Anda di halaman 1dari 36

PROPOSAL PROGRAM KEWIRAUSAHAN MAHASISWA VOKASI

NAMA USAHA

“UDANG REBORN”

(Pengolahan Udang Sungkur Kering menjadi Udang Reborn)

BIDANG USAHA

KATEGORI KULINER

Diusulkan Oleh :

Ketua : Syahrul Fahsyah:4201813013 : 2018

Anggota : Abdur Rahman 4201813004 : 2018

Anggota :Syarifah Annisa 4201813027 : 2018

POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK

PONTIANAK

2021
ii
iii
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL .................................................................................... .i


LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................. ii
SURAT PERNYATAAN................................................................................. iii
DAFTAR ISI .................................................................................................... iv
DAFTAR TABEL ............................................................................................ v
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................... vi
URAIAN PROPOSAL ..................................................................................... 1
A.Biodata Pengusul dan Perguruan Tinggi ...................................................... 1
B.Tujuan Mulia Usaha ..................................................................................... 1
C.Sasaran Pelanggan ........................................................................................ 5
D.Informasi Produk .......................................................................................... 7
E.Hubungan Dengan Pelanggan ...................................................................... 9
F.Sumber Daya ................................................................................................. 12
G.Aspek Keuangan .......................................................................................... 14
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... 23
LAMPIRAN ..................................................................................................... 24

iv
DAFTAR TABEL

Tabel 1 Biaya Fixed Cost ................................................................................ 15


Tabel 2 Biaya Variable Cost ........................................................................... 15
Tabel 3 Pelatihan Peningkatan Kapasitas Wirausaha ...................................... 16
Tabel 4 Biaya Produksi Udang Reborn dalam 150 gram ................................ 17
Tabel 5 Perhitungan Proyeksi Omset dan Keuntungan Bersih ........................ 18

v
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Perhitungan Proyeksi Omset dan Keuntungan Bersih ...................... 24


Lampiran 2. Logo Usaha ........................................................................................25
Lampiran 3. Sketsa Portabel Booth ........................................................................26
Lampiran 4. Screenshot Sosial Media Usaha .........................................................27
Lampiran 5. KemasanProduk Udang Reborn Siap Jual .........................................28
Lampiran 6. Surat Pernyataan Kesediaan Pendamping Praktisi ............................29
Lampiran 7. Surat Pernyataan Kesediaan Dosen Pendamping..............................30

vi
A. Biodata Pengusul dan Perguruan Tinggi
A.1. Nama Usaha Anda :
Udang Reborn
A.2. Bidang Usaha :
Kuliner
A.3. Nama Ketua dan Anggota Kelompok (Harus Terdaftar di PDDIKTI)
No Nama Prodi Angkatan Keterangan
1 Syahrul Fahsyah D4 AN 2018 Ketua
2 Abdur Rahman D4 AN 2018 Anggota
3 Syarifah Annisa D4 AN 2018 Anggota

B. Tujuan Mulia Usaha (Noble Purpose)

B.1. Tujuan Mulia Usaha

Tujuan Mulia dari Usaha yang berjudul ‘Udang Reborn’


(Pengolahan Udang Sungkur Kering menjadi Udang Reborn) yaitu sebagai
berikut :

1. Menyerap sebanyak mungkin hasil tangkap udang sungkur milik


masyarakat nelayan daerah asal Ketua Tim Usaha Udang Reborn,
semakin dapat ikut membantu menambah pemasukan bagi mereka.

2. Sebagai media edukasi bagi masyarakat Kabupaten Kayong Utara


bahwa udang sungkur dapat dimanfaatkan menjadi suatu produk yang
lebih bernilai jika dikelola dengan kreatif dan dengan cara-cara yang
lebih berkualitas.

3. Selama ini masyarakat Kabupaten Kayong Utara memanfaatkan udang


sungkur hanya sebagai makanan tambahan atau sebagai lauk pauk saja,
untuk meningkatkan nilai tambah dari udang sungkur itu sendiri sehingga
bernilai ekonomis kami mengolahnya menjadi suatu produk yang
berkualitas dalam bentuk udang rebon kering. Dimana dengan
dikeringkan, jangka waktu dari produksi ke konsumsi akan lebih
panjang, dibanding hanya dalam kondisi basah.

1
4. Membantu pemerintah untuk menjadikan Kabupaten Kayong Utara
menjadi salah satu Kabupaten yang kreatif dalam mengelola Sumber
Daya Alam dan memajukan perekonomian Kabupaten Kayong Utara
terkhususnya menjadi pendapatan yang berkelanjutan bagi masyarakat di
Desa Pulau Kumbang.

5. Terakhir, sebagai salah satu Mahasiswa Program Bidik Misi, yang


awalnya tidak mengira dapat melanjutkan ke Perguruan Tinggi karena
kondisi ekonomi keluarga, kami tinggal di Rusunawa Kampus Polnep.
Meskipun dengan kondisi seperti itu, kami ingin punya manfaat bagi
pihak lain dengan mengajak kawan kawan dari Program Bidik Misi
lainnya yang ada di Rusunawa untuk punya usaha sebagai reseller Udang
Reborn, sehingga akan mendapatkan tambahan uang saku. Kami
berharap kami bermanfaat bagi lingkungan kami.

