Anda di halaman 1dari 18

LAPORAN PRAKTIKUM

PERCOBAAN 13

OSILOSKOP DAN GENERATOR SINYAL

Disusun Oleh:

Hana Adiratna (4.39.18.0.09)

TE-1C

PROGRAM STUDI TEKNIK TELEKOMUNIKASI


JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
POLITEKNIK NEGERI SEMARANG

2018/2019
13.1 Tujuan Percobaan
Setelah melakukan percobaan ini diharapkan mahasiswa dapat:
1. Menerangkan bagian bagian dan fungsi osiloskop, serta mengetahui prinsip kerjanya
2. Menggunakan osiloskop untuk menampilkan bentuk sinyal dengan jelas
3. Menggunakan Generator sinyal untuk membangkitkan sinyal persegi, segitiga dan
sinusida
4. Menggunakan masing masing tombol pada generator sinyal
5. Mengoperasikan Setiap Tombol yang ada pada Osiloskop
6. Menampilkan dan Mengukur besarnya tegangan DC
7. Menampilkan dan mengukur Amplitudo maximum dan puncak ke puncak sinyal AC
8. Menampilkan dan mengukur periode dan frekuensi sinyal AC
13.2 Landasan Teori
Osiloskop merupakan alat ukur elektronik yang banyak digunakan dalam
pengukuran elektronik. Osiloskop selain digunakan untuk mengukur,dapat pula
menampilkan bentuk sinyal. Alat ini dapat digunakan untuk mengukur
Periode,frekuensi,amplitude sinyal beda fasa antara dua sinyal. Sedangkan sinyal yang
ditampilkan berasal dari generator sinyal.
Osiloskop dan Generator sinyal ditunjukan pada gambar 13.1

Gambar 13.1 osiloskop dan generator sinyal


Bagian utama osiloskop adalah tabung sinar katoda (CRT) dengan susunan sebagaimana
dengan ditunjuk gambar 13.2.
Gambar 13.2.Bagian-Bagian pokok tabung sinar katoda
Keterangan:
1. Pemanas/filamen
2. Katoda
3. Kisi Pengatur
4. Anoda Pemusat
5. Anoda Pemercepat
6. Pelat untuk simpangan Horizontal
7. Anoda untuk simpangan Vertikal
8. Lapisan Logam
9. Berkas sinar electron
10. Layar flourensi

Prinsip Kerja Osiloskop


Dalam osiloskop terdapat tabung Panjang yang disebut tabung sinar katoda atau
Cathode Ray Tube (CRT). CRT terdiri dari tabung hampa yang didalamnya terdapat
filamen yang digunakan sebagai pemanas katoda. Elektron yang keluar dari katoda karena
dipanaskan akan ditarik dan dipercepat gerakannya oleh medan listrik kearah layer
fluorosensi. Pada saat electron menabrak layer fluorensi akan menimbulkan cahaya.
Gerakan electron dapat dekendalikan olehpelat horizontal yang mengatur gerakan electron
kea rah horizontal dan pelat vertical yang mengatur electron kearah vertical. Demikian
gerakan elektron ini dapat menggambarkan bentuk sinyal sesuai dengan bentuk sinyal
listrik yang dimasukkan, kisi pengatur mengatur keluarnya electron yang akan ditarik ke
layer. Sedangkan anoda berfungsi sdebagai penarik electron ,agar terpusat dan lebih cepat
lagi agar electron seperti di tembakkan ke layer flurosensi.
Pengukuran Tegangan menggunakan multimeter, maka tampilan nilai tegangan
pada multimeter dapat dianggap menunujukan nilai tegangan yang sebenarnya. Tapi tidak
hanya untuk sumber Tegangan AC. Karena seperti diketahui bahwa tegangan AC
merupakan tegangan dengan fungsi dari waktu. Oleh karena itu dikenal istilah tegangan
maximum dan tegangan efektif yang dirangkai dengan persamaan.

