Anda di halaman 1dari 9

APA ITU PERPINDAHAN KALOR?

1. Identitas
a. Nama Mata Pelajaran : Fisika
b. Semester :1
c. Kompetensi Dasar :

3.5 Menganalisis pengaruh kalor dan perpindahan kalor yang meliputi


karakteristik termal suatu bahan, kapasitas, dan konduktivitas kalor pada
kehidupan sehari-hari

4.5 Merancang dan melakukan percobaan tentang karakteristik termal suatu


bahan, terutama terkait dengan kapasitas dan konduktivitas kalor, beserta
presentasi hasil percobaan dan pemanfatannya

d. Materi Pokok : Perpindahan Kalor


e. Alokasi Waktu : 4JP x 2 Pertemuan
f. Tujuan Pembelajaran

Melalui kegiatan pembelajaran dengan menggunakan


model POE2WE, peserta didik diharapkan mampu
mengetahui penjelasan tentang perpindahan kalor
yang terdiri dari konduksi, konveksi, radiasi dengan
rasa ingin tahu, tanggung jawab, displin selama proses
pembelajaran, bersikap jujur, percaya diri dan pantang
menyerah, serta memiliki sikap responsif (berpikir
kritis) dan proaktif (kreatif), serta mampu
berkomukasi dan bekerjasama
dengan baik
Any intelligent fool can make
things bigger and more
complex… It takes a touch of
genius, and a lot of courage to
move in the opposite direction

g. Materi Pembelajaran

1. Faktual:
• Bahan yang digunakan dalam peristiwa konduksi
• Jenis bahan yang digunakan dalam peristiwa konveksi
• Pemahaman mengenai peristiwa radiasi
2. Konseptual:
• Rumus perpindahan kalor dalam peristiwa konduksi
• Rumus perpindahan kalor dalam peristiwa konveksi
• Rumus perpindahan kalor dalam peristiwa radiasi
3. Procedural
• Hasil dari praktikum salah satu peristiwa perpindahan kalor
• Penyelesaian masalah terkait dengan konsep perpindahan kalor

2. Peta Konsep
3. Kegiatan Pembelajaran
a. Pendahuluan
Salam semangat belajar...!!!!
Semoga kita semua dalam keadaan sehat agar dapat terus belajar dan belajar.
Dalam materi ini,kalian akan mempelajari tentang Suhu dan Kalor yang
meliputi perpindahan kalor. Setelah mempelajari materi ini diharapkan kalian
dapat mengaplikasikan konsep-konsep dan prinsip pada pokok bahasan suhu
dan kalor ini dalam memecahkan permasalahan dalam kehidupan sehari hari
Sebagai prasyarat pengetahuan sebelum mempelajari materi ini, kalian
diharapkan sudah mempelajari sifat sifat zat dan perubahan wujud yang sudah
harus kalian kuasai sebelumnya Sebelum mempelajari isi materi ini, mulailah
dengan berdoa, agar ilmu yang kita dapat membawa manfaat dan keberkahan
dalam hidup kita. Untuk menguji diri pemahaman kalian tentang materi
tersebut, coba kalian kerjakan pertanyaan berikut.

Sekolah Beni mengadakan perkemahan. Pada malam hari suhu terasa sangat
dingin, sehingga Beni membuat api unggun.
a) Apa yang dirasakan Beni setelah api unggun menyala?
b) Peristiwa perpindahan apakah yang terjadi?
c) Mengapa hal tersebut dapat terjadi?

Semoga kalian mampu menjawabnya dengan benar. Setelah kalian bisa


menjawab pertanyaan tersebut, selanjutnya perhatikan gambar berikut dengan
cermat.

Setelah melihat gambar diatas, diskusikan dengan temanmu dan jawablah


pertanyaan berikut
1. Manakah yang mengalami proses konduksi ?
2. Manakah yang berperan sebagai konduktor ?
3. Saat apa terjadinya radiasi ?
4. Manakah yang berperan sebagai konvektor ?
Coba pikirkan jawabannya, silahkan kalian berdiskusi dengan teman
sebangkumu. Setelah itu lanjutkan ke kegiatan belajar 1, namun jangan lupa
baca baik-baik petunjuk penggunaan UKBM berikut.

