Anda di halaman 1dari 67

LAPORAN PRAKTIKUM

PENETAPAN NILAI TRAYEK pH DENGAN CARA TITRASI

Disusun oleh:

KELOMPOK 1

Muh Rifki Mashuri : 201922005


M. Rizky Saputra S. : 201922006
Nurul Suci Anugrah : 221922008
Reza Saputra Yudhayana : 201922009
Suphadinah : 201922010
Yoga Brahma Negara : 201922012

LABORATORIUM PENGANTAR TEKNIK KIMIA


PROGRAM STUDI TEKNIK KIMIA
SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI INDUSTRI

BONTANG
2021
LEMBAR PENGESAHAN

Dengan rahmat Allah SWT pada hari Senin tanggal 11 Oktober 2021
Laboratorium Pengantar Teknik Kimia I (satu) Sekolah Tinggi Teknologi Industri
Bontang, menerangkan bahwa:
Nama NIM
Muh Rifki Mashuri : 201922005
M. Rizky Saputra S. : 201922006
Nurul Suci Anugrah : 221922008
Reza Saputra Yudhayana : 201922009
Suphadinah : 201922010
Yoga Brahma Negara : 201922012

Telah mengikuti praktikum “Penetapan Nilai Trayek pH Dengan Cara


Titrasi” pada Minggu, 19 September 2021 di Laboratorium Pengantar Teknik
Kimia I (satu) Sekolah Tinggi Teknologi Industri Bontang.

Bontang, 11 Oktober 2021

Menyetujui
Kepala Laboratorium

Karim Kasmudin, S.T.,M.T


NIK. 230260121
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT atas segala nikmat yang telah diberikan-Nya.
Segala puji bagi Allah yang telah menganugerahkan akal dan pikiran sebagai
wadah untuk berpikir menuju arah yang lebih baik. Solawat serta salam kepada
Nabi Muhammad SAW beserta para sahabatnya yang telah menjadikan Islam
sebagai pedoman dalam berkehidupan dunia. Syukur, alhamdulillah, laporan
“Penetapan Nilai Trayek pH dengan Cara Titrasi” telah terselesaikan.

Penulis mengharapkan saran maupun kritik yang dapat membangun untuk


perbaikan ke depannya. Sehingga akhir kata, diharapkan semoga laporan ini dapat
bermanfaat dan berguna bagi siapa pun yang membacanya.

Bontang, 11 Oktober 2021

Penyusun

iii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ..................................................................................


ii

KATA PENGANTAR.........................................................................................iii
DAFTAR ISI.........................................................................................................iv
DAFTAR TABEL................................................................................................vi
DAFTAR GAMBAR...........................................................................................vii
DAFTAR GRAFIK............................................................................................viii
DAFTAR SIMBOL..............................................................................................ix
ABSTRAK.............................................................................................................x

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ..................................................................................... 1
1.2 Tujuan Percobaan ............................................................................. 2
1.3 Batasan Masalah............................................................................... 2
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Derajat Keasaman (pH) ...................................................................
3
2.2 Teori Asam – Basa Menurut Para Ahli ............................................ 5
2.3 Larutan .............................................................................................
9
2.4 Larutan Asam Dan Basa .................................................................
12
2.5 Indikator Asam Dan Basa ...............................................................
20
2.6 Larutan Buffer ...............................................................................
22
2.7 Dasar Pengukuran Derajat Keasaman ...........................................
24
2.8 pH Meter .........................................................................................
26

iv
2.9 Kalibrasi pH Meter .........................................................................
30
2.10 Larutan Standar ............................................................................. 32
2.11 Sensor pH ......................................................................................
33
2.12 Reaksi Netralisasi ..........................................................................
35
2.13 Prinsip Titrasi ................................................................................
36
BAB III PROSEDUR PERCOBAAN
3.1 Alat .................................................................................................
39
3.2 Bahan .............................................................................................
40
3.3 Cara Kerja ......................................................................................
40
3.4 Diagram Alir ...................................................................................
41
BAB IV HASIL PERHITUNGAN DAN PEMBAHASAN
4.1 Hasil Perhitungan ..........................................................................
42
4.2 Pembahasan ....................................................................................
44
BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan ....................................................................................
45
5.2 Saran ...............................................................................................
45
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN A DATA PENGAMATAN
LAMPIRAN B PERHITUNGAN

v
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Warna indikator universal pada larutan pH tertentu ..............................


22 Tabel 2. Data pengamatan pH larutan
dengan metode pH meter ........................................................................
43
Tabel 3. Data pengamatan pH larutan
dengan metode perhitungan ..................................................................
44
Tabel 4. Data pengamatan pH larutan
dengan metode pH meter ......................................................... LAMP.A-
1 Tabel 5. Data pengamatan pH larutan
dengan metode perhitungan ..................................................... LAMP.A-
2

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Bulb ...................................................................................................


39
Gambar 2. Buret ..................................................................................................
39
Gambar 3. pH meter ............................................................................................
39
Gambar 4. Botol Semprot ...................................................................................
39
Gambar 5. Labu Ukur 50mL ...............................................................................
39
Gambar 6. Gelas Piala 500 mL ...........................................................................
39
Gambar 7. Pipet Skala 50 mL .............................................................................
39
Gambar 8. Batang Pengaduk ................................................................................
39
Gambar 9. Corong ...............................................................................................
39

vii
Gambar 10. Pipet Tetes .........................................................................................
40
Gambar 11. Gelas Piala 500 mL ...........................................................................
40
Gambar 12. Statif ..................................................................................................
40

DAFTAR GRAFIK

Grafik 1. Grafik 4.1 Grafik Hubungan Antara Volume HCl


dengan pH Larutan Berdasarkan Praktek ...............................................
43
Grafik 2. Grafik 4.2 Grafik Hubungan Antara Volume HCl
dengan pH Larutan Berdasarkan Perhitungan.........................................
44

viii
DAFTAR SIMBOL

M = Molaritas (mol/L)
N = Normalitas (mol.eq/L)
V = Volume (ml)
BM = Berat molekul (gr/mol)
% = Kadar (%)
w = Massa (gram)
Bj = Berat jenis (gr/cm3)

ix
ABSTRAK
Pengukuran pH banyak digunakan di laboratorium dan di industri minuman.
Banyak masyarakat yang belum mengetahui permasalahan kandungan kadar
keasaman pada minuman yang mereka konsumsi, sementara itu faktor kandungan
keasaman pada minuman bisa jadi parameter apakah minuman tertentu memiliki
kandungan keasaman yang besar ataupun kebalikannya mempunyai kandungan
kebasaan. Mendeteksi suatu pH sangat dibutuhkan dalam upaya mengetahui kadar
keasaman pada suatu minuman. Selama ini masyarakat tidak mengetahui bahkan
tidak peduli apakah minuman yang dikonsumsi memiliki kadar keasaman yang
tinggi. Kebanyakan masyarakat masih menggunakan cara manual dalam
mengukur pH suatu cairan, seperti menggunakan kertas lakmus. Karena tidak
semua orang mengetahui cara mengukur kadar keasaman, maka diperlukan alat
yang dapat mendeteksi kadar keasaman suatu cairan pada minuman. pH meter
merupakan alat yang dapat mengukur tingkat pH larutan. Dimana sistem
pengukuran dalam pH meter menggunakan sistem pengukuran secara

x
potensimetri. pH meter berisi elektroda kerja dan elektroda referensi. Perbedaan
potensial antara dua elektroda tersebut dapat menjadi fungsi dari pH dalam larutan
yang diukur. Sinyal tegangan yang dapat dihasilkan pada pengukuran dengan
elektrode pH berada pada kisaran mV, sehingga sangat perlu diperkuat dengan
adanya penguat operasional. pH adalah jumlah konsentrasi ion hidrogen (H +) pada
larutan yang menyatakan tingkat keasaman dan kebasaan yang dimiliki. pH
normal memiliki nilai 7 sementara bila nilai pH lebih tinggi dari pada 7
menunjukkan zat tersebut memiliki sifat basa sedangkan nilai pH yang lebih
rendah dari pada 7 menunjukkan keasaman. pH 0 menunjukkan. Percobaan
berjudul “Penetapan Nilai Trayek pH Dengan Metode pH Meter” telah dilakukan.
Percobaan ini bertujuan untuk menentukan titik akhir dan trayek pH dari titrasi
asam dan basa dengan metode perhitungan dan praktek.
Menyiapkan alat dan bahan, membuat larutan NaOH dengan menimbang
sebanyak 2 gram ke dalam 100 mL gelas piala dan memipet HCl sebanyak 4 mL
ke dalam gelas piala. Memasukkan larutan HCl ke dalam gelas piala 100 mL dan
larutan NaOH ke dalam buret. Mengukur pH larutan HCl ke dalam gelas piala 100
mL dan larutan NaOH ke dalam buret. Mengukur pH larutan HCl setiap
penambahan larutan NaOH sebanyak 0, 5, 10, 15, 20, 25, 30, 35, 40, 45, 50 mL
dengan pH meter. Kemudian membuat grafik hubungan antara volume
penambahan NaOH dengan pH meter.
Berdasarkan hasil percobaan yang telah dilakukan dapat disimpulan bahwa
pada penambahan larutan HCl 0, 5, 10, 15, 20, 25, 30, 35, 40, 45, 50 mL, pH yang
diperoleh adalah (13,23), (13,19), (13,16), (13,13), (13,08), (13,04), (13,01),
(12,99), (13,93), (12,89), (12,83), dari percobaan yang telah kami lakukan
mengalami penurunan pH pada penambahan 0 mL sampai 60 mL.

xi
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Pengukuran pH banyak digunakan di laboratorium dan di industri
minuman. Banyak masyarakat yang belum mengetahui masalah kandungan
kadar keasaman pada minuman yang mereka konsumsi, padahal unsur kadar
keasaman pada minuman dapat menjadi parameter apakah minuman tertentu
mengandung kadar keasaman yang tinggi atau sebaliknya memiliki kadar
kebasaan. Minuman merupakan suatu cairan yang dapat dikonsumsi.
Minuman ringan berkarbonasi di Indonesia dikenal dengan nama soft drink
sejak seabad yang lalu telah menjadi minuman ringan paling populer di
Amerika Serikat mengungguli minuman lainnya seperti kopi, teh dan jus.
Sedangkan susu cair banyak sekali dikonsumsi oleh masyarakat umum, hal
ini dikarenakan susu cair lebih bersifat praktis untuk dikonsumsi dan
mengandung banyak nutrisi.
Mendeteksi suatu pH sangat dibutuhkan dalam upaya mengetahui
kadar keasaman pada suatu minuman. Selama ini masyarakat tidak
mengetahui bahkan tidak peduli apakah minuman yang dikonsumsi memiliki
kadar keasaman yang tinggi. Kebanyakan masyarakat masih menggunakan
cara manual dalam mengukur pH suatu cairan, seperti menggunakan kertas
lakmus. Karena tidak semua orang mengetahui cara mengukur kadar
keasaman, maka diperlukan alat yang dapat mendeteksi kadar keasaman
suatu cairan pada minuman (Utari, 2016).
pH meter merupakan alat yang dapat mengukur tingkat pH larutan.
Dimana sistem pengukuran dalam pH meter menggunakan sistem
pengukuran secara potensimetri. pH meter berisi elektroda kerja dan
elektroda referensi. Perbedaan potensial antara dua elektroda tersebut dapat
menjadi fungsi dari pH dalam larutan yang diukur. Sinyal tegangan yang
dapat dihasilkan pada pengukuran ini dengan menggunakan elektrode pH
yang berada pada kisaran mV, sehingga sangat perlu diperkuat dengan
adanya penguat operasional untuk sinyal (Ngafifuddin and Sunarno, 2017).
1.2 Tujuan Percobaan
Untuk menentukan titik akhir dan trayek pH dari titrasi asam dan basa
dengan metode perhitungan dan praktek

1.3 Batasan Masalah


1.3.1 Mengukur dan menghitung pH dari reaksi asam dan basa antara
larutan Natrium Hidroksida (NaOH) 0.5 M sebanyak 100 mL dengan
larutan Asam Klorida (HCl) 0.5 M sebanyak (0, 5, 10, 15, 20, 25, 30,
35, 40, 45, 50 ml), dengan metode praktek menggunakan pH meter dan
teori perhitungan dengan cara stoikiometri.
1.3.2 Membuat grafik hubungan antara volume penambahan Asam Klorida
(HCl) dengan pH campuran serta menentukan trayek pH berdasarkan
grafik yang diperoleh.

