Anda di halaman 1dari 2

MATERI KIE (KOMUNIKASI, INFORMASI & EDUKASI)

Assalamualaikum Wr... Wb...


Selamat siang/sore bapak-bapak, ibu-ibu dan saudara-saudari sekalian semoga selalu dalam
keadaan sehat
Kami dari Puskesmas Kaliring
Hari ini kami akan melakukan Komunikasi, Informasi dan Edukasi dalam upaya peningkatan
pencegahan covid-19 bagi masyarakat di Kabupaten Hulu Sungai Selatan
Mengingat semakin tingginya angka penularan covid di Indonesia dan jumlah kasus di Kab.
HSS yang terbaru, positif 1258, dirawat 4, sembuh 1209 dan meninggal 45, dan di Kec.
Padang Batung yang positif 123, dirawat 1, sembuh 115, dan meninggal 7.
Dihimbau kepada bapak ibu sekalian untuk selalu menjaga diri dan keluarga anda dari virus
corona dengan melakukan Germas (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) dan PHBS (Prilaku
Hidup Berih dan Sehat) yaitu
1. Makan makanan sehat serta berigizi seimbang seperti selalu mengonsumi buah dan
sayur setiap harinya, makan karbohidrat, lemak dan garam secukupnya
2. Rajin berolahraga seperti lari, jalan kaki, bersepeda dll
3. Istirahat atau tidur yang cukup minimal 6 jam/hari
4. Selalu menjaga kebersihan lingkungan seperti membersihkan rumah
5. Tidak merokok baik di dalam maupun di luar rumah
6. Minum air mineral minamal 8 gelas/hari
7. Makan makanan yang dimasak sempurna dan jangan makan daging hewan yang
berpotensi menularkan covid-19
8. Bila merasakan adanya gejala seperti demam, batuk, sesak nafas atau bahkan
hilangnya penciuman segera ke fasilitas kesehatan yaitu Puskesmas terdekat
9. Dan selalu mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah, yaitu
a. Selalu memakai masker saat berada di luar rumah atau ketika berkumpul bersama
kerabat di manapun kita berada.
- Dianjurkan untuk menggunakan masker bedah
- Pakai masker hingga menutupi mulut, hidung dan dagu anda. Pastikan bagian
yang berwarna berada didepan
- Tekan bagian atas maskernya mengikuti bentuk hidung anda
- Lepas masker yang telah digunakan dengan memegang tali yang ada dikedua
telinga
- Ganti masker anda secara rutin apabila kotor atau basah
- Cuci tangan pakai sabun setelah membuang masker yang telah digunakan ke
tempat sampah
b. Selalu mencuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun secara berkala atau
menggunakan hand sanitizer
c. Menjaga jarak antara 1-2 meter dari orang sekitar
d. Menjauhi kerumunan
e. Mengurangi mobilitas atau bepergian
10. Segera lakukan vaksinasi jika sudah ada jadwal vaksinasi di Desa dan jangan takut
untuk divaksinasi, karena ini bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh anda
agar terhindar dari covid-19.

Anda mungkin juga menyukai