Anda di halaman 1dari 5

Case Report 13 April 2020

5. Kemala Putri / 406192003

6. Laurensia / 406192004

7. Hana Adytia / 406192084

8. Junius kurniawan / 406192085

Notulensi: Laurensia

Pembimbing: dr. Irene Dorthy Santoso, SpDV

KASUS
Anamnesa:

1. Sejak kapan keluhan dirasakan?


2. Bagaimana keluhan pertama kali muncul?
3. Setiap kali mengalami keputihan berapa bnyk cairan yg keluar? Apakah menimbulkan
bau?
4. Apakah keluhan terjadi terus menerus atau hilang timbul/pada saat tertentu saja? Timbul
sebelum/ sesudah menstruasi?
5. Dari awal muncul nya keluhan, apakah keluhan semakin parah atau semakin membaik?
6. Apakah ada keluhan lain seperti demam, gatal, nyeri?
7. Apakah keluhan pernah terjadi sebelum ny?
8. Apakah telah diberikan pengobatan atau tindakan lain untuk mengurangi keluhan? Bila
iya apakah ada perbaikan?
9. Cairannya kental atau cair ? Apakah ada bau ?
10. Apakah ada disertai nyeri ketika buang air kecil?
11. Terakhir berhububgan sexualnya kapan? Apakah menggunakan kondom?
12. Apakah diperhatikan seberapa banyak keputihan yang muncul di celana dalam?
13. Apakah keluhan ini mengganggu aktivitas?
14. Apakah terdapat gangguan pada siklus menstruasi?
15. Seberapa sering keputihannya? Sekali keluar brp banyak jumlahnya?
16. Apakah sudah menikah? Bagaimana riwayat seksualnya?
17. Apakah sering memakai produk pembersih di daerah kelamin?
18. Apakah pacar memiliki keluhan yang serupa?
19. Apakah sering menggunakan pakaian yang ketat?
20. Apakah setelah membersihkan bagian kemaluan lalu dikeringkan?
21. Apakah ada riwayat kencing manis sebelumnya?
22. Apakah sering bergonta ganti pasangan?
23. Apakah bau keputihan tersebut menyerupai bau ikan asin?
24. Apakah ketika keluar fleknya bergumpal-gumpal?
25. Apakah terdapat nyeri saat berhubungan badan?
26. Apakah ada gangguan saat berkemih?
27. Apakah keputihan yang keluar kental atau lebih ke cair?

Resume:

Seorang wanita berusia 26 tahun datang dengan keluhan keputihan berwarna putih sedikit
kental sejak 5 hari yg lalu yg tidak membaik. Keputihan berbau tidak sedap dan disertai gatal.
Pasien juga mengeluhkan flek yg dirasakan terus menerus. Tidak ada nyeri, demam dan
keluhan berkemih. Keluhan belum diobati. Pasien belum pernah mengalami keluhan serupa
sebelumnya. Terdapat riwayat pernah berhubungan tanpa kondom dengan pacarnya 10 hari
lalu, riwayat sering memakai pembersih kewanitaan dan riwayat sering memakai celana jeans
ketat. Riwayat haid terakhir 2 minggu lalu dan tidak terdapat keluhan.

Rencana pemeriksaan:
- Sniff test menggunakan KOH 10%
- Mikroskopik: pulasan gram dari duh tubuh vagina
- Pemeriksaan pH duh tubuh vagina
- Pemeriksaan duh vagina dengan NaCl fisiologis

Status Dermatologis:

- Tampak fluor albus berjumlah sedikit berwarna putih di daerah vulvovaginal, tidak
tampak adanya eritema di vulva

Diagnosis kerja:

- Bakterial Vaginosis

Diagnosis Banding:

- Candidiasis vaginalis
- Trichomonas vaginalis

Rencana Terapi:

- Metronidazole 500 mg PO 2x1 selama 7 hari

Catatan:
1. Terapi lain yang dapat digunakan:
- Klindamisin 2x300 mg selama 7 hari
- Tinidazole 1x2 gram selama 3 hari
- Gel Metronidazole 0.75%, 5 gram intravaginal 1x1 selama 5 hari
- Ampicilin/amoksisilin 4x500 mg PO selama 5 hari
- Clindamicin cream 5%, 5 gram intravaginal qhs untuk 7 hari
- Metronidazole 2 gram, single dose
2. Pemeriksaan yang sebaiknya dilakukan sampai inspekulo

3. Pertanyaan 1: kalau dari anamnesa demikian apakah ada ciri yang lebih khas untuk
masing-masing DD seperti misal dilihat dari ada gatal, dari nyeri, atau ada riwayat
hubungan seksual?
4. Jawaban 1: gatal bisa di DD dengan banyak penyakit. Nyeri biasanya spesifik untuk
herpes, molle. Riwayat hubungan seksual kurang bisa menggambarkan diagnosis. Yang
paling berperan adalah pemeriksaan. Tapi khusus BV khas biasanya dikaitkan dengan
suka menggunakan celana ketat, menggunakan sabun kewanitaan.
5. Pertanyaan 2: untuk status dermatologikus kasus ims apakah sama dengan kulit?
6. Jawaban 2: tergantung pada apa yang dikeluhkan. Untuk keluhan dikasus dapat dilihat
pada status dermatoogikus untuk keputihan berikut:

Anda mungkin juga menyukai