Anda di halaman 1dari 34

PENGARUH UKURAN BEDENGAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI

BEBERAPA GENOTIPE UBI JALAR (Ipomoea batatas L.)

SKRIPSI

OLEH :

SITTA TIFFANI
150301075
AGRONOMI

PROGRAM STUDI AGROTEKNOLOGI


FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
2019

Universitas Sumatera Utara


PENGARUH UKURAN BEDENGAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI
BEBERAPA GENOTIPE UBI JALAR (Ipomoea batatas L.)

SKRIPSI

OLEH :

SITTA TIFFANI
150301075
AGRONOMI

Skripsi sebagai salah satu syarat untuk dapat mendapatkan gelar sarjana
di Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian
Universitas Sumatera Utara, Medan

PROGRAM STUDI AGROTEKNOLOGI


FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
2019

Universitas Sumatera Utara


Universitas Sumatera Utara
ABSTRAK

SITTA TIFFANI : Pengaruh Ukuran Bedengan terhadap Pertumbuhan dan


Produksi Beberapa Genotipe Ubi Jalar (Ipomoea batatas L.), dibimbing oleh NINI
RAHMAWATI dan HOT SETIADO.
Penggunaan genotipe ubi jalar dan penggunaan ukuran bedengan yang
tepat dapat meningkatkan produktivitas hasil ubi jalar sebagai bahan pangan
fungsional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran bedengan
terhadap pertumbuhan dan produksi beberapa genotipe
ubi jalar (Ipomoea batatas L.). Penelitian ini dilaksanakan di lahan percobaan di
Jalan Eka Warni, Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor, Medan
dengan ketinggian ±32 meter diatas permukaan laut. Penelitian ini dilaksanakan
mulai bulan Maret sampai dengan Juli 2019. Penelitian menggunakan Rancangan
Acak Kelompok dengan 2 faktor yaitu genotipe ubi jalar (Sari, Cengkeh Turi, dan
Tanah Seribu) dan ukuran bedengan (0,15, dan 30 cm). Hasil penelitian
menunjukan bahwa genotipe ubi jalar Tanah Seribu berpengaruh nyata
meningkatkan panjang batang, panjang umbi per sampel, diameter umbi per
sampel, bobot umbi per sampel, bobot basah tanaman per sampel, rataan bobot
umbi, grading umbi segar kelas A dan grading umbi segar kelas B. Ukuran
bedengan nyata meningkatkan panjang batang 4 MST (Minggu Setelah Tanam).
Interaksi tertinggi panjang batang 6 MST diperoleh pada genotipe ubi jalar Tanah
Seribu dengan ukuran bedengan 0 cm.

Kata kunci : genotipe ubi jalar, produksi, ukuran bedengan

Universitas Sumatera Utara


ABSTRACT

SITTA TIFFANI : Effect of the Ridge Size on the Growth and Production
of Several Sweet Potato Genotype (Ipomoea batatas L.), supervised by NINI
RAHMAWATI and HOT SETIADO.
The use of ridge size and sweet potato genotype could increased the
productivity of several sweet potato clones as the staple food. The objective of the
research was to determine the effect of the ridge size on the growth and
production of several sweet potato genotype. The research was conducted on the
farming field at Eka Warni street, Gedung Johor subdistrict, Medan Johor
district, Medan from March to July 2019 with 25 meter altitude. The randomized
block design was used with two factors, i.e: sweet potato genotype (Sari, Cengkeh
Turi,Tanah Seribu) and the ridge size (0, 15, 30 cm). The result showed that the
Tanah Seribu significantly affected the stem length, the tuber length per sample,
the tuber weight, the number of tuber A, and the number of tuber B. The ridge size
significantly affected the stem length at four weeks planted. The interaction at six
weeks planted between Tanah Seribu and the ridge size of 0 cm significantly
affected the stem length.

Keywords : production, the ridge size, sweet potato genotype

Universitas Sumatera Utara


RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Jakarta pada tanggal 4 November 1996 anak kelima

dari 7 bersaudara dari Ayahanda Hadi Subowo dan Ibunda Almh Sri Dadi Pujiati.

Tahun 2015 penulis lulus dari SMA Dharma Patra P.Brandan dan pada

tahun tersebut penulis melanjutkan jenjang pendidikan ke Fakultas Pertanian

Universitas Sumatera Utara melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan

Tinggi Negeri (SNMPTN). Penulis memilih minat Agronomi, Program Studi

Agroteknologi.

Selama mengikuti perkuliahan, penulis aktif sebagai anggota

HIMAGROTEK (Himpunan Mahasiswa Agroteknologi), asisten praktikum di

Laboratorium Teknologi Budidaya Tanaman Pangan.

Penulis melaksanakan praktek kerja lapangan (PKL) di PT. Perkebunan

Negara (PTPN) IV Kebun Laras pada tahun 2018 dan melaksanakan kuliah kerja

nyata (KKN) di Kecamatan Siantar Marimbun Kelurahan Nagahuta pada tahun

2019.

Universitas Sumatera Utara


KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang

telah memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan

skripsi yang berjudul “Pengaruh Ukuran Bedengan Terhadap Pertumbuhan

dan Produksi Beberapa Genotipe Ubi Jalar (Ipomoea batatas L.)”. Skripsi ini

dibuat sebagai syarat untuk dapat meraih gelar sarjana di Fakultas Pertanian

Universitas Sumatera Utara.

Penulis menyampaikan terima kasih kepada

Ibu Dr. Nini Rahmawati, SP. MSi, dan Bapak Ir. Hot Setiado M.S., selaku dosen

pembimbing yang telah banyak meluangkan waktu kepada penulis dalam

memberikan bimbingan, masukan dan motivasi selama penulisan skripsi ini.

Penulis juga sampaikan ucapan terima kasih kepada Ayahanda Hadi Subowo atas

semangat, doa, dan dukungannya, serta kepada teman-teman yang telah

membantu yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu.

Semoga hasil skripsi ini bermanfaat bagi semua pihak yang membutuhkan.

Akhir kata, penulis mengucapkan terima kasih.

Medan, September 2019

Penulis

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR ISI

Hal.

