Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BANJARNEGARA

DINAS PENDIDIKAN, KEPEMUDAAN DAN OLAHRAGA


SMP NEGERI 1 BANJARMANGU
Jl. Raya Banjarmangu Km. 8 Banjarnegara – KP. 53452 Telp. (0286) 5963302

A. Mengidentifikasi Cerita Pendek


Mengidentifikasi cerpen adalah kegiatan untuk menguraikan,menelaah,atau menjelaskan
unsur_unsur yang membangun sebuah cerpen. sedangkan unsur-unsur pembangun cerpen itu
ada unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik
PEMBAHASAN :
Cerpen adalah karya sastra pendek yang bersifat fiktif dan menceritakan permasalahan yang
dihadapi tokoh secara singkat mulai dari pengenalan dan sampai akhir dari permasalahan
tokoh tersebut.
STRUKTUR CERPEN
1. ABSTRAK
Abstark adalah bagian dari cerpen yang memberikan gambaran awal cerita dan pembaca
dapat mengetahui pesan dari penulis yang ingin disampaikan.
2. ORIENTASI
Orientasi adalah bagian pengenalan tokoh, latar waktu, suasana, tempat dalam cerpen.
3. KOMPLIKASI
Komplikasi adalah bagian dalam cerpen dimana permasalah mulai terjadi dan biasanya
watak tokoh dijelaskan pada bagian ini.
4. EVALUASI
Evaluasi adalah bagian dalam cerpen dimana masalah yang dihadapi tokoh mulai
memuncak dan puncak masalah tersebut ditulis dalam bagian ini.
5. RESOLUSI
Resolusi adalah bagian dimana permasalahan berakhir. solusi dari permasalahan tokoh
terdapat pada bagian ini.
6. KODA
Koda adalah pesan moral yang disampaikan kepada pembaca yang dibuat oleh penulis.
NILAI - NILAI DALAM CERPEN
a. NILAI MORAL yaitu nilai berkaitan dengan akhlak baik atau buruk tingkah laku
tokoh
b. NILAI SOSIAL yaitu nilai berkaitan dengan norma dalam masyarakat.
c. NILAI RELIGIUS yaitu nilai yang berkaitan dengan tuntutan keagamaan.
d. NILAI PENDIDIKAN yaitu nilai yang berkaitan dengan pengubahan tingkah laku
dari baik ke buruk.
e. NILAI ESTETIS yaitu nilai yang berkaitan dengan hal-hal yang mengandung seni
f. NILAI ETIKA yaitu nilai yang berkaitan dengan sopan santun dalam kehidupan.
g. NILAI POLITIS yaitu nilai yang berkaitan dengan pemerintahan.
h. NILAI BUDAYA yaitu nilai yang berkaitan dengan kebudayaan dan adat istiadat.
i. NILAI KEMANUSIAAN yaitu nilai yang berhubungan dengan sifat-sifat manusia.
Nilai-nilai ini ada yang bersifat  ideologis, politis, ekonomis, sosiologis, budaya,
edukatif, humoris, dan sebagainya.

Berikut ini contoh singkat persahabatan yang bisa kita jadikan referensi.
Baik Luar Dalam
Di suatu hari yang cerah, terdapat dua orang gadis bernama Dian dan Lisa yang tengah
mengerjakan tugas sekolah di rumahnya Dian. Mereka berdua mengerjakan tugas sekolah
dengan serius dan suasananya pun nampak hening.
Kemudian datanglah teman Dian yang bernama Tyas di depan rumahnya. Namu Dian
sendiri seolah tidak memperhatikan kehadiran Tyas tersebut.
“Dian, itu di depan rumah ada Tyas sedang nungguin kamu, buruan temui dia, kasian sudah
sejak tadi dia nungguin kita.” Ujar Lisa yang tengah mengerjakan tugas di rumah Dian.
“Bi, bilangin ke Tyas yang ada di depan rumah kalau aku sedang pergi atau bilang gak ada
gitu ya.” Pinta Dian kepada Bibi yang bekerja sebagai pembantu di rumahnya.
“Baik non, Bibi sampaikan.” Jawab si Bibi.
“Eh Dian, kenapa kamu seperti itu sama Tyas? Padahal kan dia pastinya sudah datang jauh-
jauh, kenapa kamu usir, gak enak kan. Kasian dia, dia juga anak yang baik Yan.” Ujar Lisa
yang coba menasehati Dian.
“Kamu itu gak tau Tyas apa Lis, dari luarnya memang dia orang yang baik, ramah dan juga
manis.
Tetapi masa kamu hanya mengukur sifat dan sikap seseorang hanya dengan begitu saja, dia
itu hanya manis di luar tapi dalamnya pahit tahu.” Jawab Dian dengan sinis.
“Loh, pahit gimana maksudnya Yan?” Balas Lisa yang masih bingung dengan jawaban
Dian.
“Tahu gak sih kamu Lis, Tyas itu sering banget membicarakan keburukan orang lain.
Bahkan dia sering membicarakan keburukan teman sendiri di belakangnya. Pokoknya
banyak banget deh kalo harus jelasinnya.” Jawab Dian dengan setengah sinis.
“Dia itu beda banget sama kamu Lis, kamu itu judes, ceplas ceplos kalo ngomong sama aku,
tetapi setidaknya kamu mempunyai hati yang tulus Lis, bukannya sahabat yang baik di
luarnya saja tapi dalamnya busuk.
Dalam menjalin pertemanan, aku tidak membutuhkan tampilan luar dari seseorang Lis”
Jelas Dian panjang lebar kepada Lisa.

Unsur Intrinsik Cerpen


1. Tema: Persahabatan.
2. Alur/Plot: Maju.
3. Setting: Rumah Dian, depan rumah, hari yang cerah, sinis.
4. Tokoh: Dian, Lisa Tyas, Bibi pembantu rumah.
5. Watak: Dian (protagonis), Tyas (antagonis), Lisa (netral).
6. Sudut Pandang: Sudut pandang orang pertama pelaku sampingan.
7. Amanat: Dalam menjalin pertemanan harus baik di depan dan tidak menjelek-
jelekkan temannya.
Nah itu tadi contoh cerpen singkat persahabatan dan unsur intrinsiknya. Cukup mudah
bukan cara menentukan unstur intrinsiknya. Atau mungkin ada yang kurang suka dengan
contoh cerpen singkat sahabat di atas?

unsur intristik cerpen.yaitu:  tema,tokoh.alur,latar,sudut pandang,amanat.


Cerpen (cerita pendek) atau dalam Bahasa Inggris disebut short story, dalam
ensiklopedia Britannica, adalah karangan prosa fiksi berbentuk naratif yang lebih pendek
daripada novel dan biasanya hanya menceritakan sedikit tokoh. Sedangkan dalam KBBI,
cerpen diartikan sebagai kisahan pendek (kurang dari 10.000 kata) yang memberikan kesan
tunggal yang dominan dan memusatkan diri pada satu tokoh dalam satu situasi (pada suatu
ketika)
Karena pendeknya cerita yang diceritakan dalam cerita pendek, maka lahirlah ungkapan
bahwa cerita pendek adalah cerita yang dapat dibaca habis dalam sekali duduk. Ya meski
dalam kenyataannya bisa berbalik sih terutama kalau cerita yang disampaikan ternyata
cukup berat untuk dipahami alias bikin mikir. 

Anda mungkin juga menyukai