2
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Derajat Keasaman ( pH )


pH adalah jumlah konsentrasi ion hidrogen (H +) pada larutan yang
menyatakan tingkat keasaman dan kebasaan yang dimiliki. pH normal
memiliki nilai 7 sementara bila nilai pH lebih tinggi dari pada 7
menunjukkan zat tersebut memiliki sifat basa sedangkan nilai pH yang lebih
rendah dari pada 7 menunjukkan keasaman. pH 0 menunjukkan derajat
keasaman yang tinggi, dan adapun pH 14 menunjukkan derajat kebasaan
tertinggi. Umumnya indikator sederhana yang digunakan adalah kertas
lakmus yang berubah menjadi merah bila keasamannya tinggi dan biru bila
keasamannya rendah (Hidayanto, 2015).
Selain menggunakan kertas lakmus, indikator asam basa dapat diukur
dengan pH meter yang berkerja berdasarkan prinsip elektrolit atau
konduktivitas suatu larutan. Sistem pengukuran pH mempunyai tiga bagian
yaitu elektroda pengukuran pH, elektroda referensi dan alat pengukur
impedansi tinggi. Istilah pH berdasarkan dari “p”, lambang metematika dari
negatif logaritma, dan “H”, lambang kimia dari unsur hidrogen. Secara
teoritis untuk menghitung konsentrasi ion H+ pada asam kuat dan ion OH-
pada basa kuat, tergantung pada banyaknya ion H+ atau OH- yang dapat
terionisasi dalam larutan.
Pada prinsipnya pengukuran suatu pH adalah didasarkan pada potensial
elektro kimia yang terjadi antaar larutan yang terdapat didalam elektroda
gelas (membran gelas) yang telah diketahui dengan larutan yang terdapat
diluar elektroda gelas yang tidak diketahui. Hal ini dikarenakan lapisan tipis
dari gelembung kaca akan berinteraksi dengan ion hydrogen yang ukurannya
relative kecil dan aktif, elektroda gelas tersebut akan mengukur potensial
elektro kimia dari ion hydrogen. Untuk melengkapi sirkuit elektrik
dibutuhkan elektroda pembanding. Sebagai catatan pada alat tersebut tidak
dapat mengukur arus akan tetapi hanya dapat mengukur tegangannya saja
(Hidayanto, 2015).
pH meter merupakan suatu alat yang berfungsi untuk menentukan
kadar keasaman atau dapat juga disebut sebagai alat untuk menentukan
konsentrasi ion hidrogen dalam larutan. Pada bagian ujung pH meter
terdapat suatu elektroda yang berfungsi untuk menangkap aliran listrik di
dalam larutan yang kemudian menginterpretasikannya ke dalam nilai pH
pada penunjuk angka.
Sensor pH digunakan untuk menentukan derajat keasaman atau
kebasaan dari suatu larutan. Pengukuran dan pengendalian pH adalah sangat
penting untuk berbagai studi kimia dan biologi di laboratorium dan berbagai
bidang industri. Pemanfaatan sensor pH dibandingkan dengan alat ukur pH
portable yaitu dapat digunakan pada pengembangan sistem pemantau dan
pengendali nutrisi tanaman.
Sebelum digunakan, pH meter juga harus dikalibrasi terlebih dahulu
dengan larutan standar karena mungkin saja pada saat penyimpanan terjadi
perubahan standarisasi yang dapat menyebabkan nilai pH yang terukur
kurang akurat, tingkat keasaman berhubungan erat dengan koduktivitas dan
tekanan osmotic air. Konduktivitas dari larutan bergantung pada jumlah ion
dan mobilitas didalam larutan yang setelah diketahui (Hardjowigeno, 2017).
Elektroda dapat mudah rusak sehingga perlu penggunaan yang benar
dan hati-hati. Jika pH meter sedang tidak digunakan maka elektroda harus
dalam keadaan terendam dalam larutan ber-pH tertentu
Kalibrasi merupakan bagian dari pemeliharaan alat, yang bertujuan
untuk memastikan bahwa hasil pengukuran dari alat tersebut dapat diterima
dan masuk dalam rentang validasi yang diperlukan. Kalibrasi pH meter
harus dilakukan secara rutin, setiap kali akan menggunakan. Agar alat
senantiasa terkalibrasi, perlu dilakukan perawatan terhadap alat tersebut
secara rutin.

4
Asam dan basa sudah dikenal sejak dahulu, istilah asam (acid) berasal
dari bahasa latin acetum yang berarti cuka. Seperti diketahui, zat utama
dalam cuka adalah asam asetat. Istilah basa (alkali) berasal dari bahasa arab
yang berarti abu, juga sudah lama diketahui bahwa asam dan basa saling
menetralkan, sejak berabad-abad yang lalu, para pakar mendefinisikan asam
dan basa berdasarkan sifat larutan airnya. Larutan asam mempunyai rasa
asam dan bersifat korosif (merusak logam, marmer, dan berbagai bahan
lain).
Sedangkan larutan basa berasa agak pahit dan bersifat kaustik (licin
seperti bersabun). Namun demikian, tidak dianjurkan mengenali asam dan
basa dengan cara mencicipi karena berbahaya. Asam dan basa dapat dikenali
menggunakan indikator asam basa, misalnya lakmus merah dan lakmus biru.
Larutan asam mengubah lakmus biru menjadi merah, sebaliknya larutan
basa mengubah lakmus merah menjadi biru, larutan yang tidak mengubah
warna lakmus, baik lakmus merah maupun lakmus biru, disebut bersifat
netral (tidak asam dan tidak basa) air murni yang bisa diminum adalah air
bersifat netral yang memliki pH = 7 (Andian, 2016).

2.2 Teori Asam – Basa Menurut Para Ahli


2.2.1 Menurut Arrhenius
Arrhenius mengemukakan suatu teori dalam disertasinya (1883)
yaitu bahwa senyawa ionik dalam larutan akan terdissosiasi menjadi
ion-ion penyusunnya. Menurut Arrhenius: Asam zat atau senyawa
yang dapat menghasilkan H+ dalam air.
HCl (aq) H+(aq) + Cl -(aq)
Basa zat atau senyawa yang dapat menghasilkan OH- dalam air
NaOH (aq) Na+ (aq) + OH – (aq)
Reaksi netralisasi adalah reakai antara asam dengan basa yang
menghasilkan garam:
HCl (aq) + NaOH (aq) H+(aq) + OH – (aq)
NaCl (aq) + H2O (ℓ) H2O (ℓ)

5
Keterbatasan teori arrhenius asam:
Asam klorida dapat dinetralkan baik oleh larutan natrium
hidroksida maupun amonia. Pada kedua kasus tersebut, akan
didapatkan larutan hasil reaksi yang jernih yang dapat dikristalkan
menjadi garam berwarna putih, baik natrium klorida maupun amonium
klorida. Kedua reaksi tersebut merupakan reaksi yang sangat mirip.
Reaksi yang terjadi adalah:
NaOH (aq) + HCl (aq) NaCl (aq)
+H2O (l)
NH3 (aq) + HCl (aq) NH4Cl (aq)
Pada kasus reaksi antara natrium hidroksida dengan asam klorida,
ion hidrogen dari asam bereaksi dengan ion hidroksida dari NaOH. Hal
ini sesuai dengan teori asam-basa Arrhenius. Akan tetapi pada kasus
reaksi amonia dengan asam klorida tidak terdapat ion hidroksida
(Premono dkk., 2009).
Kita bisa mengatakan bahwa amonia bereaksi dengan air
menghasilkan ion amonium dan hidroksida, menurut reaksi sebagai
berikut:
NH3 (aq) + H2O (l) NH+4 (aq) + OH- (aq)
Reaksi di atas merupakan reaksi reversibel, dan dalam larutan
amonia pekat tertentu, sekitar 99% amonia tetap berada sebagai
molekul amonia. Meskipun demikian, ion hidroksida tetap dihasilkan,
walau dalam jumlah yang sangat kecil. Dengan demikian kita bisa
mengatakan bahwa reaksi tersebut sesuai dengan teori asam-basa
Arrhenius. Tetapi pada saat yang telah ditentukan atau dihendaki
biasanya terjadi suatu reaksi kimia yang bersamaan, terjadi reaksi
antara gas amonia dengan gas hidrogen klorida.
NH3 (g) + HCl (g) NH4Cl (s)

6
Dalam kasus reaksi di atas, tidak dihasilkan ion hidrogen ataupun
ion hidroksida, karena reaksi tidak terjadi dalam larutan. Teori
Arrhenius tidak menggolongkan reaksi di atas sebagai reaksi
asambasa, meskipun faktanya, reaksi tersebut menghasilkan produk
yang sama manakala kedua senyawa tersebut dilarutkan dalam air.
Secara singkat dapat dikatakan bahwa keterbatasan teori Arrhenius
adalah bahwa reaksi asam–basa hanyalah sebatas pada larutan berair
(aqueus) dan asam-basa adalah zat yang hanya menghasilkan H + dan
OH- dalam larutan yang diketahui konsentrasinya (Premono dkk.,
2009).
2.2.2 Menurut Bronsted-Lowry
Pada tahun 1923, Johannes Bronsted (Denmark) dan Thomas
Lowry (Inggris) mempublikasikan tulisan yang mirip satu-sama lain
secara terpisah. Pendekatan teori asam-basa Bronsted-Lowry tidak
terbatas hanya pada larutan berair, tetapi mencakup semua sistem yang
mengandung proton (H+).
Menurut Bronsted-Lowry asam adalah zat atau senyawa yang dapat
mendonorkan proton (H+) bisa berupa kation atau molekul
netral.Sedangkan basa menurut Bronsted-lowry adalah zat atau
senyawa yang dapat menerima proton (H+), bisa berupa anion atau
molekul netral.
Kata kunci teori asam-basa Bronsted-Lowry transfer proton dari
asam ke basa. Mengacu teori asam-basa Bronsted-Lowry akan
terjadinya transfer proton, maka dikenal istilah pasangan asam–basa
konjugasi. Hubungan teori Bronsted-Lowry dengan teori Arrhenius
teori asam-basa Bronsted-Lowry tidaklah bertentangan dengan teori
asam-basa Arrhenius, justru lebih melengkapi. Ion hidroksida tetap
bertindak sebagai basa, karena mampu menerima ion hidrogen dari
asam dan juga dari air.

7
Asam menghasilkan ion hidrogen dalam larutan sebab asam
bereaksi dengan molekul air dengan cara memberikan protonnya
kepada air.
Ketika gas hidrogen klorida dilarutkan dalam air, molekul
hidrogen klorida akan memberikan protonnya (sebagai ion hidrogen)
kepada air untuk menghasilkan asam klorida. Ikatan koordinasi
terbentuk antara satu pasang elektron bebas pada atom oksigen dengan
ion hidrogen dari HCl menghasilkan ion hidronium (H3O+).
Apabila suatu asam terdapat dalam larutan bereaksi dengan suatu
basa, yang bertindak sebagai asam adalah ion hidronium. Sebagai
contohnya adalah terjadinya transfer proton dari ion hidronium kepada
ion hidroksida untuk dapat menghasilkan suatu larutan air dalam
larutan yang telah tercampur (Premono dkk., 2009).
2.2.3 Menurut Lewis
Pada teori asam-basa Arrhenius tidak dijelaskan perilaku
asambasa dalam larutan tidak berair dan pada teori asam-basa
BronstedLowry tidak diterangkan akan adanya sistem yang tidak
terprotonasi Lewis, pada tahun 1923, mengemukakan teori asam- basa
pada buku Thermodynamics and the Free Energy of chemical
Substances. Menurut Lewis asam adalah zat atau senyawa yang dapat
menerima pasangan elektron bebas dari zat atau senyawa lain untuk
membentuk ikatan baru sedangkan basa adalah senyawa yang dapat
mendonorkan pasangan elektron bebas dari zat atau senyawa lain
untuk membentuk ikatan baru.
Produk dari reaksi asam-basa Lewis merupakan senyawa
kompleks, Lewis mengembangkan reaksi asam-basa yang menyangkut
zat atau senyawa yang tidak mempunyai atom H dalam senyawanya.
Secara umum, reaksi asam-basa Lewis terjadi apabila ada basa yang
mendonorkan pasangan elektronnya dan asam yang menerima
pasangan elektron tersebut untuk membentuk ikatan baru. Produk yang
terjadi dari reaksi asam-basa Lewis disebut dengan senyawa kompleks

8
(adduct) dan ikatan yang terjadi adalah ikatan kovalen koordinasi.
Contoh sederhana dari reaksi asam-basa Lewis adalah reaksi
pembentukan ion hidronium dan ion amonium.
Untuk melihat hubungan asam Lewis dengan asam Bronsted-
Lowry adalah dengan cara meninjau reaksi antara amonia dengan gas
hidrogen klorida, di beberapa textbook dikatakan bahwa amonia
mendonorkan pasangan elektron bebasnya kepada ion hidrogen, suatu
proton sederhana yang tidak mengandung elektron di sekitarnya. Hal
ini merupakan suatu kesalah pahaman, kita tidak bisa menemukan H +
bebas dalam suatu sistem kimia.
Ion H+ sangat reaktif sehingga ion H+ selalu terikat pada sesuatu.
Tidak akan pernah ditemukan ion hidrogen bebas dalam molekul HCl.
Dalam molekul HCl tidak terdapat orbital kosong yang dapat
menerima pasangan elektron bebas. Dalam sejarah perkembangan ilmu
kimia, telah dikemukakan beberapa konsep asam-basa yang
memuaskan oleh pakar-pakar terkemuka mereka adalah Arrhenius,
Bronsted-Lowry, dan Lewis, bagaimana mereka mengemukakan
teorinya tentang asam dan basa dalam kehidupan sehari-hari yang
kemudian mereka juga kemukakan dalam teori-teori yang kita kenal
sampai saat ini (Premono dkk., 2009).