B.2. Usaha atau Topik Usaha Yang Akan Diajukan

Sebagai Pendahuluan, Tim akan menyampaikan latar belakang memilih


usaha Udang Reborn, sebagai berikut. Kabupaten Kayong Utara (selanjutnya
kami sebut KKU), merupakan salah satu kabupaten yang terletak di Provinsi
Kalimantan Barat. Berdasarkan data pada Kalimantan Barat dalam angka KKU
merupakan kabupaten dengan luas wilayan terkecil keempat yaitu hanya seluas
4.568,26 Km2 dengan presentase luas terhadap Luas Provinsi Kalimantan
Barat hanya sebesar 3,10%. KKU memiliki keunikan tersendiri dimana
kabupate ini secara geografis kabupaten yang terdiri dari beberapa pulau kecil,
sehingga kabupaten ini merupakan kabupaten dengan jumlah pulau kecil
terbanyak di Kalbar yaitu sebanyak 6 pulau (number of islands). Lapangan
pekerjaan utama masyarakatnya yaitu terbesar pada pertanian (agriculture)
yaitu sebanyak 22.999 orang, Jasa (service) sebanyak 16.358 orang dan industri
pengolahan (manufacturing industry) sebanyak 10.674. Jumlah penduduk
KKU hanya sebanyak 112.715 orang/jiwa terkecil dari seluruh kabupaten/kota
yang ada di Provinsi Kalimantan Barat, atau sebesar 2,22% dari seluruh jumlah
penduduk Kalbar yang berjumlah 5.069.127.

2
Kabupaten Kayong Utara memiliki Potensi ketersediaan udang sungkur
di KKU sangat berlimpah, hal ini tidak terlepas dari hasil kekayaan laut yang
melimpah dan memadai. Kabupaten Kayong Utara memiliki 6 kecamatan,
salah satu kecamatan yang mempunyai hasil kekayaan laut yang melimpah
adalah Kecamatan Simpang Hilir Kabupaten Kayong Utara tepatnya di Desa
Pulau Kumbang yang dimana laut Pulau Kumbang itu sendiri memiliki hasil
laut yang bisa dikategorikan baik, potensi yang terdapat di Kecamatan Simpang
Hilir ini tepatnya di Desa Pulau Kumbang salah satunya berasal dari sektor
kelautan yaitu udang sungkur yang bisa diolah menjadi Udang Reborn.
Udang Reborn adalah salah satu pengolahan bahan mentah dari udang
sungkur yang sangat kecil dibandingkan dengan jenis udang-udang lainnya.
Karena ukurannya yang sangat kecil inilah udang ini disebut sebagai udang
sungkur. Di Mancanegara, udang ini lebih dikenal dengan terasi shrimp kerena
udang ini memang merupakan bahan baku pembuatan terasi (Astawan, 2009).
Menurut Syarif, Holinesti, Faridah, dan Fridayati (2017) rebon adalah salah
satu hasil laut dari jenis udang-udangan namun dengan ukuran yang sangat
kecil dibandingkan dengan jenis udang-udangan lainnya. Karena ukurannya
yang kecil inilah, udang ini disebut dengan udang rebon. Udang rebon yang
biasa dikenal oleh orang Indonesia memiliki nama lokal lain di daerah
kabupaten Kayong Utara, yaitu udang sungkur. Disebut dengan udang sungkur,
karena alat tangkap dari udang ini disebut dengan sungkur. Alat tangkap
sungkur merupakan bahasa daerah lokal dari masyarakat Kabupaten Kayong
Utara tepatnya di kecamatan Simpang Hilir Desa Pulau Kumbang.
Karena keterbatasan keterampilan dalam pengelolaan udang sungkur
yang dimiliki oleh masyarakat di Kabupaten Kayong Utara tepatnya di
Kecamatan Simpang Hilir Desa Pulau Kumbang, udang sungkur selama ini
belum memiliki nilai ekonomis yang baik dan belum dimanfaatkan secara
optimal untuk menambah pendapatan masyarakat. Biasanya hanya
dimanfaatkan sebagai makanan tambahan atau biasa disebut dengan laut pauk
dari ‘lawan’ makanan yaitu nasi. Menurut Muiz, Kunaepah, Hizni dan
Sulistiyono (2017), Udang rebon (Acetes erythraeus) memiliki kandungan
protein dan kalsium yang tinggi sehingga udang rebon berpotensial menjadi

3
pangan sumber protein hewani alternatif, yang murah dan dapat digunakan
sebagai suplemen protein dan kalsium alami.

Dengan pengetahuan dan kreativitas serta jiwa kewirausahaan yang kami


miliki yang telah diajarkan oleh Guru/Dosen kami di Politeknik Negeri
Pontianak (Polnep), kami akan membuat usaha bisnis “(Pengolahan Udang
Sungkur Kering menjadi Udang Rebon)”. Hal ini juga kami lakukan sebagai
bentuk tanggungjawab kami sebagai putra daerah yang dibekali ilmu untuk
meningkatkan kualitas hidup masyarakat asal daerah kami.

