penjelasan singkat dari return itu sendiri, return memiliki dua
komponen utama yaitu:
1. Yield: komponen ini berasal dari arus pembayaran tunai secara periodikal dari
investasi yang dapat seperti bunga atau dividen.
2. Capital gain: komponen ini berasal dari selisih antara harga penjualan aset investasi
dan harga pembelian. Capital gain dapat terjadi apabila aset investasi apresiasi pada
nilainya, berbeda halnya dengan Capital loss terjadi apabila depresiasi pada nilainya.
Selain itu, capital gain adalah kenaikan (penurunan) harga suatu surat berharga yang
bisa memberi keuntungan/kerugian bagi investor.

4.2. Apakah yang dimaksud dengan risiko investasi? Sebutkan sumber-sumber risiko yang
anda ketahui dan pengaruh masing-masing risiko tersebut terhadap return investasi!
Jawab:
Risiko investasi merupakan kemunculan tingkat potensi kerugian akibat perolehan hasil
investasi yang tidak sesuai dengan yang diharapkan. Adapun macam-macam sumber risiko
dan dampaknya bagi return investasi, yaitu:
1. Risiko Suku Bunga
Terjadinya perubahan pada suku bunga yang akan berpengaruh terhadap harga-harga
instrumen pasar modal secara terbalik atau berlawanan. Jadi, apabila suku bunga naik maka
return investasi yang berkaitan akan naik juga.
2. Risiko Pasar
Terjadi akibat kondisi ekonomi pada suatu negara yang tidak teratur, atau diakibatkan dari
resesi atau kondisi perekonomian lainnya. Seperti fluktuasi, sehingga berpengaruh terhadap
variabilitas return investasi.
3. Risiko inflasi
Apabila terjadi peningkatan inflasi, maka akan berdampak pada kekuatan daya beli rupiah
yang di investasikan sehingga menurun
4. Risiko bisnis
Terjadi akibat ketidakpastian arus pendapatan akibat penurunan profitabilitas perusahaan
emiten. Semakin tidak stabilnya arus pendapatan yang diterima akibat ketidakstabilan
pendapatan yang masuk.
5. Risiko finansial
Risiko ini berhubungan dengan keputusan perusahaan untuk pembiayaan modalnya dengan
utang. Apabila semakin besar jumlah utang yang digunakan, maka semakin besar juga risiko
finansial yang akan dihadapi. Ini juga akan berakibat pada ketidakpastian imbal hasil
pemegang saham yang meningkat.
6. Risiko likuiditas
Terjadi biasanya akibat kemampuan saham yang berkaitan segera dijual belikan tanpa adanya
kerugian.
7. Risiko nilai tukar mata uang
Terjadi akibat perubahan mata uang asing (misal: dolar AS) yang memengaruhi perubahan
nilai tukar mata uang domestik (Rupiah).
8. Risiko negara (Country risk)
Risiko ini umumnya berkaitan dengan kondisi perpolitikan suatu negara. Biasanya
perusahaan yang beroperasi di luar negeri membantingkan stabilitas politik dan ekonomi
negara dengan tujuan agar menghindari risiko negara yang amat tinggi.

4.3. Jelaskan istilah-istilah dibawah ini:


a. Risiko sistematis
b. Risiko tidak sistematis
c. Risiko total
d. Risiko relatif sekuritas
Jawab:
a. Risiko yang memiliki kaitan dengan perubahan keseluruhan yang terjadi di pasar.
Perubahan pasar yang terjadi berpengaruh terhadap variabilitas return investasi (Risiko yang
tidak dapat didiversifikasi).
b. Berbeda halnya dengan resiko sistematis. Risiko ini tidak memiliki keterkaitan dengan
perubahan pasar keseluruhan, melainkan lebih berkaitan dengan perubahan mikro perusahaan
penerbit sekuritas.
c. Total risiko yang harus ditanggung dari risiko sistematis yang tidak dapat dihilangkan
melalui diversifikasi karena fluktuasi risiko ini dipengaruhi oleh faktor yang dapat
mempengaruhi pasar secara keseluruhan serta risiko tidak sistematis yang dapat dihilangkan
dengan diversifikasi.
d. Resiko yang ditanggung per unit return harapan dari sekuritas yang dimiliki.

4.4. Seorang investor mengestimasikan return saham XYZ, dengan data sebagai berikut:
Kondisi Probabilitas Return
Sangat buruk 0,15 -0,02
Buruk 0,25 0,01
Normal 0,35 0,08
Baik 0,15 0,10
Sangat baik 0,10 0,18
Dengan demikian menggunakan data pada tabel di atas, hitunglah besarnya return, varians,
deviasi standar, dan risiko relatif saham XYZ tersebut!
Jawab:
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
Kondisi Probabilitas(pr i) Return(Ri) (1) X(2) Ri – E(R) [(Ri - E(R)]2 [(Ri - E(R)]2 pri

Sangat
0,15 -0,02 -0,003 -0,0805 0,00648 0,000972
buruk
Buruk 0,25 0,01 0,0025 0,0505 0,00255 0,000638
Normal 0,35 0,08 0,028 0,0195 0,00038 0,000133
Baik 0,15 0,10 0,015 0,0395 0,00156 0,000234
Sangat baik 0,10 0,18 0,018 0,1195 0,01428 0,001428
1,0 E(R) = 0,0605 2 = 0,003405

