Anda di halaman 1dari 10

Visi :

Pada tahun 2025 Menghasilkan Ners yang Unggul dalam Asuhan Keperawatan Lanjut
Usia dengan Menerapkan Ilmu dan Teknologi Keperawatan

Etik Dan Legal Keperawatan Anak

Program Studi : Program Sarjana Terapan dan Program Studi


Pendidikan Ners Program Profesi
Mata Kuliah : Keperawatan Anak
Penempatan : Semester III T.A. 2020/2021
Kelas/Kelompok : 2A Ners

Penanggung Jawab:
Santun Setiawati, M.Kep., Ns.Sp.Kep.An.

Dosen Pengampu:
Ratna Ningsih, S.Kp., M.Kes.

Disusun oleh:

Afra Zuhra Rahmawati P3.73.20.2.19.001


Asma Rida Istisyhad P3.73.20.2.19.006
Dara Ayu Sukma W. P3.73.20.2.19.011
Evita Putri Nurlianti P3.73.20.2.19.016
Hariko Tiansa Putra A. P3.73.20.2.19.020
Lili Fahmiati P3.73.20.2.19.024
Nurfitria P3.73.20.2.19.029
Swari Rachmi Rindani P3.73.20.2.19.034
Triana Nurul Rahma P3.73.20.2.19.039
JURUSAN KEPERAWATAN
POLTEKKES KEMENKES JAKARTA III
TAHUN 2021
KATA PENGANTAR

Puji serta syukur penulis panjatkan kepada Allah Swt. yang telah melimpahkan rahmat,
hidayah, dan inayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah Keperawatan Anak
dengan judul “Etik dan Legal Keperawatan Anak” ini.

Penulis mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah membantu menyelesaikan
makalah ini, dan juga penulis ucapkan terima kasih kepada ibu Ratna Ningsih, S.Kp., M.Kep.
selaku dosen pembimbing dalam mata kuliah ini serta kepada Ibu Santun Setiawati, M.Kep.,
Ns.Sp.Kep.An. selaku penanggung jawab mata kuliah yang sudah membuat penugasan
makalah ini sehingga penulis dapat memahami dan mengerti tentang kasus yang dibuatnya
dalam makalah ini.

Penulis tahu bahwa dalam penulisan dan pembuatan makalah ini masih jauh dari kata
sempurna, sehingga sangat diharapkan saran dari para pembaca makalah ini supaya lebih
bagus makalah ini kedepannya. Penulis juga berharap semoga tulisan ini dapat berguna bagi
semua pihak khususnya yang membaca makalah ini. Akhir kata penulis ucapkan terima kasih.

Bekasi, 19 Desember 2021

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...........................................................................................................i

DAFTAR ISI.........................................................................................................................ii

BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................................1

1. Latar Belakang...........................................................................................................1
2. Tujuan.........................................................................................................................1

BAB II ISI.............................................................................................................................2

1. Definisi Etik..........................................................................................................................2
2. Aspek Legal Dalam Praktik Keperawatan............................................................................2
3. Aspek Legal Dan Etik Dalam Keperawatan Anak................................................................2
4. Fokus Keperawatan Anak.....................................................................................................2
5. Isu Etik Dalam Keperawatan Anak.......................................................................................3
6. Hak Anak Menurut Uu Perlindungan Anak Nomor 23 Tahun 2002.....................................4
7. Memahami Hak Sipil Dan Kewarganegaraan......................................................................4
8. Memahami Prinsip Etik Dalam Keperawatan Anak..............................................................4

BAB III PENUTUP.........................................................................................................................6

1. Kesimpulan...........................................................................................................................6
2. Saran.....................................................................................................................................6

DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................................7

ii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Etika adalah kode perilaku yang memperlihatkan perbuatan yang baik bagi
kelompok tertentu. Etika juga merupakan peraturan dan prinsip bagi pertuatanyang
benar. Etika berhubungan dengan hal yang baik dan hal yang tidak baik dan dengan
kewajiban moral. Etika berhubungan dengan peraturan untuk perbuatanatau tidakan
yang mempunyai prinsip benar dan salah, serta prinsip moralitaskarena etika
mempunyai tanggung jawab moral, menyimpang dari kode etik berari tidak memiliki
prilaku yang baik dan tidak memiliki moral yang baik. Etika bisa diartikan juga
sebagai, yang berhubungan dengan pertimbangankeputusan, benar atau tidaknya suatu
perbuatan karena tidak ada undang-undang atau peraturan yang menegaskan hal yang
harus dilakukan. Etika berbagai profesi digariskan dalam kode etik yang bersumber
dari martabat dan hak manusia (yang memiliki sikap menerima) dan kepercayaan dari
profesi. Profesi menyusun kode etik berdasarkan penghormatan atas nilai dan situasi
individu yang dilayani.