2.3 Larutan
Larutan merupakan campuran homogen yang terdiri dari dua zat atau
lebih. Suatu larutan terdiri dari zat terlarut (solute) dan pelarut (solvent). Zat
yang jumlahnya banyak biasanya disebut pelarut, sementara zat yang
jumlahnya sedikit disebut zat terlarut. Tetapi ini tidak mutlak. Bisa saja
dipilih zat yang lebih sedikit sebagai pelarut, tergantung pada keperluannya,
tetapi di sini akan digunakan pengertian yang biasa digunakan untuk pelarut
dan terlarut. Campuran yang dapat saling melarutkan satu lama lain dalam
segala perbandingan dinamakan larutan miscible. Udara merupakan larutan

9
miscible. Jika dua cairan yang tidak bercampur membentuk dua fasa
dinamakan cairan “immiscible” (Khaerunnisa, 2017).
Suatu larutan sudah pasti berfasa tunggal. Berdasarkan wujud dari
pelarutnya, suatu larutan dapat digolongkan ke dalam larutan padat, cair
ataupun gas. Zat terlarut dalam ketiga fasa larutan tersebut juga dapat berupa
gas, cair ataupun padat. Campuran gas selalu membentuk larutan karena
semua gas dapat saling campur dalam berbagai perbandingan. Dalam larutan
cair, cairan disebut “pelarut” dan komponen lain (gas atau zat padat) disebut
“terlarut”. Jika dua komponen pembentuk larutan adalah cairan maka
komponen yang jumlahnya lebih besar atau strukturnya tidak berubah
dinamakan pelarut. Contoh, 25 gram etanol dalam 100 gram air, air disebut
sebagai pelarut, sedangkan etanol sebagai zat terlarut, sebab etanol lebih
sedikit daripada air. Contoh lain adalah sirup, dalam sirup, gula pasir
merupakan komponen paling banyak daripada air, tetapi gula dinyatakan
sebagai zat terlarut dan air sebagai pelarut, sebab struktur air tidak berubah,
sedangkan gula berubah dari padat menjadi cairan (Khaerunnisa, 2017).
2.3.1 Larutan memiliki beberapa jenis, diantaranya adalah :
a. Larutan Ideal dan Non Ideal
Dalam suatu sistem, atom-atom, ion-ion, dan molekul-molekul
nyata saling mempengaruhi satu sama lain sehingga perilakunya
sukar diramalkan secara tepat. Akibat kesukaran meramalkan
perilaku zat nyata menimbulkan cara atau model yang dapat
menjelaskan prilaku secara teoritis, dinamakan hukum ideal. Oleh
karena itu, muncul istilah larutan ideal, sebagai upaya untuk
menjelaskan keadaan sistem dari larutan nyata.
Molekul-molekul gas ideal dipandang sebagai molekul-molekul
bebas yang tidak berantaraksi satu sama lain. Dalam larutan cair
pendekatan keidealan berbeda dengan gas ideal. Dalam larutan
ideal partikel-partikel pelarut dan terlarut yang dicampurkan berada
dalam kontak satu sama lain. Pada larutan ideal dengan zat terlarut

10
molekuler, gaya antaraksi antara semua partikel pelarut dan terlarut
setara atau sebanding (Khaerunnisa, 2017).
b. Larutan Elektrolit dan Non-Elektrolit
Dalam larutan cair, zat padat dapat berada dalam bentuk
ionionnya maupun molekulernya. Jika NaCl terlarut dalam air, ion
Na+ dan ion Cl- masing-masing terhidrasi dalam air, dan ion-ion
yang terhidrasi itu secara bebas dapat bergerak ke seluruh medium
larutan. Akan tetapi apabila glukosa atau etanol larut dalam air, zat-
zat tersebut tidak berada dalam bentuk ioniknya melainkan dalam
bentuk molekulernya. Zat-zat yang di dalam air membentuk ion-
ion dinamakan zat elektrolit, dan larutan yang dibentuknya
dinamakan larutan elektrolit. Secara eksperimen larutan elektrolit
dapat diketahui dari sifatnya, misalnya dapat menghantarkan arus
listrik. Zat-zat yang tergolong elektrolit, yaitu asam, basa, dan
garam.
Zat-zat seperti etanol dan glukosa yang di dalam pelarut air
membentuk molekuler dinamakan non-elektrolit, dan larutan yang
dibentuknya dinamakan larutan non-elektrolit. Dalam keadaan
murni, asam merupakan senyawa kovalen, tetapi jika dilarutkan ke
dalam air akan terurai menjadi ion-ionnya (Khaerunnisa, 2017).
c. Larutan Jenuh, Tak Jenuh, dan Lewat Jenuh
Kepekatan larutan secara kualitatif sering juga diungkapkan
dengan istilah jenuh, tak jenuh, dan lewat jenuh. Larutan jenuh dari
zat X adalah larutan yang di dalamnya terdapat zat X terlarut
berada dalam kesetimbangan dengan zat X yang tidak larut. Untuk
membuat larutan jenuh NaCl dalam air pada 25°C, kita harus
menambahkan NaCl berlebih ke dalam air dan mengaduknya terus
sampai tidak ada lagi NaCl yang melarut. Larutan jenuh NaCl pada
25°C mengandung 36,5 gram NaCl per 100 gram air. Penambahan
NaCl berikutnya ke dalam larutan jenuh NaCl tidak akan
mengubah konsentrasi larutan.

11
Larutan tak jenuh mengandung zat terlarut dengan konsentrasi
lebih kecil daripada larutan jenuh. Larutan NaCl pada 25°C yang
mengandung NaCl kurang dari 36,5 gram disebut larutan tak jenuh.
Dalam larutan tak jenuh belum dicapai kesetimbangan antara zat
terlarut dan zat yang tidak larutnya. Jika zat terlarut ditambahkan
ke dalam larutan maka larutan mendekati jenuh.
Larutan lewat jenuh menunjukkan keadaan yang tidak stabil, sebab
larutan mengandung zat terlarut yang jumlahnya melebihi konsentrasi
kesetimbangannya. Larutan lewat jenuh umumnya terjadi jika larutan
yang sudah melebihi jenuh pada suhu tinggi diturunkan sampai
mendekati suhu kamar.
Keadaan lewat jenuh ini dapat dipertahankan selama tidak ada
“inti” yang dapat mengawali rekristalisasi. Jika sejumlah kecil kristal
natrium asetat ditambahkan maka rekristalisasi segera berlangsung
hingga dicapai keadaan jenuh. Serpihan yang berbentuk kristal natrium
asetat yang akan ditambahkan tadi menjadi “inti” peristiwa reaksi
kristalisasi yang telah terbentuk (Khaerunnisa, 2017).
2.4 Larutan Asam dan Basa
Larutan asam dan larutan basa merupakan larutan elektrolit. Larutan
tersebut dapat pula dikenali dengan ciri lainnya, yaitu sebagai berikut.
Asam mempunyai rasa masam. Contoh cuka dapur mempunyai rasa masam
karena di dalamnya terkandung asam asetat. Vitamin C, rasanya juga masam
karena di dalamnya terkandung asam askorbat. Buah jeruk nipis pun
mempunyai rasa masam karena mengandung asam sitrat. Basa mempunyai
rasa pahit dan licin bila dipegang. Contohnya, kapur sirih mempunyai rasa
pahit dan sabun bila dipegang terasa licin. Perlu diketahui tidak semua asam
dan basa dapat dicicipi. Untuk menentukan larutan asam dan basa diuji
dengan menggunakan indikator (Harnanto, 2009).
Asam dan basa merupakan zat kimia yang banyak digunakan dalam
kehidupan sehari-hari. Asam adalah suatu zat yang larutannya berasa asam,

12
memerahkan lakmus biru, dan menetralkan basa menandakan adanya
konsentrasi H+. Basa adalah suatu zat yang larutannya berasa pahit, licin,
membirukan lakmus merah, dan menetralkan asam. Dan keduanya bersifat
korosif.
Interaksi asam dan basa ini menegaskan adanya suatu interaksi benda
padat-padat, padat-cair, padat- gas, cair-cair, dan gas-gas. Setiap benda
padat, cair dan gas dapat bersifat basa atau asam kuat, tapi dapat juga
bersifat basa atau asam lemah. Interaksi asam-basa ini sangat berperan kuat
sekali pada reaksi katalis, reaksi permukaan, atau reaksi kondisi cair. Karena
benda-benda dialam mempunyai oksida-oksida diskret yang bersifat basa
atau asam tergantung perbandingnya. Logam-logam katalis Ni, Pd, Pt, Co
meskipun dimurnikan, tetap mempunyai oksida-oksida diskret
diporiporinya, sehingga logam-logam demikian dapat dapat bersifat basa
atau asam dalam reaksi katalitik. Interaksi asam-basa juga melibatkan energi
permukaan, dimana logam-logam, bentonit mempunyai energi permukaan
tinggi, hal ini dibandingkan cairan atau gas. Dengan demikian logam-logam
dalam reaksi katalitik selalu berinteraksi dengan cairan atau gas, sehingga
kontak dua bahan ini menyebabkan energi permukaan campuran turun.
Turunnya energi permukaan hal ini sebabkan adanya interaksi asam-baasa
yang terjadi secara serentak diantara permukaannya. Katalis fungsinya
sebagai suatu yang mengakibatkan reaksi lebih cepat mencapai
kesetimbangan. Katalis tidak akan mengubah nilai tetapan kesetimbangan.
Beberapa katais mengalaminya dengan membentuk reaksi untuk mencapai
kompleks teraktifkan yang sama dengan bila tanpa adanya katalis. Namun
kebanyakan katalis tampaknya memberikan suatu mekanisme yang berbeda.
Hidrogenasi olefin merupakan contoh dimana kedua katalis heterogen dan
homogeni dapat dipergunakan secara efektif. Reaksi tanpa katalis berjalan
lambat kecuali dengan suhu yang sangat tinggi yang menyebabkan
timbulnya kesulitan lain seperti kesulitan mengatur suhu yang lebih tinggi
dan akan terjadi reaksi lain yang tidak dikehendaki (Matana, 2016).

13
Defenisi dari asam secara umum yaitu merupakan senyawa kimia
yang bila dilarutkan dalam air akan menghasilkan larutan dengan pH lebih
kecil dari 7. Adapun dalam definisi modern, yaitu merupakan asam adalah
suatu zat yang dapat memberi proton (ion H+) kepada zat lain yang biasa
disebut basa, atau dapat juga menerima pasangan elektron bebas dari suatu
basa. Suatu asam dapat bereaksi dengan suatu basa dalam keadaan yang
dinamakan reaksi penetralan membentuk suatu garam (Zulfikar, 2008).
Larutan asam dan larutan basa merupakan larutan elektrolit. Larutan
tersebut dapat pula dikenali dengan ciri lainnya, yaitu sebagai berikut. Asam
mempunyai rasa masam. Contoh cuka dapur mempunyai rasa masam karena
di dalamnya terkandung asam asetat. Vitamin C, rasanya juga masam karena
di dalamnya terkandung asam askorbat. Buah jeruk nipis pun mempunyai
rasa masam karena mengandung asam sitrat.
Basa mempunyai rasa pahit dan licin bila dipegang. Contohnya, kapur
sirih mempunyai rasa pahit dan sabun bila dipegang terasa licin. Perlu
diketahui bahwa tidak semua larutan asam dan basa dapat dicicipi. Untuk
menentukan suatu larutan asam dan larutan basa dapat diuji dengan
menggunakan larutan larutan indikator (Harnanto, 2009).
2.4.1 Menyatakan tingkat keasaman/kebasaan suatu larutan digunakaan
standar eksponen hidrogen atau pH.
a. Tetapan kesetimbangan air (K) Air murni merupakan elektrolit
yang sangat lemah, meskipun demikian bila diuji dengan
menggunakan alat uji yang sangat peka, ternyata air
memperlihatkan daya hantar listrik meskipun lemah. Kenyataan ini
menunjukkan bahwa air dapat terionisasi menjadi ion H+ dan ion
OH– meskipun sedikit.
Persamaan kesetimbangan ionisasi air dapat dituliskan sebagai
berikut:

H2O(l)H+(aq) + OH–(aq)
K = [H ] .[OH ] / [H2O]……..…...…………………………….(2.1)

14
Karena H2O yang terionisasi sangat kecil maka (H 2O) dapat
dianggap konstan. Artinya dapat dianggap tidak mengalami
perubahan, sehingga:
K [H2O] = [H+] + [OH–] …………….……..………….………(2.2)

Kw = [H+] + [OH–]…………………....…….………………....(2.3)
Diatas merrupakan rumus dalam menentukan nilai tetapan
air. Kw adalah tetapan kesetimbangan ionisasi air, mempunyai harga
tetap pada temperatur tetap dengan nilai Kw = 10–14.
b. pH larutan asam kuat dan basa kuat. Pada uraian mengenai asam
kuat dan basa kuat telah kita pelajari bahwa seluruh atau hampir
seluruh molekul-molekul asam kuat dan basa kuat dalam air terurai
menjadi ion-ionnya. Jadi, derajat ionisasi asam kuat dan basa kuat
dapat dianggap = 1.
Secara teoritis untuk menghitung konsentrasi ion H+ pada asam
kuat dan ion OH– pada basa kuat, ter- gantung pada banyaknya ion
H+ atau OH– yang dapat terionisasi dalam larutan. Dengan rumus
pada perhitungan Ph digunakan sebagai berikut :

pH= –log [H+] ……………….………...…………...………........(2.4)


pH = 14 – pOH …………………………..……..………….……(2.5)

Sehingga pada pH asam kuat dan basa kuat memiliki satu derajat
ionisasi (Harnanto, 2009).
Derajat keasaman (pH) larutan asam lemah dan basa lemah Pada
uraian mengenai asam lemah dan basa.Lemah dalam air, telah kita pelajari
hanya sebagian kecil saja molekul-molekul asam lemah atau basa lemah
yang dapat terionisasi dalam air.Banyaknya asam atau basa yang terurai
ditentukan oleh derajat ionisasi atau harga tetapan setimbang asam lemah
atau basa lemah (Ka atau Kb).
Dengan demikian pH dan pOH dari asam lemah dan basa lemah dapat
ditentukan pula, yaitu:

15
pOH = –log [OH–] ………..…………..…………..……...........…….…..(2.6)
pH = –log[H+] .………………….…...…………………………...….…..(2.7)
pH< 7 larutan bersifat asam, pH > 7 larutan bersifat basa dan pH = 7 larutan
bersifat netra l (Harnanto, 2009).