Deviasi Standar =  = ()1/2 = 0,058335 = 5,835%


i 0,0583
Koefisien Variasi = = = 0,964463
E( R) 0,0605

Maka:
 Besanya return: E(R) = 0,0605
 Varians: 2 = 0,003405
 Deviasi Standar:  = ()1/2 = 0,058335 = 5,835%
i 0,0583
 Koefisien Variasi: =
E( R) 0,0605
= 0,964463

4.5. Apa yang dimaksud dengan ungkapan "janganlah menaruh semua telur dalam satu
keranjang" dalam hubungannya dengan manajemen investasi?
Jawab:
Menurut saya, "janganlah menaruh semua telur dalam satu keranjang" karena apabila
keranjang tersebut jatuh, maka semua telur yang berada dalam keranjang yang sama akan
pecah semua. Apabila dihubungkan dalam Menejemen investasi, telur tersebut kita umpama
kan sebagai dana yang kita investasikan. Sehingga apabila kita kaitkan dengan Menejemen
investasi, akan memiliki arti janganlah menginvestasikan semua dana kita hanya pada satu
aset yang sama, apabila aset tersebut gagal, maka semua dana yang kita investasi kan pada
aset tersebut akan lenyap juga.

4.6. Butkan kontribusi-kontribusi penting pendapat Markowitz!


Jawab:
Adapun beberapa kontribusi-kontribusi penting pendapat Markowitz yaitu:
 Risiko Portofolio tidak boleh dihitung dari penjumlahan semua risiko aset-aset yang
ada dalam portofolio, tetapi harus dihitung dari kontribusi risiko aset tersebut terhadap
risiko Portofolio, atau di istilahkan dengan kovarians.
 Return aset bersifat korelasi antara satu dengan yang lainnya dan tidak independen.
 Standar deviasi portofolio ditentukan oleh standar deviasi untuk setiap sekuritas,
hubungan antara Sepasang sekuritas dan jumlah investasi untuk setiap sekuritas.
4.7. Jelaskan pentingnya konsep koefisien korelasi dan kovarian dalam diversifikasi
portofolio!
Jawab:
Konsep koefisien korelasi dan kovarian dalam diversifikasi portofolio menjadi penting,
karena memiliki fungsi yang jelas, yaitu:
 Kok efisien korelasi memiliki fungsi sebagai penjelas tentang jarak return dari suatu
sekuritas terkait satu dengan yang lainnya
 Kovarian berfungsi untuk menunjukkan jarak dari dua sekuritas yang memiliki
kecenderungan bergerak samaan.

4.8. Kontribusi apakah yang diberikan model indeks tunggal untuk mengatasi perhitungan
yang kompleks dalam penggunaan model Markowitz!
Jawab:
Model indeks tunggal bagian penyederhanaan memiliki fungsi menyederhanakan perhitungan
risiko portofolio Markowitz yang kompleks menjadi sederhana. Perhitungan sederhana ini
dikelompokkan ke dalam dua komponen, yaitu:
- Risiko pasar
- Risiko keunikan perusahaan
Selain itu, dalam pernyataan Varian (1993) sebutkan bahwa model indeks tunggal sharpe
dapat mengurangi dimensi permasalahan portofolio secara diamatis dan membuat
perhitungan portofolio menjadi sangat sederhana.

4.9. Ada dua buah saham, yaitu saham A dan saham B. Masing masing saham tersebut
mempunyai deviasi standar sebesar 0,40 dan 0,30. Seandainya kedua saham tersebut
mempunyai korelasi positif sempurna, maka kombinasi manakah diantara kombinasi berikut
ini yang menghasilkan varians portofolio yang paling kecil:
a. 100% saham A
b. 50% saham A dan 50% saham B
c. 100% saham B
d. 30% saham A atau 70% saham B
Jawab:
Vp = (XA σA + XB σB)2
a. VP = (1 x 0,40)2
= 0,16
b. VP = (0,5 x 0,40 + 0,5 x 0,30)2
= 0,1225
c. VP = (1 x 0,30)2
= 0,09
d. VP = (0,3 x 0,40 + 0,7 x 0,30)2
= 0,1089

4.10. "Risiko dan return mempunyai hubungan yang searah; semakin kecil resiko maka
semakin kecil pula return. Dengan melakukan diversifikasi kita dapat mengurangi risiko total
Portofolio. Dengan demikian, diversifikasi juga bisa menurunkan tingkat return harapan."
Setujukah Anda dengan pernyataan tersebut? Jelaskan alasannya!
Jawab:
Saya tidak setuju dengan pernyataan tersebut, karena untuk menurunkan risiko investasi,
harus melalui pembentukan portofolio melalui pemilihan kombinasi beberapa aset sampai
risiko dapat diminimalkan tanpa mengurangi return harapan. Proses tersebut perlu dilakukan
oleh investor dengan tujuannya yaitu mengurangi risiko tanpa mengurangi return dalam
proses investasi/nya.

Anda mungkin juga menyukai