Anda di halaman 1dari 6

IMPLIKASI MANAJEMEN KEPERAWATAN DALAM

PENANGANAN PASIEN COVID -19 : LITERATUR RIVIEW

KARYA TULIS
Diajukan untuk memenuhi persyaratan Uji Kompetensi
Jabatan Fungsional Perawat Ahli Madya

Disusun oleh :

Nama : H. ADE DEKA RUKMANA, S.Kep., Ners


NIP : 19700717 199103 1 006
Pangkat, Golongan : PENATA TINGKAT I, III/d
Jabatan : PERAWAT AHLI MUDA

PEMERINTAH KABUPATEN MAJALENGKA


DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS LOJI
2021
LEMBAR PENGESAHAN

IMPLIKASI MANAJEMEN KEPERAWATAN DALAM PENANGANAN


PASIEN COVID -19 : LITERATUR RIVIEW

Kepala UPT Puskesmas Loji,

H. ZAENAL ARIFIEN, SKM, MKM


NIP 19700824 199303 1 004

i
IMPLIKASI MANAJEMEN KEPERAWATAN DALAM PENANGANAN
PASIEN COVID -19 : LITERATUR RIVIEW

Ade Deka Rukmana


UPT Puskesmas Loji

ABSTRAK
Ditengah pandemi Covid-19 perawat mempunyai peran penting dalam pelayanan
kesehatan. Peran perawat dalam bentuk asuhan keperawatan adalah rangkaian interaksi perawat
dengan penderita dan lingkungannya untuk mencapai tujuan pemenuhan kebutuhan dan
kemandirian penderita. Profesi perawat selama masa pandemi Corona virus disease-19 (Covid-19)
mendapatkan tantangan untuk memberikan asuhan keperawatan yang profesional dengan
resiko tertular bahkan menjadi korban Covid-19. Oleh karena itu keterlibatan manajemen
keperawatan sangat diperlukan agar pelayanan keperawatan tetap bisa berlangsung dengan tetap
menjaga perawat terhindar dari penularan Covid-19. Studi Literatur ini bertujuan untuk
melakukan telaah implikasi manajemen keperawatan dalam penanganan pasien Covid-19 dari
berbagai jurnal.
Penelitian ini menggunakan pendekatan literatur review yang berfokus pada evaluasi
beberapa hasil penelitian sebelumnya yang berkaitan dengan topik atau variabel penelitian.
Penelusuran artikel dalam jurnal penelitian didapatkan dari Google Scholar, Sciencedirect,
Ebscohost dan Wiley lalu dikelompokkan berdasarkan issue, metodologi, dan persamaan lingkup
pembahasan. Artikel penelitian lain yang masuk dalam daftar penelusuran seperti dari Elsavier
dan CDC. Diperoleh artikel sebanyak 940 buah terdiri dari jurnal keperawatan maupun jurnal
kesehatan dengan kata kunci Implikasi, Perawat, Manajemen, Covid-19. Setelah itu dilakukan
proses penyaringan berdasarkan kriteria inklusi menggunakan PICOT (population, intervention,
comparasion, outcome dan time) diperoleh 15 artikel yang memenuhi kriteria.
Sebagai hasil analisa 15 artikel dalam jurnal penelitian terpilih diperoleh data yang dibagi
menjadi 3 kelompok yaitu: Pertama, pelatihan bagi perawat dan pasien. Perawat dalam
menangani pasien Covid-19 membutuhkan tambahan pelatihan seperti manajemen pemberian
infus efektif dan penggunaan Artificial Inteligence. Demikian juga pasien perlu diberikan
beberapa intervensi berupa latihan seperti latihan otot progresif dan rehabilitasi pernafasan
untuk meningkatkan kondisi kesehatan pasien Covid-19. Kedua, pengelolaan tenaga dan sarana
keperawatan seperti kapasitas tenaga dengan jumlah shift yang seimbang, serta kecukupan alat
pelindung diri. Ketiga, aspek psikologi perawat dalam menangani pasien Covid-19 diberikan
dalam bentuk dukungan psikologis dari keluarga dan tim kesehatan.
Keismpulan : Keterlibatan manajemen keperawatan dalam penatalaksanaan pasien Covid-
19 antara lain; Pelatihan bagi perawat dan pasien, pengelolaan ketenagaan dan sarana serta aspek
psikologis perawat.
Saran : Pengelolaan ketenagaan dan kecukupan sarana dapat diupayakan dengan
pengelolaan shift jaga dan disediakannya alat pelindung diri yang cukup dan memenuhi
standar. Upaya yang dapat dilakukan dalam menjaga dan meningkatkan aspek psikologis yaitu
pemberian dukungan dari berbagai pihak terutama dukungan antara tim kesehatan dan dukungan
keluarga

Kata kunci: Implikasi, Manajemen Keperawatan, Covid-19

ii
KATA PENGANTAR

Seraya memanjatkan puji syukur Alhamdulillah kehadirat Allah SWT


karena atas nikmat dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan karya tulis yang
berjudul “Implikasi Manajemen Keperawatan Dalam Penanganan Pasien
Covid-19”. Karya tulis ini diajukan untuk memenuhi persyaratan Uji Kompetensi
jabatan fungsional Perawat Ahli Madya tahun 2021.
Dalam penyusunan karya tulis ini, penulis banyak menemui kesulitan-
kesulitan dan hambatan. Namun berkat bantuan, bimbingan dan masukan dari
berbagai pihak, akhirnya karya tulis ini tersusun juga. Untuk itu penulis
mengucapkan terimakasih kepada semua pihak, terutama kepada Yth. Bapak H.
Zaenal Arifien, SKM., selaku Kepala UPT Puskesmas Loji dan seluruh karyawan
UPT Puskesmas Loji yang telah banyak membantu dalam menyelesaikan karya
tulis ini.
Penulis menyadari bahwa karya tulis ini masih jauh dari sempurna, baik
dari segi isi maupun materi yang terkandung di dalamnya. Oleh karena itu, penulis
mengharapkan saran dan kritik yang konstruktif dari semua pembaca demi
perbaikan karya tulis ini di kemudian hari. Harapan penulis, semoga karya tulis
yang sederhana ini dapat bermanfaat bagi semua pihak, khususnya bagi penulis
pribadi.

Loji, Nopember 2021

Penulis;

iii
DAFTAR ISI
Halaman
LEMBAR PENGESAHAN.............................................................................. i
ABSTRAK........................................................................................................ ii
KATA PENGANTAR...................................................................................... iii
DAFTAR ISI.................................................................................................... iv
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang................................................................................ 1
B. TujuanPenelitian ............................................................................. 2
C. Manfaat Penelitian.......................................................................... 2
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Manajemen Keperawatan ................................................................ 4

BAB III METODOLOGI PENELITIAN


A. Jenis dan Desain Penelitian.............................................................. 14
B. Metode Pengumpulan ...................................................................... 14
C. Tahapan Artikel Ilmiah.................................................................... 16
D. Bahan .............................................................................................. 16
E. Analisis Data ................................................................................... 19
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian ............................................................................... 20
B. Pembahasan...................................................................................... 23
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan...................................................................................... 29
B Saran................................................................................................. 29
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 30

iv

Anda mungkin juga menyukai