ABSTRAK ........................................................................................................... i

ABSTRACT ......................................................................................................... ii

RIWAYAT HIDUP .............................................................................................. iii

KATA PENGANTAR ......................................................................................... iv

DAFTAR ISI ........................................................................................................ v

DAFTAR TABEL ................................................................................................ vii

DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................ viii

PENDAHULUAN
Latar Belakang ............................................................................................. 1
Tujuan Penelitian ......................................................................................... 3
Hipotesis Penelitian ..................................................................................... 3
Kegunaan Penulisan .................................................................................... 3

TINJAUAN PUSTAKA
Botani Tanaman ........................................................................................... 4
Syarat Tumbuh ............................................................................................ 5
Iklim...................................................................................................... 5
Tanah .................................................................................................... 7
Ukuran Bedengan ........................................................................................ 8
Genotipe Ubi Jalar ....................................................................................... 9

BAHAN DAN METODE PENELITIAN


Tempat dan Waktu Penelitian...................................................................... 11
Bahan dan Alat ............................................................................................ 11
Metode Penelitian ........................................................................................ 11
Pelaksanaan Penelitian................................................................................. 14
Persiapan Lahan .................................................................................... 14
Pembuatan Bedengan ........................................................................... 14
Persiapan Bahan Tanam ....................................................................... 14
Penanaman ............................................................................................ 14
Pemupukan ........................................................................................... 14
Pemeliharaan ................................................................................................ 15
Penyiraman.................................................................................... 15

Universitas Sumatera Utara


Penyulaman ................................................................................... 15
Penyiangan dan Pembumbunan .................................................... 15
Pengangkatan Batang .................................................................... 15
Pengendalian Hama dan Penyakit ................................................. 16
Panen .................................................................................................... 16
Parameter Pengamatan .............................................................................. 16
Panjang Batang ..................................................................................... 16
Jumlah Umbi per Sampel ..................................................................... 16
Panjang Umbi per Sampel .................................................................... 16
Diameter Umbi per Sampel .................................................................. 17
Bobot Umbi per Sampel ....................................................................... 17
Bobot Basah Tanaman per Sampel....................................................... 17
Rataan Bobot Umbi .............................................................................. 17
Indeks Panen ......................................................................................... 17
Grading Umbi Segar ............................................................................. 17

HASIL DAN PEMBAHASAN


Hasil ..................................................................................................... 18
Pembahasan ......................................................................................... 27

KESIMPULAN DAN SARAN


Kesimpulan .......................................................................................... 32
Saran .................................................................................................... 32

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................... 33

LAMPIRAN

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR TABEL

No. Hal.

1. Panjang batang pada perlakuan beberapa genotipe ubi jalar dan ukuran
bedengan pada umur 2-10 MST ................................................................ 19

2. Jumlah umbi per sampel pada perlakuan beberapa genotipe ubi jalar dan
ukuran bedengan ....................................................................................... 20

3. Panjang umbi per sampel pada perlakuan beberapa genotipe ubi jalar
dan ukuran bedengan ................................................................................ 20

4. Diameter umbi per sampel pada perlakuan beberapa genotipe ubi jalar
dan ukuran bedengan ............................................................................... 21

5. Bobot umbi per sampel pada perlakuan beberapa genotipe ubi jalar dan
ukuran bedengan ....................................................................................... 22

6. Bobot basah tanaman per sampel pada beberapa genotipe ubi jalar dan
ukuran bedengan ....................................................................................... 23

7. Rataan bobot umbi pada beberapa genotip lokal ubi jalar dan aplikasi
biochar jerami padi dengan dosis berbeda ................................................ 23

8. Indeks panen pada beberapa genotip lokal ubi jalar dan aplikasi biochar
jerami padi dengan dosis berbeda ............................................................. 24

9. Grading umbi segar kelas A pada beberapa genotipe ubi jalar dan
ukuran bedengan ....................................................................................... 25

10. Grading umbi segar kelas B pada beberapa beberapa genotipe ubi jalar
dan ukuran bedengan ................................................................................ 25

11. Grading umbi segar kelas C pada beberapa beberapa genotipe ubi jalar
dan ukuran bedengan ................................................................................ 26

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR LAMPIRAN

No. Hal.

1. Bagan penanaman pada plot .................................................................... 36

2. Bagan plot penelitian ............................................................................... 37

3. Jadwal kegiatan pelaksanaan penelitian ................................................... 38

4. Karakter morfologi tanaman ubi jalar varietas Sari .................................. 39

5. Karakter morfologis tanaman ubi jalar genotipe Cengkeh Turi,


Kecamatan Binjai Utara, Kota Binjai ...................................................... 41

6. Karakter morfologis tanaman ubi jalar genotipe Tanah Seribu,


Kecamatan Binjai Utara, Kota Binjai ...................................................... 43

