Anda di halaman 1dari 12

PROPOSAL KELOMPOK STRATEGI

KEWIRAUSAHAAN

KELOMPOK:
Nama NPM
Danty Indriastuti 1905160351
Nana Eka Sahfitri S 1905160348
Putri Alwardhani 1905160376
Widya Novera 1905160357
Gilang Maulana 1905160340

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


PROGRAM STUDY MANAJEMEN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA
UTARA
2021
DAFTAR ISI

LAMPIRAN....................................................................................................................... i

DAFTAR ISI ...................................................................................................................... ii

KATA PENGANTAR........................................................................................................... iii

BAB I PENDAHULUAN ..................................................................................................... 1

A. LATAR BELAKANG .................................................................................


B. ALASAN PENDIRIAN USAHA ................................................................
C. TUJUAN PENDIRIAN USAHA ................................................................
BAB II ASPEK UMUM ....................................................................................................... 5

A. NAMA USAHA ...........................................................................................


B. TEMPAT USAHA .......................................................................................
C. PEMILIK USAHA ......................................................................................
D. BIDANG USAHA ........................................................................................
E. VISI DAN MISI ...........................................................................................
F. MOTO ..........................................................................................................
G. DESKRIPSI PRODUK ...............................................................................
H. LOGO PRODUK ........................................................................................
BAB III GAMBARAN USAHA DAN BIAYA .......................................................................... 8

A. ASPEK-ASPEK............................................................................................
B. RENCANA ANGGARAN BIAYA ............................................................
C. PERKIRAAN LABA RUGI L/R ...............................................................
D. ANALISIS SWOT .......................................................................................
BAB IV RESIKO USAHA .................................................................................................... 11

A. RESIKO DAN HAMBATAN .....................................................................


B. SITUASI PERSAINGAN............................................................................
BAB V PENUTUP .............................................................................................................. 12

A. KESIMPULAN ............................................................................................
B. SARAN .........................................................................................................
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan
rahmat dan hidayahnya sehingga dapat menyelesaikan proposal usaha yang berjudul
“PISANG GEPREK” Pada proposal kali ini kami banyak mengambil dari berbagai sumber
refrensi dan pengarahan dari berbagai pihak. Oleh sebab itu, dalam kesempatan ini kami
mengucapkan terima kasih sebesar-sebesarnya kepada semua pihak yang telah membantu
dalam penyusunan proposal ini.
Penyusunan menyadari sepenuhnya bahwa proposal ini sangat jauh dari sempurna,
untuk itu kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun guna
kesempurnaan laporan ini.
Akhir kata penyusun mengucapkan terima kasih dan semoga proposal ini dapat
bermanfaat untuk semua pihak yang membaca…
           

Medan, 19 Oktober 2021


BAB I
PENDAHULUAN

1.1                 Latar Belakang
Dengan berkembangannya zaman dan lingkungan maka banyak orang untuk
memulai berhati-hati dalam memilih dan membeli sesuatu, dan kebutuhan yang
paling utama dari manusia yaitu makanan.
Zaman dulu orang membeli makanan hanya berpedoman pada rasanya yang
enak dan murah, ini terutama bagi kalangan masyarakat menengah ke bawah. Dua
hal inilah yang menjadi prioritas utama dalam membeli makanan. Mereka tidak
begitu memikirkan kandungan gizi dan nutrisi yang terkandung didalam makanan
yang mereka beli.
Namun dizaman yang lebih modern ini ada kecenderungan masyarakat mulai
bosan atas menu makanan yang hanya itu-itu saja, mereka ingin makanan yang
berbeda namun dari bahan-bahan yang mudah didapat dan umum. Oleh karena itu,
saya  memilih buah pisang untuk kami olah menjadi menu makanan yang unik dan
khas, dimana dari segi rasa, pisang menawarkan rasa yang cocok disemua lidah
orang Indonesia, dari segi gizi juga memenuhi kebutuhan gizi manusia, dari segi
harga, pisang mudah dijangkau semua kalangan masyarakat.
Dari fakta yang telah dikemukakan diatas maka sangat cocok dan potensial
bila saya mendirikan usaha jualan pisang geprek goreng, dimana dari segi rasa
memenuhi rasa enak, dari segi gizi pisang penyet goreng sesuai dengan apa yang
diinginkan oleh konsumen karena mengandung nilai-nilai gizi yang cukup baik.

