Anda di halaman 1dari 3

Mata Kuliah : Pendidikan Anti Korupsi

Dosen Mata Kuliah : DR. Maryati Sutarno, SPd, SST, MARS


Tugas : Memberikan Kesimpulan Pesan Moral Dari 2 Film
Yaitu Film Blessed dan Film Subur Itu Jujur
Nama Kelompok : Kelompok 6
1. Adiba Perwirasa (210604075)
2. Meldawati (210604122)
3. Rohanah ( 210604139)
4. Euis Badriah (210604079)
5. Ratna Purnamaningsih (210604136)
6. Nurleni (210604130)
7. Evi S.M Pandiangan (210604105)
8. Mujahidah Nurhana (210604122)

1. PESAN MORAL DARI FILM BLESSED :


Film ini menampilkan dilematika yang sering terjadi di era media sosial
saat ini, yaitu penipuan. Kisah yang diangkat dari film ini adalah
permasalahan seseorang bernama Della yang memanfaatkan keadaan kosong
rumah tantenya yang secara visual besar dan mewah untuk menyakinkan
orang-orang bahwa dia adalah seorang yang sukses. Della mulai mengajak
temannya untuk ikut investasi dengannya, karna Della mengiming-
ngimingkan bahwasanya kalau ikut investasi bersamanya akan mendapatkan
modal yang besar. Dan teman-teman arisannya begitu mudah terpercaya oleh
omongan Della dengan iming-imingan investasi yang mendapatkan modal
besar.
Film Ini juga mengisahkan bahwa della tidak amanah, ketika diberi
kepercayaan oleh tantenya untuk menjaga rumahnya. Della juga tidak tau
malu mempamerkan kemewahan yang bukan miliknya.
Sikap della tidak jauh dengan keaadaan sekarang, pengen terlihat lebih
hebat dan sombong, ternyata yang di beli dari hasil menipu temannya sendiri.
Hal yang lucu dia membohongi dunia dengan membeli folowers, seakan-
akan dia banyak yg suka.
Film ini mengandung pesan moral agar kita tidak mudah percaya dengan
adanya kemewahan yang di miliki seseorang dan jangan telalu percaya juga
dengan sesuatu yang orang lain buat dimedia sosial tanpa tau kebenaran yang
ada.
Jangan pernah mengakui sesuatu yang bukan hak miliki kita, karna sama
saja kamu malu dengan apa yang sudah Tuhan berikan kepadamu di dunia ini.
Ketika kita diberi amanah atau kepercayaan, kita harus jaga amanah itu
atau kepercayaan, karna amanah yang diberikan adalah tanggung jawab yang
harus kita jaga.
Dan kita belajar mengenai pentingnya menanamkan sikap moral
fundamental yang dapat membuat orang menjadi kebal terhadap godaan
korupsi yaitu, kejujuran, rasa keadilan, dan tanggung jawab.
Jika kita mau hidup mewah kita harus bekerja keras tanpa kita perlu
banyak menipu orang lain karna cara itu sangat banyak merugikan orang lain.

2. PESAN MORAL DARI FILM SUBUR ITU JUJUR :


Film ini mencerminkan, sebagai pelayan masyarakat kita tidak boleh meminta
uang pelicin untuk membereskan tugas. Karna tugas sebagai pelayan masyarakat
harus membantu masyakatnya tampa meminta imbalan.
Kepribadian seseorang dan sikap, terbentuk dari lingkungan keluarga,
contohnya dari film ini, seorang Bapak mengajarkan anaknya tentang sebuah
kejujuran dalam hidup. Subur melaksanakan tugas seorang siswa yang mematuhi
perintah dari pak gurunya.
Subur mempunyai semangat untuk mencapai tujuan, walaupun di perjalanan
dia mendapatkan kendala, dia harus menolong seorang nenek yang kesusahan.
Subur seorang siswa yang tidak mudah tergoda oleh teman-temannya,
walaupun ibunya mengajak untuk mengantar menggunakan motor.
Film ini mengajarkan jika pemenang sejati tidak selalu yang cepat sampai
tujuan, pemenang sejati merupakan sosok yang berani untuk jujur dan tidak
mudah menghalalkan segala cara.
Film ini mengajarkan walaupun Subur mendapatkan kendala ia tetap harus
menolong seorang nenek yang begitu kesusahan, begitu mulianya hati Subur
dalam kesusahan apa pun dia lebih mementingkan untuk menolong orang lain.
Korupsi bukan hanya mengambil uang negara, menyalahkan wewenang, tapi
soal kejujuran itu juga sangat penting.
Film ini mengandung pesan moral lingkungan keluarga merupakan faktor
utama terbentuknya prilaku karakteristik seseorangan, contoh sikap yang baik dari
prilaku keluarga mengajarkan untuk tidak berbohong, menuruti perintah orang
tua, membantu sesama yang sedang kesusahan, belajar yang rajin dan mematuhi
perintah guru, dan subur mengerjakannya dengan baik dan selalu belajar keras.
Film ini mengandung pesan moral yang dimana Subur seorang jujur dan orang
yang suka menolong tanpa meminta imbalan.

Anda mungkin juga menyukai