7. Hasil analisis tekstur tanah........................................................................ 45

8. Data panjang batang 2 MST..................................................................... 46

9. Sidik ragam panjang batang 2 MST ......................................................... 46

10. Data panjang batang 3 MST ..................................................................... 47

11. Sidik ragam panjang batang 3 MST ......................................................... 47

12. Data panjang batang 4 MST ..................................................................... 48

13. Sidik ragam panjang batang 4 MST ......................................................... 48

14. Data panjang batang 5 MST ..................................................................... 49

15. Sidik ragam panjang 5 MST ..................................................................... 49

16. Data panjang batang 6 MST ..................................................................... 50

17. Sidik ragam panjang batang 6 MST ......................................................... 50

18. Data panjang batang 7 MST ..................................................................... 51

19. Sidik ragam panjang batang 7 MST ......................................................... 51

20. Data panjang batang 8 MST ..................................................................... 52

21. Sidik ragam panjang batang 8MST .......................................................... 52

Universitas Sumatera Utara


22. Data panjang tanaman 9 MST .................................................................. 53

23. Sidik ragam panjang batang 9 MST ......................................................... 53

24. Data panjang tanaman 10 MST ................................................................ 54

25. Sidik ragam panjang tanaman 10 MST .................................................... 54

26. Data jumlah umbi per sampel ................................................................... 55

27. Sidik ragam jumlah umbi per sampel ....................................................... 55

28. Data panjang umbi per sampel ................................................................. 56

29. Sidik ragam panjang umbi per sampel ..................................................... 56

30. Data diameter umbi per sampel ................................................................ 57

31. Sidik ragam diameter umbi per sampel .................................................... 57

32. Data bobot umbi per sampel ..................................................................... 58

33. Sidik ragam bobot umbi per sampel ......................................................... 58

34. Data bobot basah tanaman per sampel ..................................................... 59

35. Sidik ragam bobot basah tanaman per sampel.......................................... 59

36. Data rataan bobot umbi............................................................................. 61

37. Sidik ragam rataan bobot umbi ................................................................. 61

38. Data indeks panen..................................................................................... 62

39. Sidik ragam indeks panen ......................................................................... 62

40. Data grading umbi segar kelas A .............................................................. 63

41. Sidik ragam grading umbi segar kelas A .................................................. 63

42. Data grading umbi segar kelas B .............................................................. 64

43. Sidik ragam grading umbi segar kelas B .................................................. 64

44. Data grading umbi segar kelas C .............................................................. 65

45. Sidik ragam grading umbi segar kelas C .................................................. 65

Universitas Sumatera Utara


46. Foto umbi .................................................................................................. 66

47. Foto kegiatan penelitian ............................................................................ 68

Universitas Sumatera Utara


1

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Ubi jalar memiliki prospek yang berpeluang besar menjamin keamanan

pangan dan bahan baku industri. Sebagai bahan pangan, ubi jalar mempunyai

beberapa keunggulan antara lain memiliki nilai gizi yang relatif tinggi, kaya

karbohidrat, vitamin A dan C, antosianin (antioksidan), mineral, dan serat pangan

(Widowati dan Wargiono, 2009).

Tanaman ubi jalar dan pangan alternatif (lokal), merupakan komoditas

yang bernilai ekonomi tinggi dan banyak memberikan manfaat, selain mempunyai

kandungan karbohidrat tinggi juga mengandung berbagai nutrisi yang berguna

bagi kesehatan tubuh sehingga dimungkinkan untuk dijadikan sebagai sumber

utama subtitusi beras atau sebagai pangan alternatif. Keuntungan lainnya adalah

dapat tumbuh di berbagai kondisi tanah, sehingga sangat strategis apabila

dikembangkan diberbagai daerah marginal sebagai pendukung diversifikasi

pangan (Dinas Pertanian Tanaman Pangan, 2012).

Ubi jalar memiliki potensi produksi ± 25-40 ton/ha sebagai tanaman

palawija dengan waktu tanam sekitar 3,5-6 bulan (Widhi dan Dahrul, 2008).

Sehingga ubi jalar merupakan salah satu jenis tanaman yang memiliki potensi

yang sangat besar untuk dikembangkan.

Produksi ubi jalar nasional dari tahun 2014 sampai tahun 2018 mengalami

penurunan yaitu sebesar 2.382.658 ton (2014) menjadi 1.914.244 ton (2018). Luas

areal panen ubi jalar pada tahun 2014-2018 juga mengalami penurunan yaitu

sebesar 156.758 ha (2014) menjadi 106.226 ha (2018) (BPS, 2018).

Universitas Sumatera Utara


2

Produksi ubi jalar di Indonesia masih rendah. Hasil umbi basah rata-rata

pada tingkat petani 7,3 ton per hektar, sedangkan rata-rata produksi di tingkat

nasional 9,5 ton per hektar (Djalil et al., 2004). Rendahnya produksi ini

disebabkan oleh penggunaan genotipe yang produksinya rendah, faktor

lingkungan, kemampuan adaptasi genotipe-genotipe yang kurang terhadap

lingkungan serta teknik budidaya masih kurang baik oleh karena itu perlu adanya

perbaikan teknik budidaya untuk menghemat tenaga dan waktu sehingga dapat

mendukung pertumbuhan dan produksi.

Bedengan atau guludan (raised bed) dibuat untuk lebih memudahkan

pelaksanaan penanaman, pemeliharaan, dan panen. Selain itu untuk menjaga

kondisi aerasi tanah agar tetap baik, di antara bedengan atau guludan biasanya

dibuat parit atau saluran drainase. Bedengan atau guludan dibuat memanjang

searah lereng, sehingga tanah di dalam bedengan atau guludan tersebut mengalami

erosi pada saat hujan, dan terjadi peningkatan jumlah aliran permukaan, yang pada

akhirnya akan meningkatkan debit sungai dengan kandungan lumpur yang tinggi.

Kondisi seperti ini akan mempercepat hilangnya tanah lapisan atas yang subur,

dan pada akhirnya terjadi kerusakan tanah (Yoandari, 2016).

Bedengan adalah guludan tanah yang sengaja dibuat oleh petani untuk

menanam tanaman pangan dengan lebar dan tinggi tertentu, dan diantara dua

bedengan dipisahkan oleh saluran atau parit drainase yang berguna untuk

mengalirkan air agar aerasi tanah atau kelembapan tanah dalam bedengan tetap

terjaga (Kurnia et al, 2000).

Universitas Sumatera Utara


3

Berdasarkan uraian diatas, penulis tertarik untuk melakukan penelitian

tentang pengaruh ukuran bedengan terhadap pertumbuhan dan produksi beberapa

genotipe ubi jalar (Ipomoea batatas L.).

Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran bedengan

terhadap pertumbuhan dan produksi beberapa genotipe

ubi jalar (Ipomoea batatas L.).

Hipotesis Penelitian

Adanya perbedaan respons pertumbuhan dan produksi beberapa genotipe

ubi jalar (Ipomoea batatas L.) terhadap ukuran bedengan serta interaksi keduanya.

Kegunaan Penelitian

Sebagai salah satu syarat untuk dapat memperoleh data dalam penyusunan

skripsi dan sebagai salah satu syarat untuk mendapat gelar sarjana di Fakultas

Pertanian Universitas Sumatera Utara, Medan dan sebagai bahan informasi bagi

pihak yang membutuhkan.

Universitas Sumatera Utara


4

TINJAUAN PUSTAKA

Botani Tanaman

Sistematika tanaman ubi jalar adalah kingdom: Plantae, divisio:

Spermatophyta, sub-divisio: Angiospermae, kelas: Dicotyledoneae,

ordo: Convolvulales, famili: Convolvulaceae, genus: Ipomoea,

spesies: Ipomoea batatas (L.) Lam (Steenis, 2003).

