Anda di halaman 1dari 11

TEKNIK PENULISAN KARYA ILMIAH

“JENIS-JENIS KEGIATAN ILMIAH


PADA FORUM AKADEMIK”
Dosen Pengampu: Risan, M.Pd.

Kelompok 3:
Chika Vinia Rafanda (200200003)
Putri Nabilla (200200010)
Romansah (200200012)
Kelas : PGMI 3

Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Hikmah Jakarta


(STAI Al-Hikmah Jakarta)
Jl. Jeruk Purut No. 10, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta
Tahun Ajaran 2021/2022
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha


Penyayang, yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami
dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Jenis-jenis Kegiatan Ilmiah
pada Forum Akademik” ini tepat pada waktunya.
Adapun tujuan dari penulisan makalah ini adalah untuk memenuhi
tugas dari dosen kami Bapak Risan, M.Pd. pada mata kuliah Teknik Penulisan
Karya Ilmiah. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak
yang telah membagi sebagian pengetahuannya dalam penulisan makalah ini.
Makalah kelompok kami ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu,
kritik dan saran yang kami butuhkan untuk menuju kesempurnaan makalah
ini.

Tangerang Selatan, 20 Oktober 2021

Kelompok 3

i|Jenis-jenisKegiatanIlmiah
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .....................................................................................i


DAFTAR ISI.................................................................................................. ii

BAB I PENDAHULUAN ..................................................................1


A. Latar Belakang ................................................................ 1
B. Rumusan Masalah ...........................................................1
C. Tujuan ..............................................................................2

BAB II PEMBAHASAN .....................................................................3


A. Pengertian Presentasi Karya Ilmiah ..................................3
B. Pengertian Presentasi Ilmiah pada Forum Ilmiah .............4
C. Bentuk – bentuk forum Ilmiah…………………………. 5

BAB III PENUTUP ..............................................................................7


A. Kesimpulan........ ................................................................ 7
B. Saran ..................................................................................7

DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 8

ii | J e n i s - j e n i s K e g i a t a n I l m i a h
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Presentasi Ilmiah merupakan kegiatan yang lazim dilakukan dalam dunia Ilmiah,
dimana presentasi merupakan salah satu bagian tak terpisahkan dari kegiatan
Ilmiah di Perguruan Tinggi, seperti pengajaran, penilitian, pengabdian pada
Masyarakat, penulisan Karya Ilmiah , dan lain-lain.

Secara umum, tujuan presentasi adalah edukasi atau Pendidikan, memberikan


Informasi, dan persuasi atau mempengaruhi. Dalam kegiatan penelitian,
presentasi bertujuan untuk memaparkan kepada orang lain mengenai Penelitian
yang telah dilakukan dan mempertanggung jawabkan hasil penelitian. Oleh
karena itu, kemampuan memberikan sebuah presentasi yang baik merupakan
modal yang sangat penting.

Banyak orang yang pandai dalam menulis suatu artikel Ilmiah, namun kurang
mampu untuk menyampaikan nya dalam forum Ilmiah. Selain itu sering juga kita
menyaksikan suatu Karya Ilmiah yang sangat bagus namun disajikan (di
presentasikan) dengan tidak bagus, sehingga mengurangi sasaran yang ingin
dicapai dalam Karya Ilmiah tersebut tidak sampai, selain itu juga dapat
mengurangi kualitas dari Karya Ilmiah tersebut. Jadi untuk mempresentasikan
suatu Karya Ilmiah membutuhkan beberapa persyaratan tertentu, karena
presentasi merupakan cara untuk menjelaskan sesuatu (ide, opini, kasus, solusi,
informasi dll) kepada kumpulan orang yang dapat dilakukan baik dengan bantuan
teknologi maupun tidak.

