Anda di halaman 1dari 7

TUGAS MANDIRI II

“JEN DARI HSU (PSYCHOSOCIAL HOMEOSTASIS)”

( Psikologi Timur PG438D )

DOSEN PENGAMPU

Timotius Iwan Susanto, S.Psi., M.Si.

DISUSUN OLEH

Veronica Bintang Kusumaningtyas (802020072)

UNIVERSITAS KRISTEN SATYA WACANA

FAKULTAS PSIKOLOGI

PSIKOLOGI

2020/2021
I. Teori Kepribadian Jen dari Hsu

Francis L.K Hsu adalah warga negara USA keturunan Cina. Ia adalah sarjana filsafat,
antropologi, kesusastraan Cina klasik dan psikologi. Dengan keahlian dalam ilmu-ilmu tersebut
Hsu menyusun konsep kepribadian Timur sebagai alternative dari konsep kepribadian menurut
psikologi Barat (Eropa dan Amerika). Teorinya disebut teori kepribadian Jen dari sastra Cina,
yang berarti manusia yang berkepribadian. Konsep tersebut ditulis dalam majalah American
Antropologist Vol.73 tahun 1971 dengan judul Psychological Homeostasis and Jen (pp. 23-44).

Konsep kepribadian selaras untuk menganalisis jiwa manusia masyarakat Timur,


misalnya Cina, Jepang, Asia, termasuk juga Indonesia (Koentjaraningrat, 1922, p. 129)

Struktur kepribadian dan jiwa manusia Timur digambarkan sebagai lingkaran-lingkaran


yang kon sentris. Tiap-tiap lingkaran menggambarkan suatu alam kehidupan jiwa manusia
dengan berbagai ma cam isinya, yakni persepsi, tanggapan, pengetahuan, ingatan, sampai pada
keinginan-keinginan dan nafsu-nafsu manusia.

Konsep kepribadian Timur ini bermaksud untuk menganalisis jaringan terkait antara jiwa
manusia (individu) dan lingkungan sosial budayanya. Hal ini untuk menghindari pendekatan
terhadap jiwa (kepribadian) manusia itu, hanya sebagai suatu sub jek yang terkandung dalam
batas individu yang terisolasi, lepas dari masyarakat dan budayanya. Sering juga hal ini disebut
pendekatan individual. Dan memang hampir semua pendekatan Barat itu. bersifat pendekatan
individual, sesuai dengan fa ham yang dianut oleh bangsa Barat, ialah faham individualisme dan
liberalisme. Maka pendekatan kepribadian Timur adalah pendekatan sosiokltural, karena
manusia adalah makhluk sosial budaya.

Hsu menggambarkan lingkungan alam kahidupan jiwa atau kepribadian manusia itu ada
delapan lingkaran yang konsentris. Lingkaran-lingkaran ter sebut hanya tehnis untuk analisis,
tentu kenyataan nya tidak matematis, sehingga gambarnya tidak atau bukan lingkaran persis,
tetapi gambaran-gam baran yang mengelilingi atau mengitari individu.

1. Lingkaran ke 7 sebagai pusatnya, jadi paling da lam, untuk menggambarkan kehidupan jiwa
yang tidak disadari. Isi dari bagian lingkaran ke 7 ini ialah semua cipta, rasa, karsa, yang semula
disa dari, tetapi lalu ditekan atau didesak masuk ke dalam tidak sadaran, lama-lama menjadi
tidak disadari.

2. Lingkaran ke 6 yang terletak di luar lingkaran ke 7, tetapi sepusat dengan lingkaran ke 7 tadi,
merupakan lapisan bawah sadar atau subsadar. Lapisan ini berbatasan dengan lingkaran beri
kutnya, yakni lingkaran ke 5. Lapisan ke 6 ini isinya sama dengan lapisan ke 7, hanya berbeda
tingkat ketidak-sadarannya. Maka kedua ling karan tersebut disebut sebagai lapisan tidak sa dar.
Dua lapisan paling dalam ini mirip dengan konsep Sigmund Freud, sebagai lapisan das Es atau
the Id.

Bagan: Psiko-sosiogram Manusia Menurut Hsu

Keterangan Gambar:

7. Lingkaran lapisan tidak sadar.

6. Lingkaran lapisan bawah sadar. Nomor 7 dan nomor 6 mirip dengan konsep Sigmund Freud.

5. Lingkaran lapisan kesadaran yang tidak dinyatakan.

4. Lingkaran lapisan kesadaran yang


dinyatakan.