Tanaman ubi jalar merupakan tanaman dikotil yang memiliki dua tipe akar

yaitu akar penyerap hara di dalam tanah dan akar lumbung atau umbi. Akar

penyerap hara berfungsi untuk menyerap unsur hara yang ada dalam tanah,

sedangkan akar lumbung berperan sebagai tempat penimbun fotosintat yang akan

membentuk umbi. Akar berada tidak lebih dari 45 cm di dalam tanah. Sekitar 15%

dari keseluruhan akar yang terbentuk akan menebal dan membentuk umbi yang

tumbuh agak dangkal (Sonhaji, 2000).

Ubi jalar memiliki batang yang lunak dan bulat. Batang ubi jalar beruas-

ruas, setiap ruas ditumbuhi akar, tunas, dan daun. Ukuran diameter batang ubi

jalar bervariasi tergantung varietasnya. Diameter batang besar dimiliki oleh

varietas ubi jalar merambat dan diameter batang sedang serta batang kecil dimiliki

oleh varietas ubi jalar agak tegak. Diameter batang besar memiliki kemampuan

hidup dan tumbuh lebih baik dari diameter batang kecil. Warna batang ubi jalar

bervariasi tergantung varietasnya, ada hijau dan ungu

(Juanda dan Cahyono, 2000).

Daun ubi jalar berbentuk bulat menyerupai hati. Helaian daun berukuran

lebar, menyatu mirip bentuk jantung namun ada juga yang menjari. Panjang

Universitas Sumatera Utara


5

tangkai daun berkisar antara 5-25 cm. Warna daun ubi jalar dominan hijau tua

sampai kekuningan, sedangkan warna tangkai daun dan tulang daun antara hijau

sampai ungu, sesuai dengan warna batangnya. Letak daun tanaman ubi jalar pada

batang adalah berbentuk spiral dengan pola 2/5. Panjang tangkai daun berkisar

antara 5-25 cm (Wahyuni dan Wargiono, 2012).

Mahkota bunga menyatu membentuk terompet, berdiameter 3-4 cm,

berwarna merah jambu pucat dengan leher terompet kemerahan, ungu pucat atau

ungu, menyerupai warna bunga ‘mekar pagi’ (morning glory). Bunga mekar pada

pagi hari, dan menutup serta layu dalam beberapa jam. Penyerbukan dilakukan

oleh serangga (Rubatzky dan Yamaguchi, 1998).

Umbi ubi jalar memiliki ukuran, bentuk, warna kulit, dan warna daging

yang bermacam-macam tergantung varietasnya. Ukuran umbi ubi jalar ada yang

bentuknya bulat lonjong dan bulat panjang (Juanda dan Cahyono, 2004). Sebagian

besar ubi berkembang dari bakal calon ubi yang terdapat pada sistem akar serabut.

Ubi juga terbentuk dari akar-akar yang tumbuh pada buku-buku batang yang

tumbuh menjalar di permukaan tanah (Wargiono, 1980).

Syarat Tumbuh

Iklim

Ubi jalar tumbuh di antara garis lintang 48° LU dan 40° S. Di

khatulistiwa tumbuh pada ketinggian mulai dari permukaan laut hingga

3000m. Pertumbuhannya maksimal pada suhu di atas 25° C; Ketika suhu di

bawah 12° C atau melebihi 35°C, pertumbuhannya terbelakang. Produksi bahan

kering meningkat dengan meningkatnya suhu tanah dari 20-30° C, namun

menurun di atas 30° C. Ubi jalar adalah tanaman yang penuh dengan sinar

Universitas Sumatera Utara


6

matahari; Namun, ia dapat mentolerir pengurangan 30-50% radiasi matahari

penuh (Takagi, dkk., 2016).

Ubi jalar adalah tanaman yang tumbuh baik di daerah beriklim panas dan

lembab, dengan suhu optimum 27°C berkelembaban udara 50% – 60% dan lama

penyinaran 11-12 jam per hari dengan curah hujan 750 mm – 1500 mm per tahun.

Produksi dan pertumbuhan yang optimal untuk usaha petani ubi jalar yang cocok

adalah pada saat musim kemarau (kering). Tanaman ini dapat tumbuh sampai

ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut. Ubi jalar masih dapat tumbuh

dengan baik di dataran tinggi (pegunungan) tetapi umur panen menjadi panjang

dan hasil yang didapat rendah (Saleh et al., 2012).

Ubi jalar dapat tumbuh dengan baik pada curah hujan berkisar antara 500-

5000 mm/tahun. Curah hujan optimal agar ubi jalar berproduksi berkisar antara

750-1500 mm/tahun. Oleh karena itu, produksi ubi jalar yang optimal tercapai

pada musim kemarau. Waktu penanaman ubi jalar di lahan kering yaitu pada

musim hujan, sedangkan di lahan sawah ubi jalar ditanam pada sesudah panen

tanaman padi (Deputi Menegristek, 2008).

Ubi jalar sangat membutuhkan udara panas, lembab dan kandungan air

tinggi. Suhu yang dibutuhkan sekitar 24°C sampai 27°C dengan lama penyinaran

matahari 10-12 jam sehari. Meskipun demikian tanaman ubi jalar dapat tumbuh

sepanjang tahun, asalkan berada di tempat lahan yang terbuka dan tidak

tergenangi air (Suparman, 2007).

Kelembaban memiliki pengaruh yang menentukan pertumbuhan ubi dan

produksi. Kadar air daun adalah (86%), batang (88,4%) dan umbi (70,6%).

Kelembaban penting untuk mencapai perkecambahan yang baik. Tanah juga harus

Universitas Sumatera Utara


7

tetap basah selama masa pertumbuhan (60-120 hari), meskipun pada panen

kelembaban harus rendah untuk mencegah busuk umbi (Sartika, 2011).

Tanah

Tanaman ubi jalar dapat ditanam pada berbagai jenis tanah, namun lumpur

berpasir yang dikeringkan dengan tanah liat subsoil dianggap ideal. Tidak tahan

air dan biasanya ditanam di gundukan atau punggung bukit. Aerasi yang buruk

atau konsentrasi oksigen kurang dari 10% di dalam tanah pada tahap awal

meningkatkan tingkat lignifikasi sel stele dan menekan aktivitas kambium primer,

sehingga akar muda berkembang menjadi akar berserat (Takagi, dkk., 2016).