Usaha bisnis ini awalnya bermula dari inisiatif kami yang melihat potensi
ketersediaan jumlah bahan baku yang berlimpah tetapi belum dimanfaatkan
secara optimal. Biasanya masyarakat hanya memanfaatkan udang sungkur
sebagai bahan makanan tambahan dari laut pauk saja, sehingga dengan
pengetahuan, motivasi yang tinggi dan keyakinan yang kami miliki akhirnya
usaha bisnis ini dapat berjalan mulai dari 20 Maret 2021 hingga saat ini dan
kami berharap mendapatkan suntikan dana untuk mengembangkan usaha
bisnis ini, karena kami ingin usaha bisnis ini menjadi industri berskala besar
sehingga dapat bersaing dipasar nasional maupun internasional.

Sumber Daya Manusia (SDM) yang kreatif, inovatif, memiliki motivasi


yang tinggi dan berkompeten juga kami butuhkan dalam mengelola usaha ini,
karena produk ini juga divariasikan dengan bentuk, ukuran, dan cita rasanya
agar konsumen tertarik, loyal dan tidak bosan. Kami juga berusaha mencari
mitra bisnis diluar Kabupaten Kayong Utara terkhususnya di kota Pontianak
agar produk Udang Reborn bisa terkenal bukan hanya di kabupaten kayong
utara tetapi juga bisa terkenal baik di kota pontianak maupun diluar kota
pontianak Provinsi Kalimantan Barat sehingga bisa menembus pasar nasional
maupun internasional.
Pemerintah Kabupaten Kayong Utara juga membutuhkan Sumber Daya
Manusia (SDM) yang berkualitas, Kreatif, Inovatif, dan memiliki motivasi
yang tinggi dan berkompeten untuk mengolah Sumber Daya Alam (SDA) yang
berlimpah sehingga dapat dimanfaatkan secara optimal dan bernilai ekonomis.
Oleh karena itu, kami hadir dalam membantu pemerintah untuk menjadikan

4
Kabupaten Kayong Utara sebagai salah satu kabupaten yang kreatif dalam
pengelolaan Sumber Daya Alam (SDA) dan memajukan perekonomian
Kabupaten Kayong Utara.

C. SASARAN PELANGGAN

C.1. Segmen Spesifik Pelanggan

Segmen spesifik pelanggan yang disasar produk Udang Reborn adalah


kalangan umum remaja ke atas termasuk di dalamnya Bapak-Bapak, Ibu-
Ibu dan kalangan dewasa lainnya karena produk Udang Reborn cocok
disajikan sebagai lauk alternatif yang tahan lama untuk dikonsumsi. Di Area
Kampus pasar produk Udang Reborn ini adalah seluruh mahasiswa Polnep
yang berjumlah kurang lebih 6000 orang dan Dosen beserta Staf Kampus
Polnep yang berjumlah sekitar 550 orang.

C.2. Area Yang Menjadi Target Ideal Jangkauan Usaha

Area Target Produk Udang Reborn adalah khalayak ramai di Kota


Pontianak serta Kabupaten Kubu Raya dan sekitarnya, khususnya
Perkantoran, Perusahaan, Perumahan, Kampus dan Sekolah.

C.3. Daerah Target Pasar Dalam 6 Bulan Pertama

Untuk 6 bulan pertama daerah target pasar produk Udang Reborn kami yaitu
Kampus Polnep dengan Sivitas Akademikanya beserta seluruh keluarganya.
Termasuk Area Perumahan dimana masing-masing anggota Tim
berdomisili.
C.4. Kesulitan Yang Benar-benar Dihadapi Calon Pelanggan
Terkait dengan hal-hal yang perlu dilakukan untuk mendapatkan
produk/jasa yang menjadi konteks bisnis kami yaitu calon pelanggan produk
kami di area Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya masih belum
banyak yang mengetahui atau mengenal produk Udang Reborn, karena
produk ini merupakan produk yang benar-benar baru di Kota Pontianak,

5
sehingga kami diantaranya akan membuat media promosi melalui sosial
media di facebook, instagram dan whatsapp.
C.5. Harapan yang Diinginkan oleh Calon Pelanggan
Harapan yang diinginkan oleh calon pelanggan dimana pelanggan kami
menginginkan tersedianya lauk alternatif seperti produk Udang Reborn
yang bisa tahan lama disimpan, dan dapat di konsumsi setiap saat.
Harapan lain calon pelanggan yaitu agar produk kami banyak beredar di
pasar, toko-toko di Kota Pontianak beserta Kabupaten Kubu Raya dan
sekitarnya sehingga tidak kesulitan untuk menemukan produk ini, maka
kami akan merintis kerjasama dengan beberapa toko/gerai untuk membantu
penjualan produk Udang Reborn kami.
C.6. Kesulitan dan Harapan Calon Pelanggan dari Produk yang Dihasilkan
Dengan upaya-upaya demikian, maka harapan calon pelanggan untuk lebih
mudah mendapatkan produk yang kami hasilkan yaitu Udang Reborn dapat
terpenuhi. Kami juga memenuhi harapan pelanggan dengan menyediakan
produk yang enak, sehat dan terbebas dari pengawet.