2.4.2 Kekuatan Asam dan Basa


a. Kekuatan Asam
Kekuatan asam menyatakan banyak konsentrasi H+ didalam
larutan, rasanya asam dan juga dapat terionisasi sempurna apabila
asam kuat, dan terionisasi sedikit jika ia asam lemah.
1. Asam Kuat
Asam yang jika dilarutkan dalam air akan terurai secara
sempurna, atau akan mengalami ionisasi sempurna, atau asam
yang memiliki derajat ionosasi (α) =1. Asam kuat contohnya
adalah HCl, HBr, HI, HNO3, HClO3, HClO4, dan H2SO4.
Karena asam kuat terurai secara sempurna, berarti apabila
dapat M = konsentrasi larutan asam (dalam molar).
2. Asam Lemah
Asam yang apabila dilarutka dalam air akan mengalami
ionisasi sedikit. Asam lemah contohnya: HF, H2S, HClO2,
H2CO3, H2CrO4, dan selai asam yang telah disebutka pada asam
kuat. Kekuatan asam lemah tergantung tetapan kesetimbangan
asam (Ka) dan derajat ionisasi.
b. Kekuatan Basa
Kekuatan basa menyatakan banyaknya konsentrasi OH- dalam
larutan.
1. Basa Kuat

16
Basa yang jika dilarutkan kedalam air akan mengalami
ionisasi sempurna, atau basa yang memiliki derajat ionisasi
sama dengan satu. Contoh basa kuat adalah Ca(OH)2, Sr(OH)2,
Ba(OH)2.
2. Basa Lemah
Basa lemah adalah basa yang apabila dilarutkan kedalam air
akan mengalami ionisasi sebagian. Satu-satunya basa lemah
yang larut baik dalam air adalah NH4OH (NH3 yang dilarutkan
di dalam air/terhidrasi didalam air) (Zulfikar, 2008).
2.4.3 Reaksi Asam Basa
Pada bagian ini akan dibahas berbagai jenis reaksi dalam larutan,
khususnya larutan elektrolit. Pembahasan terutama mengenai zat-zat
apa yang menjadi produk dari suatu reaksi. Misalnya zat-zat apa yang
terbentuk jika magnesium direaksikan dengan asam klorida? Sejauh
ini, Anda belum dituntut untuk meramalkan hasil-hasil reaksi,
walaupun Anda sudah sering menyetarakan persamaan reaksi yang
sudah ditentukan rumus kimia zat-zat pereaksi dan zat-zat
produknya.Oleh karena itu, sering timbul pertanyaan, bagaimana
mengetahui zat-zat hasil reaksi.
Reaksi asam dengan basa menghasilkan garam dan air. Reaksi ini
disebut reaksi penetralan atau reaksi penggaraman.
Asam + Basa → Garam + Air
Garam adalah senyawa ion yang terbentuk dari ion positif basa
dengan ion negatif sisa asam.
a. Reaksi Oksida Basa dengan Asam
Oksida basa adalah oksida logam yang dengan air membentuk
basa dan dengan asam membentuk garam dan air. Oksida logam
yang larut dalam air membentuk basa hanya oksida dari logam
golongan alkali dan alkali tanah (kecuali oksida dari berilium tidak
larut dalam air (Harnanto,2009).

17
Oksida Basa + Asam → Garam + Air
1. Kalsium oksida larut dalam air membentuk kalsium
hidroksida:
CaO(s) + H2O(l) Ca(OH)2(aq)
2. Reaksi kalsium oksida dengan asam klorida encer
Persamaan reaksinya:
CaO(s) + 2 HCI(aq) CaCl2(aq) + H2O(l)
HCI dan CaCI2 tergolong elektrolit kuat sehingga ditulis
sebagai ion-ion yang terpisah. Persamaan ion lengkapnya:
CaO(s) + 2 H+(aq) + 2 Cl–(aq)  Ca2+(aq) + 2 Cl–(aq)
Persamaan ion bersih:
CaO(s) + 2 H+(aq)  Ca2+(aq) + H2O(l)
b. Reaksi oksida asam dengan basa
Oksida asam adalah oksida unsur nonlogam yang jika di
reaksikan dengan airnmaka akan membentuk sebuah asam dan
dengan basa membentuk garam dan air.
Oksida Asam + Asam → Garam + Air Contoh:
CO2(g) + Ca(OH)2(aq) CaCO3(s) + H2O(l) Persamaan
ion lengkap:

CO2(g) + Ca2+(aq) + 2 OH–(aq) CaCO3(s) + H2O(l)


c. Reaksi Iogam dengan asam
Hampir semua logam larut dalam asam kuat (HCI atau H2SO4)
membentuk garam dan gas hidrogen. Logam yang tidak larut
dalam asam kuat encer yaitu Cu, Hg, Ag, Pt, dan Au. Reaksi logam
dengan asam merupakan reaksi redoks. Pada reaksi ini logam
teroksidasi membentuk ion logam dengan tingkat oksidasi
terendah, sedangkan ion H+ mengalami reduksi membentuk gas
hidrogen. Logam yang lebih reaktif dapat mendesak logam yang
kurang reaktif dari larutannya (Harnanto,2009).
Contoh:

18
Reaksi logam seng dengan larutan tembaga (II) sulfat. Zn akan
teroksidasi menjadi Zn2+ yang selanjutnya bergabung dengan ion
SO42- membentuk larutan ZnSO4, sedangkan ion Cu2+ tereduksi
menjadi logam Cu.
Persamaan reaksi:
Zn(s) + CuSO4(aq)  ZnSO4(aq) + Cu(s) CuSO4
dan ZnSO4 tergolong elektrolit kuat.
Persamaan ion lengkap:
Zn(s) + Cu2+(aq) + SO4 2-( aq)  Zn2+(aq) + 2 SO42- + Cu(s)
Persamaan ion bersih:

Zn(s) Zn2+(aq)

Cu2+(aq)Cu(s) Zn(s) + Cu2+(aq)

Zn2+(aq) + Cu(s)

d. Reaksi antara dua jenis garam


Reaksi antara dua jenis garam Garam 1 + Garam 2 Garam 3
+ Garam 4 Garam 3 dan atau garam 4 sukar larut dalam air (H2O).
Contoh:
Reaksi larutan timbal (II) nitrat, Pb(NO 3)2, dengan larutan
kalium iodida, KI, membentuk endapan timbal (II) iodida, PbI2.
Persamaan reaksi:
Pb(NO3)2(aq) + 2 KI(aq) PbI2(s) + 2 KNO3(aq) Persamaan
ion lengkap:

Pb2+(aq) +2 NO3-(aq)+ 2 K+(aq) + 2 I–(aq) 

PbI2(s) + 2 K+(aq) +2 No3-


Persamaan ion bersih:

Pb2+(aq) + 2 I–(aq) PbI2(s)


e. Reaksi suatu larutan garam dengan suatu larutan basa

19
Garam 1 + Basa 1  Garam 2 + Basa 2 Garam 2 dan (atau)
basa 2 sukar larut daIam air. Contohnya yaitu:
Reaksi larutan tembaga (II) sulfat dengan larutan kalsium
hidroksida membentuk endapan tembaga (II) hidroksida dan
larutan kalsium sulfat (jika konsentrasi larutan yang direaksikan
cukup pekat, maka kalsium sulfat yang terbentuk akan
mengendap). Persamaan Reaksi:

CuSO4(aq) + Ca(OH)2(aq)Cu(OH)2(s) + CaSO4(aq)


Persamaan ion lengkap:

Cu2+(aq) +SO42-(aq) + Ca2+(aq) + 2 OH–(aq) 

Cu(OH)2(s) + Ca2+(aq)+ SO42-(aq)


Persamaan ion bersih:

Cu2+(aq) + 2 OH–(aq) Cu(OH)2(s)


f. Reaksi suaru larutan garam dengan suatu larutan asam
Garam 1 + Asam 1  Garam 2 + Asam 2 Garam 2 sukar larut
dalam air.
Contoh: Reaksi larutan perak nitrat dengan larutan asam klorida,
membentuk endapan perak klorida (Harnanto,2009).
2.5 Indikator Asam dan Basa
Untuk mengenali suatu zat bersifat asam atau basa kita tidak boleh
sembarangan mencicipi atau memegangnya, karena akan sangat berbahaya.
Contoh asam sulfat (H2SO4), dalam kehidupan sehari-hari digunakan sebagai
accu zuur (air aki). Bila asam sulfat terkena tangan akan melepuh seperti
luka bakar dan bila terkena mata akan buta. Contoh lain, natrium hidroksida
(NaOH) banyak digunakan untuk membersihkan saluran air bak cuci, bila
terkena tangan akan terasa licin dan gatal-gatal serta tangan mudah terluka
iritasi pH suatu larutan juga dapat ditentukan dengan menggunakan indikator
universal. Indikator universal merupakan campuran berbagai indikator yang

20
dapat menunjukkan pH suatu larutan dari perubahan dalam sebuah warnanya
(Lestari, 2016).
Menurut cara pembuatannya, indikator itu dibagi menjadi 2 macam,
yaitu indikator alami dan indikator buatan.
2.5.1 Indikator Alami
Indikator alami yaitu indikator yang berasal dari bahan-bahan
alami, dimana cara memperolehnya yaitu dengan cara mengekstrak.
Prinsip indikator adalah bahan yang memberikan warna berbeda pada
zat yang bersifat asam dan basa. Indikator alami yang biasa dipakai
dalam pengujian asam basa adalah tumbuhan yang berwarna
mencolok, berupa bunga-bungaan,umbi-umbian, kulit buah dan
dedaunan.
2.5.2 Indikator Buatan
Indikator buatan yaitu indikator siap pakai yang sudah dibuat di
laboratorium atau pabrik alat-alat kimia. Contohnya adalah diantaranya
kertas lakmus, indikator universal, larutan indikator, pH meter dan
lain-lainya (Lestari, 2016).
Asam mempunyai rasa masam. Contoh cuka dapur mempunyai
rasa masam karena di dalamnya terkandung asam asetat. Vitamin C,
rasanya juga masam karena di dalamnya terkandung asam askorbat.
Buah jeruk nipis pun mempunyai rasa masam karena mengandung
asam sitrat. Basa mempunyai rasa pahit dan licin bila dipegang.
Contohnya, kapur sirih mempunyai rasa pahit dan sabun bila dipegang
terasa licin.
Bagaimana cara mengenali zat bersifat asam atau basa. Cara yang
tepat untuk menentukan sifat asam dan basa adalah dengan
menggunakan zat penunjuk yang disebut indikator. Indikator asam
basa adalah zat yang dapat berbeda warna dalam lingkungan asam dan
basa. Ada beberapa jenis indikator yang dapat digunakan untuk
membedakan larutan yang bersifat asam dari larutan yang bersifat

21
basa, antara lain dengan menggunakan kertas lakmus, indikator, dan
indikator alami (Lestari, 2016).
2.5.3 Kertas lakmus
Indikator yang sering digunakan di laboratorium kimia adalah
kertas lakmus merah dan kertas lakmus biru.
Berdasarkan hasil pengujian dengan kertas lakmus, maka dapat
disimpulkan:
a. Larutan asam memerahkan lakmus biru.
b. Larutan basa membirukan lakmus merah.
c. Larutan netral tidak rnengubah warna lakmus.
d. Larutan elektrolit ada yang dapat mengubah warna lakmus dan ada
yang tidak mengubah warna lak- mus. Yang mengubah warna
lakmus dapat bersifat asam atau basa, yang tidak mengubah warna
lakmus bersifat netral.
e. Larutan nonelektrolit bersifat netral.
2.5.4 Indikator universal
Harga pH suatu larutan dapat diperkirakan dengan menggunakan
trayek pH indikator. Metil Jingga 3,2-4,4; Metil Merah 4,8-6,0;
Bromtimol Biru 6,0-7,6; Fenolftalein 8,2-10,0; Lakmus 7. pH suatu
larutan juga dapat ditentukan dengan menggunakan indikator
universal. Indikator universal merupakan campuran berbagai indikator
yang dapat menunjukkan pH suatu larutan dari perubahan warnanya.
Tabel 1. Warna indikator universal pada larutan pH tertentu
Warna Indikator pH
Merah 1
Merah lebih muda 2
Merah muda 3
Merah jingga 4
Jingga 5
Kuning 6
Hijau 7

22
Biru 8
Indigo 9
Ungu sangat muda 10
Ungu muda 11
Ungu 12
Ungu tua 13
Ungu tua 14

Sumber : (Harnanto, 2009)