1.2 Alasan pendirian usaha

Di era globalisasi modern saat ini tentunya banyak bisnis yang berkembang serta
banyak pula pesaing dalam memperoleh pekerjaan sehingga mencari pekerjaan
menjadi lebih sulit, dengan memulai berwirausaha Kita tidak perlu repot melamar
pekerjaan kesana kemari, bahkan bisa membantu menyediakan lapangan pekerjaan
bagi yang lainnya, serta dapat bekerja sesuai passion dibawah kendali diri sendiri
tanpa tekanan dari pihak manapun.

Maka dari itu kami memutuskan untuk memulai wirausaha dengan memanfaatkan
pisang sebagai bahan olahan makanan ringan yang disukai semua orang , selain
mudah diperoleh cara mengolah pisang terbilang mudah dan pastinya memiliki nilai
jual yang tinggi dan target pasar yang luas, sehingga kami dapat memperoleh
penghasilan/ keuntungan serta dapat belajar berwirausaha mulai dari sekarang dan
membantu menyediakan lapangan pekerjaan apabila usaha ini berkembang baik.

1.3                 Tujuan usaha
·         Menyediakan kebutuhan berupa makanan bagi masyarakat
·         Mendapatkan keuntungan
·         Untuk belajar berwirausaha secara mandiri
·         Untuk menyediakan makanan yang sehat dan harga yang terjangkau
BAB II
ASPEK UMUM

i. Nama usaha

Nama usaha merupakan hal yang penting dan diperlukan untuk memulai suatu
usaha. Karena nama usaha merupakan suatu brand yang nantinya akan dikenal
oleh orang atau konsumen untuk mengenali produk yang dijual. Kami
memberikan nama usaha ini “PISANG GEPREK NYONYA MANIS”

ii. Tempat usaha

Untuk tempat usaha ini kami memilih rumah sebagai tempat produksi usaha,
dikarenakan :

 Karena keterbatasan modal untuk menyewa ruko atau tempat usaha lainnya.
 Karena peralatan dan bahan telah tersedia dirumah

iii. Pemilik usaha

Usaha ini mulai dirintis atas kerjasama beberapa pihak sebagai partner kerja,
diantaranya :

 Danty Indriastuti ( founder + produsen)


 Nana Eka Sahfitri (produsen)
 Putri Alwardhani (produsen)
 Widya Novera ( desain logo + Marketing)
 Gilang Maualana (desain logo+ Marketing)

iv. Bidang usaha

Bidang usaha yang kami jalankan adalah bisnis usaha makanan ringan atau
cemilan yang sehat.

v. Motto

Motto usaha kami “murah sehat bergizi”.

1.4                 Visi & Misi


Visi
·        Memperoleh keuntungan (laba) dari setiap penjualan hasil produksi dan
mempunyai banyak pelanggan tetap.
·         Menjadi salah satu usaha kuliner yang terkenal dan disukai masyarakat.
·         Selalu menciptakan inovasi untukmenarik perhatian pelanggan.
Misi
·         Terus berinovasi dalam menciptakan menu-menu yang unik dan menarik.
·         Menciptakan ide-ide kreatif sebagai penarik minat para pembeli.
·         Memberikan pelayanan yang baik dan ramah dalam upaya menarik pembeli.
·         Menjual produk dengan harga yang terjangkau tetapi dengan kualitas dan
rasa yg memukau.

1.5                 Manfaat usaha
·         untuk memenuhi tugas mata kuliah Kewirausahaan
·         menjadikan mahasiswa lebih kreatif dan inovatif tentang kewirausahaan
·         melatih mahasiswa agar dapat berwirausaha dengan baik
·         untuk menambah pengalaman dan pengetahuan tentang kewirausahaan
·         agar dapat belajar sendiri danmengisi waktu luang dengan kegiatan yang
bermanfaat.

1.6                 Deskripsi usaha
Pisang geprek adaalah sejenis pisang di goreng lalu di geprek dengan varian
rasa yang bermacam-macam. Usaha pisang geprek ini merupakan salah satu bentuk
inovasi dengan memanfaatkan buah pisang yang kemudian diolah menjadi makanan
pisang geprek yang memiliki rasa yang enak.