Generator Sinyal atau juga disebut generator fungsi adalah alat dapat
membangkitkan gelombang atau sinyal. Gelombang yang dibangkitkan dalam bentuk
sinusoida,segitiga dan kotak. Gelombang gelombang tersebut dapat diatur amplitude dan
frekuensinya.
Sebagai contoh generator sinyal membangkitkan sinyal sinusoida dengan tegangan
puncak ke puncak 60mV, frekuensi 125 KHz. Output generator sinyal ini dihubungkan
dengan salah satu kenal osiloskop, dengan kedudukan tombol pengatur VOLT/DIV pada
10 mV dan TIME/DIV pada 1 𝜇𝑠, akan menghasilkan tampilan dilayar osiloskop sebagai
gambar 13.3
Gambar 13.3
Contoh Gelombang sinusosida

13.3 Alat dan Komponen yang digunakan


1. Osiloskop : 1buah
2. Genarator fungsi : 1buah
3. Kabel Penghubung : Secukupnya
4. Multimeter : 1buah
5. Catu Daya arus DC : 1buah
6. Battery 9V : 1buah
7.Batteray 6V : 1buah
8. Kertas grafik

13.4 Langkah Percobaan


1. Mempelajari bagian-bagian osiloskop dan Fungsinya
Secara rinci panel dan modus osiloskop terdiri dari:
a. Layar display
b. Tombol ON-OFF
c. Pengatur intensitas
d. Pengatur focus
e. Sumber Tegangan 2 Vp-p
f. Pemilih kecepatan horizontal
g. Penggeser gambar arah horizontal
h. Input chanel-1
i. Pengatur nilai skala Vertical Chanel-1
j. Penggeser arah gambar vertical channel-1
k. Input Channel-2
l. Pengatur nilai skala vertical Channel-1
m. Penggeser gambar vertical channel -1
n. Pemilih channel dan modus kerja Osiloskop
o. Tombol AUTO harus selalu dalam keadaan tertekan
p. Pengatur TRIGGER harus selalu terputar habis kekiri.
Sebelum melakukan Pengukuran lakukanlah Langkah-Langkah kerja
sebagai berikut:
1. Hubungkan Osiloskop dengan sumber arus PLN
2. Hidupkan Osiloskop dengan Saklar POWER yang ditandai dengan
menyalanya lampu indicator
3. Pilih Line Pada Mode SOURCE atur POSITION baik VERTICAL
maupun HORIZONTAL atur FOCUS dan INTENSITAS untuk
mendaspatkan gambar yang jelas.
2. Mengukur Tegangan Arus searah DC
Tugas 2 Ukurlah terlebih dulu dengan Multimeter ,Battery
tunggal,terhubung seri dan terhubung Paralel
Tugas 3 Lakukan Langkah-Langkah berikut untuk mengukur tegangan
Battery dengan menggunakan Osiloskop
1. Piluh mode SOURCE pada LINE
2. Pilih Mode COUPLING pada DC
3. Pilih DC pada Tombol AC-DC
4. Siapkan Battery yang akan diukur
5. Dengan Kabel penghubung, hubungkan Battery dengan CH-2
6. Hal yang perlu diperhatikan sebelum mengukur adalah,letakkan nilao 0
di Layar sebaik mungkin
7. Variasikan VOLTS?DIV pada angka 1,1.5,2
8. Catat semua hasil pengukuran di dapat
3 Mengukur Tegangan AC
Tugas 4 LAngkah-Langkah sebagai berikut untuk mengukur Tegangan AC
Prosedur pengukuran:
1. Pilih mode SOURCE pada LINE
2. Pilih mode tombol Control AC-GND-DC pada AC
3. Hubungkan CH-2 dengan Output pada Generator sinyal atau Generator
Fungsi
4. Pilih bentuk grafik sinusoida pada generator sinyal
5. Mintalah Persetujuan asisten sebelum anda menghidupkan generator
sinyal
6. Lakukan instruksi berikut dan jawab Pertanyaan
a. Perubahan apa yang terlihat pada layer osiloskop jika tombol control
intensitas diputar
b. Putarlah tombol control focus, perhatikan perubahan apa yang
terjadi pada layer osiloskop
c. Putarlah tombol control posisi vertical, perhatikan perubahan apa
yang terjadi Pdaa layer osiloskop
d. Putarlah tombol control posisi horizontal, perhatikan perubahan apa
yang terjadi pada layer osiloskop
e. Perubahan apa yang terlihat pada layer osiloskop jika tombol control
SEC/DIV diputar
f. Perubahan apa yang terlihat pada layer osilokop jika tombol control
VOLT/DIV di putar?
g. Perhatikan perubahan apa yang terjadi pada layer jika saklar AC-
GND_DC diletakkan pada GND
7. Ukurlah periode T pada sinual sinusoida yang ditampilkan
layer,perhatikan tombol TIME/DIV
8. Hitunglah Frekuensinya dengan rumus F=1/T
9. Catat hasil yang didapat
10.
13.5Langkah Kerja
Mengetahui bagian bagian dalam Function Generator dan Osiloskop