2.6 Larutan Buffer


Larutan buffer adalah larutan yang dapat menyangga
(mempertahankan) pH. Larutan buffer memiliki pH yang konstan, terhadap
pengaruh pengenceran atau ditambah sedikit asam atau basa. Secara teoritis
berapa pun diencerkannya pH tidak akan berubah, tetapi dalam praktiknya
jika pengenceran besar sekali, jelas pH-nya akan berubah. Nama lain larutan
buffer adalah larutan dapar atau larutan penyangga.
Larutan buffer adalah larutan yang mengandung asam lemah dan basa
konjugasinya atau basa lemah dan asam konjugasinya. Larutan buffer
mempunyai sifat menyangga usaha untuk mengubah pH seperti penambahan
asam, basa, atau pengenceran. Artinya pH larutan buffer praktis tidak
berubah walaupun kepadanya ditambahkan sedikit asam kuat atau basa kuat
atau bila larutan diencerkan (Harnanto, 2009).
Larutan buffer adalah larutan yang mengandung asam lemah dan basa
konjugasinya atau basa lemah dan asam konjugasinya. Larutan buffer
mempunyai sifat menyangga usaha untuk mengubah pH seperti penambahan
asam, basa, atau pengenceran. Artinya, pH larutan buffer praktis tidak
berubah walaupun kepadanya ditambahkan sedikit asam kuat atau basa kuat
atau bila larutan diencerkan.
2.6.1 Sifat-sifat larutan buffer

23
a. pH larutan buffer praktis tidak berubah pada penambahan sedikit
asam kuat atau sedikit basa kuat atau pengenceran.
b. pH larutan buffer berubah pada penambahan asam kuat atau basa
kuat yang relatif banyak, yaitu apabila asam kuat atau basa kuat
yang ditambahkan menghabiskan komponen larutan buffer itu,
maka pH larutan akan berubah drastis, dan daya penyangga suatu
larutan buffer bergantung pada jumlah mol komponennya, yaitu
jumlah mol asam lemah dan basa konjugasinya atau jumlah mol
basa lemah dan asam.
2.6.2 Fungsi Larutan Buffer
Larutan buffer digunakan secara luas dalam kimia analitis,
biokimia, dan bakteriologi, juga dalam fotografi, industri kulit, dan zat
warna. Dalam tiap bidang tersebut, terutama dalam biokimia dan
bakteriologi, diperlukan rentang pH tertentu yang sempit untuk
mencapai hasil optimum. Kerja suatu enzim, tumbuhnya kultur bakteri,
dan proses biokimia lainnya sangat sensitif terhadap perubahan pH.
Cairan tubuh, baik cairan intra sel maupun cairan luar sel,
merupakan larutan buffer. Sistem buffer yang utama dalam cairan intra
sel adalah pasangan asam basa konjugasi dihidrogen fosfat
monohidrogen fosfat (Harnanto, 2009).
Sistem larutan buffer sangat berperan dalam tubuh makhluk hidup.
Oleh karna itu, darah yang berperan penting dalam metabolisme harus
merupakan suatu larutan buffer yang dapat mempertahankan pH-nya,
sehingga pH darah tetap stabil dengan adanya zat asam atau basa yang
terlibat dalam metabolisme. Lain halnya dengan larutan bukan buffer
yang tidak dapat mempertahankan pH-nya. Kerusakan organ tubuh
atau bahkan kematiandapat terjadi jika darah bukan merupakan suatu
larutan buffer.
Di dalam tubuh atau lingkungan sekitar kita terdapat banyak sistem
larutan. Untuk menganalisis suatu larutan merupakan larutan buffer

24
atau bukan buffer, yang dapat diketahui dengan mengukur perubahan
pH pada penambahan sedikit asam, sedikit basa, atau pengenceran.
Selain dengan pengukuran, pH larutan buffer dapat diketahui dengan
cara menghitungnya melalui rumus yang di turunkan berdasarkan
prinsip kesetimbangan larutan buffer dapat mempertahankan pH-nya.
Tahukah kalian bahwa kemampuan larutan buffer untuk
mempertahankan pH-nya berkaitan dengan sifat reaksi yang dimiliki
oleh larutan buffer tersebut. Penambahan sedikit asam atau basa ke
dalam larutan buffer sebenarnya menimbulkan sedikit perubahan,
hanya saja perubahan tersebut sa ngatlah kecil, sehingga pH larutan
dianggap konstan (Premono dkk., 2009).
2.7 Dasar Pengukuran Derajat Keasaman
Asam dan basa adalah besaran yang sering digunakan untuk
pengolahan sesuatu zat, baik di industry maupun kehidupan sehari-hari, pada
industry kimia, keasaman merupakan variabel yang menentukan mulai dari
pengolahan bahan baku, menentukan kualitas produksi yang diharapkan
sampai pengendalian limbah industry agar dapat mencegah pencemaran
pada lingkungan. Pada bidang pertanian, keasaman pada waktu mengelola
tanah pertanian perlu diketahui, untuk mengetahui dasar pengukuran derajat
keasaman akan diuraikan dahulu pengertian derajat keasaman itu sendiri.
Pada prinsipnya pengukuran suatu pH adalah didasarkan pada potensial
elektro kimia yang terjadi antara larutan yang terdapat didalam elektroda
gelas (membran gelas) yang telah diketahui dengan larutan yang terdapat
diluar elektroda gelas yang tidak diketahui. Hal ini dikarenakan lapisan tipis
dari gelembung kaca akan berinteraksi dengan ion hydrogen yang ukurannya
relatif kecil dan aktif, elektroda gelas tersebut akan mengukur potensial
elektro kimia dari ion hidrogen.
Untuk melengkapi sirkuit elektrik dibutuhkan elektroda pembanding,
sebagai catatan alat tersebut tidak mengukur arus tetapi hanya mengukur

25
suatu tegangan pada suatu zat. Sebuah alat yang bila digerakan oleh suatu
energi di dalam sebuah sistem transmisi, akan menyalurkan energi tersebut
dalam bentuk yang sama atau dalam bentuk yang berlainan ke sistem
transmisi berikutnya. Transmisi energi ini bisa berupa listrik, mekanik,
kimia, optik (radiasi) atau thermal (panas).
Misalnya generator merupakan transduser yang merubah energi
mekanik menjadi energi listrik, motor adalah transduser yang merubah
energi listrik menjadi energi mekanik, dan sebagainya. Adapun alat ukur
adalah sesuatu alat yang berfungsi memberikan batasan nilai atau harga
tertentu dari gejala-gejala atau sinyal yang berasal dari perubahan suatu
energi, seperti voltmeter dan ampermeter untuk sinyal listrik, tachometer
dan speedometer untuk kecepatan gerak mekanik, lux-meter untuk intensitas
cahaya, dan sebagainya dalam kehidupan sehari-hari (Hardjowigeno, 2017).
Namun jika larutan bersifat asam atau basa, pembentukan ion yang
sangat dipengaruhi oleh temperatur. Karena pembacaan pH distandarisasi
pada temperatur ruang 25°C, maka keberadaan sensor temperatur sangat
krusial untuk mendapatkan pembacaan pH meter yang akurat. Sedangkan
jika larutan bersifat basa, maka ion H+ dari dinding bulb terlepas untuk
bereaksi dengan larutan tadi. Hal ini menghasilkan muatan negatif pada
dinding bulb. Pertukaran dalam memilih peralatan sensor dan transduser
yang tepat dan sesuai dengan sistem yang akan disensor maka perlu
diperhatikan persyaratan umum sensor yaitu linearitas, kepekaan, dan
tanggapan terhadap waktu yang ditentukan (Hardjowigeno, 2017).
2.8 pH Meter
pH meter adalah jenis alat ukur untuk mengukur derajat keasaman atau
kebasaan suatu cairan, pada pH meter digital terdapat elektroda khusus yang
berfungsi untuk mengukur pH bahan-bahan semi padat, elektroda (probe
pengukur) terhubung sebuah alat elektronik yang mengukur dan
menampilkan nilai pH. Probe atau elektroda merupakan bagian penting dari

26
pH meter, elektroda adalah batang seperti struktur biasanya terbuat dari
kaca. Pada bagian bawah elektroda ada bohlam, bohlam merupakan bagian
sensitif dari probe yang berisi sensor. Jangan pernah menyentuh bola dengan
tangan dan bersihkan dengan bantuan kertas tisu dengan tangan sangat
lembut. Untuk mengukur pH larutan, probe dicelupkan ke dalam larutan,
probe dipasang di lengan dikenal sebagai probe lengan.
Prinsip kerja utama pH meter adalah terletak pada sensor probe berupa
elektroda kaca (glass electrode) dengan jalan mengukur jumlah ion H3O+ di
dalam larutan. Ujung elektroda kaca adalah lapisan kaca setebal 0,1 mm
yang berbentuk bulat (bulb). Bulb ini dipasangkan dengan silinder kaca
nonkonduktor atau plastik memanjang, yang selanjutnya diisi dengan larutan
HCl, didalam larutan HCl, terendam sebuah kawat elektroda panjang
berbahan perak yang pada permukaannya terbentuk senyawa setimbang
AgCl, konstannya jumlah larutan HCl pada sistem ini membuat elektroda Ag
atau AgCl memiliki nilai potensial yang sangat stabil dalam suatu reaksi
kimia dalam laboratorium.
Pada umumnya jenis sensor pH yang banyak digunakan terbuat dari
bahan gelas yang memiliki ukuran yang relatif besar, memiliki tahanan
dalam yang sangat besar dalam orde Mega-Ohm dan mudah pecah bila
terjatuh atau terbentur. Berbagai usaha telah dilakukan untuk miniaturisasi
sensor pH dengan menggunakan teknologi monolitik dan teknologi film
tanpa mengubah fungsinya agar dapat lebih menghemat ruang dan biaya.
Seiring dengan perkembangan teknologi saat ini, teknik microfabrication
dapat digunakan secara efektif pada proses pembuatan sensor pada
elektrokimia digunakan untuk sensor pH (Ngafifuddin, dkk. 2017).
2.8.2 Terdapat beberapa bagian – bagian dalam transmitter pH, yaitu:
a. Elektroda Kaca
Elektroda kaca berfungsi sebagai salah satu kutub di antara dua
elektroda pH meter yang tercelup ke dalam larutan. Pada ujung
elektroda ini terdapat bulb yang berfungsi sebagai tempat
terjadinya pertukaran ion positif (H+). Pertukaran ion yang terjadi

27
menyebabkan adanya perbedaan beda potensial di antara dua
elektroda, sehingga pembacaan potensiometer akan menghasilkan
positif atau negatif. Jika larutan bersifat netral, maka potensiometer
tidak membaca adanya perbedaan potensial di antara kedua kutub
(pH=7).
Jika larutan bersifat asam, maka potensial elektroda kaca
menjadi lebih positif daripada elektroda referensi. Pada kondisi ini,
potensiometer membaca negatif yang akan diartikan oleh sistem
sebagai pH<7 dan jika larutan bersifat basa, maka elektroda kaca
akan memiliki potensial lebih rendah daripada elektroda referensi.
Kondisi ini pembacaan pH menjadi lebih besar daripada angka 7.
b. Elektroda Referensi
Elektroda referensi berfungsi sebagai kutub lain selain
elektroda kaca sehingga hanya keduanya yang terendam larutan
tertentu yang terbentuk dari rangkaian listrik. Elektroda ini
didesain agar memiliki nilai potensial yang tetap pada saat berada
dalam kondisi larutan apapun. Sehingga arah pada aliran listrik
yang terjadi akan bergantung pada lebih besar atau lebih kecilnya
potensial elektroda pada kaca terhadap elektroda referensi yang
telah tersedia (Desmira dan Aribowo, 2018).
c. Thermometer
Sensor temperatur menjadi satu komponen wajib pH meter,
karena nilai pH sangat dipengaruhi oleh temperatur larutan. Pada
pH larutan 7 (netral), perubahan temperatur tidak berpengaruh
terhadap nilai tersebut. Namun jika larutan bersifat asam atau basa,
pembentukan ion sangat dipengaruhi oleh temperatur. Karena
pembacaan pH distandardisasi pada temperatur ruang 25°C, maka
keberadaan sensor temperatur sangat krusial untuk mendapatkan
pembacaan pH meter yang akurat.