C.7. Market Size Yang Dituju dan Daya Beli Calon Pelanggan

Ukuran Pasar (Market Size) untuk produk Udang Reborn ini sangat besar
dikarenakan banyaknya jumlah karyawan dari perusahaan dan perkantoran
yang ada di sekitar Kampus Polnep, karena jalur Jalan Jenderal Ahmad
Yani merupakan jalur utama sebagai pusat bisnis, perkantoran dan kampus
di Kota Pontianak. Bahkan jika ditarik lurus Jalan Ahmad Yani akan lurus
dengan Jalan Arteri Ahmad Yani 2 menuju bandara yang juga merupakan
Pusat keramaian di Kabupaten Kubu Raya.
Daya beli masyarakat area Kota Pontianak, terutama area Jalan Ahmad Yani
1 adalah kawasan Perkantoran, perusahaan dan kampus, dan termasuk area
Kabupaten Kubu Raya di Jalan Ahmad Yani 2, kalau dari daya beli bisa
dikatakan di atas rata-rata. Apalagi dengan harga 15.000 per cup bisa
dipastikan harga produk sangat terjangkau.

6
D. INFORMASI PRODUK

D.1. Spesifikasi Produk Udang Reborn

Produk yang kami tawarkan pada PWMV 2021 yaitu ‘Udang Reborn’.
Udang Reborn merupakan udang yang sudah diolah menjadi suatu produk,
yang dimana Udang Reborn ini adalah olahan dari udang sungkur yang
dikeringkan terlebih dahulu, kemudian dijemur selama 8 jam agar menjadi
kering seutuhnya. Kemudian diolah menjadi lauk alternatif setelah diolah
dengan kacang tanah yang sudah dikuliti (kacang putih), dimana produk
jadinya semacam makanan yang dimasak dengan cara gonseng tanpa
minyak, dengan campuran bawang putih dan merah, yang memiliki cita
rasa sendiri. Kalaupun ada jenis barang yang mirip yaitu seperti sambal
tempe dan kacang yang digoreng.

Cara membuat produk “Udang Rebon” yaitu sebagai berikut :

1. Proses pengolahan udang rebon :


a. Menakar udang kering dengan kacang putih
b. Menggonseng udang kering yang akan diproduksi
c. Menimbang udang kering yang sudah digonseng
d. Menggonseng kacang putih
e. Mencampurkan udang kering yang telah di gonseng dengan kacang
putih yang sudah di gonseng
f. Keduanya di aduk-aduk sampai keduanya merata

2. Proses pembuatan produk “Udang Rebon”


a. Disiapkan Udang Reborn serta kacang putih
b. Disiapkan bumbu Udang Rebon (Kacang putih, masako, bon cabe)
c. Di takar udang rebon dan juga kacang putih sesuai dengan
perimbangan campuran
d. Kacang putih yang sudah di takar di cuci hingga bersih
e. Udang rebon yang sudah di takar langsung di lakukan proses
penggorengan hingga matang

7
f. Kacang putih yang sudah di cuci di campurkan ke penggorengan
udang rebon hingga merata
g. Pemberian bumbu-bumbu pada saat proses penggonsengan
h. Ditirisiskan udang rebon yang sudah tercampur komposisi dan
didinginkan hingga selama 5 menit
i. Proses pengemasan dan penyimpanan terhadap Udang Reborn yang
sudah di siapkan
j. Udang Reborn siap di pasarkan

D.2. Udang Reborn Dapat Bekerja Memecahkan Masalah dan Memenuhi


Keinginan Pelanggan

Untuk memenuhi keinginan pelanggan, hal yang pertama kali kami


lakukan adalah dengan menanyakan kebutuhan calon pelanggan
terhadap produk Udang Reborn dan selanjutnya melakukan riset pasar
termasuk masukan dan saran jika Tim memproduksi secara massal.
Dengan melakukan hal ini kami mendapatkan banyak masukan dalam
pengembangan produk Udang Reborn ini dan bagaimana kemudian
produk mampu bersaing di pasar..

Keunggulan kompetitor dibandingkan dengan produk kami yaitu :

a. Kemasan produk lebih menarik.


b. Memiliki cita rasa produk khas kota pontianak
c. Memiliki cita rasa yang berfariasi
d. Promosi sudah dilakukan memalui media elektronik serta media
masa.

D.3. Keungulan Kompetitif Udang Reborn Dibanding Produk Sejenis

Sepengetahuan Tim kami belum ada produk sejenis di Kota Pontianak


& Kabupaten Kubu Raya dan sekitarnya. Selain itu produk “Udang
Reborn” memiliki harga yang relatif murah yaitu 15.000 sehingga
diharapkan akan mudah diserap pasar.

8
Bahan dasar untuk pembuatan Udang Rebon berasal dari bahan Udang
sungkur yang masih alami serta masih segar yang mengandung
vitamin A, B dan C yang mampu menjaga dan memaksimalkan
keperkasaan sistem jaringan organ vitalitas secara almi tanpa adanya
efek samping yang membahayakan tubuh. Dan Kualitas bahan baku
produk tetap terjaga tanpa bahan pengawet tambahan.