3. Lingkaran lapisan hubungan akrab atau karib. Nomor 4 dan nomor 3 menggambarkan konsep
manusia berjiwa selaras.

2. Lingkaran lapisan hubungan berguna, ada manfaatnya.

1. Lingkaran lapisan hubungan jauh.

0. Lingkaran dunia luar.

3. Lingkaran ke 5 adalah menggambarkan lapisan kesadaran jiwa, tetapi tidak dinyatakan. Isinya
kesadaran mengenai pikiran-pikiran dan gagas an-gagasan yang disadari penuh oleh individu
yang bersangkutan, tetapi tidak pernah dinya takan kepada orang lain siapa pun, jadi tetap
disimpan saja dalam kesadaran. Mengapa isi ke sadaran tersebut tidak pernah dinyatakan ke pada
orang lain, mungkin ada beberapa alasan, antara lain ialah:

a. la takut salah atau takut dimarahi orang lain, atau malu, karena mempunyai maksud jahat.

b.la enggan menyatakannya, karena tidak ya kin akan mendapat respons yang baik, atau takut
ditolak.

c. la malu karena takut ditertawakan oleh orang lain.

d. la tidak mempunyai atau tidak menemukan kata-kata atau perumusan yang cocok untuk
menyatakan gagasan tadi kepada orang lain.

4. Lingkaran lapisan ke 4, disebut lapisan kesadaran yang dinyatakan. Isinya adalah pikiran
pikiran, gagasan-gagasan, perasaan-perasaan, dan sebagainya yang dapat dinyatakan secara
terbuka kepada orang lain, dan dapat diterima dengan mudah oleh sesamanya. Misalnya, rasa
simpati, kegembiraan, kemarahan, pendapat, p gasan, keinginan, dan sebagainya. Jadi isi lapisan
ke 4 ini adalah bahan-bahan untuk berkom nikasi dengan siapa pun, baik di rumah, di sekolah, di
tempat kerja, di masyarakat, dan sebagainya.
5. Lingkaran ke 3, disebut lapisan lingkaran hu bungan karib atau hubungan akrab, disebut juga
sebagai intimate society. Lapisan ini berisi kor sepsi-konsepsi tentang orang-orang, binatang atau
benda-benda yang oleh si individu diajak bergaul dan berkomunikasi secara mesra dan karib,
secara intim. Pergaulan karib ini biasanya dapat dipakai sebagai tempat berlindung, tempat
mencurahkan isi hati, tempat untuk menghilang kan tekanan batin, ataupun kesulitan-kesulitan
hidup yang dihadapi. Pendukung dari lapisan ke 3 hidup kejiwaan ini misalnya orang tua,
sahabat, karib, saudara, teman dekat, dan seba gainya. Bahkan ada individu yang berhubungan
karib dengan hewan, misalnya anjing, kucing. kuda, burung, yang biasanya disebut sebagai
hewan kesayangan atau dalam bahasa Jawa di sebut klangenan.

Hubungan psikologis akrab ini juga diperlukan untuk membangun hubungan cinta dan keme
sraan termasuk untuk dapat berbakti secara pe nuh dan mutlak, pada Tuhan Yang Maha Esa. Hal
ini merupakan kebutuhan mendasar dalam kehidupan manusia. Hubungan kebaktian terha dap
Tuhan Yang Maha Esa ini membuat hidup manusia menjadi seimbang dengan kehidupan
duniawi (kehartaan benda), sehingga tumbuhlah suasana dan pola hidup yang selaras, seimbang.
yakni hidup yang harmonis.

Lingkaran kejiwaan yang ke 3 ini sebagai dasar kehidupan kerohanian manusia dan bersama de
ngan lingkungan hidup jiwa ke 4 menjadi dasar untuk membangun kehidupan pribadi yang aman
tenteram, harmonis, stabil sekaligus dinamis. Atau disebut juga suasana homeostasis psiko logis.

6. Lingkungan hidup kejiwaan dengan hubungan kegunaan, digambarkan dengan lingkaran ke 2.


Hubungan kegunaan ini misalnya hubungan an tara penjual dan pembeli di pasar atau di toko,
hubungan antara tukang dan mandor di tempat kerja bangunan, hubungan tersebut telah selesai
setelah penjual menyerahkan barang kepada pembelinya dan pembeli telah membayar harga
barangnya. Pada hubungan kegunaan ini tidak perlu disertai cinta dan kemesraan. Tetapi, me
mang dapat terjadi, karena hubungan jual beli tadi lalu terbentuk persahabatan yang karib. Maka
hal ini lalu masuk pada lingkaran kejiwaan ke 3 tadi. Hubungan kegunaan dengan benda-benda
dan hewan juga begitu, tidak perlu sampai pada hu bungan karib.