28
d. Amplifier
Setiap pH meter selalu membutuhkan penguat voltase atau
dikenal dengan amplifier. Voltase yang dihasilkan oleh dua
elektroda pH meter terlalu rendah yakni hanya sekitar 60 mV untuk
setiap tingkatan nilai pH. Jika pada pH netral (=7) beda potensial
antar elektroda kaca dengan referensi sama dengan nol, maka besar
voltase yang dihasilkan oleh keduanya pada nilai pH terendah
hingga tertinggi (0≤pH≤14) adalah di antara angka -350 mV
hingga +350 mV. Agar voltase ini dapat diproses di
mikrokontroler, maka harus diperkuat oleh adanya amplifier.
Sebagai contoh pada salah satu tipe amplifier pH meter, amplifier
ini akanberfungsi untuk memperkuat voltase menjadi pada
rentangan 0 hingga 14 V. Sehingga jika pada potensiometer alat
akan membaca nilai pada 4,5 V, maka pH larutan yang terdapat
diukur sebagai 4,5 (Desmira dan Aribowo, 2018).
pH atau derajat keasaman digunakan untuk menyatakan tingkat
keasaman atau basa yang dimiliki oleh suatu zat, larutan atau benda. pH
normal memiliki nilai 7 sementara bila nilai pH > 7 menunjukkan zat
tersebut memiliki sifat basa sedangkan nilai pH < 7 menunjukkan keasaman.
pH 0 menunjukkan derajat keasaman yang tinggi, dan pH 14 menunjukkan
derajat kebasaan tertinggi. Umumnya indikator sederhana yang digunakan
adalah kertas lakmus yang berubah menjadi merah bila keasamannya tinggi
dan biru bila keasamannya rendah. Selain menggunakan kertas lakmus,
indikator asam basa dapat diukur dengan pH meter yang berkerja
berdasarkan prinsip elektrolit atau konduktivitas suatu larutan. Sistem
pengukuran pH mempunyai tiga bagian yaitu elektroda pengukuran pH,
elektroda referensi dan alat pengukur impedansi tinggi. Istilah pH
berdasarkan dari “p”, lambang metematika dari negatif logaritma, dan “H”,
lambang kimia dari unsur Hidrogen (Indira, 2015).
Sebuah pH meter adalah sebuah alat elektronik yang digunakan untuk
mengukur pH dari suatu cairan meskipun probe khusus terkadang digunakan

29
untuk mengukur pH zat semi padat. pH meter yang biasa terdiri dari
pengukuran khusus probe atau elektroda gelas yang terhubung ke meteran
elektronik yang mengukur dan menampilkan pH membaca. Langkahlangkah
pemeriksaan pH, pH sebagai aktivitas ion hidrogen yang mengelilingi
berdinding tipis kaca bola lampu di ujungnya. Penyidikan menghasilkan
tegangan kecil sekitar 0,06 volt per pH unit yang diukur dan ditampilkan
sebagai unit pH meter.
pH meter merupakan alat yang dapat mengukur tingkat pH larutan.
Sistem pengukuran dalam pH meter menggunakan sistem pengukuran secara
potensimetri. pH meter berisi elektroda kerja dan elektroda referensi.
Perbedaan potensial antara dua elektroda tersebut sebagai fungsi dari pH
dalam larutan yang diukur Sinyal tegangan yang dihasilkan pada pengukuran
dengan elektrode pH berada pada suatu larutan yang dimana kosentrasinya
diketahui dimana berkisaran mV, sehingga perlu diperkuat dengan penguat
operasional dalam suatu larutan (Batara dan Tayubi, 2016).
Penguat pembalik mengubah tegangan kecil yang dihasilkan oleh
probe sekitar 0,059 volt. pH ke dalam unit, yang kemudian diimbangi oleh 7
volt untuk memberikan bacaan pada skala pH, penyesuaian dasar dilakukan
pada kalibrasi mengatur gain dan offset penguat pembalik. pH meter harus
dikalibrasi sebelum dan setelah setiap pengukuran. Untuk penggunaan
normal kalibrasi harus dilakukan pada awal pemakaian. Pengukuran pH atau
derajat ion hidrogen dalam suatu larutan sangat dipengaruhi nilai temperatur
larutan tersebut pada saat dilakukan pengukuran, dengan kata lain bahwa
alat yang digunakan harus merespon perubahan temperatur dengan baik pula
sehingga dapat diperoleh kelinieran hubungan PH dan temperatur yang
mendekati keadaan real, hal tersebut dapat diupayakan dengan cara
mengintegrasikan elektroda yang berfungsi sebagai detektor pH dan
temperatur dalam satu lapisan substrat.
Proses kalibrasi tegangan berhubungan yang dihasilkan oleh probe
kira-kira 0,06 volt per unit dengan skala pH. Setelah setiap satu pengukuran,

30
pesawat itu dibilas dengan air suling atau air deionized untuk menghilangkan
jejak dari solusi yang diukur, mengusap dengan tisu yang bersih untuk
menyerap sisa air yang dapat mengencerkan sampel dan dengan demikian
mengubah membaca, dan kemudian cepat-cepat terbenam solusi lain. Ketika
tidak digunakan, ujung probe basah harus dijaga dalam keadaan standar
(Batara dan Tayubi, 2016).

2.9 Kalibrasi pH Meter


pH meter harus dikalibrasi sebelum dan setelah setiap pengukuran,
untuk penggunaan normal kalibrasi harus dilakukan pada awal pemakaian,
kalibrasi harus dilakukan dengan setidaknya dua standar solusi yang buffer
span kisaran nilai pH yang akan diukur. pH buffer yang dapat diterima pada
pH 4 dan pH 10. pH meter memiliki satu kontrol untuk mengatur pembacaan
meter sama dengan nilai standar pertama buffer dan kontrol kedua
kemiringan yang digunakan untuk mengatur pembacaan meter dengan nilai
buffer kedua, kontrol ketiga memungkinkan suhu harus ditetapkan.
Proses kalibrasi tegangan berhubungan yang dihasilkan oleh probe
dengan skala pH. Setelah setiap satu pengukuran, pesawat itu dibilas dengan
air suling atau air deionized untuk menghilangkan jejak dari solusi yang
diukur, mengusap dengan tisu yang bersih untuk menyerap sisa air yang
dapat mengencerkan sampel dan dengan demikian mengubah membaca, dan
kemudian cepat-cepat terbenam solusi lain.
Kalibrasi merupakan bagian dari pemeliharaan alat, yang bertujuan
untuk memastikan bahwa hasil pengukuran dari alat tersebut dapat diterima
dan masuk dalam rentang validasi yang diperlukan. Kalibrasi pH meter
harus dilakukan secara rutin, setiap kali akan menggunakan. Agar alat
senantiasa terkalibrasi, perlu dilakukan perawatan terhadap alat tersebut
secara rutin.
2.9.1 Cara kalibrasi alat pH meter (Matana, 2016):

31
a. Rendam sebentar elektroda dalam akuades, bilas berkali-kali
dengan menggunakan botol semprot (gunakan gelas kimia 250 mL
untuk menampung air sisa semprotan.
b. Keringkan dengan menggunakan kertas tissue (pastikan elektroda
kering). - Rendam dalam larutan bufer pH 7 (dalam gelas kimia
100 mL atau langsung dalam botol kecil) beberapa saat (untuk
mencapai kesetimbangan). “On” kan pHmeter. Tunggu beberapa
saat. Bacalah skala pH. Bila pH terbaca tidak sama dengan 7
putarlah tombol penyesuai pH agar pH menjadi terbaca 7.
c. Cuci elektroda dengan akudes berulang-ulang. Keringkan -
Celupkan elektroda ke dalam larutan bufer pH 4, biarkan beberapa
saat. Bacalah pH pada skala pH alat. pembacaan harus
menunjukkan pH 4 + 0,02.
d. Lakukan pekerjaan yang sama seperti di atas, tetapi menggunakan
larutan buffer pH 7,1 pembacaan harus menunjukkan pH 7 + 0,02.
e. Apabila hasil pembacaan di luar range yang telah ditetapkan
artinya pHmeter tidak terkalibrasi (Matana, 2016).
Ketika tidak digunakan, ujung probe basah harus dijaga, hal ini
biasanya tetap direndam dalam larutan asam pH sekitar 3 Dalam keadaan
darurat, diasamkan dengan menggunakan air keran, tetapi air suling atau air
deionised tidak boleh digunakan untuk jangka panjang sebagai probe
penyimpanan air yang relatif ionless "sucks" ion keluar dari probe melalui
difusi, yang mengalami degradasi itu. Kadang-kadang sekitar sekali sebulan,
itu dapat dibersihkan dengan menggunakan elektroda pH larutan pembersih,
umumnya suatu larutan 0,1 M asam klorida (HCl) digunakan, mempunyai
pH sekitar satu (Wiryawan, 2008).
2.10 Larutan Standar
Larutan standar adalah larutan yang konsentrasinya sudah diketahui
secara pasti, berdasarkan kemurniannya larutan standar dibedakan menjadi

32
larutan standar primer dan larutan standar sekunder, larutan standar primer
adalah larutan standar yang dipersiapkan dengan menimbang dan
melarutkan suatu zat tertentu dengan kemurnian tinggi konsentrasi diketahui
dari massa ke volum larutan. Larutan standar sekunder adalah larutan
standar yang dipersiapkan dengan menimbang dan melarutkan suatu zat
tertentu dengan kemurnian relatif rendah sehingga konsentrasi diketahui dari
hasil standardisasi.
Standardisasi larutan merupakan proses saat konsentrasi larutan standar
sekunder ditentukan dengan tepat dengan cara mentitrasi dengan larutan
standar primer. Titran atau titer adalah larutan yang digunakan untuk
mentitrasi biasanya sudah diketahui secara pasti konsentrasinya. Dalam
proses titrasi suatu zat berfungsi sebagai titran dan yang lain sebagai titrat.
Titrat adalah larutan yang dititrasi untuk diketahui konsentrasi komponen
tertentu. Titik ekivalen adalah titik yg menyatakan banyaknya titran secara
kimia setara dengan banyaknya analit. Analit adalah spesies atom, unsur,
ion, gugus, molekul yang dianalisis atau ditentukan konsentrasinya atau
strukturnya (Padmaningrum, 2016).
Larutan standar dikelompokkan menjadi larutan standar primer dan
sekunder. Larutan standar primer adalah larutan baku yang konsentrasinya
dapat langsung diketahui dari berat bahan yang sangat murni yang dilarutkan
dan volume larutannya diketahui. Larutan standar sekunder yaitu larutan
baku yang konsentrasinya tidak diketahui dengan pasti karena bahan yang
digunakan membuat larutan tersebut memiliki kemurnian rendah.
Beberapa contoh zat yang dapat diperoleh dalam keadaan kemurnian
tinggi, sehingga cocok untuk larutan standar primer diantaranya adalah
natrium karbonat, kalium hidrogenftalat, asam benzoat, natrium tetraborat,
asam sulfamat, kalium hidrogen iodat, natrium oksalat, perak, natrium
klorida, kalium klorida, iod, kalium bromat, kalium iodat, kalium dikromat
dan arsen oksida.

33
Bila reagensia tidak tersedia dalam bentuk murni misalnya hidroksida
alkali dan beberapa asam anorganik, maka mula-mula siapkan larutan
dengan normalitas mendekati yang diperlukan kemudian larutan tersebut
harus distandarkan dengan titrasi terhadap larutan dari zat murni dengan
konsentrasi yang diketahui. Jika suatu reagensia tersedia dalam keadaan
murni, suatu larutan dengan normalitas tertentu disiapkan hanya dengan
menimbang satu ekivalen atau kelipatan dari satu ekivalen, melarutkannya
dalam pelarut, biasanya air dan mengencerkan larutan sampai volume yang
diketahui. Pada prakteknya lebih mudah untuk menyiapkan larutan standar
tersebut lebih pekat daripada yang diperlukan,kemudian mengencerkannya
dengan air suling sampai diperoleh normalitas yang dikehendaki.
Beberapa contoh larutan standar sekunder yang harus distandarkan
terhadap larutan standar primer diantaranya adalah larutan asam klorida,
natrium hidroksida, kalium hidroksida, barium hidroksida, kalium
permanganat, amonium tiosianat, kalium tiosianat dan natrium tiosulfa untuk
pekerjaan-pekerjaan yang bersifat rutin, sebagai penitrasi sampel asam
biasanya dipakai larutan NaOH yang merupakan larutan standar sekunder,
sedangkan untuk menitrasi larutan sampel basa digunakan larutan HCl yang
juga adalah larutan sekunder larutan standar NaOH biasanya distandarisasi
oleh larutan standar primer seperti asam oksalat atau kalium dihidrogen
ptalat. Larutan HCl biasanya distandarisasi larutan standa primer seperti
boraks atau dinatrium karbonat (Rodiani dan Suprijadi, 2015).

2.11 Sensor pH
Sensor pH adalah sensor yang dapat mengukur derajat keasaman (pH)
pada suatu larutan. Prinsip kerja sensor pH ini terletak pada elektrode
referensi dan elektrode kaca yang memiliki ujung berbentuk bulat (bulb)
yang berfungsi sebagai tempat terjadinya pertukaran ion positif (H +),
pertukaran ion menyebabkan adanya beda potensial antara dua elektrode
sehingga pembacaan potensiometer akan menghasilkan positif atau negatif.

34
PH sensor module sangat diperlukan pada sensor pH untuk
mengkonversikan nilai keluaran dari sensor (beda potensial antara kedua
elektroda) menjadi nilai analog berbentuk sinyal voltage. Nilai analog
tersebut yang akan diolah oleh mikrokontroler untuk menentukan derajat
keasamaan (pH) suatu larutan termasuk dalam kondisi normal, asam, atau
basa. Sensor pH digunakan untuk menentukan derajat keasaman atau
kebasaan dari suatu larutan. Pengukuran dan pengendalian pH adalah sangat
penting untuk berbagai studi kimia dan biologi di laboratorium dan berbagai
bidang industri.
Pada umumnya jenis sensor pH yang banyak digunakan terbuat dari
bahan gelas yang memiliki ukuran yang relatif besar, memiliki tahanan
dalam yang sangat besar dalam orde Mega-Ohm dan mudah pecah bila
terjatuh atau terbentur. Berbagai usaha telah dilakukan untuk miniaturisasi
sensor pH dengan menggunakan teknologi monolitik dan teknologi film
tanpa mengubah fungsinya agar dapat lebih menghemat ruang dan biaya
seiring dengan perkembangan teknologi mikroelektronika saat ini, teknik
microfabrication dapat digunakan secara efektif untuk pembuatan sensor
elektro kimia seperti sensor pH [5-7].
Adapun aplikasi sensor dapat ditemui dalam banyak peralatan
konsumen, otomotif, laboratorium, pengelolaaan lingkungan, konservasi
energi, pabrikasi, industri, kedokteran, pertambangan, pertanian, dan
sebagainya. Aplikasi sistem sensor ini masih dan akan terus berkembang
sesuai dengan kebutuhan. Namun, sensor yang ada saat ini di pasaran hampir
semuanya adalah produksi luar negeri (import). Oleh karena itu penguasaan
teknologi sensor ini sangat diperlukan mengingat aplikasinya yang terus
berkembang dan pemenuhan kebutuhan sensor didalam negeri masih
diimpor karena kita masih belum bisa memproduksi sendiri sensor pada pH
meter yang sering digunakan (Desmira dan Aribowo, 2018).