1.7 Logo produk

Untuk branding usaha kami telah menyusun logo dari prodak kami sendiri disertai nama
usaha, logo ini berisikan gambar animasi wanita dengan pisang disebelah kanan dan kiri
yang melambangkan bahan utama dan menu utama kami yakni PISANG GEPREK. Dan
juga terdapat tulisan PISANG GEPREK NYONYA MANIS yang melambangkan nama
usaha kami, disebut Nyonya karena kami sebagai pendirinya ada yg berjenis kelamin
perempuan, dan Manis itu sendiri yang berarti kami menyediakan olahan pisang dengan
rasa yang bervarian dan manis. Kami menyediakan banyak aneka rasa topping dan
nantinya apabila bisnis ini berkembang kami akan menambah produk olahan pisang kami.
Symbol pisang disebelah kana dan kiri melambangkan simbol dalam mempertegas dan
memperjelas kepada para konsumen bahwa kami hanya menyediakan aneka olahan
pisang saja. menyantap makanan berharap bahwa konsumen nantinya akan selalu puas
akan produk yang kami sajikan, dan kami mengutamakan pelayanan konsumen serta
keinginan konsumen mulai dari layanan jasa antar makanan atau order delivery,
kebersihan, mutu, serta mengutamakan kenyamanan dan keramahan pada konsumen.
BAB III
GAMBARAN USAHA DAN BIAYA
2.1  Aspek produk
Pisang geprek adalah sejenis pisang yang digoreng lalu di penyet dengan varian rasa
yang bermacam- macam, pisang geprek goreng saya berbeda dari pisang-pisang goreng
yang lainnya. Saya mempunyai ide dan inovasi tersendiri dalam menciptakan menu
pisang penyet goreng. saya tidak hanya menjual pisang goreng biasa pada umumnya,
tetapi saya juga mempunyai menu spesial yakni pisang geprek goreng keju susu,pisang
geprek goreng coklat keju. Kami harap dengan ide dan inovasi saya dalam menjual pisang
geprek goreng, dapat menarik para pembeli sehingga dapat meningkatkan omset
penjualan kami.
2.2  Aspek pemasaran
Target konsumen pada usaha ini adalah masyarakat sekitar dan teman-teman. Strategi
yang digunakan adalah dengan meningkatkan pelayanan dan kualitas serta melakukan
inovasi terhadap produk yang saya buat untuk membedakan produk saya dengan produk
lain. Penetapan harga ditentukan dengan biaya produksi serta keadaan pasar sehinga
kemungkinan laba lebih besar.
2.3   Aspek  organisasi dan manajemen
Usaha ini ditangani oleh kami sendiri, masalah yang dialami adalah harga barang
yang berubah-ubah sehingga dapat mempengaruhi dalam penentuan harga jual. Resiko
dan hamabatan yang dialami adalah naik turunnya harga barang banyaknya pesaingan
dengan produk yang sama.
2.4  Aspek yuridis
      Usaha ini belum memiliki surat-surat izin usaha dengan peraturan yang berlaku.
2.5    Aspek  financial
      Sumber modal
      Untuk modal itu sendiri kami memakai uang modal Bersama.
 
Rencana anggaran biaya
 
Bahan Harga
Pisang 20 sisir Rp 100.000
Tepung terigu 1kg Rp 8000
Minyak 2lt Rp 23000
Gas Rp 22000
Coklat batang Rp 15000
Keju batang Rp 20000
Total pengeluaran Rp 188.000
 
2.6    Aspek  teknis
Bahan:
      (tepung kering)
§  300 gram tepung terigu
§  2sdm Tepung maizena
§  ½ sdt garam
 
(tepung basah)
§  150 g tepung terigu
§  2 sdm gula pasir
(toping)
§  Keju
§  Coklat
     Cara membuat produk:
1.      Campur semua bahan tepung kering dalam wadah yang besar. Kemudian bahan
tepung basah juga di campur dengan air secukupnya.
2.      Kupas pisang dan geprek, pilihlah pisang yang tidak terlalu mateng agar tidak hancur
3.      Masukan terlebih dahulu pisang nya ke adonan basah,apabila sudah merata kemudian
masukan kedalam  adonan kering dengan merata. Ulangi sekali lagi
4.       Setelah merata di goreng dengan minyak yang panas agar si pisangnya mekar.
5.      Kalau sudah warnanya kuning keemasan angakat dan berikan toping.