Pada umumnya, dapat dikatakan bahwa hampir setiap jenis tanah pertanian

cocok untuk membudidayakan tanaman ini. Meskipun begitu, jenis tanah yang

paling baik adalah pasir berlempung, gembur, banyak mengandung bahan

organik, aerasi serta drainasenya baik, dan mempunyai derajat keasaman tanah

(pH) 5,5 – 7,5.Sebaliknya, penanaman ubi jalar pada tanah kering dan pecah-

pecah sering menyebabkan ubi jalar terkena hama penggerak. Namun, bila

ditanam pada tanah yang mudah becek atau berdrainase jelek, dapat menyebabkan

pertumbuhan tanaman ubi jalar kerdil, ubi mudah busuk, kadar serat tinggi, dan

bentuk ubi berbenjol-benjol (Amin, 2014).

Tanah sebagai salah satu faktor lingkungan perlu dipertimbangkan karena

merupakan faktor utama penyedia unsur hara bagi pertumbuhan tanaman. Tanah

yang cocok untuk tanaman ubi jalar adalah tanah yang mengandung pasir, kadar

lempungnya sedikit dan longgar serta kondisinya gembur, sehingga udara dan air

dalam tanah dapat saling berganti dengan lancar. Kondisi tanah yang berat juga

Universitas Sumatera Utara


8

dapat ditanami ubi jalar namun harus diolah dan diberi campuran pasir, kompos,

dan pupuk organik supaya tanah menjadi longgar (Suparman, 2007).

Perkembangan umbi akan terhambat oleh struktur tanah bila ditanam pada

tanah lempung berat, sehingga dapat mengurangi hasil dan bentuk umbinya sering

berbenjol - benjol dan kadar seratnya tinggi. Apabila ditanam pada lahan yang

sangat subur akan banyak tumbuh daun tetapi hasil umbinya sangat sedikit.

Derajat kemasaman (pH) tanah yang baik untuk pertumbuhan ubi jalar berkisar

antara 5,5 - 7,5. pH tanah optimum untuk pertumbuhan tanaman ubi jalar adalah

6,1 - 7,7 akan tetapi ubi jalar masih tahan tumbuh pada pH tanah yang relatif

rendah (Jedeng, 2011).

Ukuran Bedengan

Ubi jalar dapat tumbuh di berbagai jenis tanah, namun hasil terbaik akan

didapat bila ditanam pada tanah lempung berpasir yang kaya akan bahan organik

dengan drainase yang baik. Perkembangan umbi akan terhambat oleh struktur

tanah bila ditanam pada tanah lempung berat, sehingga dapat mengurangi hasil

dan bentuk umbinya sering berbenjol - benjol dan kadar seratnya tinggi. Apabila

ditanam pada lahan yang sangat subur akan banyak tumbuh daun tetapi hasil

umbinya sangat sedikit. Derajat kemasaman (pH) tanah yang baik untuk

pertumbuhan ubi jalar berkisar antara 5,5 - 7,5. pH tanah optimum untuk

pertumbuhan tanaman ubi jalar adalah 6,1 - 7,7 akan tetapi ubi jalar masih tahan

tumbuh pada pH tanah yang relatif rendah (Jedeng, 2011).

Hal yang paling penting diperhatikan dalam pembuatan bedengan adalah

ukuran tinggi tidak melebihi 40 cm. Bedengan yang terlalu tinggi cenderung

Universitas Sumatera Utara


9

menyebabkan terbentuknya umbi berukuran panjang dan dalam sehingga

menyulitkan pada saat panen (Setyawan, 2015).

Faktor lain yang perlu diperhatikan selain penambahan hara adalah

perbaikan lingkungan tumbuh terutama cara budidayanya. Biasanya petani

menanam ubi jalar dengan guludan atau bedengan yang kecil dengan harapan

populasinya menjadi tinggi tetapi kesulitan dalam pemeliharaannya. Dilahan

sawah, cara budidaya dengan membuat gulud besar dan tinggi secara bertahap

lebih efektif dan efisien dibandingkan cara tradisional yang memerlukan turun

gulud dan membumbun kembali (Prasetiaswati dan Radjit, 2012).

Genotipe Ubi Jalar

Ubi jalar dimanfaatkan sebagai bahan pangan yang mempunyai kandungan

nutrisi cukup tinggi antara lain karbohidrat, lemak, protein, vitamin tiamin, niasin,

riboflavin, vitamin A dan C serta mineral maupun senyawa antioksidan yang

bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Ubi jalar mempunyai kandungan gula antara

2,0-6,7% dan kandungan amilosa antara 9,8-26%, sehingga memberikan rasa

manis dan lunak. Daging umbi yang berwarna oranye banyak mengandung

betakaroten yaitu prekursor vitamin A yang sangat bermanfaat untuk kesehatan

mata. Daging umbi yang berwarna ungu banyak mengandung anthosianin yang

sangat bermanfaat untuk mengikat gugus radikal bebas, mencegah penuaan dini,

penyakit degeneratif dan kanker (Suda et al., 2003).

Ubi jalar memiliki keragaman yang cukup banyak yang terdiri dari jenis

jenis lokal dan beberapa genotipe unggul. Ada empat jenis ubi jalar yang sangat

umum dikenal yaitu ubi jalar putih yang memiliki bentuk umbi umumnya bulat,

permukaan kulitnya tidak rata, daging umbi lebih keras dan rasanya lebih manis.

Universitas Sumatera Utara


10

Ubi jalar oranye berbentuk cenderung lonjong, permukaan kulitnya tidak rata,

warna daging jingga atau kuning dan lebih lunak sehingga kandungan patinya

juga lebih rendah. Ubi jalar merah berbentuk cenderung bulat, permukaan kulit

umumnya tidak rata, daging umbi lebih keras dan warnanya merah di bagian

tengah dan putih di bagian dekat kulit, permukaan kulit cenderung tidak rata. Ubi

jalar ungu umumnya lonjong dan permukaan kecil rata, daging berwarna ungu ada

yang keunguan dan ada yang berwarna ungu pekat dan teksturnya tergolong keras

(Pantastico, 1986).

