Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN PRAKTIKUM IPA SD

PENCERNAAN MAKANAN

Disusun oleh
Nurvika Panca Wardani: 856973207

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


(FKIP)
UNIVERSITAS TERBUKA
OKTOBER 2020
LAPORAN PRAKTIKUM IPA

A. Judul Percobaan
Pencernaan Makanan
B. Tujuan Percoban
Percobaan ini bertujuan agar dapat mengurutkan bagian dari sistem pencernaan.
C. Alat dan Bahan
a. Kertas A4
b. Gambar sistem pencernaan
c. Alat tulis
D. Landasan Teori
Menurut health.kompas.com, sistem pencernaan adalah serangkaian jaringan organ
yang bekerja untuk mencerna makanan. sistem pencernaan memiliki fungsi utama
mengubah makanan menjadi nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Bagian-bagian saluran
pencernaan adalah:
a. Mulut
Mulut akan mengunyah makanan menjadi potongan-potongan yang lebih kecil
agar mudah dicerna. Air liur pun bercampur dengan makanan untuk mulai
memecahnya menjadi bentuk yang dapat diserap dan digunakan tubuh
b. Kerongkongan
Kerongkongan akan menerima makanan dari mulut saat proses menelan. Epiglotis
adalah lipatan kecil yang terdapat di tenggorokan saat seseorang menelan untuk
mencegah kejadian tersedak (ketika makanan masuk ke tenggorokan).
c. Lambung
Lambung adalah organ berongga atau "wadah" yang berfungsi untuk menyimpan
makanan saat sedang dicampur dengan enzim pencernaan. Enzim ini melanjutkan
proses memecah makanan menjadi bentuk yang dapat digunakan. Sel-sel di dalam
lapisan lambung akan mengeluarkan asam kuat dan enzim kuat yang bertanggung
jawab untuk proses pemecahan makanan.
d. Usus Halus
Usus halus adalah tabung berotot sepanjang 22 kaki atau sekitar 8,25 meter yang
berfungsi memecah makanan menggunakan enzim yang dilepaskan oleh pankreas
dan empedu dari hati.
e. Pankreas
Pankreas dapat mengehasilkan enzim pencernaan ke dalam usus dua belas jari
yang memecah protein, lemak, dan karbohidrat. Pankreas juga memproduksi
insulin dan meneruskannya langsung ke aliran darah. Insulin adalah hormon
utama dalam tubuh untuk metabolisme gula.
f. Hati
Hati memiliki banyak fungsi, tetapi tugas utamanya dalam sistem pencernaan
adalah memproses nutrisi yang diserap dari usus kecil. Empedu dari hati yang
dikeluarkan ke usus halus juga memainkan peran penting dalam mencerna lemak
dan beberapa vitamin. Hati juga berfungsi mendetoksifikasi bahan kimia
berbahaya atau beracun.
g. Kantung Empedu
Kantung empedu berfungsi menyimpan dan memekatkan empedu dari hati, dan
kemudian melepaskannya ke dalam usus dua belas jari di usus kecil untuk
membantu menyerap dan mencerna lemak.
h. Usus Besar
Usus besar adalah tabung berotot sepanjang kurang lebih 1,82 m yang
menghubungkan usus kecil ke rektum. Usus ini bertanggung jawab untuk
memproses limbah yang tersisa dari proses pencernaan. Limbah atau kotoran
dilewatkan melalui usus besar dengan cara peristaltik.
i. Rektum
Rektum adalah ruang lurus 8 inci yang menghubungkan usus besar ke anus.
j. Anus
Anus adalah bagian terakhir dari saluran pencernaan. Organ ini berbentuk saluran
sepanjang 2 inci atau 5,08 cm yang terdiri dari otot-otot dasar panggul dan dua
sfingter anal (internal dan eksternal). Anus dikelilingi oleh otot-otot sfingter yang
penting dalam memungkinkan mengontrol pengeluaran tinja.
Sedangkan menurut Maman Rumanta (2019), proses pencernaan makanan terjadi
secara mekanik dan kimiawi. Pencernaan secara mekanik adalah cara menghaluskan
makanana dengan menggunakan otot-otot dan alat bantu lainnya. Pencernaan ini
berlangsung dalam rongga mulut. Sedangkan pencernaan secara kimiawi disebut juga
enzimatis. Makanan dicerna dengan bantuan zat kimia yang disebut enzim (cairan
yang dihasilkan oleh kelenjar pencernaan) yang memiliki fungsi mengubah memecah
makanan sehingga dihasilkan sari makanan.
E. Prosedur Percobaan
a. Mengamati dan memperhatikan gambar sistem pencernaan di internet.
b. Mengurutkan sistem pencernaan tersebut mulai dari mulut.
c. Menuliskan bagian-bagian tadi pada lembar kerja.
d. Menyimpulkan hasil dari percobaan.
F. Hasil Pengamatan
Struktur Sistem Pencernaan
G. Pertanyaan-Pertanyaan
1. Sebutkan bagian dari sistem pencernaan yang menghasilkan enzim!
Bagian sistem pencernaan yang menghasilkan enzim adalah mulut, lambung,
pankreas, dan usus halus.
2. Enzim apa saja yang dihasilkan oleh organ-organ tersebut?
Enzim yang dihasilkan oleh mulut yaitu enzim lisozim, betain, bromelain, dan
amilase. Enzim yang dihasilkan oleh lambung adalah enzim protease, pepsin,
renin, gelatinase, dan lipase lambung. Pankreas menghasilkan enzim lipase,