35
2.12 Reaksi Netralisasi
Netralisasi atau titrasi merupakan suatu metode yang bertujuan untuk
menentukan banyaknya suatu larutan dengan konsentrasi yang telah
diketahui agar tepat habis bereaksi dengan sejumlah larutan yang dianalisis
atau ingin diketahui kadarnya atau konsentrasinya, sedangkan apabila salah
satu larutannya diketahui konsentrasinya, larutan ini disebut larutan standar.
Ada 4 macam reaksi yang digunakan dalam titrasi yaitu reaksi asam-basa,
reaksi redoks, reaksi pengendapan, dan reaksi pembentukan kompleks.
Titrasi asam basa disebut reaksi penetralan atau juga titrasi netralisasi
yaitu titrasi yang didasarkan pada reaksi antara suatu asam dengan basa dan
merupakan teknik untuk menenutukan kosentrasi asam atau basa. Dalam
melakukan titrasi netralisasi kita perlu secara cermat mengamati perubahan
warna, hal ini dilakukan untuk mengurangi kesalahan dimana akan terjadi
perubahan warna dari indikator. Kadar larutan asam ditentukan dengan
menggunakan larutan basa atau sebaliknya. Dalam proses titrasi suatu
larutan ditambahkan sedikit demi sedikit pada larutan yang volumenya telah
diketahui, sampai tercapai titik equivalen (jumlah stoikiometri perbandingan
mol) dari kedua peraksi. yang biasanya ditandai dengan berubahnya warna
indikator disebut titik ekuivalen, ketika warna berubah menunjukkan bahwa
titik ekuivalen telah tercapai, perubahan warna sesuai dengan indicator
yang digunakan asam atau basa.
Dengan demikian melakukan suatu percobaan titrasi, praktikan harus
mampu mencampurkan 2 zat atau lebih yang berbeda serta mampu
menentukan banyaknya suatu larutan dengan konsentrasi yang telah
diketahui agar tepat habis bereaksi dengan sejumlah larutan yang dianalisis.
Berdasarkan uraian di atas maka dilakukanlah percobaan ini. Sehingga
dalam menganalisis suatu larutan kita harus menggunakan metode titrasi
asam dan basa yang mudah diketahui (Indira, 2015).
Reaksi netralisasi dapat dipakai untuk menentukan konsentrasi larutan
asam atau basa, yaitu dengan menambahkan setetes demi setetes larutan

36
asam ke dalam larutan basa atau sebaliknya. Setiap asam yang diteteskan
akan bereaksi dengan basa, dan penetesan dihentikan pada saat jumlah mol
H+ (ion H+ dari asam) setara dengan mol OH- (ion OH- dari basa). Pada saat
itu, larutan bersifat netral (sudah terbentuk air) dan disebut titik ekuivalen.
Cara seperti ini disebut titrasi. Analisis ini juga disebut analisis volumetri
karena yang diukur adalah volume dari asam dan basa yang terpakai dalam
titrasi (Premono dkk., 2009).

2.13 Prinsip Titrasi


Proses titrasi, yaitu larutan yang berada dalam buret ditetes- kan secara
perlahan-lahan melalui kran ke dalam erlenmeyer. Erlenmeyer di
goyanggoyang sehingga larutan penitrasi dapat larut dengan larutan yang
berada dalam erlenmeyer. Penambahan larutan penitrasi ke dalam
erlenmeyer dihentikan ketika sudah terjadi perubahan warna dalam
erlenmeyer. Perubahan warna ini menandakan telah tercapainya titik akhir
titrasi (titik ekuivalen).
Analisis titrimetri atau analisa volumetri adalah analisa kuantitatif
dengan mereaksikan suatu zat yang dianalisis dengan larutan standar yang
telah diketahui konsentrasinya secara teliti, dan reaksi antara zat yang
dianalisis dan larutan standar tersebut berlangsung secara kuantitatif. Analisa
titrimetri merupakan satu bagian utama kimia analisis dan perhitungannya
berdasarkan hubungan stoikiometri sederhana dari reaksireaksi kimia.
Larutan dalam buret bisa berupa larutan standar yang konsentrasinya
diketahui dengan cara standarisasi ataupun larutan dari zat yang akan
ditentukan konsentrasinya. Penambahan titran diteruskan sampai jumlah T
yang secara kimia setara atau ekuivalen dengan A, maka keadaan tersebut
dikatakan telah mencapai titik ekuivalensi atau disingkat TE dari titrasi itu.
Namun kapan tepatnya tercapai suatu titik ekuivalensi tidak dapat dilihat
secara kasat mata. Pengujian sensor pH tidak dapat dilakukan tanpa
memperhatikan pengaruh temperature larutan. Analisis pengaruh temperatur

37
pada pengukuran pH perlu diperhatikan, hal tersebut bertujuan untuk
menghasilkan akurasi pengukuran yang lebih baik.
Untuk mengetahui kapan penambahan titran itu harus dihentikan,
digunakanlah suatu zat yang disebut indikator yang dapat menunjukkan
terjadinya kelebihan titran dengan perubahan warna. Perubahan warna ini
bisa tepat atau tidak tepat pada titik ekuivalensi. Titik dalam titrasi pada saat
indikator berubah warna disebut titik akhir titrasi atau disingkat TA,
idealnya adalah titik akhir titrasi sedekat mungkin dengan titik ekuivalensi
sehingga pemilihan indikator yang tepat merupakan salah satu aspek yang
penting dalam analisis volumetri atau titrimetri untuk mengimpitkan kedua
titik tersebut (Batara and Tayubi, 2016).
Dalam bahan makanan banyak mengandung senyawa yang bersifat
asam ataupun basa, misalnya asam askorbat dalam buah-buahan, asam asetat
dalam cuka, senyawa karbonat dalam minuman dan lain-lain. Komponen
utama cuka yang terdapat di pasaran adalah asam asetat walaupun terdapat
sedikit asam lain di dalamnya. Biasanya kadar total asam dalam cuka
dinyatakan dengan konsentrasi asam asetat. Dalam beberapa kasus kadar
asam asetat yang terdapat di dalam larutan cuka tersebut tidak sesuai dengan
nilai konsentrasi asam asetat yang tercantum dalam kemasan cuka tersebut.
Untuk menentukan kadar senyawa-senyawa tersebut dapat dilakukan analisis
dengan menggunakan metode titrasi berdasarkan reaksi penetralan (asam
basa).
Sebelum melakukan titrasi penetralan perlu memahami prinsip dasar
reaksi penetralan yaitu reaksi antara ion hidrogen yang berasal dari asam
dengan ion hidroksida yang berasal dari basa sehingga menghasilkan air
yang bersifat netral. Setelah memahami prinsip dasar titrasi penetralan
kemudian melakukan pemilihan larutan standar yang akan digunakan untuk
mentitrasi sampel, melakukan standarisasi larutan standar, melakukan titrasi
sampel dan melakukan perhitungan kadar sampel serta bagaimana membuat
laporan hasil titrasi.

38
Untuk mengetahui kapan suatu titrasi berakhir (titik akhir titrasi) maka
diperlukan suatu indikator. Indikator yang digunakan harus dipilih agar
trayek pH indikator sesuai dengan trayek pH titrasi pada saat titik ekivalen
tercapai sehingga titik akhir titrasi dapat ditentukan dengan tepat pada saat
indikator tepat berubah warna dan tidak berubah lagi warnanya setelah
beberapa detik. Titrasi asam basa sering disebut juga dengan titrasi
netralisasi. Dalam titrasi ini, kita dapat menggunakan larutan standar asam
dan larutan standar basa.
Reaksi netralisasi terjadi antara ion hidrogen sebagai asam dengan ion
hidroksida sebagai basa dan membentuk air yang bersifat netral.
Berdasarkan konsep lain reaksi netralisasi dapat juga dikatakan sebagai
reaksi antara donor proton (asam) dengan penerima proton (basa). Dalam
menganalisis sampel yang bersiaft basa, maka kita dapat menggunakan
larutan standar asam, metode ini dikenal dengan istilah asidimetri.
Sebaliknya jika kita menentukan sampel yang bersifat asam, kita akan
menggunkan lartan standar basa dan dikenal dengan istilah alkalimetri.
Dalam melakukan titrasi netralisasi kita perlu secara cermat mengamati
perubahan pH, khususnya pada saat akan mencapai titik akhir titrasi, hal ini
dilakukan untuk mengurangi kesalahan dimana akan terjadi perubahan
warna dari indikator. Analit bersifat asam pH mula mula rendah,
penambahan basa menyebabkan pH naik secara perlahan dan bertambah
cepat ketika akan mencapai titik ekuivalen (pH=7). Penambahan selanjutnya
menyebakan larutan kelebihan basa sehingga pH terus meningkat kadar
asam atau basa dalam suatu contoh dapat ditentukan dengan cara titrasi
penetralan. Misalnya kadar kemurnian asam cuka yang beredar di pasaran
dapat ditentukan melalui titrasi dengan penitrasi basa seperti NaOH. Zat
yang digunakan sebagai penitrasi seperti di atas disebut zat baku atau zat
standar. Zat baku dapat dikelompokkan menjadi zat baku primer dan zat
baku sekunder, suatu zat dimasukkan ke dalam kategori zat baku primer bila
memenuhi syarat antara lain memiliki kemurnian yang cukup tinggi
misalnya asam askorbat dalam buah-buahan, asam asetat dalam cuka dan
senyawa karbonat dalam minuman yang ada ( Rodiani dan Suprijadi, 2015).

39
BAB III

PROSEDUR PERCOBAAN

3.1 Alat

Gambar 1. Bulb Gambar 2. Buret Gambar 3. pH Meter

Gambar 4. Botol Semprot Gambar 5. Labu Ukur Gambar 6. Gelas Piala


50 mL 500 mL

Gambar 7. Pipet Skala Gambar 8. Batang Gambar 9. Corong


50 mL Pengaduk

40
Gambar 10. Pipet Tetes Gambar 11. Gelas Piala Gambar 12. Statif
100 mL

3.1 Bahan
3.2.1 Asam Klorida (HCl) 4 mL
3.2.2 Natrium Hidroksida (NaOH) 2 gram
3.2.3 Aquadets
3.2.4 Tisu
3.2.5 50 ml Buffer pH-4

3.2 Cara Kerja


Menyiapkan alat dan bahan, membuat larutan NaOH dengan menimbang
sebanyak 2 gram ke dalam 100 mL gelas piala dan memipet HCl sebanyak 4
mL ke dalam gelas piala. Memasukkan larutan HCl ke dalam gelas piala 100
mL dan larutan NaOH ke dalam buret. Mengukur pH larutan HCl ke dalam
gelas piala 100 mL dan larutan NaOH ke dalam buret. Mengukur pH larutan
HCl setiap penambahan larutan NaOH sebanyak 0, 5, 10, 15, 20, 25, 30, 35,
40, 45, 50 mL dengan pH meter. Kemudian membuat grafik hubungan antara
volume penambahan NaOH dengan pH meter.
3.3 Diagram Alir

Menyiapkan alat dan bahan ( HCl, NaOH, Buffer dan Aquadets)

Membuat larutan NaOH dengan menimbang sebanyak 2 gram ke


dalam 100 mL gelas piala

Memipet HCl sebanyak 4 mL ke dalam gelas piala

Memasukkan larutan HCl ke dalam gelas piala 100 mL dan larutan


NaOH ke dalam buret

Mengukur pH larutan HCl ke dalam gelas piala 100


larutan
mL dan
NaOH ke dalam buret

Mengukur pH larutan HCl setiap penambahan


NaOHlarutan
sebanyak 0, 5, 10, 15, 20, 25, 30, 35, 40, 45, 50 mL dengan pH

Kemudian membuat grafik hubungan antara volume penambahan


NaOH dengan pH meter.

