Anda di halaman 1dari 2

1.

Langkah-langkah apa saja yang dilakukan oleh direksi KS untuk


menyelamatkan perusahaan dari kebangkrutan?
Jawab : Langkah yang dilakukan perusahaan Krakatau Steel untuk
menyelamatkan perusahaan dari kebangkrutan dengan melakukan
restrukturisasi utang dan Reorganisasi perusahaan.

2. Menurut kelompok saudara, sudah tepatkah keputusan yang dibuat


oleh direksi KS? Jelaskan jawaban saudara!
Jawab : Sudah tepat. Karena selain perampingan organisasi, KS juga
menjalani restrukturisasi bisnis dalam rangka mengoptimalisasi kinerja
perusahaan dan itu strategi yg sudah tepat untuk dilakukan dan KS juga
tengah berada dalam tahap akhir proses restrukturisasi utang

3. Untuk menyelamatkan KS, direksi membentuk 2 pusat


pertanggungjawaban yaitu "profit centre" dan "investment centre".
Jelaskan bagaimana dua pusat pertanggungjawaban tersebut dapat
menyelamatkan KS dari kebangkrutan!
Jawab : Dalam menyelamatkan dari kebangkrutan dengan profit centre
Krakatau Steel juga akan memangkas unit kerja sebesar 30% dari 6.264
posisi menjadi 4.385 secara bertahap hingga 2020. Karyawan akan
dialihkan kepada entitas usaha lainnya. Dengan memindahkan karyawan
kepada entitas anak perusahaan maka beban operasional Krakatau Steel
sebagai induk perusahaan (holding) bisa berkurang. Disisi lain, sumber
daya manusia (SDM) yang dialihkan ke anak usaha bisa memaksimalkan
kinerjanya. Sementara anak perusahaan yang mendapat tambahan
karyawan dari Krakatau Steel akan dapat mengembangkan bisnisnya untuk
mendapatkan pasar dan pendapatan baru dari luar grup Krakatau Steel
Untuk menyelamatkan Krakatau Steel dalam investment centre menurut
Silmy, setidaknya ada tiga lini bisnis anak perusahan Krakatau Steel yang
siap untuk spin-off, yakni bisnis iron still making, long product, hot strip
mill dan rolling mill. Setelah dilakukan spin-off, maka perusahaan tersebut
memiliki kebebasan untuk menentukan langkah dan mengeksekusi
strateginya sendiri, sehingga peluang untuk bertumbuh dan berkembang
lebih besar. Selain spin-off, perusahaan yang berlokasi di Cilegon, Jawa
Barat itu juga akan melakukan klasterisasi atau pengelompokan atas
usaha-usaha sejenis demi meraih titik optimum performance. Misal, jika
ada unit usaha yang tidak linier dengan industri inti maupun pendukung,
maka akan didivestasi baik ke BUMN maupun swasta.

4. Terdapat beberapa perencanaan strategis yg dilakukan KS untuk


menyelamatkan diri dari kebangkrutan. Jelaskan keterkaitan dari
perencanaan strategis tersebut dengan visi perusahaan yang adalah:
"menjadi perusahaan baja terpadu dengan keunggulan kompetitif
untuk tumbuh dan berkembang secara berkesinambungan menjadi
perusahaan terkemuka di dunia."
Jawab : Keterkaitan dan perencanaan strategis: Dengan dilakukannya
restrukturisasi utang dan reorganisasi perusahaan, maka Krakatau Steel
melakukan perampingan organisasi untuk mendorong percepatan dan
perubahan yang lebih baik dengan dapat bertumbuh, sehingga berkembang
kembali menjadi perusahaan terkemuka di dunia. Lalu reorganisasi
perusahaan diharapkan dapat mengoptimalisasi kinerja perusahaan dengan
melakukan spin off untuk bertumbuh dan berkembang sehingga memiliki
peluang untuk memperoleh tingkat keuntungan yang lebih besar.

Anda mungkin juga menyukai