Kendala dalam pengembangan ubi jalar adalah masih rendahnya tingkat

penggunaan genotipe unggul. Sebagian besar petani masih menggunakan genotipe

yang disukai secara turun temurun meskipun produktivitasnya rendah.

Tersedianya genotipe unggul yang berdaya hasil tinggi dengan kualitas hasil yang

baik serta tahan hama dan penyakit. Preferensi petani terhadap ubi jalar juga

sangat beragam. Untuk bahan konsumsi secara langsung petani memilih ubi jalar

dengan rasa enak dan tekstur padat, sebaliknya apabila untuk pembuatan tepung

dipilih ubi jalar dengan kadar bahan kering dan kadar tepung tinggi. Hingga tahun

2005, tersedia 13 genotipe unggul ubi jalar yaitu Daya, Borobudur, Prambanan

Mendut, Kalasan, Muaratakus, Cangkuang, Sewu, Sari, Boko, Sukuh, Jogo, dan

Kidal. Pada tahun 2006, Balitkabi melepas tiga genotipe ubi jalar yang sesuai

untuk dataran tinggi di Papua yaitu Papua Solossa, Papua Patippi, dan Sawentar

(Widodo dan Rahayuningsih, 2009).

Universitas Sumatera Utara


11

BAHAN DAN METODE PENELITIAN

Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di lahan percobaan dengan luas 10 x 7 m di

Jalan Eka Warni, Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor, Medan

dengan ketinggian ±32 meter diatas permukaan laut. Penelitian ini dilaksanakan

mulai bulan Maret sampai dengan Juli 2019.

Bahan dan Alat Penelitian

Adapun bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah stek batang

Sari, Genotipe Cengkeh Turi, dan Genotipe Tanah Seribu sebagai bahan tanam,

pupuk Urea, SP-36, dan KCL sebagai pupuk dasar, plastik sebagai wadah tajuk

tanaman, amplop coklat sebagai wadah umbi, tali plastik sebagai penanda plot,

dan air sebagai pembasah media tanam.

Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah cangkul sebagai alat

untuk membuat plot, parang untuk memotong pacak bambu, gembor untuk

menyiram tanaman, cutter dan gunting untuk memotong bahan stek, meteran

untuk mengukur panjang sulur dan panjang umbi, timbangan analitik untuk

menimbang bobot basah tanaman, dan bobot umbi, jangka sorong untuk

mengukur diameter umbi, dan alat lainnya yang mendukung penelitian.

Metode Penelitian

Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 2


faktor perlakuan, yaitu:

Universitas Sumatera Utara


12

Faktor I : Genotipe Ubi Jalar (K) dengan 3 jenis yaitu:

K1 : Sari

K2 : Genotipe Cengkeh Turi

K3 : Genotipe Tanah Seribu

Faktor II: Ukuran Bedengan (G) dengan 3 taraf yaitu:

G0 = 0 cm

G1 = 15 cm

G2 = 30 cm

Diperoleh kombinasi perlakuan sebanyak 9 kombinasi, yaitu :

G0K1 G1K1 G2K1

G0K2 G1K2 G2K2

G0K3 G1K3 G2K3

Jumlah ulangan (blok) : 3 ulangan

Jumlah plot : 27 plot

Jarak antar bedengan : 50 cm

Jarak antar blok : 50 cm

Jarak tanam : 30 cm

Ukuran bedengan : 180 cm x 50 cm x (0 cm, 15 cm, dan 30 cm)

Jumlah tanaman/bedengan : 5 tanaman

Jumlah tanaman seluruhnya : 135 tanaman

Jumlah sampel/plot : 3 tanaman

Jumlah sampel seluruhnya : 81 tanaman

Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan sidik ragam dengan

model linear aditif sebagai berikut :

Universitas Sumatera Utara


13

Yijk = µ + ρi + αj + βk + (αβ)jk+ εijk

i = 1,2,3 j = 1,2,3 k = 1,2,3

Dimana:

Yijk : Data hasil pengamatan pada blok ke-i akibat perlakuan genotipe (K) taraf

ke-i dan tingkat bedengan(G) ke-j dan pada ulangan ke-k

µ : Nilai tengah

ρi : Efek dari blok ke-i

αj : Efek perlakuan genotipe pada taraf ke-j

βk : Efek perlakuan tingkat bedenganpada taraf ke-k

(αβ)jk : Interaksi antara perlakuan genotipe taraf ke-j dan tingkat bedengan taraf

ke-k

εijk : Galat dari blok ke-i, perlakuangenotipe taraf ke-j dan tingkat bedengan

taraf ke-k

Jika dari hasil analisis sidik ragam menunjukkan pengaruh yang nyata,

maka dilanjutkan dengan Uji Beda Rataan berdasarkan Duncan Multiple Range

Test (DMRT) pada taraf 5% (Steel and Torrie, 1995).

Universitas Sumatera Utara


14

PELAKSANAAN PENELITIAN

Persiapan Lahan

Areal lahan penanaman yang digunakan dibersihkan dari gulma, dan sisa

akar tanaman. Tanah diolah dan digemburkan dengan menggunakan cangkul

dengan kedalaman kira-kira 20 cm. Dibuat plot-plot dengan ukuran 180 cm x 50

cm, dengan jarak antar blok 50 cm. Dibuat parit drainase di sekeliling areal

penelitian sedalam 30 cm.

Pembuatan Bedengan

Bedengan dan tanpa bedengan dibuat pada saat setelah dilakukan

pengolahan tanah dengan ukuran panjang 180 cm, lebar 50 cm, dengan ketinggian

0 cm, 15 cm, dan 30 cm sesuai perlakuan, jarak antar bedengan 50 cm dan jarak

antar blok 50 cm. Dalam satu bedengan terdapat 5 tanaman.

Persiapan Bahan Tanam

Tanaman ubi jalar dipotong menggunakan pisau atau gunting untuk

mendapatkan stek batang sepanjang 25 cm.

Penanaman

Penanaman dilakukan dengan menanam 5 stek batang ubi jalar pada setiap

bedengan dan tanpa bedengan dengan jarak tanam 30 cm.