Function Generator

a. Pengertian Function Generator


Function Generator adalah alat ukur elektronik yang menghasilkan, atau membangkitkan
gelombang berbentuk sinus, segitiga, ramp, segi empat, dan bentuk gelombang pulsa.
Function generator terdiri dari generator utama dan generator modulasi. Generator Utama
menyediakan gelombang output sinus, kotak, atau gelombang segitiga dengan rangkuman
frekwensi 0,01 Hz sampai 13 MHz. Generator modulasi menghasilkan bentuk gelombang sinus,
kotak, dan segitiga dengan rangkuman frekwensi 0,01 Hz sampai 10 kHz. Generator sinyal input
dapat digunakan sebagai Amplitudo Modulation (AM) atau Frequensi Modulation (FM). Selubung
(envelope) AM dapat diatur dari 0% sampai 100%; FM dapat diatur frekwensi pembawanya hingga
±5%.
Function Generator umumnya menghasilkan frekuensi pada kisaran 0,5 Hz sampai 20 Mhz atau
lebih tergantung rancangan pabrik pembuatnya. Frekuensi yang dihasilkan dapat dipilih dengan
memutar-mutar tombol batas ukur frekuensi (frequency range). Amplitudo sinyal yang dapat diatur
berkisar antara 0,1V – 20 Vp-p (tegangan puncak ke puncak) kondisi tanpa beban, dan 0,1 V –
10Vp-p (Volt peak to peak/tegangan puncak ke puncak) dengan beban sebesar 50Ω. Output utama
ditetapkan oleh SYNC Output. Gambar 47 memperlihatkan salah satu bentuk Function Generator
yang dimaksud.