B. Tujuan
Tujuan Umum
Mahasiswa keperawatan mampu memahami Konsep Etik Legal Keperawatan
Anak
Tujuan Khusus
1. Memahami Definisi Etik
2. Memahami Aspek Legal dalam Praktik Keperawatan
3. Mengetahui dan Memahami Aspek Legal dan Etik dalam Keperawatan Anak
4. Memahami Fokus Keperawatan Anak
5. Memahami Isu Etik dalam keperawatan Anak
6. Mengetahui dan Memahami Hak Anak menurut UU Perlindungan Anak
Nomor 23 Tahun 2002
7. Memahami Hak sipil dan kewarganegaraan
8. Memahami Prinsip Etik dalam Keperawatan Anak

1
BAB II

ISI

A. Konsep Etik Legal Keperawatan Anak


1. Definisi etik
a. Etik berasal dari kata ethos. Dalam bentuk tunggal yang berarti kebiasaan,
adat-istiadat, akhlak, watak, perasaan, sikap, dan cara berpikir Dalam bentuk
jamak (ta etha), berarti adat kebiasaan. Dengan kata lain, ctika dapat diartikan
sebagai ilmu tentang apa yang biasa dilakukan atau ilmu tentang adat
kebiasaan (Bertens, 2000)
b. Menurut Potter and Perry (1997) Etika merupakan terminologi dengan
berbagai makna, etika berhubungan dengan bagaimana seseorang harus
bertindak dan bagaimana mereka melakukan hubungan dengan orang lain.
c. Soeharto (2008) Etika adalah bersikap eksplisit dan konkrit. Oleh karena itu
banyak ahli yang mengatakan bahwa etika adalah nilai yang sudah
diaplikasikan (value in action)
2. Aspek Legal dalam Praktik Keperawatan
a. Untuk dapat melaksanakan tugas dan tindakan dengan aman, perawat
profesional harus memahami batasan Icgal dan implikasinya dalam praktik
keperawatan sehari-hari.
b. Asuhan keperawatan yang legal diartikan sebagai praktik kepcrawatan yang
bermutu dan taat pada aturan, hukum, serta perundang-undangan yang berlaku
3. Aspek Legal dan Etik dalam Keperawatan Anak
a. Pertimbangan pembuatan keputusan benar tidaknya suatu perbuatan dalam
keperawatan anak
b. Merupakan model pcrilaku & standar yang diharapkan dalam membcrikan
asuhan keperawatan anak
4. Fokus Keperawatan Anak
a. Neonatus
Neonatus disebut juga bayi baru lahir yakni merupakan individu yang sedang
bertumbuh dan baru saja mengalami trauma kelahiran serta harus dapat

2
melakukan penyesuaian diri dari kehidupan intrauterin ke kehidupan
ekstrauterin. Selain itu, fisiologi neonatus merupakan ilmu yang mempelajari
fungsi dari proses kelahiran dan harus menyesuaikan diri dari kehidupan
intrauterin ke kehidupan ekstrauterin
b. Toddler
Toddler merupakan anak anak usia 1-3 tahun yang dapat dilihat peningkatan
tubuh terjadi secara bertahap bulkan secara linier yang menunjukan
karakteristik percepatan atau perlambatan dalam tumbuh kembang
c. Anak prasekolah
Anak pra sekolah adalah anak yang berusia antara 3-6 tahun, Dalam usia ini
anak umumnya mengikuti program anak (3Tahun5tahun) dan kelompok
bermain (Usia 3 Tahun), sedangkan pada usia 4-6tahun biasanya mereka
mengikuti program Taman Kanak-Kanak
d. Sekolah
Usia sekolah adalah anak pada usia 6-12 tahun, yang artinya sekolah menjadi
pengalaman inti anak. Periode ketika anak-anak dianggap mulai bertanggung
jawab atas perilakunya sendiri dalam hubungan dengan orang tua mereka,
teman sebaya dan orang lainnya. Usia sekolah merupakan masa anak
memperoleh dasar pengetahuan untuk keberhasilan penyesuaian diri pada
kehidupan dewasa dan memperoleh keterampilan tertentu.
e. Remaja
Remaja merupakan masa dimana peralihan dari masa anak-anak ke masa
dewasa meliputi semua perkembangan yang dialami sebagai persiapan
memasuki masa dewasa. Perubahan perkembangan tersebut meliputi aspek
fisik, psikis dan psikososial. Masa remaja merupakan salah satu periode dari
perkembangan manusia. Remaja ialah masa perubahan atau peralihan dari
anak-anak ke masa dewasa yang meliputi perubahan biologis, perubahan
psikologis, dan perubahan sosial.
5. Isu Etik dalam keperawatan Anak
a. Family Center Care
Merupakan sebagai filosofi dimana pemberian perawatan mementingkan dan
melibatakan peran penting dari keluarga, dukungan kcluarga akan
membangunkan kekuatan, membantu untuk membuat suatu pilihan yang baik,