D.4. Strategi Tim Udang Reborn Untuk mendapatkan Revenue

Untuk maksimalkan mendapatkan revenue, Tim Udang Reborn akan


aktif dalam memasarkan produk ini dengan memanfaatkan waktu
perkuliahan, pergaulan di kawasan kampus, dan bekerjasama dengan
berbagai toko/pasar.

E. HUBUNGAN DENGAN PELANGGAN

E.1. Untuk membuat calon pelanggan mengetahui produk yang kami tawarkan
ada 2 strategi yaitu:

a. Kami menggunakan portable booth dengan hadir di Car Free Day


(CFD), Water Front City Kota Pontianak di tepi Sungai Kapuas,
pameran, dan even-event lainnya yang memungkinkan.
b. Review melalui selebgram dan youtuber yang kami kenal.
c. Selain secara fisik kami juga melakukan promosi melalui sosial
media milik produk usaha Udang Reborn.

E.2. Untuk membuat calon pelanggan tertarik dan akhirnya memutuskan


membeli produk yang kami tawarkan, tentunya kami juga melakukan:

a. Menyediakan testimoni dari pelanggan yang puas untuk info ke


pelanggan yang belum mengetahui usaha Udang Reborn ini.
b. Memberikan program buy 2 150 gram get 1 100 gram kepada
pelanggan, pada 1 minggu pertama penjualan dengan pembelian
khusus di outlet (syarat dan ketentuan berlaku).

9
c. Karena kami mahasiswa salah satu strategi yang lainnya yaitu
dengan membawa kemasan 150ml itu ke kampus dan
memberikan tester kepada mahasiswa dan dosen yang tim kami
temui untuk mencoba agar calon pelanggan dapat merasakan
langsung, sehingga diharapkan dapat terpengaruh untuk
membelinya.

E.3. Mengenai cara merespon calon pelanggan yang bertanya,membeli dan


komplain terhadap pelayanan kami:

a. Untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan kami akan


merespon pertanyaan dengan sebaik mungkin karena itu bagian dari
upaya kami memberikan pelayanan terbaik kepada calon pelanggan.
b. Meskipun pada akhirnya calon pelanggan memutuskan untuk
membeli dan tidak membelinya, itu merupakan hak calon pelanggan
dan kami sangat senang hati telah memberikan informasi yang telah
kami sampaikan.
c. Sedangkan untuk komplain kami akan memberikan nomor layanan
pelanggan dikemasan produk dan akan kami respon dengan bijaksana
serta penuh keramahan, itu juga merupakan bagian dari layanan yang
akan kami berikan, bagi kami komplain itu merupakan masukkan bagi
kami untuk menyediakan pelayanan yang sesuai harapan pelanggan,
demi memberikan kepuasan untuk pelanggan.

E.4. Strategi agar pelanggan menjadi loyal terhadap produk kami:

a. Dengan tetap menjaga kualitas cita rasa produk Udang Reborn


b. Dengan menjaga kualitas pelayanan terhadap calon pelanggan
maupun telah menjadi pelanggan, harapannya dengan kami bisa
menyediakan layanan yang berkualitas (Service Quality), maka
pelanggan akan puas (Customer Satisfication) dan dengan pelanggan
puas mereka akan kembali membeli produk Udang Reborn kami
(Costumer Loyalty).

10
c. Kami juga akan terus memfollow-up pelanggan agar selalu ingat, dan
akan selalu membeli produk kami, dan juga akan
mengajak/membujuk orang-orang lain sekitar kami untuk juga ikut
membeli produk kami .
E.5. Media yang kami gunakan agar calon pelanggan dapat memperoleh
informasi mengenai produk kami:
a. Media yang digunakan calon pelanggan untuk memperoleh produk
yang kami hasilkan yaitu melalui media online yaitu Facebook,
Whatshap, Instagram. Sedangkan melalui Offline yaitu dengan cara
menawarkan secara langsung kepada pelanggan terutama
mahasiswa dan dosen.
b. Pelanggan juga akan mudah memperoleh produk yang kami
hasilkan melalui ke tempat penjualan yang kami sediakan secara
langsung dan pelanggan akan lebih mudah untuk menentukan level
pedas dalam kemasan produk kami yaitu udang kering rebon.
Pelanggan juga bisa memesan secara langusng ke tempat
pengolahan produk kami yang tertera di bio instagram dan
faceebook Udang Reborn

11
F. SUMBER DAYA

F.1. dan F.2 Berikut Keahlian dan Tanggungjawab Masing-masing Anggota Tim

KEAHLIAN TANGGUNG JAWAB

 Kepemimpinan 1) Memimpin Tim dalam


 Produksi penyusunan Proposal PWMV
2021
2) Koordinator produksi
3) Koordinator inovasi produk
4) Koordinator Pengelolaan SDM
(Tim)