b. Bagian- Bagian Function Generator

1. Saklar daya (power switch)


Untuk menyalakan generator sinyal, sambungkan generator sinyal ke tegangan jala‐jala, lalu tekan
saklar daya ini.
2. Pengatur Frekuensi
Untuk mengatur frekuensi keluaran dalam range frekuensi yang telah dipilih.Indikator frekuensi:
3. Layar Display
Untuk menampilkan nilai frekuensi yang sedang diukur.
4. Terminal output TTL/CMOS
Untuk menghasilkan keluaran yang kompatibel dengan TTL/CMOS
5. Duty Function
Tarik dan putar tombol ini untuk mengatur duty cycle gelombang.
6. Selektor TTL/CMOS
Ketika tombol ini ditekan, terminal output TTL/CMOS akan mengeluarkan gelombang yang
kompatibel dengan TTL. Sedangkan jika tombol ini ditarik, maka besarnya tegangan kompatibel
output (yang akan keluar dari terminal output TTL/CMOS) dapat diatur antara 5‐15Vpp, sesuai
besarnya tegangan yang kompatibel dengan CMOS.
7. DC Offset
Untuk memberikan offset (tegangan DC) pada sinyal +/‐ 10V. Tarik dan putar searah jarum jam
untuk mendapatkan level tegangan DC positif, atau putar ke arah yang berlawanan untuk
mendapatkan level tegangan DC negatif. Jika tombol ini tidak ditarik, keluaran dari generator sinyal
adalah murni tegangan AC. Misalnya jika tanpa offset, sinyal yang dikeluarkan adalah sinyal
dengan amplitude berkisar +2,5V dan ‐2,5V. Sedangkan jika tombol offset ini ditarik, tegangan
yang dikeluarkan dapat diatur (dengan cara memutar tombol tersebut) sehingga sesuai tegangan
yang diinginkan (misal berkisar +5V dan 0V).
8. Amplitude Output
Putar searah jarum jam untuk mendapatkan tegangan output yang maksimal, dan kebalikannya
untuk output ‐20dB. Jika tombol ditarik, maka output akan diperlemah sebesar 20dB.

9. Selektor Fungsi

Tekan salah satu dari ketiga tombol ini untuk memilih bentuk gelombang output yang diinginkan.

10. Terminal Output Utama

Terminal yang mengelurakan sinyal output utama.

11. Tampilan Pencacah (Counter Display)

tampilan nilai frekuensi dalam format 6×0,3″

12. Selektor Range Frekuensi


Tekan tombol yang relevan untuk memilih range frekuensi yang dibutuhkan.

13. Attenuasi

tekan tombol untuk mendapat output tegangan yang diperlemah sebesar 20dB

1. Input VCC dan Input Counter


Digunakan untuk memasukkan kabel input yang tersambung langsung ke ground.
2. AC Power Input
Digunakan sebagai masukan kabel yang tersambung ke sumber listrik.
3. Volt X Watt
Digunakan untuk menampilkan tegangan dan daya yang digunakan yakni 32VAX 25 Watt
4. Fan
Digunakan untuk pendingin pada perangkat pada saat perangkat panas.
5. Counter
Digunakan sebagai pengatur masukan dan keluaran.
1. Osiloskop

a. Pengertian Osiloskop
Osiloskop adalah alat ukur Elektronik yang dapat memetakan atau memproyeksikan sinyal listrik
dan frekuensi menjadi gambar grafik agar dapat dibaca dan mudah dipelajari. Dengan
menggunakan Osiloskop, kita dapat mengamati dan menganalisa bentuk gelombang dari sinyal
listrik atau frekuensi dalam suatu rangkaian Elektronika. Pada umumnya osiloskop dapat
menampilkan grafik Dua Dimensi (2D) dengan waktu pada sumbu X dan tegangan pada sumbu Y.
Osiloskop banyak digunakan pada industri-industri seperti penelitian, sains, engineering, medikal
dan telekomunikasi. Saat ini, terdapat 2 jenis Osiloskop yaitu Osiloskop Analog yang
menggunakan Teknologi CRT (Cathode Ray Tube) untuk menampilkan sinyal listriknya dan
Osiloskop Digital yang menggunakan LCD untuk menampilkan sinyal listrik atau gelombang.

b. Bagian- Bagian Osiloskop

1) Power ON dan OFF


Untuk menghidupkan atau mematikan Osiloskop. Jika saklar ini kita On-kan, maka LED di
samping saklar akan menyala.
2) Display Area
Display menyerupai tampilan layar pada televisi. Display pada Oscilloscope berfungsi sebagai
tempat tampilan sinyal uji. Pada Display Oscilloscope terdapat garis-garis melintang secara vertikal
dan horizontal yang membentuk kotak-kotak yang disebut dengan div. Arah horizontal mewakili
sumbu waktu dan garis vertikal mewakili sumbu tegangan.
3) Control (Key and Knob) Area

