Anda di halaman 1dari 5

UJIAN TENGAH SEMESTER

PENDIDIKAN PANCASILA

Dosen Pengampu :

R.M Joko Priono, S.PT, M.Sn

Disusun Oleh :

Fadhil Satya Galih Windianto

021201441520 / IC

MANAJEMEN TEKNIK STUDIO PRODUKSI

SEKOLAH TINGGI MULTIMEDIA “MMTC” YOGYAKARTA

TAHUN AJARAN 2021/2022


1. Anda masing-masing dipersilahkan untuk mencari informasi tentang; alasan
mendasar diperlukannya Pendidikan Pancasila di perguruan tinggi? Serta
bagaimana relasi antara Pendidikan Pancasila dengan program studi anda ?

Jawab :

Dalam perkembangan zaman pada era sekarang ini pendidikan pancasila di


perguruan tinggi sangat diperlukan sebagi dasar agar kita senantiasa selalu
menerapkan dasar-dasar Pancasila dalam kehidupan bernegara. Dengan adanya
Pendidikan Pancasila di perguruan tinggi diharapkan mahasiswa dapat
mengembangkan karakter manusia Pancasilais dalam pemikiran, sikap, dan Tindakan.

Relasi antara Pendidikan Pancasila dengan program studi Manajemen Teknik


Studio Produksi pastinya sangat berkaitan karena dalam Pancasila sebenarnya telah
diatur dalam tiap silanya bagaimana untuk bersikap dan bersosial. Dengan kita
mendalami Pendidikan Pancasila kita dapat mengatasi masalah yang hadir tanpa
bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila.

2. Anda dipersilahkan untuk mencari informasi dari berbagai sumber tentang


kebijakan-kebijakan politik yang dilandasi nilai-nilai Pancasila yang ada di
daerah anda, apakah kebijakan politik tersebut telah sesuai dengan nilai-nilai
Pancasila?

Jawab :

Penyelenggaraan pemerintahan daerah pada era otonomi dikembangkan agar


pemerintah daerah dapat menggalang partisipasi masyarakat dalam memenuhi
kebutuhannya, apabila masyarakat ikut berperan aktif dan dilibatkan, pemerintah
daerah dalam membuat kebijakan daerah akan mendapat dukungan dari masyarakat.
Artinya, saat ini daerah sudah diberi kewenangan penuh untuk merencanakan,
melaksanakan, mengawasi, mengendalikan dan mengevaluasi kebijakan-kebijakan
daerah.
Dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat pemerintah kabupaten
sragen membuat kebijakan penggalangan dana Wukirwati (Wujud Mikir Sukowati)
yang memiliki landasan Peraturan Bupati Sragen Nomor 16 Tahun 2009 tentang
Pengelolaan Dana Wujud Mikir Sukowati (Wukirwati) Kabupaten Sragen adalah
sebagai produk hukum yang ditetapkan demi untuk kepentingan masyarakat dan
dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, sehingga ditinjau dari hukum responsif
produk hukum yang diterbitkan Bupati Sragen dalam menggalang dana dari
masyarakat sudah tepat dan ideal dan tidak bertentangan dengan peraturan perundang-
undangan yang lebih tinggi.

Dengan adanya program Wukirwati kesejahteraan masyarakatpemerintah


kabupaten sragen dapat ditingkatkan beberapa program Wukirwati diantaranya adalah
pengiriman mobil tangka air bersih untuk beberapa daerah yang terdampak
kekeringan dan juga penjualan sembako murah di beberapa daerah. Dengan adanya
hal-hal tersebut tentu saja sudah sangat sesuai dengan nilai-nilai Pancasila yaitu nilai
kesejahteraan sosial.

3. Anda dipersilahkan untuk menemukan alasan terjadinya terorisme dan


radikalisme di Indonesia.?

Jawab :

Penyebab terorisme adalah adanya komunitas garis keras pendukung gerakan


radikal tersebut yang memberi doktrin kepada pengikutnya baik secara langsung
maupun lewat dunia maya. Hal ini dapat terjadi ketika seseorang menjadi terlalu
fanatic dalam komunitasnya dan memebenarkan semua ajaran yang diajarkan oleh
komunitasnya tanpa menimbang terlebih dahulu hal baik dan hal buruk yang
didapatkan. Hal ini juga berhubungan dengan adanya pola piker yang mengakar dari
komunitas tersebut tentang halal membunuh orang yang diluar komunitas tersebut
tentu saja ini menambah orang terpapar terorisme.

Sedangkan radikalisme merupakan bentuk paham atau ideologi yang


bertentangan dengan Pancasila. Salah satu ciri utama dari paham ini ialah sering
menggunakan kekerasan untuk mencapai apa yang menjadi tujuan atau keinginan
kelompoknya. Beberapa hal yang dapat membuat orang terapapar paham radikal
antara lain Faktor pemikiran. Radikalisme dapat muncul dan berkembang karena
yakin jika segala sesuatunya harus diubah ke arah yang kelompoknya inginkan,
sekalipun harus menggunakan cara kekerasan untuk meraih tujuannya tersebut. Yang
kedua faktor ekonomi, Radikalisme bisa dipengaruhi oleh faktor permasalahan
ekonomi. Karena manusia akan berusaha sekeras mungkin untuk memenuhi
kebutuhan hidupnya, termasuk menyebarkan suatu paham atau ideologi dengan cara
kekerasan.

4. Anda dipersilahkan menggali informasi untuk memperkaya pengetahuan


tentang sumber sosiologis (kearifan local) dalam hal kehidupan beragama,
menghormati hak-hak orang lain, bentuk solidaritas dan rasa cinta terhadap
produk dalam negeri yang ada?

Jawab :

Indonesia adalah sebuah bangsa yang memiliki begitu banyak suku yang
mengakibatkan Indonesia memiliki banyak bahsa daerah serta budaya daerah yang
sangat beragam. Hal ini tidak jarang mengakibatkan perselisihan ataupun perbedaan
pendapat dalam masyarakat. Perpecahan di masyarakat bisa memicu konflik yang
menimbulkan kerugian banyak pihak. Oleh karenanya, diperlukan sifat toleran dan
juga tenggang rasa terhadap perbedaan dan kemajemukan di masyarakat. Sifat
toleransi haruslah ditanamkan sejak dini supaya bisa menerima perbedaan yang ada.

Contoh perilaku toleransi seperti memberikan kesempatan kepada tetangga


melakukan ibadahnya, tolong-menolong antarwarga ketika melaksanakan hari raya,
dan tidak membeda-bedakan tetangga, dan menghargai perbedaan budaya yang ada.
Sikap dan perilaku toleransi terhadap keberagaman masyarakat merupakan kunci
untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan, serta mencegah proses perpecahan
masyarakat, bangsa dan negara Indonesia. Setiap individu hendaknya
mengaplikasikan perilaku toleran terhadap keberagaman suku, agama, ras, budaya,
dan antargolongan.
Selain itu keberagaman suku dan budaya di Indonesia dapat membuka peluang
di sector ekonomi kreatif. Dengan mengenalkan produk produk dalam negeri yang
tentunya memiliki nilai budaya yang sangat tinggi pastinya produk-produk tersebut
akan mendapat perhatian di pasar internasional. Hal ini dapat menjadi sebuah
kebanggan bagi kita seluruh rakyat Indonesia. Beberapa contoh kebudayaan Indonesia
yang sudah mendunia antara lain Batik, Wayang, Ukiran kayu khas jepara, dan masih
banyak yang lainnya.

Anda mungkin juga menyukai