Anda di halaman 1dari 3

TUGAS PRAKTIKUM PROMOSI

MANAJEMEN PEMASARAN

Oleh :

Alfonsus Eduard Arnaz Adi Saputra

C41181647

Golongan C

PROGRAM STUDI MANAJEMEN BISNIS UNGGAS

JURUSAN PETERNAKAN

POLITEKNIK NEGERI JEMBER

2021
Keripik Ceker Ayam

Hampir semua bagian ayam bisa diolah menjadi makanan yang nikmat. Tidak hanya daging
utamanya saja, Bagian ayam yang kurang diminati dan disukai orang untuk dimakan memang
agak dikesampingkan. Harga ceker ayam juga relatif lebih murah jika dibandingkan bagian
tubuh yang lainnya. Namun tak lepas dari itu telah banyak muncul olahan masakan dan makanan
yang menggunakan bahan ceker ayam sebagai bahan baku utama. Melalui ragam olahan ini
menjadikan ceker ayam mampu memiliki rasa yang enak, gurih dan lezat. Ceker ayam atau
bagian kaki ayam ini memang dapat diolah menadi salah satu camilan kering yang lezat bernama
keripik ceker ayam. Rasa dari olahan keripik ceker ayam memang sangat lezat, gurih dan asin
yang membuat banyak orang tak henti untuk memakannnya. Keripik ceker ayam merupakan
salah satu inovasi olahan ceker yang terkadang bisanya hanya dolah menjadi masakan. Namun
dengan kehadiran keripik ceker ayam maka olahan ceker ayam makin lebih inovatif. Kerupuk
atau keripik ceker bisa dijadikan camilan yang enak. Kerupuk atau keripik ceker juga bisa
dijadikan pelengkap makan nasi, bakso, mie ayam, dan berbagai makanan lainnya.
Alur Promosi

Keripik ceker merupakan salah satu peluang usaha yang masih sangat besar dalam meraih
keuntungan karena masih tergolong dalam peluang usaha yang baru. Dengan cara dan alur
promosi yang benar maka keripik ceker bias laris di pasaran. Ceker ayam merupakan bahan baku
yang cukup sulit didapat dan biasanya dalam 8 kg ceker hanya menghasilkan 1 kg keripik ceker.
Hal pertama yang harus dilakukan adalah mencari relasi dengan peternak atau pengepul untuk
memperoleh bahan baku ceker ayam dengan mudah dan kontinu sehingga harga yang dipatok
bias lebih murah. Pengolahan keripik ceker perlu dibuat dengan berbagai macam variasi rasa
seperti asin, pedas, manis, dan orisinil. Masyarakat menyukai camilan bertekstur renyah dan
gurih dengan berbagai rasa sehingga tidak terasa seperti keripik biasa. Pengemasan produk
keripik ceker sebagai camilan masa kini perlu dikenalkan ke masyarakat dalam bentuk yang
menarik dan tidak terkesan tradisional dan biasa saja supaya lebih menarik mata pembeli untuk
mencobanya. Pemasaran dari produk yang sudah jadi bias dilakukan dengan cara menyuplai ke
toko-toko swalayan atau supermarket, rumah makan, kafe dan juga toko oleh-oleh untuk
mencakup pasar yang lebih luas. Pengelolaan system pemasaran keripik ceker diatur secara
profesional dan modern sehingga hasil yang diperoleh lebih maksimal.

Kritik dan Saran

Produk keripik ceker yang ada di pasaran terkesan kurang menarik dan biasa saja sehingga
kurang menarik perhatian dari masyarakat. Kemasan dan rasa yang biasa saja membuat produk
keripik ceker terlihat seperti keripik biasa yang dimakan sebagai pendamping makanan seperti
mie, soto, dan lain sebagainya. Produk keripik ceker ayam seharusnya dapat dibuat dengan lebih
bervariasi rasanya dan dikemas lebih baik supaya bias masuk ke pasar yang lebih luas seperti
supermarket dan lebih banyak konsumen yang dapat diraih.

Anda mungkin juga menyukai