1. Menu option setting: H1~H5


Tombol yang digunakan untuk memilih menu secara horizontal.
2. Menu option setting: F1~F5
Tombol yang digunakan untuk memilih menu secara vertikal.
3. Menu off
Tombol yang digunakan untuk mematikan tempilan menu.
4. Tombol M (kenop umum)
Bila simbol M muncul di menu, berarti Anda dapat memutar tombol M untuk memilih menu atau
mengaatur nilainya. Anda dapat menekan untuk menutup menu di sebelah kiri.
5. Function key area (Total 12 keys)
- Measure
Menambah type-type yang akan ditampilkan.
- Acquire
Memilih acquire mode yaitu ada 3 yakni sample, peak detect, average dan pengatur panjang
gelombang yang akan diukur.
- Autoset
Untuk mengatur pengaturan secara otomatis.
- Utibility
Mengatur settingan function, bahasa, waktu, keylock dan keterangan pada osiloskop.
- Cursor
Untuk mengatur type yang ditampilkan apakah tegangan dan atau waktu dan memilih source.
- Autoscala
Untuk mengatur skala.
- Save
Untuk menyimpan settingan yang telah dilakukan.
- Display
Untuk menampilkan type, persist, X dan Y mode, Trrig Freq
- Help
Berisi catalog cara menggunakan osiloskop.
- Copy
Untuk menyalin gambaran gelombang ke dalam bagian U-disk
- Single
- Run / Stop
Untuk menghentikan laju gelombang dan menjalankannya kembali.
6. Vertical control area with 3 keys and 4 knobs
"CH1 menu" dan "CH2 MENU" sesuai dengan menu pengaturan di CH1 dan CH2,"Math"
mengacu pada menu matematika, Menu matematika terdiri dari enam jenis operasi, termasuk
CH1-CH2, CH2-CH1, CH1 + CH2, CH1 * CH2, CH1/CH2 dan FFT. Dua tombol "VERTICAL
POSITION" mengontrol posisi vertikal CH1/CH2, dan dua "VOLTS/DIV" kontrol kenop skala
tegangan CH1, CH2.
7. Area kontrol horisontal dengan 1 kunci dan 2 kenop.
Posisi pemicu kontrol kenop "HORIZONTAL POSITION", waktu kontrol "SEC/DIV" dasar,
"HORIZ MENU" kunci mengacu pada menu pengaturan sistem horisontal.
8. Area kontrol pemicu dengan 3 tombol dan 1 tombol.
Kenop "TRIG LEVEL" adalah menyesuaikan tegangan pemicu. 3 tombol lain mengacu pada
sistem pemicu pengaturan.
4) Probe Compensation: Measurement signal(5V/1KHz) output
Untuk menampilkan sinyal persegi.
5) EXT Trigger Input
Trigger yang dikendalikan dari rangkaian di luar Osiloskop.
6) Signal Input Channel
Terdiri dari CH1 dan CH2 yang digunakan untuk input yang terdiri dari 2 input.
7) Menu off
Menu yang digunakan untuk mematikan menu pada layer display.

1. Port host USB


Digunakan untuk mentransfer data saat peralatan USB eksternal tersambung ke
Osiloskop dianggap sebagai "perangkat inang". Sebagai contoh: menggunakan port ini untuk
menyimpan bentuk gelombang file ke USB flash disk.

2. Port perangkat USB


Digunakan untuk mentransfer data saat peralatan USB eksternal tersambung ke Osiloskop
dianggap sebagai "perangkat budak". Misalnya: untuk menggunakan port ini saat PC ke osiloskop
oleh USB.
3. COM/VGA port (opsional)
Untuk menghubungkan osiloskop dengan peralatan eksternal. Port serial, atau untuk
menghubungkan osiloskop dengan monitor atau proyektor sebagai output VGA.
4. Port pemicu output sinyal & output Pass/fail
5. Port LAN
Port jaringan yang dapat digunakan untuk menghubungkan dengan PC.