3
dan meningkatkan pola normal yang ada dalam keseharianya selama anak
sakit dan menjalani penyembuhan.
b. Atraumatic care
Mencegah perpisahan dengan orang tua, dan mencegah trauma fisik
c. Primary Nursing
Metode penugasan dimana satu orang perawat bertanggung jawab penuh
selama 24 jam terhadap asuhan keperawatan pasien dari mulai pasien masuk
sampai keluar rumah sakit. Sistem primary nursing menggunakan 1 orang
perawat primer yang bekerja selama 24 jam dan bertanggung jawab untuk
perencanaan perawatan 5-6 pasien dan ketika perawat primer tidak bertugas
perawatan pasien dilanjutkan oleh perawat pelaksana yang melanjutkan
perencanaan perawatan yang sudah direncanakan oleh perawat primer
6. Hak Anak menurut UU Perlindungan Anak Nomor 23 Tahun 2002
a. Hak Hidup, Kelangsungan Hidup, dan Perkembangan
b. Hak Partisipasi, setiap anak berhak mengeluarkan pendapat sesuai dengan
tingkat usia dan perkembangannya, dan dipertimbangkan pendapatnya (pasal
10)
c. Hak Perlindungan, dari diskriminasi, ecksploitasi, penclantaraan, kckejaman,
kekerasaan dan penganiayaan, ketidakadilan, dan perlakuan salah lainnya
(pasal 12-18)
d. Hak atas pendidikan
e. Hak sipil dan kewargancgaraan
7. Hak sipil dan kewarganegaraan
a. Hak nama dan kewarganegaraan
b. Hak kebebasan menyatakan pendapat
c. Hak berpikir dan beragama
d. Hak kcbebasan berserikat
e. Hak atas perlindungan kehidupan pribadi
f. Hak atas informasi
8. Prinsip Etik dalam Keperawatan Anak
a. Beneficence
Beneficence berarti melakukan yang baik, Perawat memiliki kewajiban untuk
melakukan dengan baik, yaitu, mengimplemtasikan tindakan yang
mengutungkan klien dan keluarga.

4
b. Non maleficence
Non Maleficence berarti tugas yang dilakukan pernwat tidak menyebabkan
bahaya bagi klicnnya. Prinsip ini adalah prinsip dasar sebagaian besar kode
etik keperawatan. Bahaya dapat bearti dengan sengaja membahayakan, resiko
membahayakan, dan bahaya yang tidak disengaja.
c. Autonomy
Perawat yang mengikuti prinsip autonomi menghargai hak klien untuk
mengambil keputusan sendiri. Dengan menghargai hak autonomi berarti
perawat menyadari keunikan induvidu secara holistik.
d. Justice
Perawat mengambil keputusan dengan rasa keadilan sesuai dengan kebutuhan
tiap klien
e. Informed Consent
Persetujuan Tindakan Medis (PTM) merupakan persetujuan seseorang untuk
memperbolehkan sesuatu yang terjadi (mis. Operasi, transfusi darah, atau
prosedur invasif). Ini berdasarkan pemberitahuan tentang resiko penting yang
potensial, keuntungan, dan alternative yang ada pada klien. Persetujuan
tindakan memungkinkan klien membuat keputusan berdasarkan informasi
penuh tentang fakta.

5
BAB III

PENUTUP

1. Kesimpulan
Etika Berkenaan dengan pengkajian kehidupan moral secara sistematis dan
dirancang untuk melihat apa yang harus dikerjakan, apa yang harus dipertimbangkan
sebelum tindakan tersebut dilakukan, dan ini menjadi acuan untuk melihat suatu
tindakan benar atau salah secara moral.
Pertimbangan pembuatan keputusan benar tidaknya suatu perbuatan dalam
keperawatan anak merupakan model perilaku & standar yang diharapkan dalam
memberikan asuhan keperawatan anak fokus Keperawatan Anak.

Hak Anak menurut UU Perlindungan Anak Nomor 23 Tahun 2002 Hak


Hidup, Kelangsungan Hidup, dan
Perkembangan Hak Partisipasi, setiap anak berhak mengeluarkan pendapat
sesuai dengan tingkat usia dan perkembangannya, dan dipertimbangkan pendapatnya
(pasal 10) Hak Perlindungan, dari diskriminasi, eksploitasi, penelantaraan,
kekejaman, kekerasaan dan penganiayaan, ketidakadilan, dan perlakuan salah lainnya
(pasal 12-18) Hak atas pendidikan Hak sipil dan kewarganegaraan
Hak sipil dan kewarganegaraanHak nama dan kewarganegaraan Hak
kebebasan menyatakan pendapat Hak berpikir dan beragama Hak kebebasan
berserikat Hak atas perlindungan kehidupan pribadi Hak atas informasi
Prinsip Etik dalam Keperawatan AnakBeneficence Non maleficence
Autonomy Justice Consent

2. Saran
Mahasiswa keperawatan diharapkan dapat menguasai materi mengenai Etik
Legal Keperawatan Anak lalu bisa mengaplikasikannya kepada pasien dengan baik
dan benar sesuai dengan etik legal yang berlaku.

6
DAFTAR PUSTAKA

Anda mungkin juga menyukai