B. RUMUSAN MASALAH

1. Apa yang dimaksud dengan presentasi Ilmiah ?

2. Apa yang dimaksud presentasi pada forum Ilmiah?

3. Apa saja bentuk-bentuk forum Ilmiah?

1|Jenis-jenisKegiatanIlmiah
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui yang dimaksud dengan presentasi Karya Ilmiah
2. Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan presentasi di forum
Ilmiah
3. Untuk mengetahui bentuk-bentuk forum Ilmiah

2|Jenis-jenisKegiatanIlmiah
BAB II
PEMBAHASAN

A. PENGERTIAN PRESENTASI ILMIAH

1. PRESENTASI

Presentasi adalah suatu kegiatan berbicara di hadapan banyak hadirin atau


salah satu bentuk komunikasi. Presentasi merupakan kegiatan pengajuan suatu
topik, pendapat atau informasi kepada orang lain.

Tujuan presentasi bermacam-macam , misalnya untuk membujuk (biasanya


dibawakan oleh wiraniaga) untuk memberi informasi (biasanya oleh seorang
pakar), atau untuk meyakinkan (biasanya dibawakan oleh seseorang yang
ingin membantah pendapat tertentu). Ada beberapa pembicara terkenal di
Indonesia antara lain Kyai Haji Abdullah Gymnastiar, Ary Ginanjar Agustian,
Andrie Wongso dan masih banyak lagi.

Agar bisa pandai berpresentasi, orang seringkali belajar pada para pakar
presentasi. Juga ada banyak pembicara terkenal yang sering kali diamati oleh
orang yang pandai berbicara dihadapan umum. Keahlian berbicara di hadapan
hadirin merupakan hal yang sangat penting bagi siapapun yang ingin maju.
Banyak presiden, Manager, wiraniaga, dan pengajar yang menjadi sukses dan
terkenal lewat keahlian nya berpresentasi.

2. BENTUK – BENTUK PRESENTASI

a. Presentasi Teks
Bentuk pembicaraan dengan sepenuhnya menggunakan teks dengan
(membaca kata demi kata yang tertuang di dalam kertas pembicaraan)
b. Presentasi Hafalan
Merupakan gaya pembicaraan dengan isi bahan saja yang ditulis lalu
dihafalkan.
c. Presentasi Spontan
Disebut juga dengan pembicaraan langsung atau formal tanpa persiapan yang
matang di pihak pembicara.
d. Presentasi dengan Kartu
Pembicaraan dan kartu berisi uraian sesuai dengan latar pendengar, tetapi
tetap disesuaikan dengan tujuan pembicaraan.

3|Jenis-jenisKegiatanIlmiah
B. PENGERTIAN PRESENTASI ILMIAH PADA FORUM ILMIAH

1. PRESENTASI ILMIAH

Adalah penyajian bahan Ilmiah (makalah, kertas kerja, draft dan


sebagainya). Oleh penyaji dan pemakalah di suatu forum Ilmiah (seminar,
diskusi, symposium, lokakarya, FGD / Fokus Grup Diskusi dan
sebagainya). Dimana peserta sukarela terlibat aktif dalam interaksi verbal
ilmiah menuju tercapainya gol yang diterapkan dengan waktu yang
tersedia.

Diskusi dan presentasi yang dilakukan dalam bidang Akademik untuk


membicarakan mengenai informasi ilmiah. Presentasi yang dilakukan
dalam forum Ilmiah ini berfungsi untuk menyebarkan Informasi Ilmiah.
Diskusi yang terjadi di dalamnya merupakan hal penting sebagai salah satu
cara mencari solusi dan pengembangan materi Ilmiah yang dikaji.