1. Handle
Memudahkan kita untuk memindahkan osiloskop, berupa pegangan untuk memindahkan
osiloskop tersebut.
2. Air vents
Digunakan sebagai pendingin pada komponen (kipas) agar perangkat tidak panas.
3. AC power input jack
Digunakan untuk input kabel kesumber listrik

4. Fuse
Berfungsi seperti sekring yang digunakan untuk menghambat arus listrik
5. Foot stool (can adjust the tilt angle of the oscilloscope)
Untuk mengatur kemiringan dari osiloskop
1. Area tampilan bentuk gelombang.
2. Keadaan pemicu, termasuk:
Auto: mode otomatis dan memperoleh bentuk gelombang tanpa memicu.
Trig: pemicu terdeteksi dan memperoleh bentuk gelombang.
Siap: pra-dipicu data ditangkap dan siap untuk pemicu.
Pindai: tangkap dan Tampilkan bentuk gelombang secara kontinu.
Berhenti: akuisisi data dihentikan.
3. Penunjuk T ungu menunjukkan posisi horisontal untuk pelatuknya.
4. Penunjuk menunjukkan posisi pemicu dalam memori internal.
5. Dua garis titik kuning menunjukkan ukuran jendela tampilan yang diperluas.
6. Menunjukkan nilai yang memicu sekarang dan menampilkan situs jendela sekarang di memori
internal.
7. Menunjukkan pengaturan waktu (Lihat "config" pada P50).
8. Menunjukkan bahwa ada U disk yang terhubung dengan osiloskop.
9. Bentuk gelombang CH1.
10. Penunjuk ungu menunjukkan posisi tingkat pemicu untuk CH1.
11. Posisi dari dua garis tepi ungu pengukuran kursor.
12. Bentuk gelombang CH2.
13. Frekuensi sinyal pemicu CH1.
14. Menunjukkan menu fungsi saat ini.
15. Jenis pemicu saat ini:

16. Pembacaan menunjukkan nilai dasar waktu jendela.


17. Pembacaan menunjukkan pengaturan dasar waktu utama.
18. Pembacaan menunjukkan laju sampel saat ini dan panjang rekaman.
19. Menunjukkan jenis dan nilai yang diukur dari saluran yang sesuai. "F" berarti frekuensi, "T" berarti
siklus, "V" berarti nilai rerata, "VP" puncak puncak nilai, "VK" nilai root-mean-Square, "Ma" nilai
amplitudo maksimum,"Mi" nilai minimum amplitudo, "VT" nilai tegangan dari bentuk gelombang
Flat nilai atas, "VB" nilai tegangan dasar gelombang datar, "VA" yang nilai amplitudo, "OS" nilai
overshoot, "PS" nilai Preshoot, "RT" naik nilai waktu, "FT" nilai waktu jatuh, "PW" nilai + lebar,
"NW" The-Width nilai, "+ D" nilai + tugas, "-D" nilai-tugas, "PD" delay A B nilai dan "ND" nilai
penundaan A B.
20. Pembacaan menunjukkan divisi tegangan yang sesuai dan titik nol posisi saluran.

21. Jendela ukuran kursor, yang menunjukkan nilai absolut dan pembacaan dua kursor.
22. Penunjuk kuning menunjukkan titik datum Grounding (posisi titik nol) bentuk gelombang saluran
CH2. Jika penunjuk tidak ditampilkan, hal ini menunjukkan bahwa saluran tidak dibuka.
23. Penunjuk merah menunjukkan titik datum Grounding (posisi titik nol) bentuk gelombang saluran
CH1. Jika penunjuk tidak ditampilkan, hal ini menunjukkan bahwa saluran tidak dibuka.

Anda mungkin juga menyukai