Anda di halaman 1dari 8

NAMA : Rizki Rafiandi

NIM : 21/4839999/NEK/25522

Ujian Tengah Semester


Business and Management
Program Studi Magister Manajemen FEB UGM
Kelas JOG-MBA-79/D
Semester I 2021-2022
Dosen: Bayu Aji Aritejo, S.E., M.M., M.Si., Ph.D.
Sifat Ujian: Take Home Exam, Open Book, Individual
Waktu: Rabu, 6 Oktober 2021, 2,5 Jam (07:30-10:00 WIB)

Petunjuk:
 Bacalah soal-soal berikut dengan teliti dan jawablah secara komprehensif di lembar ini juga
dikumpulkan dalam format PDF.
 Gunakan data/informasi dari berbagai sumber publik untuk mendukung jawaban anda.
Sebutkan daftar referensi yang dipakai.
 Kerjakan secara individual, dilarang keras bekerjasama dengan peserta lain.

Soal:
1. Sebagai seorang Manajer Penjualan anda memiliki peluang untuk mendapatkan "a big account"
untuk produk anda. Namun demikian manajer pembelian mereka memberi indikasi bahwa anda
perlu memberi "hadiah" yang akan menentukan keputusan perusahaannya. Asisten anda
merekomendasikan agar anda mengirimkan produk TV terbaru ke rumah manajer pembelian
tersebut. Apa yang akan anda lakukan? Bagaimana pertimbangan anda untuk menyetujui atau
tidak menyetujui saran tersebut?
2. Amir adalah seorang Sarjana Ekonomi dan berniat untuk berwirausaha peternakan dan
pengolahan produk susu kambing etawa karena melihat adanya peluang bisnis yang
menjanjikan. Bentuk badan usaha apa yang anda sarankan untuk Amir dan jelaskan
pertimbangan-pertimbangannya.
3. Anda sedang memikirkan manajemen operasi untuk suatu restoran fine dining. Jelaskan a.)
gambarkan proses transformasi yang terjadi, dan b.) jenis facility layout yang akan dipakai untuk
restoran tersebut.

Jawab:
1. Pada kasus tersebut termasuk kedalam gratifikasi, Gratifikasi merupakan hal yang tidak
dibenarkan dalam berbisnis. Gratifikasi adalam pemberian sesuatu baik itu dalam
bentuk uang , barang , produk, maupun jasa. Apabila saya diposisi tersebut maka saya
tidak akan melakukan hal yang disarankan tersebut namun diganti dengan yang lebih
elok lagi seperti:

a. Mengajak untuk negosiasi ulang si manajer pembelian perusahaan tersebut.


b. Mencari win win solution dari negosiasi tersebut tanpa adanya praktik gratifikasi.
Negosiasi ulang dan win win solution bisa dilakukan di tempat olahraga seperti Golf
Court , Restaurant Mewah dll. Dimana negosiasi dapat dilakukan lebih santai dan
rileks tanpa ada tekanan dari pihak manapun. Biasanya negosiasi dapat berjalan
dengan lancar apabila dilakukan di tempat tersebut.
c. Menjelaskan keuntungan yang didapatkan apabila mendapatkan produk tersebut.

Dengan catatan, Transaksi tersebut merupakan hal yang saling menguntungkan kedua
belah pihak. Dalam satu sisi Saya berhasil melakukan penjualan dan pembeli berhasil
mendapatkan barang dengan kualitas dan harga yang terbaik. Kedua belah pihak sama
sama memiliki kekuatan, apabila disarankan untuk memberikan barang terlebih dahulu
merupakan hal yang kurang baik.

Apabila tidak menemukan jalan keluar saya akan menginformasikan dan


menegosiasikan langsung dengan pimpinan diperusahaan tersebut.
2. Saya merekomendasikan kepada amir badan usaha dalam bentuk Perseroan Terbatas
(PT), Karena dengan mendirikan PT :
A. Amir tidak memerlukan pertanggungjawaban hingga harta pribadi apabila
perusahaan mengalami kerugian. Apabila PT tersebut mengalami kerugian, amir
hanya berkewajiban terbatas sejumlah modal yang ia setorkan. Sementara apabila
amir mendirikan Firma atau CV yang memerlukan pertanggungjawaban sampai
harga pribadi pemilik jika perusahaan mengalami kerugian.
B. Leluasa dalam melakukan aktivitas dan pengembangan bisnis
Dalam Perseroan Terbatas ada yang disebut dengan KBLI/Kelompok usaha
perusahaan , Perusahaan bisa memiliki hingga 12 KBLI dalam 1 NIB, Sehingga amir
bisa mengembangkan usaha peternakannya dari produksi ternak, pengembangan
pengolahan produk, hingga ke penjualan.
C. Dapat berkerjasama dengan pihak asing
Perusahaan dalam bentuk Perseroan Terbatas (PT) dapat merencanakan mendirikan
sebuah perusahaan dalam rangka penanaman modal asing (PMA). Dimana usaha
dapat bersekutu antara pemilik modal Indonesia dengan pemilik modalasing.
Hal ini dapat langsung dilakukan jika salah satu atau lebih pemilik modal asing
menjadi pemegang saham perusahaan PT.
D. Dilindungi oleh undang undang
Amir telah mendapatkan kepastian hukum dalam berbisnis apabila PT telah
terbentuk.
E. Bisnis yang dilakukan amir dapat menjadi bisnis besar.
3. A. Berikut proses transformasinya

No INPUT PROSES TRANSFORMASI OUTPUT


1 Modal Ekspansi Gedung Baru
2 Sumber Daya Manusia Professional Executive Chef, Chef Makanan, Kepuasan
Waiter, Barista, Receptionist, Konsumen,
Dishwasher, Bartender, Security Kenyamanan
Konsumen
3 Teknologi/inovasi Penciptaan Inovasi Baru Pelanggan tidak
bosan, Visualisasi
restoran baik

Strategi operasi yang diterapkan perusahaan meliputi


1. Cost
2. Quality
3. Flexibility
4. Delivery
5. Service
6. Environment
7. Information

B.. Facility layout


Pada Fine Dining restaurant masuk kedalam tata letak group technology, Prinsip tata letak
tipe ini adalah mengelompokkan produk atau komponen yang akan dibuat berdasarkan
kesamaan dalam proses. Pengelompokkan ini mengakibatkan mesin dan fasilitas produksi
lainnya ditempatkan dalam sebuah sel manufaktur karena setiap kelompok memilikiurutan
proses yang sama. Tujuan tipe tata letak group technology adalah menghasilkan efisiensi
yang tinggi dalam proses manufakturnya. Selain itu, tata letak tipe ini dapat menjawab
keterbatasan tata letak proses dan mengeksplorasi kelebihan tata letak produk. Misalkan
dalam meproduksi dessert dikelompokkan sendiri, main course, appetizer pun sendiri
namuk ketiganya saling terintegrasi satu sama lain, antar kitchen satu dengan yang lain.
Kemudian untuk minuman beralkohol serta olahannya memiliki bar sendiri, kemudian
minuman jenis coffee dan tea memiliki bar sendiri dalam produksinya. Kemudian terbagi
menjadi berbagai area kitchen, dining area, resepsion area, dll.
Sumber gambar:
https://www.behance.net/gallery/28208667/Area-4-Fine-Dining-Restaurant-Design-
Concept-Sumptuous

Anda mungkin juga menyukai