SYAHRUL FAHSYAH
KETUA
4201813013

KEAHLIAN TANGGUNG JAWAB

 Pemasaran 1) Koordinator Pemasaran


 Komunikasi Publik 2) Koordinator Promosi

ABDUR RAHMAN
ANGGOTA
4201813004

12
KEAHLIAN TANGGUNG JAWAB

 Administrasi 1) Koordinator Keuangan


 Pengelolaan dan 2) Manajemen Asset
Laporan Keuangan

SYARIFAH ANNISA
ANGGOTA
4201813027

F.3. Peralatan dan bahan utama yang dibutuhkan untuk membuat produk yang kami
hasilkan, Adapun proses produksi untuk menghasilkan produk “Udang Reborn”
yaitu sebagai berikut :

G. Bahan yang digunakan :


1. Udang Kering 8. Wijen
2. Bawang Putih 9. Kacang Putih
3. Bawang Merah 10. Minyak Goreng
4. Garam 11. Cuka Makan
5. Micin 12. Gula
6. Lada Bubuk 13. Cup Plastik
7. Bon Cabe 14. Stiker Logo

H. Alat yang digunakan :


1. Portable Booth
2. Kompor Gas 2 Tungku
3. Tabung Gas LPG
4. Regulator Gas

13
5. Wajan Besar
6. Baskom stainless
7. Spatula
8. Talenan Besar
9. Pisau
10. Timbangan

F.4. Adapun supplier utama produk kami yakni nelayan udang sungkur yang ada
di Kabupaten Kayong Utara, sedangkan bahan baku lain seperti Kacang tanah,
bawang merah dan putih serta bahan pasaran lainnya, dapat dengan mudah
didapatkan di pasar-pasar Kota Pontianak.

G. ASPEK KEUANGAN

G.1. Modal atau Investasi Sendiri


Untuk mempersiapkan Program PWMV 2021 ini, kami sudah mulai
merintis sejak sebulan yang lalu yaitu bulan Maret dengan modal awal untuk
usaha ini kami dapatkan dari patungan sesama anggota tim (3 orang anggota
Tim) dengan jumlah total sebesar Rp1.800.000,-. Untuk peralatan selama
ini kami menumpang dan meminjam alat produksi pada salah satu keluarga
anggota tim yang berada di Pontianak. Hal ini kami lakukan untuk lebih
mempersiapkan Tim kami dalam menyusun proposal. Kesempatan adanya
PWMV 2021 ini merupakan kesempatan kami untuk memiliki peralatan
Produksi sendiri dan memiliki kemampuan berproduksi dalam kapasitas
yang lebih besar, lebih bersih dan hasil produksi yang lebih berkualitas, baik
dari sisi penampilan produk, kemasan dan lain lain yang dimungkinkan.
Kami berharap dengan mendapatkan dukungan dan tambahan dana dari
Pemerintah melalui Program Wirausaha Mahasiswa Vokasi (PWMV) tahun
2021 ini, kami dapat menjadi lebih cepat mengembangkan usaha ini, dengan
harapan masyarakat di daerah asal kami ikut merasakan dampak keberadaan
usaha Udang Reborn ini karena serapan bahan baku udang yang lebih
banyak. Sehingga kami pun yang awalnya tidak bermimpi dapat kuliah di

14
Perguruan Tinggi, merasa bermanfaat buat masyarakat asal daerah kami,
meski masih berada di bangku kuliah.

G.2. Perhitungan Biaya Tetap (Fixed) & Biaya Tidak Tetap (Variable Cost)
Usaha.

Tabel 1.
Fixed Cost Usaha

HARGA
NO BIAYA TETAP VOL SAT NILAI (Rp)
SATUAN (Rp)

1. Portable boot 2 unit 1.850.000.- 3.700.000.-

Kompor gas 2
2. 1 unit 515.000.- 515.000.-
tungku Merk Rinnai
3. Tabung Gas LPG 2 unit 175.000.- 350.000.-
4. Regulator gas Rinnai 2 unit 185.000 370.000.-
5. Wajan Besar 2 unit 450.000.- 900.000.-
6. Baskom Stainless 5 unit 55.000.- 275.000.-
7. Spatula 2 unit 35.000.- 70.000.-
8. Talenan Besar 2 unit 50.000.- 100.000.-
9. Pisau 2 unit 40.000.- 80.000.-
10. Timbangan 2 unit 200.000.- 400.000.-
SUB TOTAL (Rp) 6.760.000.-

Tabel 2
Variable Cost Usaha
BIAYA HARGA
NO VOL SAT NILAI (Rp)
VARIABLE SATUAN (Rp)
1 Udang Kering 80 Kg 75.000.- 6.000.000.-

2 Kacang Tanah Kg 60.000.- 3.500.000.-


40
(Kupas Kulit)
3 Bawang Putih 10 Kg 50.000.- 500.000.-
4 Bawang Merah 10 Kg 50.000.- 500.000.-
5 Minyak Goreng 7 Ltr 20.000.- 140.000.-
6 Garam 10 Bks 5.000.- 50.000.-
7 Micin 10 Bks 9.000.- 90.000.-
8 Bon Cabe 80 Pcs 20.000.- 1.600.000.-
9 Lada Bubuk 20 Kg 85.000.- 1.700.000.-
10 Gula 10 Kg 15.000.- 150.000.-

