Anda di halaman 1dari 14

Lembar kerja siswa

Berbasis Pendekatan Saintfik

Sistem Koordinat

Nama :
Kelas :
Sekolah :

Untuk Siswa SMP/MTs Kelas VIII


Semester Ganjil
Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 1

Muhammad Fajri
LKS BERBASIS BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK
Sistem Koordinat
Untuk siswa SMP kelas VIII– Kurikulum 2013

Penulis : Muhammad Fajri


Pembimbing : Noviarni, S. Pd. I.,M. Pd.

Desainer Cover : Muhammad Fajri


Ukuran LKS : 21 cm × 29,7 cm (A4)
Jumlah Halaman : viii + 35 Halaman

LKS ini disusun dan dirancang oleh penulis dengan menggunakan Microsoft Office Word
2010 dan Adobe Photoshop CS6

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 2


KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada ALLAH Subhanahu wa Ta’ala, karena dengan rahmat dan
kuasa-Nya saya dapat menyelesaikan LKS Matematika berbasis pendekatan Saintifik
untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP) dalam kegiatan pembelajaran matematika.
Sholawat dan salam semoga selalu tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW
sebagai teladan dalam menuntut ilmu.

LKS ini disusun untuk memenuhi kebutuhan siswa dalam memahami


pembelajaran matematika khususnya tentang Sistem Koordinat secara mudah dan
menyenangkan. LKS ini didukung dengan menggunakan pembelajaran berbasis
Pendekatan Saintifik yang membuat siswa lebih aktif dalam menyelesaikan persoalan
matematika, serta dengan menggunakan metode ini memudahkan siswa untuk
memahami masalah matematika karena masalah yang diberikan berkaitan dengan
kehidupan siswa. Sehingga, dapat membuat siswa paham dengan pembelajaran
matematika dengan baik.

Saya menyadari dalam penyusunan LKS ini masih terdapat banyak kekurangan.
Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun sangat saya harapkan dari
pengguna LKS ini demi perbaikan untuk kedepannya. Akhir kata dengan kerendahan
hati saya berharap LKS matematika berbasis pendekatan Saintifik ini dapat
mempermudah guru dalam menyampaikan pembelajaran, meningkatkan aktivitas
belajar serta peran aktif siswa di dalam kelas.

Alam Panjang, Juni 2020

Muhammad Fajri

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 3


Deskripsi Singkat Tentang LKS

Salah satu kompetensi yang harus dikuasai siswa saat belajar matematika di
SMP/MTs dan tercantum dalam kurikulum 2013 adalah menggunakan konsep Sistem
Koordinat dalam menyelesaikan masalah kontekstual. Dengan pemahaman yang baik
terhadap konsep-konsep materi Sistem Koordinat, maka kita akan dapat lebih mudah
dan baik untuk memahami permasalahan tersebut.
LKS ini menyajikan uraian materi dan lembar-lembar kegiatan siswa pada
materi sistem Koordinat. LKS ini bertujuan untuk membantu siswa dalam memahami
konsep Sistem Koordinat serta penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.

Model pembelajaran dengan pendekatan saintifik adalah proses pembelajaran


yang dirancang sedemikian rupa agar peserta didik secara aktif mengonstruk konsep,
hukum atau prinsip melalui tahapan-tahapan mengamati (untuk mengidentifikasi atau
menemukan masalah), merumuskan masalah, mengajukan atau merumuskan hipotesis,
mengumpulkan data dengan berbagai teknik, menganalisis data. menarik kesimpulan
dan mengomunikasikan konsep, hukum atau prinsip yang "ditemukan". Agar lebih
jelas akan diberikan langkah-langkah pendekatan Saintifik sebagai tahapan yang
dilaksanakan pada penggunaan LKS ini, yaitu:

Mengamati. Siswa menggunakan panca inderanya untuk mengamati


fenomena yang relevan dengan apa yang dipelajari.

Menanya. Siswa merumuskan pertanyaan tentang apa saja yang tidak


diketahui atau belum dapat lakukan terkait dengan fenomena yang diamati.

Mengumpulkan informasi/mencoba. Siswa mengumpulkan data melalui


berbagai teknik.

Menalar/mengasosiasi. Siswa menggunakan data atau informasi yang sudah


dikumpulkan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang mereka rumuskan.

Mengomunikasikan. Siswa menyampaikan jawaban terhadap pertanyaan-


pertanyaan mereka ke kelas secara lisan dan/atau tertulis atau melalui media
lain.

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 4


Lembar Kerja Siswa

Kompetensi Dasar
3.2. Menjelaskan kedudukan titik dalam bidang koordinat Cartesius yang di
hubungkan dengan masalah kontekstual.
4.2. Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan kedudukan titik dalam
bidang koordinat Cartesius.
Tujuan Pembelajaran

Setelah mempelajari Bab ini, di harapkan siswa dapat:


1. Meletakkan suatu titik pada bidang koordinat Cartesius.
2. Menentukan posisi titik terhadap sumbu-x dan sumbu-y.
3. Menentukan posisi titik terhadap titik asal dan terhadap titik tertentu.