b. Kegiatan Inti
1) Baca dan pahami materi Perpindahan kalor dari :
• BSE Fisika untuk SMA/MA Kelas X, Setya Nurachmandani, Pusat
Perbukuan, Depdiknas: 2009, halaman 165-173; dapat di download di
https://www.defantri.com/2020/06/bse-fisika-sma.html
• BSE Fisika Untuk SMA/MA Kelas X, Joko Sumarsono, Pusat
Perbukuan, Depdiknas: 2009, halaman 154-158; dapat di download di
https://www.defantri.com/2020/06/bse-fisika-sma.html
2) Setelah memahami isi materi, berlatihlah memperluas pengalaman belajar
melalui tugas-tugas atau kegiatan belajar 1, 2, dan 3 baik yang harus kalian
kerjakan sendiri maupun bersama teman sebangku atau teman lainnya
sesuai intruksi guru.
3) Kerjakan tugas-tugas di buku kerja yang sudah kalian siapkan sebelumnya
4) Apabila kalian yakin sudah paham dan mampu menyelesaikan
permasalahan-permasalahan dalam kegiatan belajar 1, 2, dan 3 kalian boleh
sendiri atau mengajak teman lain yang sudah siap mengikuti tes formatif
agar kalian dapat belajar ke UKBM berikutnya. (Jika belum memenuhi
KKM kalian harus mempelajari ulang materi ini kemudian minta tes lagi
sampai nilai kalian memenuhi KKM)
5) Jangan lupa melalui pembelajaran ini kalian harus bisa mengembangkan
sikap social seperti sabar, tekun, jujur, peduli, dan bertanggung jawab;
kecapaian hidup abad 21 seperti berpikir kritis, berkreasi, berkolaborasi,
dan berkomunikasi; serta mampu mengakses, memahami dan
menggunakan informasi secara cerdas sebagai bentuk konkret dari literasi.

Jika kalian sudah memahami apa yang harus kalian lakukan dalam
pembelajaran ini, selanjutnya ikuti kegiatan belajar berikut dengan penuh
kesabaran, tekun, dan kalian juga harus berlatih mengerti kompetensi apa yang
harus kalian kuasasi pada kegiatan belajar ini!!!!

Kegiatan Belajar 1

Untuk memulai belajar perpindahan kalor, coba cermati video youtube pada
link berikut:
1. https://www.youtube.com/watch?v=IjgX3HjXvg4 dengan judul
“Perpindahan Kalor – Fisika kelas X”
2. https://www.youtube.com/watch?v=xJTE4SQjz9Q dengan judul
“FISIKA KELAS XI | SUHU DAN KALOR (PART 5)
Setelah mencermati video di atas, sekarang coba kalian perhatikan gambar dibawah ini

Dari ketiga gambar tersebut, manakah yang termasuk peristiwa konduksi ? manakah
yang berperan sebagai konvektor ? dan manakah yang menunjukkan peristiwa radiasi?

Kali ini kalian harus berlatih untuk berpikir kritis, kreatif, dan kolaboratif, coba ajak
teman sebangkumu untuk menjawab pertanyaan di atas, terapkan pengetahuan dan
keterampilan yang sudah kalian pahami tentang perpindahan kalor pada permasalahan
di atas. Selanjutnya, jawablah pertanyaan berikut (pertanyaan ini masih berkaitan
dengan ketiga gambar yang kalian amati di atas).
1) Manakah yang mengalami proses konduksi ?
2) Manakah yang berperan sebagai konduktor ?
3) Saat apa terjadinya radiasi ?
4) Manakah yang berperan sebagai konvektor ?
5) Jenis benda apa saja yang mendukung terjadinya peristiwa konduksi ?

Jika kalian mampu menyelesaikan pertanyaan di atas, maka kalian bisa melanjutkan
pada kegiatan belajar berikutnya.

Kegiatan Belajar 2

Sudah ada bayangan untuk belajar tentang perpindahan kalor ? sekarang kalian akan
melanjutkan kegiatan belajar yang berikutnya. Berkolaborasilah dengan temanmu
untuk melaksanakan kegiatan ini.
Waktunya praktikum!
Jalinlah kerjasama yang baik dengan teman kerja dalam kelompok agar praktikum
dapat berhasil dengan baik. Kerjakan dengan sabar, tekun, jujur dan bertanggung
jawab mengikuti petunjuk berikut.
BSE FISIKA untuk SMA/MA Kelas X, Setya Nurachmandani. Pusat Perbukuan,
Depdiknas: 2009, halaman 168; Dapat di unduh di
https://www.defantri.com/2020/06/bse-fisika-sma.html

Konveksi pada Zat Cair

A. Tujuan
Anda dapat mengetahui dan memahami peristiwa konveksi pada zat cair.
B. Alat dan Bahan
Alat konveksi zat cair, pembakar spiritus, statif, zat warna hitam permanganat
(KMnO4), dan air.
C. Langkah Kerja
1. Letakkan alat konveksi zat cair pada statif seperti gambar di samping!
2. Isilah alat konveksi zat cair dengan air hingga penuh!
3. Panaskan alat konveksi zat cair di tepi kanan bawah dengan pembakar spiritus!
4. Masukkan zat warna (KMnO4) melalui lubang atas!
5. Perhatikan aliran zat warna dalam air!

Siapkan alat dan bahan praktikumnya, kemudian laksanakan sesuai petunjuknya. Catat
data percobaan dan diskusikan. Lakukan percobaan dengan sungguh-sungguh dan
sepenuh hati, bangun semangat teamwork yang solid untuk mencapai tujuan bersama.
Setelah selesai kegiatan, jangan lupa merapikan alat-alat praktikum dan
mengembalikannya ke tempatnya masing-masing. Kemudian buatlah laporan dengan
kreasimu dan tunjukkan hasil laporan tersebut kepada guru. Sebelum ditunjukkan,
baiknya didiskusikan terlebih dahulu dengan teman-temanmu, siapa tahu hasil
praktikummu berbeda dengan temanmu yang lainnya. Jika berbeda, tidak apa-apa
sampaikan dalam laporan tersebut mengapa hasilnya berbeda. Kembangkan berpikir
kritis kalian untuk memberikan alasan atas hasil praktikummu tersebut!