Pemupukan

Pemupukan dilakukan 1 MST dan 6 MST. Pupuk yang diberikan sesuai

dengan dosis anjuran kebutuhan pupuk ubi jalar yaitu ¹/₃ Urea 200 kg/ha

(6 g/plot), KCL 100 kg/ha (3 g/plot), dan semua SP-36 100 kg/ha (9 g/plot) secara

ditugal. Pemupukan kedua dilakukan dengan takaran ²/₃ Urea 200 kg/ha

Universitas Sumatera Utara


15

(12 g/plot), dan KCL 100 kg/ha (6 g/plot) secara ditugal atau digarit disetiap

tanaman (Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, 2012).

Pemeliharaan Tanaman

Penyiraman

Penyiraman dilakukan sesuai dengan kondisi kelembaban lahan.

Penyiraman dilakukan pada pagi atau sore hari bila tidak ada hujan dengan

menggunakan gembor.

Penyulaman

Penyulaman dilakukan apabila ada stek yang tidak tumbuh atau rusak

pada saat 1-2 MST setelah penanaman di lapangan.

Penyiangan dan Pembumbunan

Penyiangan gulma dilakukan secara manual dengan cara mencabut gulma

dan menggunakan cangkul pada gulma yang berada di pinggir plot ataupun di

parit drainase. Penyiangan dilakukan seminggu sekali atau sesuai kondisi lahan.

Pembubunan dilakukan agar umbi dapat terbentuk secara sempurna dan

menghindari hadirnya hama boleng (Cylas sp.). Pembubunan dilakukan pada saat

tanaman berumur 4 MST, kemudian diulang pada saat tanaman berumur 7-8

MST.

Pengangkatan Batang

Pengangkatan batang bertujuan mencegah terbentuknya umbi-umbi kecil.

Pengangkatan atau pembalikan batang dilakukan pada tanaman berumur 5 MST

atau berdasarkan pengamatan adanya akar yang tumbuh pada ruas-ruas batang.

Universitas Sumatera Utara


16

Pengendalian Hama dan Penyakit

Pengendalian hama dan penyakit tanaman dilakukan dengan cara manual

dengan mencabut tanaman yang terkena penyakit dan diganti dengan tanaman

transplanting, sedangkan pada tanaman yang terkena penyakit menjelang tanaman

panen tidak diganti dengan tanaman transplanting. Penyemprotan insektisida dan

fungisida dilakukan sesuai dengan kondisi di lapangan yaitu apabila terjadi

serangan hama dan penyakit pada tanaman.

Panen

Panen dilakukan pada saat ubi jalar berumur 16 MST dengan kriteria

panen dapat dilihat dari warna daun mulai menguning dan kemudian rontok dan

dilakukan dengan cara mencangkul bedengan serta mengangkat tanaman hingga

ke akarnya. Tanaman dikering anginkan dan dibersihkan dari kotoran yang

menempel. Umbi dipotong dari pangkal batang usai dibersihkan.

Pengamatan Parameter

Panjang Batang

Pengamatan panjang sulur diukur dari pangkal sulur sampai ke titik

tumbuh, dan diukur setiap minggu mulai dari 2 MST sampai 10 MST.

Jumlah Umbi per Sampel

Jumlah umbi per sampel dihitung dengan menghitung jumlah umbi pada

akhir penelitian.

Panjang Umbi per Sampel

Panjang umbi diukur dari pangkal umbi sampai ujung umbi dengan

menggunakan meteran dan dilakukan pada akhir penelitian.

Universitas Sumatera Utara


17

Diameter Umbi per Sampel

Diameter umbi diukur pada bagian tengah umbi/bagian yang membesar

dengan menggunakan jangka sorong dan dilakukan pada akhir penelitian.

Bobot Umbi per Sampel

Bobot umbi per sampel diukur pada akhir penelitian dengan menimbang

umbi menggunakan timbangan analitik.

Bobot Basah Tanaman per Sampel

Bobot basah tanaman diukur pada akhir penelitian dengan menimbang

tajuk dan akar tanaman. Sebelum ditimbang, tajuk dan akar tanaman dipisahkan

dari umbi serta dibersihkan dari tanah atau kotoran yang menempel kemudian

ditimbang dengan timbangan analitik.

Rataan Bobot Umbi

Rataan bobot dilakukan pada akhir penelitian, dengan menggunakan

rumus :

Rataan Bobot Umbi = Bobot umbi per sampel


Jumlah umbi per sampel
Indeks Panen

Indek panen diukur pada akhir penelitian, dengan menggunakan rumus :

Grading Umbi Segar

Umbi di setiap plot perlakuan dilakukan grading umbi segar berdasarkan

SNI 01-4493-1998 dengan kriteria sebagai berikut :

Kelas A : Bobot umbi > 200 g/umbi

Kelas B : Bobot umbi > 100 - 200 g/umbi

Kelas C : Bobot umbi 75 – 100 g/umbi.

Universitas Sumatera Utara


32

KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan

1. Genotipe ubi jalar menunjukkan perbedaan yang nyata pada parameter

panjang batang, jumlah umbi per sampel, panjang umbi per sampel,

diameter umbi per sampel, bobot umbi per sampel, bobot basah tanaman

per sampel, rataan bobot umbi, grading umbi segar kelas A, B dan C.

Genotipe Tanah Seribu nyata meningkatkan panjang batang, panjang umbi

per sampel, diameter umbi per sampel, bobot umbi per sampel, bobot

basah tanaman per sampel, rataan bobot umbi, grading umbi segar kelas A

dan B.

2. Ukuran bedengan 15 cm berpengaruh nyata pada parameter pertambahan

panjang batang tanaman 4 MST.

3. Interaksi antara perlakuan genotipe ubi jalar Tanah Seribu dan ukuran

bedengan 0 cm berpengaruh nyata pada parameter pertambahan panjang

batang tanaman 6 MST.

Saran

Disarankan untuk menggunakan genotipe ubi jalar Tanah Seribu dan

ukuran bedengan 15 cm untuk mendapatkan pertumbuhan dan produksi ubi jalar.

Universitas Sumatera Utara


33

DAFTAR PUSTAKA

Amin, A.R. 2014. Memahami Pengolahan Tanaman Ubi Jalar Melalui Media
Cetak dan Media Elektronik. Makassar.

Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian. 2012. Aneka Olahan Umbi.


Jakarta: IAARD Press.

Balitkabi. 2003. Hasil Utama Penelitian Kacang-kacangan dan Umbi-umbian.