42
BAB IV

HASIL PERHITUNGAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Perhitungan Dan Pembahasan Berdasarkan Praktek


Diketahui pH dikalibrasi dengan buffer pH 4.
Table 2. Data pengamatan berdasarkan praktek
No. Volume Larutan HCl (mL) pH Campuran (mL)
1. 0 13,23
2. 5 13,19
3. 10 13,16
4. 15 13,13
5. 20 13,08
6. 25 13,04
7. 30 13,01
8. 35 12,99
9. 40 12,93
10. 45 12,89
11. 50 12,83

Hubungan Antara pH dan Volume Penambahan Larutan Asam


Dengan Metode pH Meter
13.23
13.25
13.19
13.2 13.16
13.15 13.13
13.1 13.08
13.04
pH

13.05 13.01 12.99


13
12.95 12.93
12.89
12.9
12.85 12.83
12.8
0 10 20 30 40 50
Volume Penambahan Larutan asam (mL)

Grafik 4.1 Grafik Hubungan Antara Volume HCl dengan pH Larutan


Berdasarkan Praktek
Pembahasan :
Berdasarkan trayek pH yang di peroleh adalah sebesar 13.23 sampai
12.83 Hal ini tidak sesuai dengan teori perhitungan yang sebenarnya
mendapatkan 13.70 sampai 13.21. Hal ini dikarenakan di pengaruhi oleh
beberapa faktor pada pengukuran pH pada larutan, diantaranya kondisi
pembacaan pH meter yang digunakan, dimana elektroda yang di gunakan
pada saat pembacaan kurang akurat (Hidayanto, 2015).

4.2 Hasil Perhitungan dan Pembahasan Berdasarkan Perhitungan


Tabel 3. Data pengamatan berdasarkan perhitungan
No. Volume Larutan HCl (mL) pH Campuran (mL)
1. 0 13,70
2. 5 13,65
3. 10 13,61
4. 15 13,56
5. 20 13,52
6. 25 13,48
7. 30 13,42
8. 35 13,39
9. 40 13,33
10. 45 13,26
11. 50 13,21

Hubungan Antara pH dan Volume Penambahan Larutan


Asam Metode Perhitungan
13.813.7 13.6513.61
13.5613.52
13.6 13.4813.42
13.39
13.33
13.4 13.2613.21
pH

13.2
13
0 10 20 30 40 50 60
Volume Penambahan Larutan Asam (mL)
Grafik 4.2 Grafik Hubungan Antara Volume HCl dengan pH Larutan
Berdasarkan Perhitungan

Pembahasan :
Berdasarkan teori asam basa bahwa untuk reaksi netralisasi, setiap
asam yang diteteskan akan bereaksi dengan basa. Penetesan dapat terhenti
apabila jumlah mol H+ (ion H+ dari asam) setara dengan jumlah mol OH-
(ion OH- dari basa). Maka dari itu larutan Natrium Hidroksida jika di
tambahkan dengan Asam Klorida dengan jumlah yang sama akan
membentuk reaksi netralisasi menghasilkan garam dan air (Premono at al.,
2009).

BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil percobaan yang telah dilakukan dapat disimpulkan
bahwa pada penambahan 0, 5, 10, 15, 20, 25, 30, 35, 40, 45, 50 mL, pH
yang diperoleh adalah (13,23), (13,19), (13,16), (13,13), (13,08), (13,04),
(13,01), (12,99), (13,93), (12,89), (12,83), dari percobaan tersebut
mengalami penurunan pH pada penambahan 0 sampai 60 mL.
5.1 Saran
1. Saran Untuk Laboratorium
Agar dilengkapi peralatan laboratorium dan bahan terutama untuk
ketersediaan airnya agar lebih dapat diperhatikan agar tidak mengganggu
dalam proses pengambilan data atau saat proses pencucian alat.
2. Saran Untuk Asisten
a. Diharapkan agar asisten sabar menghadapi praktikan.
b. Praktikan dan asisten diharapkan saling menjaga kebersihan
laboratorium.
c. Diharapkan asisten memberikan saran dan masukan.

DAFTAR PUSTAKA

Andian (2016) ‘Pembuatan Asam Asetat Dari Air Kelapa Secara Fermentasi
Kontinyu Menggunakan Kolom Bio-Oksidasi’, Jurnal Teknologi Pertanian,
vol.3(2), Pp. 51–57.
Batara dan Tayubi, (2016) ‘Fabrikasi dan Karakterisasi Elektroda Detektor Ph
dan
Desmira dan Didik Aribowo,. (2018) ‘Penerapan Sensor pH pada Area
Elektrolizer’, Jurnal Prosisko, vol.5(1), Pp. 3–6.
Hardjowigeno, S. (2017) ‘Dasar Pengukuran Derajat Keasaman Asam’, Jurnal
Derajat Keasaman, vol.5(4), Pp. 3–37.
Harnanto dan Ruminten, (2009) ‘Kimia 2’. 2nd Edn. Edited By E. S.W. Jakarta:
Departemen Pendidikan Nasional.
Hidayanto, E. (2015) ‘Teori Dasar pH’, pp. 3–37.
Indira, C. (2015) ‘Pembuatan Indikator Asam Basa Karamunting’, vol.11(1), pp.
1–10.
Lestari, P. (2016) ‘Kertas Indikator Bunga Belimbing Wuluh ( Averrhoa Bilimbi
L ) Untuk Uji Larutan Asam-Basa’, vol.1, Pp. 69–84.
Matana, Orpa. (2016). ‘Kimia Analisis Volumetri’. SMK Smak Makassar.
Makassar : Kementerian Perindustrian.
Ngafifuddin, Susilo dan Sunarno. (2017) ‘Penerapan Rancang Bangun pH Meter
Berbasis Arduino Pada Mesin Pencuci Film Radiografi Sinar-X’, Jurnal
Sains Dasar, vol. 6(1), p. 66.
Padmaningrum, R. T. (2016) ‘Titrasi Asidimetri’, Pengabdian Kepada
Masyarakat, vol.5(1), pp. 1–9.
Premono Shidiq dkk. (2009) ‘Kimia SMA/MA Kelas XI’. 3rd Edn. Edited By I.
A.
Rodiani Dan Suprijadi (2015) ‘Analisis Titrimetri dan Gravimetri’. 2nd Edn.
Cianjur: Kementerian Pendidikan Nasional Pusat Pengembangan dan
Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pertanian Cianjur.
Temperatur Terintegrasi Dalam Satu Lapisan Substrat’, Kajian Fisika Material,
vol.3(3).
Wiryawan, D. (2008) ‘Kimia Analitik’. 3rd Edn. Edited By Team. Jakarta:
Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah
Departemen Pendidikan Nasional Tahun.
Z. Munnal Hani’ah, Desy Wijaya. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.
Khaerunnisa, F. (2017) ‘Larutan’, Kimia Fisika 2, pp. 1–56.
Zulfikar (2008) ‘Kimia Kesehatan untuk Sekolah Menengah Kejuruan’.
Direktrorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan.
LAMPIRAN A
DATA PENGAMATAN

Tabel A.1 Data Pengamatan pH larutan dengan Metode pH meter


No. Volume Larutan HCl (mL) pH Campuran (mL)
1. 0 13,23
2. 5 13,19
3. 10 13,16
4. 15 13,13
5. 20 13,08
6. 25 13,04
7. 30 13,01
8. 35 12,99
9. 40 12,93
10. 45 12,89
11. 50 12,83
Tabel A.2 Data Pengamatan pH larutan dengan Metode Perhitungan
No. Volume Larutan HCl (mL) pH Campuran (mL)
1. 0 13,70
2. 5 13,65
3. 10 13,61
4. 15 13,56
5. 20 13,52
6. 25 13,48
7. 30 13,42
8. 35 13,39
9. 40 13,33
10. 45 13,26
11. 50 13,21

LAMPIRAN B
HASIL PERHITUNGAN

B.1 Perhitungan Membuat Larutan Bahan Padat :


Diketahui : Vlarutan = 0,1 L
Mlarutan = 0,5 M = 0,5 mol/L
Mrlarutan = 40 gram/mol
Massa larutan = Vlarutan x Mlarutan x Mrlarutan
Massa NaOH = 0,1 L x 0,5 mol/L x 40 gram/mol
= 2 gram
Bahan Cair :
Diketahui : bjHCl = 1,19 gram/mL
BM = 36,5 gram/mol
%HCl = 37/100 = 0,37
Vlarutan = 100 mL
Mlarutan = 0,5 M = 0,5 mol/L
bj 1000
Mlarutan asam pekat =
BM
0,37 1,19 gram mL 1000 mL L
Mlarutan asam pekat =
36,5 gram mol
440,3 gram L
Mlarutan asam pekat =
36,5 gram mol
Mlarutan asam pekat = 12,06 mol L
Menghitung Volume HCl yang di pipet :

Vlarutan x Mlarutan = Vyang di pipet x Mlarutan asam pekat

V larutan × M larutan
V pipet =
M larutanasam pekat

100 mL×0,5 mol / L


V pipet =
12,06 mol /L
50 mL . mol/ L
V pipet = =4,1459mL
12,06 mol /L
B.2 Perhitungan pH Larutan
B.2.1 Untuk volume larutan HCl 0 mL
pH NaOh [OH-] = b x Mb
= 1 x 0,5 = 0,5
pOH = -log[OH-]
= -log0,5
= 0,3
pH = 14 – pOH
= 14 – 0,3
= 13,7
B.2.2 Untuk volume larutan HCl 5 mL mmol HCl
= 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 5 mmol/mL x 0,5 mL
= 2,5 mmol
NaOH HCl NaCl H2O
m
50 mmol 2,5 mmol - -
r 2,5 mmol 2,5 mmol 2,5 mmol 2,5 mmol

s 47,5 mmol - 2,5 mmol 2,5 mmol

OH
pOH = -log0,45
= 0,35
pH = 14 – 0,35
= 13,65

B.2.3 Untuk volume larutan HCl 10 mL mmol HCl


= 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 10 mmol/mL x 0,5 mL
= 5 mmol

NaOH HCl NaCl H2O


m 50 mmol 5 mmol - -
r 5 mmol 5 mmol 5 mmol 5 mmol

s 45 mmol - 5 mmol 5 mmol

OH
pOH = -log0,40
= 0,39 pH
= 14 – 0,39
= 13,61
B.2.4 Untuk volume larutan HCl 15 mL
mmol HCl = 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 15 mmol/mL x 0,5 mL
= 7,5 mmol
NaOH HCl NaCl H2O
m 50 mmol 7,5 mmol - -
r 7,5 mmol 7,5 mmol 7,5 mmol 7,5 mmol
s 42,5 mmol - 7,5 mmol 7,5 mmol

OH

pOH = -log0,36
= 0,44 pH
= 14 – 0,44
= 13,36

B.2.5 Untuk volume larutan HCl 20 mL


mmol HCl = 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 20 mmol/mL x 0,5 mL
= 10 mmol
NaOH HCl NaCl H2O
m 50 mmol 10 mmol - -
r 10 mmol
10 mmol 10 mmol 10 mmol
s 40 mmol - 10 mmol 10 mmol

OH
pOH = -log0,33
= 0,48 pH
= 14 – 0,48
= 13,52
B.2.6 Untuk volume larutan HCl 25 mL
mmol HCl = 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 25 mmol/mL x 0,5 mL
= 12,5 mmol
NaOH HCl NaCl H2O
m 50 mmol 12,5 mmol - -
r 12,5 mmol 12,5 mmol 12,5 mmol 12,5 mmol
s 37,5 mmol - 12,5 mmol 12,5 mmol

OH pOH
= -log0,3
= 0,52 pH
= 14 – 0,52
= 13,48

B.2.7 Untuk volume larutan HCl 30 mL


mmol HCl = 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 30 mmol/mL x 0,5 mL
= 15 mmol
NaOH HCl NaCl H2O
m 50 mmol r 15 mmol - -
15 mmol 15 mmol 15 mmol 15 mmol
s 35 mmol - 15 mmol 15 mmol

OH
pOH = -log0,26
= 0,58 pH
= 14 – 0,58
= 13,42
B.2.8 Untuk volume larutan HCl 35 mL
mmol HCl = 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 35 mmol/mL x 0,5 mL
= 17,5 mmol

NaOH HCl NaCl H2O


m 50 mmol r 17,5 mmol - -
17,5 mmol 17,5 mmol 17,5 mmol 17,5 mmol
s 32,5 mmol - 17,5 mmol 17,5 mmol

OH
pOH = -log0,24
= 0,61 pH
= 14 – 0,61 = 13,39

B.2.9 Untuk volume larutan HCl 40 mL


mmol HCl = 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 40 mmol/mL x 0,5 mL
= 20 mmol
NaOH HCl NaCl H2O
m 50 mmol 20 mmol - -
r 20 mmol 20 mmol 20 mmol 20 mmol
s 30 mmol - 20 mmol 20 mmol

OH
pOH = -log0,21
= 0,67 pH
= 14 – 0,67
= 13,33
B.2.10 Untuk volume larutan HCl 45 mL
mmol HCl = 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 45 mmol/mL x 0,5 mL
= 22,5 mmol
NaOH HCl NaCl H2O
m 50 mmol r 22,5 mmol - -
22,5 mmol 22,5 mmol 22,5 mmol 22,5 mmol
s 27,5 mmol - 22,5 mmol 22,5 mmol

OH pOH
= -log0,18
= 0,74 pH
= 14 – 0,74 =
13,26

B.2.11 Untuk volume larutan HCl 50 mL


mmol HCl = 100 mmol/mL x 0,5 mL
= 50 mmol
mmol NaOH = 50 mmol/mL x 0,5 mL
= 25 mmol
NaOH HCl NaCl H2O
m 50 mmol 25 mmol - -
r 25 mmol
25 mmol 25 mmol 25 mmol
s 25 mmol - 25 mmol 25 mmol

OH
pOH = -log0,16
= 0,79 pH
= 14 – 0,79 = 13,21

Anda mungkin juga menyukai