2.7  Perkiraan laba rugi L/R


L/R = revenue –expand +coast
Pendapatan    
Penjualan bersih Rp 1.500.000  
Total pendapatan   Rp 1.500.000
Beban    
Harga pokok penjualan Rp 1.000.000  
Total beban   Rp 1.000.000
Laba bersih   Rp 500.000
 

2.8  Analisa SWOT


Strong (kekuatan)
 Diproduksi dengan menggunakan bahan-bahan yang sehat dan bermutu seperti pisang.
Yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
 Diproduksi dengan alat yang lengkap dan tempat produksi yang bersih sehingga tidak
terpengaruh dari bahan lain yang membuat hasil produksi menjadi tidak higienis.
 Pengemasan yang rapi dan bersih sehingga produk sampai dengan aman ke tangan
konsumen.
 Berbagai rasa Topping yang tersedia memberikan banyak pilihan kepada konsumen
memilih rasa sesuai selera.
 Harganya yang terjangkau dengan prosi yang pas.
Weakness ( kelemahan)
 Tidak tahan lama hingga berhari-hari setelah proses produksi karena tidak
menggunakan pengawet makanan hingga tidak bisa membuat stok produksi.
Peluang ( opportunity)
 Jika dilihat dari segi persaingan dan bagaimana produk ini disukai banyak orang, maka
cukup mudah bagi kami untuk menarik minat para konsumen dengan jajanan ini,
mengingat hampir semua org menyukai olahan pisang apalagi dengan model atau
varian yang kekinian seperti ini pastinya akan mendatangkan banyak pembeli yang
tertarik ditambah dengan pengemasan yang menarik akan membuat produk ini menjadi
instagramable dan disukai kalangan millenial.
Thread (ancaman)
 Hal yang menjadi ancaman produk ini adalah pesaing yang terus tumbuh dan bisa saja
bermunculan kapanpun, sehingga kita harus lebih inovatif lagi untuk dapat bersaing
mendapatkan pelanggan dan bertahan dipasaran. Selain itu juga ancaman pandemi yang
belum stabil membuat usaha ini harus mampu beradaptasi dengan keadaan apapun yang
akan datang.

 
 
BAB IV
RESIKO USAHA

A. Resiko dan hambatan


Resiko dan hambatan yang mungkin saja terjadi pada usaha ini :
 Persaingan pasar yang kian meningkat sehingga senantiasa memunculkan pesaing-
pesaing baru yang menjadikan persaingan semakin ketat.
 Kondisi pandemi yang tidak stabil membuat pembelian menurun.
 Bahan yang tidak tahan lama sehingga sebisa mungkin secepatnya laku terjual.
B. Situasi persaingan
Untuk saat ini situasi persaingan masih terbilang minim dan aman karena belum
terlaku banyak orang yang menekuni olahan pisang yang sama seperti ini, olahan
pisang yang umum biasanya hanya seperti gorengan biasa ataupun pisang geprek
dengan topping, sehingga dengan inovasi ini kami yakin prospek kedepannya
mengenai usaha pisang geprek nyonya manis ini akan semakin baik, dan bisa menjadi
cemilan pisang paling diminati kaum millenial.
BAB V
PENUTUP
 
3.1  Kesimpulan
Dari proposal usaha ini dapat di ambil kesimpulan bahwa membuka usaha pisang
geprek goreng sangat menguntungkan. Selain juga menguntungkan, bidang usaha ini
dapat menjaring tenaga kerja untuk mengurangi pengangguran di Indonesia.
3.2   Saran
Harga bahan baku yang berubah-ubah akan mempengaruhi harga pokok produksi.
Oleh karena itu, perusahaan perlu mengurangi volume bahan baku dalam setiap kemasan
produksi sehingga harga jual tetap stabil. Selain dengan cara tersebut, perusahaan bisa
memproduksi dengan bahan baku yang tetap namun perlu menaikkan harga jual produk.
Jadi, jika kita ingin mengelola suatu usaha produksi, kita harus pandai-pandai
menentukan harga jual atau menekan harga pokok produksi tanpa mengurangi kualitas
produk.

Anda mungkin juga menyukai