Istilah forum Ilmiah tidak ditemukan di KBB Online. Namun, pengertian


forum Ilmiah sebagai berikut:
a. Forum artinya Lembaga atau badan;wadah;sidang; tempat pertemuan
untuk bertukar fikiran secara bebas, misalnya diskusi Ilmiah
b. Ilmiah artinya bersifat Ilmu ; secara ilmu pengetahuan; memenuhi
syarat (kaidah) ilmu pengetahuan, misalnya majalah Ilmiah, majalah
yang berisi Karya Ilmiah

Karena mahasiswa merupakan intelektual yang berkewajiban


mengumpulkan Ilmu yang dimilikinya, kemahiran untuk melakukan forum
Ilmiah ini merupakan suatu kebutuhan. Dalam suatu forum Ilmiah selalu
terdapat proses penyampaian informasi dan diskusi mengenai masalah dan
solusi yang belum terpecahkan.

4|Jenis-jenisKegiatanIlmiah
C. BENTUK – BENTUK FORUM ILMIAH

Forum ilmiah terbagi menjadi beberapa jenis yang dibedakan berdasarkan


tujuan forum, jumlah penyaji maupun pendengar dan proses penyajian
forum tersebut.
1. Diskusi panel
Merupakan suatu diskusi yang terdiri atas seorang pemimpin, sejumlah
peserta, dan beberapa pendengar. Dalam diskusi ini tempat duduk diatur
sedemikian rupa sehingga pendengar dapat mengikuti jalannya diskusi
dengan seksama. Setelah bertanggung jawab antara pemimpin dan
peserta, peserta dan pendengar, pemimpin merangkum hasil tanya jawab
atau pembicaraan, kemudian mengajak pendengar untuk mendiskusikan
masalah tersebut sekitar separuh dari waktu yang tersedia.

Moderator sesekali menyimpulkan paparan para panelis. Selama diskusi


panel, peserta tidak diberikan kesempatan untuk mengemukakan
pandangan. Pengunjung hanya sebagai pendengar sehingga diskusi panel
ini “Talkshow”.

2. Diskusi
Menurut KBBI diskusi adalah pertemuan ilmiah untuk bertukar fikiran
mengenai suatu masalah. Diskusi melibatkan keterampilan berbicara,
sebab pada umumnya diskusi dilakukan untuk menambah keakraban,
memperluas pergaulan, atau bahkan hanya untuk waktu luang saja. Dapat
dilakukan dimanapun, bisa dilaksanakan kapanpun dalam batas waktu tak
tertentu, bisa dilakukan dengan siapa saja tanpa klarifikasi dan kesamaan
arah.

Diskusi merupakan kegiatan berbicara bersama yang dilakukan dengan 1


tujuan untuk mencari kebenaran Ilmiah, ilakukan dalam situasi resmi di
tempat yang formal, meski kadang diskusi nonformal bisa dilakukan di
tempat tak formal, dilakukan oleh kalangan yang mencari kebenaran atau
meningkatkan kualitas kebenaran, dilaksanakan dalam kelola waktu yang
terprogram secara proporsional, diperlukan sarana dan peralatan sesuai
dengan tingkat dan kualitas diskusi
Prinsip Dasar diskusi yaitu aturan atau prinsip-prinsip dasar di dalamnya,
antara lain:
- Menghindari terjadinya debat kusir. Debat kusir adalah perselisihan
pendapat yang terjadi, tetapi tanpa dilandasi alasan yang jelas.
- Menyanggah atau menolak pendapat orang lain harus didasari oleh
argumentasi-argumentasi yang kuat dan meyakinkan.

5|Jenis-jenisKegiatanIlmiah
- Dalam diskusi setiap peserta dituntut untuk aktif menyampaikan
pendapat-pendapatnya. Bahkan, sering kali terjadi saat seseorang
menyampaikan pendapatnya, teman yang lain menyelanya.
- Tidak ada pemenang dalam diskusi, yang dicari atau didapat dari
diskusi adalah mufakat atau kesepakatan bersama yang didapat dari
berbagai pendapat yang ada.