15
11 Cuka Makan 5 Btl 20.000.- 100.000.-
12 Kantong Plastik 5 Bks 14.000.- 70.000.-
13 Cup Plastik 117 Pack 30.000.- 3.515.000.-
14. Stiker Logo 75 Lbr/54 25.000.- 1.875.000.-
SUB TOTAL (Rp) 19.790.000.-

Selain biaya tetap dan biaya tidak tetap, kami juga menganggarkan surat izin usaha
sebagai legalitas usaha kuliner sebesar 500.000,-Sedangkan dana pembiayaan 20%
lainnya ini kami gunakan untuk mengikuti beberapa pelatihan terkait upaya-upaya
peningkatan kapasitas kewirausahaan, sehingga usaha kami lebih baik lagi ke
depannya. Komitmen kami untuk terus belajar demi meningkatkan kinerja usaha
Udang Reborn.

Tabel 3
Pelatihan Peningkatan Kapasitas Wirausaha

Nama HAR
No. Metode Platform Kapasitas Durasi Penyelenggara VOL SAT Total
Pelatihan SAT
Stategi
Bisnis
1 Untuk Online ZOOM 300 4 Jam Sekolah.Mu 3 Orang 1000.000 3.000.000
Menaikkan
Penjualan
Pelatihan
Smile
3 Digital Online ZOOM 40 4 Jam 3 Orang 500.000 1.500.000
Group
Marketing
Pelatihan
Media Smile
4 Online ZOOM 40 4 Jam 3 Orang 500.000 1.500.000
Sosial Group
Marketing
SUB TOTAL 6.000.000

16
G.3. Biaya Produksi dan Harga Jual

Tabel 4
Biaya Produksi Udang Reborn.

Bisa utuk
Biaya
No Bahan SATUAN HARGA produksi
Variabel
berapa unit
1 Udang Kering Kg Rp 75.000 23 Rp 3.260,87
cup 400ml
2 Cup Rp 20.000 25 Rp 800,00
isi 25
3 Stiker Lbr Rp 15.000 23 Rp 652,17
4 Kacang putih Kg Rp 60.000 90 Rp 666,67
5 Bawang putih Kg Rp 50.000 100 Rp 500,00
6 Bawang Merah Kg Rp 50.000 100 Rp 500,00
7 Minyak Goreng Liter Rp 20.000 137 Rp 145,99
8 Bon Cabe Bks Rp 20.000 75 Rp 266,67
9 Wijen Kg Rp 40.000 80 Rp 500,00
10 Lada Bubuk Bks Rp 15.000 75 Rp 200,00
11 Cuka Makan Btl Rp 20.000 150 Rp 133,33
12 Gula Kg Rp 15.000 80 Rp 187,50
13 Micin bks Rp 9.000 75 Rp 120,00
14 Garam Bks Rp 5.000 75 Rp 66,67
Total Biaya Produksi Rp 8.000

Harga jual untuk produk “Udang Reborn” yaitu sebesar Rp15.000.-/Cup


dengan ukuran berat 150 gram. Penetapan harga ini kami hitung berdasarkan
kebutuhan bahan baku dan bahan pendukung lainnya yang dibutuhkan.

17
G.4. Perhitungan Omset dan Net Profit Selama 6 Bulan Usaha

Untuk Menghitung Omset dan Net Profit Usaha Udang Reborn, Tim kami
menggunakan tabel berikut untuk membantu menghitung nilai proyeksi selama 6
bulan usaha.

Tabel 5.
Proyeksi Omset dan Net Profit Usaha dalam 6 bulan

18
Berdasarkan tabel perhitungan tersebut, dengan target penjualan dalam satu hari
produk Udang Reborn yaitu sebanyak 30 Cup. Berarti dalam satu bulan operasional
dengan 25 hari kerja, maka akan terjual 750 cup Udang Reborn.
OMSET = 11.250.000,-
Biaya bahan baku yaitu 53% dari omset = 6.090.000,-
Biaya gaji ditetapkan 10% dari omset = 1.125.000,-
Biaya sewa tempat = 700.000,-
Biaya penyusutan 2% dari omset = 225.000,-
Total pengeluaran = 8.140.000,-
NET PROFIT = 3.110.000.-

Dengan proyeksi satu bulan tersebut maka dapat diperoleh omset penjualan produk
Udang Reborn per 6 bulan yaitu sebesar:
11.250.000 x 6 = 67.500.000,-
Dan Net Profit per 6 yaitu sebesar:
3.110.000 x 6 = 18.660.000,-

19
G.5. Perhitungan Proyeksi Titik Impas (Break Even Point), Titik
Pengembalian Investasi (Return On Investment) dan Periode Pengembalian
Investasi (Pay Back Period) Finansial Usaha Udang Reborn 3 tahun Ke depan.
a. Proyeksi Titik Impas (BEP)
BEP (Break Even Point) adalah titik impas di mana laba yang dihasilkan
memiliki nilai yang sama dengan nilai yang dibutuhkan untuk proses
produksi. Dapat dikatakan, titik impas adalah kondisi dimana jumlah
keseluruhan pendapatan sama dengan jumlah keseluruhan pengeluaran
dalam setiap produksi barang atau jasa. Pada posisi ini, laba akan bernilai
nol mutlak, atau orang awam menyebutnya dengan istilah balik modal.