tripsin, kimotripsin, phospholipase, carboxypeptidase, elastis, nuklease. Dan usus
halus menghasilkan enzim sukrase, maltase, dan laktase.
3. Enzim-enzim tersebut dapat mengubah zat makanan apa saja dan menjadi apa?
Uaraikan dengan jelas!
Enzim lisozim , betain, bromelain, dan amilase mengubah makanan menjadi
maltosa. Enzim protease memecah protein menjadi asam amino, pepsin, renin
memecah ikatan kimia menjadi protein menjadi peptida dan mengubah protein
menjadi peptida. Gelatinase mencerna gelatin dan kolagen menghasilkan asam
amino. Lipase lambung mencerna lemak mentega dalam makanan. Enzim lipase
memecah lemak menjadi asam lemak dan gliserol. tripsin, kimotripsin mencerna
protein menjadi asam amino. Phospholipase menyederhanakan fosfolipid menjadi
asam lemak, carboxypeptidase memecah protein menjadi asam amino, elastis
memecah protein elastin, nuklease memecah asam nukleat menjadi nukleotida dan
nukleosida. Enzim sukrase memecah sukrosa menjadi disakarida dan
monosakarida, maltase memecah maltosa menjadi glukosa, dan laktase memecah
laktosa menjadi glukosa dan galaktosa.
H. Pembahasan
Berdasarkan gambar di atas dapat dlihat bahwa sistem pencernaan pada manusia
terdiri dari mulut, kerongkongan, hati, lambung, pankreas, usus halus, usus besar,
anus. Mulut merupakan alat pencernaan yang pertama yang berfungsi untuk
mengunyah makanan menjadi potongan-potongan yang lebih kecil agar mudah
dicerna. Air liur pun bercampur dengan makanan untuk mulai memecahnya menjadi
bentuk yang dapat diserap dan digunakan tubuh. Setelah mulut ada kerongkongan,
kerongkongan akan menerima makanan dari mulut saat proses menelan. Di dalam
tenggorokan terdapat Epiglotis/lipatan kecil untuk mencegah kejadian tersedak (ketika
makanan masuk ke tenggorokan). Organ pencernaan yang berikutnya adalah Hati.
Hati memiliki banyak fungsi, tetapi tugas utamanya dalam sistem pencernaan adalah
memproses nutrisi yang diserap dari usus kecil. Empedu dari hati yang dikeluarkan ke
usus halus juga memainkan peran penting dalam mencerna lemak dan beberapa
vitamin. Hati juga berfungsi mendetoksifikasi bahan kimia berbahaya atau beracun.
Organ pencernaan setelah hati adalah Lambung. Lambung merupakan organ berongga
atau "wadah" yang berfungsi untuk menyimpan makanan saat sedang dicampur
dengan enzim pencernaan. Enzim ini melanjutkan proses memecah makanan menjadi
bentuk yang dapat digunakan. Sel-sel di dalam lapisan lambung akan mengeluarkan
asam kuat dan enzim kuat yang bertanggung jawab untuk proses pemecahan
makanan. Selanjutnya terdapat organ Pankreas, Pankreas juga memproduksi insulin
dan meneruskannya langsung ke aliran darah. Insulin adalah hormon utama dalam
tubuh untuk metabolisme gula. Pankreas juga dapat mengehasilkan enzim pencernaan
ke dalam usus dua belas jari yang memecah protein, lemak, dan karbohidrat.
Kemudian di dalam sistem pencernaan manusia terdapat Usus halus, usus halus
adalah tabung berotot sepanjang 22 kaki atau sekitar 8,25 meter yang berfungsi
memecah makanan menggunakan enzim yang dilepaskan oleh pankreas dan empedu
dari hati. Setelah usus halus, ada Usus besar yang merupakan tabung berotot
sepanjang kurang lebih 1,82 m yang menghubungkan usus kecil ke rektum. Usus ini
bertanggung jawab untuk memproses limbah yang tersisa dari proses pencernaan.
Limbah atau kotoran dilewatkan melalui usus besar dengan cara peristaltik. Organ
pencernaan manusia yang terakhir yaitu Anus. Anus berbentuk saluran sepanjang 2 inci
atau 5,08 cm yang terdiri dari otot-otot dasar panggul dan dua sfingter anal (internal
dan eksternal). Anus dikelilingi oleh otot-otot sfingter yang penting dalam
memungkinkan mengontrol pengeluaran tinja.
I. Kesimpulan
Berdasarkan pengamatan, dapat disimpulkan bahwa sistem pencernaan pada manusia
terdiri atas mulut, kerongkongan, hati, lambung, pankreas, usus halus, usus besar, dan
anus.
J. Daftar Pustaka
Rumanta Maman. (2019). Praktikum IPA di SD. Tangerang Selatan: Universitas
Terbuka.

https://health.kompas.com/read/2020/06/06/080200668/sistem-pencernaan--fungsi-
organ-dan-cara-menjaga-agar-tetap-sehat?page=all
(diakses pada tanggal 28 Oktober 2020 pukul 19.29).
K. Kesulitan yang dialami: Saran dan Masukan

Kesulitan yang dialami adalah sulitnya melakukan kegiatan praktikum secara online
selain keterbatasan kuota juga keterbatasan pemahaman karena terkendala sinyal dll.
Oleh karena itu, sebaiknya praktikum IPA dilakukan secara langsung atau jika
memang harus secara online ada pemberian kuota gratis bagi mahasiswa.

L. Foto-Foto Praktikum

Anda mungkin juga menyukai