3. Seminar
Pertemuan berkala yang biasanya di selenggarakan oleh sekelompok
mahasiswa dalam melaporkan hasil penelitiannya, dan umumnya dibawah
bimbingan seorang dosen atau ahli. Tujuan diskusi jenis ini tidak untuk
memutuskan sesuatu. Seminar dapat bersifat tertutup dan terbuka biasanya
dapat dihadiri peserta umum, tetapi mereka tidak ikut berdiskusi,
melainkan bertindak sebagai peninjau.

Untuk menyelenggarakan seminar harus dibentuk panitia, dalam seminar


yang menjadi pembicaranya adalah para ahli / pakar.

4. Lokakarya
Suatu acara dimana beberapa orang berkumpul untuk memecahkan
masalah tertentu dan solusinya. Sebuah lokakarya adalah pertemuan Ilmiah
yang kecil. Loka karya dimulai dengan pandangan umum tentang masalah
yang akan dipecahkan. Sesudah itu peserta dibagi menjadi dalam
kelompok kelompok. Setiap kelompok didampingi oleh penasehat ahli.
Dalam lokakarya, masalah yang dibahas spesifik, diskusi, dan pengkajian
sangat terarah dan mendalam secara teknis, dan kesimpulan atau keputusan
diambil sebagai hasil karya

5. Symposium
Simposium, disebut juga Sarasehan adalah pertemuan yang
diselenggarakan untuk mendengarkan dan membandingkan pendapat para
ahli, mengenai suatu masalah dalam bidang tertentu.

Pertemuan Ilmiah untuk mengatakan atau membandingkan berbagai


pendapat atau sikap mengenai suatu masalah yang diajukan oleh sebuah
panitia. Uraian pendapatan dalam Symposium ini diajukan lewat kertas
kerja yang dinamakan prasarana. Dan beberapa prasarana yang
disampaikan dalam Symposium harus berhubungan.

Symposium menghadirkan beberapa pembicara yang mengemukakan


pidato singkat, tentang topik tertentu, atau tentang beberapa aspek dari
topik yang sama.

6|Jenis-jenisKegiatanIlmiah
BAB III
PENUTUP

A. K E S I M P U L A N
Presentasi adalah suatu kegiatan berbicara di hadapan banyak hadirin atau
salah satu bentuk komunikasi. Presentasi merupakan kegiatan mengajukan
suatu topik, pendapat atau informasi kepada orang lain. Adapun bentuk –
bentuk dari presentasi Ilmiah antara lain: presentasi teks, presentasi
hafalan, presentasi spontan dan presentasi dengan kartu.

Presentasi Ilmiah adalah penyajian bahan Ilmiah (makalah, kertas kerja,


draft dan sebagainya), oleh penyaji dan pemakalah di suatu forum Ilmiah
(seminar, diskusi, diskusi panel, symposium dan sebagainya). Dimana
peserta secara suka rela terlibat aktif dalam interaksi verbal Ilmiah menuju
tercapainya gol yang diterapkan dengan waktu yang tersedia

B. S A R A N
Makalah ini dibuat dengan judul jenis-jenis kegiatan ilmiah pada forum
akademik, penulis mencoba menguraikan mengenai jenis-jenis kegiatan
ilmiah. Pastinya apa yang penulis uraikan dalam makalah ini belum mencapai
kesempurnaan, maka dari itu penulis mengharapkan kepada pembaca untuk
menyempurnakan makalah ini sesuai dengan judul yang ada. Maka dari
itulah, penulis tidak berhak mengatakan makalah ini sempurana, sebab masih
banyak hal - hal yang perlu diperhatikan dalam makalah ini.

7|Jenis-jenisKegiatanIlmiah
DAFTAR PUSTAKA

https://www.academia.edu/42282910/MAKALAH_PRESENTASE_DAN
_FORUM_ILMIAH

https://www.quipper.com/id/blog/info-guru/lokakarya/

https://www.romelteamedia.com/2019/04/jenis-istilah-forum-
ilmiah.html

8|Jenis-jenisKegiatanIlmiah

Anda mungkin juga menyukai