Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN PEMBUATAN FLIP-FLOP

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Latar belakang disusunya laporan ini adalah untuk memenuhi tugas Teknik Digital, yaitu pembuatan flip-
flop serta cara merangkainya agar bisa menyala. Flip-flop adalah lampu yang menyala kedip-kedip secara
bergantian.

1.2 Tujuan

Adapun tujuan dibuatnya laporan ini adalah sebagai berikut :

1. Mengetahui bagaimana cara merangkai flip-flop

2. Mengetahui prinsip kerja flip-flop

3. Mengetahui komponen apa saja yang digunakan untuk merangkai flip-flop

BAB II

KAJIAN PUSTAKA

2.1 Dasar Teori

Rangkaian Flip Flop bila dibandingkan dengan fungsi dari gerbang logic dasar serta kombinasi adalah
sangat jauh berbeda. Penyebabnya adalah karena keluaran dari flip flop itu sering menggantung di
keadaan awal. Keadaan ini dapat juga bisa menjadikan keluarannya menjadi kondisi memory atau tidak
berubah keluarannya. Nah inilah yang menjadi penyebab kenapa flip flop itu lebih sering dipakai untuk
elemen memori.

Prinsip kerja dari rangkaian flip-flop dibandingkan dengan prinsip dari kerja transistor sebagai saklar
adalah sama, yaitu apabila rangkaiannya diberi tegangan maka salah-satu dari kondisi transistornya
menjadi hidup. Keadaan ini pula memiliki ketergantungan kepada kapasitor yang memiliki ketinggian
muatan yang lebih jika dibandingkan dengan komponen lainnya. Bila lebih diperinci lagi, sebuah
kapasitor yang ketinggian muatannya lebih akan menyebabkan lepasnya muatan listrik lebih dulu
kemudian terjadi hubungan antara kaki transistor dengan kapasitor yg kondisinya sedang on. Prinsip
kerja rangkaian lampu flip-flop diatas adalah pada saat rangkaian diberikan sumber tenaga maka
kapasitor 10µF akan discharge melalui R 470 dan LED kemudian akan diteruskan untuk memberikan
triger kebasis transistor sehingga transistor akan ON dan menyalakan LED. Hal ini terjadi secara
bergantian pada setiap sisi sehingga lampu LED akan menyala secara bergantian pula.

Rangkaian lampu flip-flop dengan LED ini cukup sederhana.. LED sebagai indikator perubahan sinyal yang
dipasang disetiap sisi rangkaian lampu flip-flop ini akan menyala secara bergantian akan dengan waktu
menyala dan padam sama dengan proses charge dan discharge muatan kapasitor.

BAB III
METODE PRAKTIKUM

3.1 Alat dan Bahan

1. Projectboard

2. LED                         2 buah

3. Transistor C9013 2 buah

4. Resistor 100kΩ    2 buah

5. Resistor 470Ω      2 buah

6. Elco (Condensator Electrolit) 100µF/10 V 2 buah

7. Solder

8. Kabel jumper

9. Baterai 9V

10. Timah

3.2 Langkah Kerja

1. Siapkan alat dan bahan

2. Merangkai komponen pada PCB sesuai tempatnya masing-masing

3. Solder antar sambungan kaki komponen dengan alat berupa solder dan timah

4. Sambung baterai pada rangkaian

5. Analisis jika ada kesalahan, jika berhasil lampu akan menyala bergantian

BAB IV

HASIL PERCOBAAN

4.1 Hasil

Flip-flop yang telah dirangkai berhasil menyala dengan baik


BAB V

KESIMPULAN

5.1 Kesimpulan

Dari percobaan yang telah dilakukan dapat disimpulkan

1. flip-flop dapat menyala secara bergantian karena rangkaiannya benar

2. flip-flop akan menyala secara bergantian dengan waktu menyala dan padam sama dengan proses
charge dan discharge muatan kapasitor

3.  Kerusakan alat dan bahan bisa menjadi penyebab flip-flop tidak dapat menyala

Anda mungkin juga menyukai