Apabila kalian telah mampu menyelesaikan laporan praktikum, maka kalian bisa
melanjutkan pada kegiatan belajar yang selanjutnya.
Kegiatan Belajar 3

Siapkan hasil kerja kelompok dalam bentuk laporan dan presentasikan untuk di
diskusikan bersama teman-teman kalian. Laporanmu boleh dalam bentuk softcopy.

Setelah kalian menuntaskan kegiatan belajar 1, 2, dan 3, coba uji kemampuan kalian
secara mandiri atau diskusi dengan teman dalam kelompok pada latihan berikut.
1. Batang logam dengan panjang 2 meter memiliki luas penampang 20 cm² dan
perbedaan suhu kedua ujungnya 50°C. Jika koefisien konduksi termal 0,2 kal
m-¹ s-¹ °C-¹ tentukan laju aliran kalor !
2. Udara dalam sebuah kamar menunjukkan skala 25° C, sedangkan suhu
permukaan jendela kaca kamar tersebut 15° C. Jika koefisien konveksi 7,5 ×
10-5 Wm-² (°𝐶)−4, maka tentukan laju kalor yang diterima oleh jendela kaca
seluas 0,6 m² !
3. Sebuah plat tipis memiliki total luas permukaan 0,02 m2. Plat tersebut di
panaskan dengan sebuah tungku hingga suhunya mencapai 1.000 K. Jika
emisitas plat 0,6, maka tentukan laju radiasi yang dipancarkan plat tersebut!

c. Penutup
Bagaimana kalian sekarang ? Apakah pengetahuan kalian bertambah ?
Setelah Kalian mengikuti proses kegiatan belajar ini, Kalian dapat mengukur
kemampan diri dengan cara mengisi Tabel berikut dengan penuh kejujuran.

Tabel refleksi diri pemahaman materi


No. Pernyataan Ya Tidak
Saya telah memahami macam-macam perpindahan
1.
kalor
Saya dapat membedakan macam-macam perpindahan
2.
kalor
Saya dapat memprediksi bahan apa saja yang berperan
3.
sebagai konduktor, konvektor
Saya dapat menyelesaikan permasalahan fisik dalam
4. peristiwa kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan
perpindahan kalor
Saya sudah merasa paham ketika melihat peristiwa
5.
konduksi, konveksi, radiasi
Saya sudah dapat menyusun laporan dengan baik
6.
tentang perpindahan kalor
Saya merasa telah terampil mempresentasikan hasil
7.
percobaan pengukuran
JUMLAH
Jika menjawab “TIDAK” pada salah satu pertanyaan di atas, maka pelajari
kembali materi tersebut dalam Buku Teks Pelajaran (BTP) atau sumber belajar
lain yang relevan dan sekiranya perlu kalian minta bimbingan Guru atau teman
sejawat. Teruslah berjuang, sukses pasti akan teraih. Dan apabila Anda
menjawab “YA” pada semua pertanyaan, maka lanjutkan berikut.

Dimana Posisimu?
Ukurlah diri kalian dalam menguasai materi gerak parabola dengan
menggunakan vektor, berikut makna fisisnya dan penerapannya dalam
kehidupan sehari-hari dalam rentang 0 – 100, tuliskan ke dalam kotak yang
tersedia.

Yuk cek penguasaanmu terhadap materi perpindahan kalor


Agar dapat dipastikan bahwa kalian telah menguasi materi suhu dan
perpindahan kalor, berikut makna fisisnya dan penerapannya dalam kehidupan
sehari-hari, maka buatlah soal dengan kreasimu sendiri berdasarkan
pengalaman belajar 1, 2, dan 3. Tukarkan pertanyaan yang kalian buat dengan
teman sebangkumu lalu jawablah pertanyaan baik yang kalian buat sendiri
maupun pertanyaan yang dibuat oleh temanmu. Tuliskan di buku kerja kalian
masing- masing! Dan coba kalian ingat lagi permasalahan yang berkaitan
dengan kalor pada Gambar di bagian pendahuluan. Bagaimana jawaban yang
benar setelah kalian belajar kegiatan 1, 2, dan 3? Tuliskan di buku kerja kalian
masing-masing!
Yuk ingat kembali …
Setelah kalian memahami seluruh isi pembelajaran 1, 2, dan 3, coba kalian
ingat kembali pengetahuan dan keterampilan yang telah kalian peroleh.
Bagaimana kalian yakin bahwa kalian telah mampu menganalisis perpindahan
kalor, berikut makna fisisnya dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.
Tuliskan jawaban “kritis dan kreatifmu” di buku kerjamu masing- masing. Ini
adalah bagian akhir dari UKBM materi suhu dan perpindahan kalor, mintalah
tes formatif kepada Guru kalian sebelum belajar ke UKBM berikutnya.

GOOD LUCK !

Anda mungkin juga menyukai