Anda di halaman 1dari 2

TRANSKRIP WAWANCARA GURU FISIKA SMA N 12 KOTA BANDA ACEH

Responden : Guru Fisika SMA N 12 Kota Banda Aceh


Tempat : Ruang IPA1 SMA N 12 Kota Banda Aceh
Jam : 12.00-12.30 WIB

Peneliti : Assalamualaikum Bu! Mhn ma’af saya mengganggu waktunya.


Guru : Wa’alaikumsalam... tidak apa-apa pak, dengan senang hati sekiranya ada
yang bisa saya bantu maka insya Allah saya siap membantu Bapak.
Peneliti : Terimakasih banyak atas kesediaanya. Saya ingin mewawancara Ibu terkait
dengan pelaksanaan kegiatan pembelajaran menggunakan Model COCOAER
yang telah kita lakukan.
Guru : Sama-sama Pak!
Peneliti : Bagaimana menurut ibu, apakah ada kesulitan untuk mengoperasionalkan
sintaks yang telah dirancang?
Guru : Untuk pertemuan pertama saya sedikit kesulitan pada sintaks ke dua
(konfrontasi kognitif), karena kurang memahami aktivitas siswa pada sintaks
tersebut, tetapi setelah saya tanya kembali ke Bapak Alhamdulillah saya bisa
memperbaikinya pada kelas IPA3.
Peneliti : Alhamdulillah... iya saya masih ingat. Kemudian terkait dengan kegiatan
percobaan untuk membuktikan keyakinan siswa?
Guru : Pertama pada saat pelaksanaan memang terdapat papan rangkaian yang
masih terjadi “kontak” sehingga siswa pada kelompok tersebut kurang
mendapatkan hasil, hal ini juga sudah saya sampaikan pada Bapak ketika
kegiatan pembelajaran dilakukan pada IPA1. Kedua sewalaupun sekolah
kami terletak di Kota, namun penyedian alat dan bahan pada laboratoium
kami masih minim. Masalah ini berdampak pada kegiatan praktikum fisika,
sehingga siswa kurang terampil dalam melakukan pembuktian. Kami sangat
bersyukur dengan adanya penelitian semacam ini, karena bagi kami sangat
membantu siswa untuk memahami konsep baik teoritis maupun praktis
secara baik dan benar.
Peneliti : Baik saya juga berterimakasih kepada Ibu dan pihak sekolah yang telah
berkenan dan bersedia untuk membantu dan mengijinkan dalam mengambil
data. Kemudian bagiaman menurut Ibu yang berkaitan dengan perangkat dan
media pembelajaran yang digunakan misalnya RPP, bahan ajar siswa, LKS
atau meida animasi yang digunakan untuk mencegah miskonsepsi siswa?
Guru : Keterlaksanaan RPP sesuai dengan yang telah bapak modelkan di SMA N 5
Banda Aceh dan alhamdulillah terlaksana dengan baik kecuali pada
pertemuan pertama untuk sintaks ke dua (konfrontasi kognitif) dan percobaan
sebagaimana yang telah disampaikan tadi, namun kendala itu sudah
diperbaiki pada kelas IPA3. Terkait dengan bahan ajar saya rasa konsisten
dengan aktivitas yang dilatihkan dalam LKS. Media animasi sangat
membantu siswa untuk memperbaiki pemahaman konsepnya, dan jika
berkenan saya mau minta media animansinya pak! Ya...hitung amal hehehe...
Peneliti : Betul Bu! Insya Allah medianya saya akan berikan termasuk RPP, bahan
ajar dan LKS. Apakah bahasa dan gambar-gambar yang digunakan dalam
bahan ajar dan LKS mudah dipahami dan dapat memberikan informasi untuk
membantu siswa memahami konsep?
Guru : Iya pak bahasa yang digunakan dalam bahan ajar dan LKS mudah dipahami
sehingga siswa dapat dengan mudah melakukan pembuktian keyakinan
mereka atas jawaban yang telah diberikan pada awal pertemuan untuk setiap
kali pertemuan. Gambar yang digunakan juga menuntun siswa untuk
memahami konsep secara teoritis kemudian dibuktikan secara empiris. Hal
ini membantu siswa untuk mencegah kesalahan konsep pak.
Peneliti : Apakah pemahaman siswa sudah terlihat lebih meningkat atau tidak setelah
diterapkan model COCOAER dengan lingkungan belajar yang disediakan
dalam model?
Guru : Iya! Saya melihat sudah mengalami peningkatan dari sebelumnya pak.
Peneliti : Baik Bu! Kalau begitu sya mengcapkan terimakasih atas informasi yang
telah diberikan, mari kita akhiri wawancara ini dengan mengucapkan
Alhamdulillah hirabbil alaminn... semoga ibu selalu diberikan kesahatan dan
kesuksesan Amin.
Guru : Amin Ya Rabbal Alamin... sama-sama pak! Sebaliknya saya juga
mendo’akan semoga Bapak diberikan kesehatan dan semoga segera selesai
Amin.

TRANSKRIP WAWANCARA SISWA SMA N 12 KOTA BANDA ACEH

Anda mungkin juga menyukai