Ada beberapa rumus BEP yang biasa digunakan sebaga cara menghitung
BEP. Berikut rumus BEP untuk menghitung BEP dalam unit :

BEP = Biaya Tetap : (Harga jual per unit – biaya variabel per unit )
atau

BEP = Biaya Tetap : Margin kontribusi per unit

Selisih dari pengurangan harga jual per unit dan biaya variabel per unit
adalah rumus dari margin kontribusi (contribution margin). Cara ini bisa
digunakan untuk mengetahui titik dimana jumlah beban setara
dengan jumlah biaya dan jumlah unit yang dikeluarkan. BEP tidak hanya
dapat dihitung dalam bentuk unit, jika Anda sudah mengetahui berapa
banyak minimal unit yang harus dijual untuk menutup biaya produksi Anda
dapat mengalikannya dengan biaya per unitnya.

Apabila diinginkan break even point (BEP) dalam rupiah, maka dari
formulasi rumus break even point dalam unit dikalikan dengan harganya
(P), sehingga :

BEP dalam bentuk mata uang = harga jual per unit x BEP per unit

Untuk usaha Udang Reborn diketahui harga jual per unit Udang Reborn
ukuran 150 gram adalah 15.000 dengan biaya variabel 8.000, maka BEP

20
dalam unit jika hanya memproduksi Udang Reborn ukuran 150 gram adalah
sebanyak:

BEP = 6.760.000: (15.000-8.000)

= 6.760.000 : 7.000

= 965 unit

artinya BEP baru akan tercapai jika memproduksi sebanyak 965 unit Udang
Reborn ukuran 150 gram.

Sedangkan BEP dalam rupiah adalah:

BEP = 15.000 x 965

= 14.475.000

artinya titik impas (BEP) usaha Udang Reborn yaitu ketika total omset kira-
kira sebesar 14.475.000 agar dapat menutup biaya tetap dan total biaya
produksi sebanyak 965 cup Udang Reborn ukuran 150 gram.

b. Titik Pengembalian Investasi (ROI)

Berdasarkan tabel bantu pada Tabel 5 Perhitungan Omset dan Net Profit,
didapat nilai ROI usaha Udang Reborn yaitu selama ± 10 bulan. Dimana
dengan net profit 3.110.000 per bulan dan investasi sebesar 33.050.000,
maka:
= 33.050.000/3.110.000
= 10.62 atau ROI usaha Udang Reborn adalah selama ± 11 bulan.

21
c. Periode Pengembalian Investasi (Payback Period) dalam 3 Tahun
Terakhir

Payback Period adalah perhitungan yang menunjukkan lama waktu


(biasanya dalam beberapa tahun) suatu investasi akan bisa kembali. Payback
period diperlukan untuk menunjukkan perbandingan antara initial
investment dengan aliran kas tahunan.
Jika periode pengembalian modal investasi memiliki arus kas di
proyeksikan sama setiap tahun, maka didapatlah rumus berikut:

PP = (jumlah investasi semula / (besaran arus kas) x 1 tahun.

Jika berdasarkan rumus tersebut didapatkan periode pengembalian yang


lebih cepat maka berarti besaran PP tersebut masuk ke dalam kategori layak.

PP = pengembalian modal.

Maka Payback Period Usaha Udang Reborn adalah:

PP = (33.050.000/(3.110.000x12))
= (33.050.000/37.320.000)
= 0,88

Maka Payback Period Usaha Udang Reborn adalah kurang lebih dari 1
Tahun atau sekitar 10 Bulan. Berarti usaha Udang Reborn bisa dikatakan
layak didukung pembiayaan. Berarti angka yang didapat pada Payback
Period sama dengan hasil perhitungan ROI.

22
DAFTAR PUSTAKA

Astawan, Made. (2009). Udang Rebon Bikin Tulang Kuat. Senior.


Syarif, Holinesti, Faridah, dan Fridayati. 2017. Analisis Kualitas Udang Sala.
Jurnal Teknologi Pertanian Andalas 21 (1): 45-51
Muiz, A.A., Kunaepah, U., Hizni, A. dan Sulistiyono, P. 2017. Pengaruh
Penambahan Bubuk Udang Rebon (Acetes Erythaeus) Terhadap Kandungan
Gizi dan Daya Terima Menu Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Balita
di Posyandu. Jurnal Ilmu dan Teknologi Kesehatan, 4 (2): 123 - 131

23
LAMPIRAN
Lampiran 1. Perhitungan Proyeksi Omset dan Kuntungan Bersih

24
Lampiran 2. Logo Usaha

25
Lampiran 3. Sketsa Portable Booth

26
Lampiran 4. Screenshoot Sosial Media Usaha

Instagram Facebook

WhatsApp

27
Lampiran 5. Kemasan Produk Udang Reborn Siap Jual

28
Lampiran 6. Surat Pernyataan Kesediaan Pendamping Praktisi

29
Lampiran 7. Surat Pernyataan Kesediaan Dosen Pendamping

30

Anda mungkin juga menyukai