Petunjuk Penggunaan LKS

1. Baca dan pahami tujuan pembelajaran yang akan dicapai.


2. Pelajari materi yang disajikan dengan seksama.
3. Ikutilah petunjuk-petunjuk yang ada pada LKS.
4. Selesaikanlah soal yang diberikan dalam LKS dengan waktu yang telah
ditentukan.
5. Berdiskusilah dengan teman kelompokmu untuk menemukan solusi yang
tepat.
6. Jika mengalami kesulitan dalam menyelesaikan persoalan, kamu dapat
menanyakan pada guru atau teman kelompok lain yang lebih mengerti atau
dengan mencari sumber lain.

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 5


Materi
A. KOORDINAT CARTESIUS

Peta alamat rumah Bu Badiah

Bella dan Diva ingin berkunjung ke rumah gurunya, Bu Badiah. Namun, mereka belum
tahu alamat rumah gurunya secara pasti. Ibu Badiah hanya memberikan informasi
bahwa rumahnya berjarak 1,78 km dari Jalan Diponegoro dan berjarak 2,13 km dari
Jalan Sudirman. Bella dan Diva berangkat bersama dari sekolah, dengan menggunakan
sepeda mereka menempuh jalan yang berbeda. Warna merah adalah rute perjalanan
yang dilalui Bella, warna biru adalah rute perjalanan yang dilalui Diva seperti yang
ditunjukkan dalam peta. Ternyata Bella datang lebih awal di rumah Bu Badiah,
sedangkan Diva baru datang setelah beberapa menit kemudian. Apabila kecepatan
sepeda mereka dianggap sama, mengapa Bella datang lebih awal daripada Diva?

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 6


Istilah Cartesius (baca: Kartesius) adalah latinisasi untuk Descartes. Istilah ini
digunakan untuk mengenang ahli matematika sekaligus filsuf asal negara Prancis yaitu
Descartes, yang berperan besar dalam menggabungkan aljabar dan geometri. Ia
memperkenalkan ide baru untuk menggambarkan posisi titik atau objek pada sebuah
permukaan dengan menggunakan dua sumbu yang bertegak lurus antar satu dengan
yang lain. Koordinat Kartesius digunakan untuk menentukan objek titik-titik pada
suatu bidang dengan menggunakan dua bilangan yang biasa disebut dengan koordinat
x dan koordinat y dari titik-titik tersebut. Untuk mendefinisikan koordinat diperlukan
dua garis berarah tegak lurus satu sama lain (sumbu-X dan sumbu-Y), dan panjang
unit yang dibuat tanda-tanda pada kedua sumbu tersebut.

Titik-titik pada bidang koordinat


Kartesius memiliki jarak terhadap
sumbu-X dan sumbu-Y.

Coba sekarang amati posisi titik


A, B, C, D, E, F, G dan H
terhadap sumbu-X dan
Sumbu-Y pada gambar.

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 7


Dari Gambar dapat ditulis posisi titik-titik, sebagai berikut:
Titik A berjarak 3 satuan dari sumbu-Y dan berjarak 6 satuan dari sumbu-X.
Titik B berjarak 4 satuan dari sumbu-Y dan berjarak 4 satuan dari sumbu-X.
Titik C berjarak 4 satuan dari sumbu-Y dan berjarak 3 satuan dari sumbu-X.
Titik D berjarak 6 satuan dari sumbu-Y dan berjarak 5 satuan dari sumbu-X.
Titik E berjarak 5 satuan dari sumbu-Y dan berjarak 5 satuan dari sumbu-X.
Titik F berjarak 3 satuan dari sumbu-Y dan berjarak 3 satuan dari sumbu-X.
Titik G berjarak 2 satuan dari sumbu-Y dan berjarak 6 satuan dari sumbu-X.
Titik H berjarak 6 satuan dari sumbu-Y dan berjarak 5 satuan dari sumbu-X.

Setelah kalian mengamati posisi titik pada koordinat Kartesius, buatlah pertanyaan
tentang kedudukan titik pada koordinat Kartesius, misalnya mengapa titik E dan titik
H memiliki jarak yang sama dengan sumbu-X tetapi memiliki jarak yang berbeda
dengan sumbu-Y?

Amati titil-titik pada koordinat


Kartesius di samping dan isilah
tabel berikut

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 8


Coba tukarkan hasil diskusi kelompok ke kelompok lain, Kemudian salah satu
kelompok maju membaca hasil diskusi mereka.

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 9


Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 10
Pernahkah kalian berkemah? Dalam perkemaham ada pos utama, tenda, pasar, pos-
pos, kolam, dan lain-lain. Coba perhatikan denah perkemahan di bawah ini.

Perhatikan denah perkemahan tersebut, dan buatlah pertanyaan yang berkaitan


dengan posisi objek tertentu terhadap objek yang lain, misalnya sebagai berikut:

1. Bagaimana kedudukan kolam terhadap pasar?


2. Bagaimana kedudukan perumahan terhadap tenda 1?

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 11


Berdasar denah perkemahan gamabar di atas, tentukan:

1. posisi beberapa objek terhadap pos utama,


2. posisi beberapa objek terhadap tanah lapang,
3. posisi beberapa objek terhadap kolam.

Posisi beberapa objek terhadap pos utama dan posisi beberapa tempat terhadap tanah
lapang dan kolam dapat dituliskan pada Tabel di bawah.

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 12


Setelah kalian mengamati denah perkemahan tersebut, coba lengkapilah tabel berikut
ini.

Setelah kalian melengkapi Tabel di atas, coba sekarang cocokkan jawabanmu dengan
teman sebangkumu, dan apabila ada perbedaan diskusikan.

Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 13


Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Saintifik 14

Anda mungkin juga menyukai