Tahun 2003. Balitkabi Malang.

Badan Pusat Statistik. 2018. Data Produksi Tanaman Ubi Jalar 2014-2018.
Sumatera Utara. Medan.

Deputi Menegristek. 2008. Ubi Jalar / Ketela Rambat (Ipomoea batatas L.).
Kantor Deputi Menegristek Bidang Pendayagunaan dan Pemasyarakatan
Ilmu Pengetahuan dan Teknologi.

Djalil, M., J. Dasril dan Pardiansyah. 2004. Pertumbuhan dan hasil tanaman ubi
jalar (Ipomoea batatas L.) pada pemberian beberapa takaran abu jerami
padi. J. Stigma. 12(2): 192-195.

Dinas Pertanian Tanaman Pangan. 2012. Petunjuk Tekniks Produksi Ubi Jalar.
Jawa Barat.

Isa, M., H. Setiado, L.A.P. Putri. 2015. Pengaruh Jumlah Ruas dan Sudut tanam
Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Beberapa Varietas Ubi Jalar
( Ipomoea batatas L.) Lamb. J. Agroekoteknologi 4(1) : 1945-1952.

Jedeng, I. W, 2011. Pengaruh Jenis dan Dosis Pupuk Organik Terhadap


Pertumbuhan dan Hasil Ubi Jalar (Ipomoea batatas L.) Varietas Lokal
Ungu. Tesis Program Studi Pertanian Lahan Kering Program Pascasarjana
Universitas Udayana, Denpasar.

Juanda D. dan Cahyono B. 2000. Budidaya dan Analisis Usahatani Ubi Jalar.
Yogyakarta.

Kurnia. U., Y. Sulaeman, dan A. Muti K. 2000. Potensi dan pengelolaan lahan
kering dataran tinggi. hlm. 227-245 dalam Sumberdaya Lahan Indonesia
dan Pengelolaannya. Pusat Penelitian Tanah dan Agroklimat. Badan
Penelitian dan Pengembangan Pertanian.

Na’iem, M. 2004. Keragaman genetik, pemuliaan pohon dan peningkatan


produktivitas hutan di Indonesia. Pidato Pengukuhan Jabatan Guru Besar
pada Fakultas Kehutanan. Universitas Gajah Mada. Yogyakarta.

Universitas Sumatera Utara


34

Pantastico, B. 1986. Fisiologi Pasca Panen, Penanganan dan Pemanfaatan


BuahBuahan dan Sayur-Sayuran Tropika dan Subtropika. Terjemahan
dari: Kamariyani. Gadjah Mada University Press : Yogyakarta.

Prasetiaswati N. dan B. S. Radjit, 2012. Kelayakan Usaha Tani Ubi Jalar dengan
Penerapan Teknologi Pengguludan di Lahan Kering Masam di Lampung.

Rubatzky, G.E dan M. Yamaguchi. 1998. Sayuran Dunia. Penerbit ITB. Bandung.

Saleh, N., St.A. Rahayuningsih, M.M. Adie. 2012. Peningkatan produksi dan
kualitas umbi-umbian. Kesuburan dan Pemupukan Tanah. Balitkabi
Malang.
Sartika. D, 2011. Pertumbuhan dan Hasil Tiga Varietas Ubi Jalar
(Ipomoea batatas L.) Pada Berbagai Dosis Pupuk Anorganik. Fakultas
Pertanian. Universitas Sumatera Utara. Skripsi.

Steenis, C.G.G.J.V. 2003. Flora : Untuk Sekolah di Indonesia. PT. Pradnya


Paramita. Jakarta.

Setyawan, B. 2015. Budidaya Umbi – Umbian Padat Nutrisi. Universitas


Padjadajaran, Bandung.

Sonhaji, A. 2000. Mengenal dan Bertanam Ubi Jalar. Gaza Publishing. Bandung.

Suda, I., T. Oki, M. Masuda, M. Kobayashi, Y. Nishiba and S. Furuta. 2003.


Physiological functionality of purple-fleshed sweet potatoes containing
anthocyanins and their utilization in foods. JARQ 37(3):167– 173.

Suparman, 2007. Bercocok Tanam Ubi Jalar. Azka Press. Bandung.

Susanto, E., N. Herlina, dan N.E. Suminarti. 2014. Respon Pertumbuhan Dan
Hasil Tanaman Ubi Jalar (Ipomoea batatas L.) Pada Beberapa Macam Dan
Waktu Aplikasi Bahan Organik. J. Produksi Tanaman 2(5) : 412-418.

Takagi, H., C.G. Kuo & S. Sakamoto. 2016. Ipomoea batatas (PROSEA).
http://uses.plantnet-project.org/en/Ipomoea_batatas_(PROSEA). Diakses
April 2017.

Wahyuni, T.S., dan J. Wargiono. 2012. Morfologi dan Anatomi Tanaman. dalam
Ubi Jalar: Inovasi Teknologi dan Prospek Pengembangan. Puslitbang
Tanaman Pangan. Hal 37-56.

Wargiono, J. 1980. Ubi jalar dan bercocok tanamnya. Bul. Tek. Puslitbangtan.
Bogor.

Widhi dan Dahrul. 2008. Mycofer. Laboratorium Bioteknologi Kehutanan dan


Lingkungan Pusat Penelitian Bioteknologi IPB, Bogor.

Universitas Sumatera Utara


35

Widodo, Y. dan St.A Rahyuningsih. 2009. Teknologi budidaya praktis ubijalar


mendukung ketahanan pangan dan usaha agroindustri. Buletin Palawija
N0.17, 2009. P. 21-32.

Widowati S, dan J. Wargiono, 2009. Nilai Gizi dan Sifat Fungsional Ubi Kayu
Inovasi Teknologi dan Kebijakan Pengembangan Ubi Kayu. Badan
Litbang. 2009.

Yoandari, R.R. Lahay dan N. Rahmawati. 2017. Respons Pertumbuhan dan


Produksi Ubi Jalar (Ipomoea batatas L.) Terhadap Tinggi Bedengan dan
Dosis Pupuk Kandang Ayam. Jurnal Agroekoteknologi 5 (1) : 33 – 41.

Universitas Sumatera Utara

Anda mungkin juga menyukai