7. Lingkaran nomer 1 sebagai gambaran lingkaran hubungan jauh, terdiri dari pikiran dan sikap
dalam alam jiwa manusia tentang manusia, benda-benda, pengetahuan, adat, dan jarang sekali
mempunyai pengaruh langsung pada kehidupan seseorang dalam sehari-hari Biasanya orang
merasa masa bodoh atau ca saja terhadap lingkungan hubungan jauh ini. M salnya, para petani di
desa-desa, entah di Jawa di Kalimantan, ataupun di Irian Jaya, merek pada umumnya merasa
masa bodoh terhadap kota Jakarta. Mereka merasa jauh, tidak ke dengan apa-apa mengenai kota
Jakarta. Contr lain, tukang batu bangunan merasa cuek juga dengan masalah komputer pentium
II MMX, me reka semuanya tidak ada kepentingan langsung terhadap hal-hal yang jauh dan
rumit-rumit itu Lingkungan hubungan jauh tidak banyak mena rik perhatian orang awam.
Mungkin, orang-orang tadi pernah mendengar ceritera tentang kota Jakarta, komputer pentium II,
tetapi sesudahnya tidak ada kelanjutannya lagi. Semuanya menjadi di luar perhatian jiwanya.
Mengapa demikian? Karena tidak ada tempat dan fungsi langsung dalam kehidupan mereka pada
setiap harinya. sebagainy

8. Lingkaran nomer 0, lingkaran yang paling luar dapat disebut sebagai lingkungan dunia luar.
Isinya terdiri dari pikiran-pikiran, ataupun ang gapan-anggapan, yang mirip dengan isi pada
lingkaran nomer 1. Hanya perbedaannya ialah:

a. Isi kejiwaan dalam lingkaran nomer 1 adalah hal-hal di luar masyarakat individu yang ber
sangkutan, tetapi masih dalam lingkungan bangsa dan negaranya. Misalnya, masih dalam
wilayah Indonesia.

b. Isi kejiwaan dalam lingkaran nomer 0. telah terletak di luar masyarakat dan negara bang sa
dari individu yang bersangkutan. Misal nya, bagi orang atau bangsa Indonesia dihu bungkan
dengan negara-negara lain, misalnya USA, Jepang, Australia, Inggris, Perancis, dan sebagainya.
Sehingga hal-hal mengenai luar negeri tadi sudah sangat jauh dari kehi dupan orang awan. Bagi
orang-orang terten tu, mungkin ada hal-hal yang masuk dalam alam kejiwaannya. Misalnya,
bekas mahasis wa di luar negeri, tentu ia mempunyai ke nangan-kenangan yang selalu masuk
dalam kesadaran jiwanya.

Tanggapan-tanggapan orang mengenai hal-hal yang ada di luar kejiwaannya, tentulah masa
bodoh atau tak ambil pusing. Misalnya, tanggapan tukang becak di Wates atau Bantul, terhadap
USA, Jerman, Rusia, Cina, dan sebagainya, tentulah masa bodoh saja. Artinya, hal-hal mengenai
luar negeri tadi, hampir semuanya berada di luar kesadaran jiwa nya. Atau mereka tidak tahu
menahu.
Gambar lingkaran-lingkaran konsentris tersebut di atas disebut sosio-psikogram, yang menggam
barkan struktur kejiwaan atau kepribadian manusia Timur yang dikemukakan oleh Hsu. Daerah
ling karan nomer 4 dibuat dengan garis lebih tebal dari pada lingkaran lainnya. Garis tebal
tersebut menun jukkan batas dari alam jiwa seseorang yang dalam yang amat penting.
(Koentjaraningrat, 1992, p. 130). Menurut hemat penulis, konsep manusia selaras memang ada
hubungannya dengan pendangan Pan casila terhadap manusia. Dan dapat dipakai sebagai bahan
banding untuk menyusun konsep Kepribadi an Bangsa Indonesia sebagai Manusia Indonesia
Seutuhnya, yakni manusia yang berjiwa dan sema ngat Pancasila. Hal ini pantas disajikan dalam
buku tersendiri."

Anda mungkin juga menyukai