Anda di halaman 1dari 15

MODUL AJAR

PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARNEGARAAN


(PPKn)

Fase A - Kelas 1

Disusun Oleh:
UKEN KURNIAWATI
MODUL AJAR

PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN (PPKn)

Kode Modul Ajar : PKN. A. MES. 1.4

Penyusun : Uken Kurniawati Elemen: Undang-Undang Dasar Negara Alur Pembelajaran : Fase A
Instansi : SDN Cikini 01 Pagi Republik Indonesia 1945 Alokasi waktu : 8jp
Kelas :1 Profil Pelajar Pancasila:
Tahun Penyusunan : Tahun 2021  Mandiri
 Bernalar kritis
 Bergotong royong

Tujuan Pembelajaran
1.4. Peserta didik dapat mengidentifikasi aturan yang ada di rumah, menceritakan kegiatan sesuai dengan
aturan yang berlaku dalam kehidupan sehari-hari di rumah, menunjukkan sikap patuh terhadap
aturan yang berlaku serta melaksanakan aturan yang berlaku dalam kehidupan sehari-hari di
rumah.

Indikator Pencapaian Tujuan Pembelajaran:


 Peserta didik dapat mengidentifikasi aturan di rumah dengan tepat.
 Peserta didik dapat menceritakan kegiatan sesuai dengan aturan yang berlaku di rumah.
 Peserta didik dapat menunjukkan sikap patuh terhadap aturan dalam kehidupan sehari-hari di
rumah.

Target Peserta Didik


Peserta didik regular (bukan berkebutuhan khusus)

Jumlah Peserta didik (maksimum)


28 peserta didik

Ketersediaan Materi
Materi untuk peserta didik regular

Model Pembelajaran
Tatap muka

Deskripsi Umum Kegiatan Pembelajaran


Pengaturan peserta didik : Metode :
 Kegiatan berkelompok  Permainan
 Kegiatan individu  Kerja kelompok

Materi ajar
Materi :
 Aturan di rumah, kegiatan sesuai aturan di rumah, dan sikap patuh terhadap aturan di rumah.

Prasarana dan Sarana/Alat dan Bahan


 Teks/gambar aturan di rumah
 Laptop, LCD
 Krayon/pensil warna
 Gambar dari koran/majalah bekas
 Gambar contoh aturan menghemat air bersih

Persiapan Pembelajaran
Langkah-langkah persiapan:
Guru menyiapkan kebutuhan pembelajaran seperti:
 Menyiapkan teks/gambar aturan di rumah.
 Menyiapkan lembar kerja peserta didik.

Urutan Kegiatan Pembelajaran Alokasi waktu


Pembelajaran 1 4 JP
(4x35’)
Kegiatan Pembukaan: 15’
 Guru memberi salam, menyapa peserta didik (menanyakan kabar, mengecek
kehadiran dan kesiapan peserta didik, dan lain-lain), serta menyemangati peserta
didik dengan yel-yel, tepukan, atau kebiasaan lain yang menjadi ciri
khas/kebiasaan/kesepakatan kelas.
 Salah satu peserta didik memimpin pembacaan doa dilanjutkan dengan penegasan
oleh guru tentang pentingnya berdoa sebelum memulai suatu kegiatan dalam rangka
menanamkan keyakinan yang kuat terhadap kuasa Tuhan Yang Maha Esa dalam
memahami ilmu yang dipelajari.
 Menyanyikan lagu Bangun Pagi dengan penuh semangat sambil bergerak sesuai
irama lagu.
 Tanya jawab tentang isi lagu.
 Guru menanyakan apa yang peserta didik sudah ketahui tentang aturan? Apakah
mereka sudah tahu aturan di rumah? sebagai apersepsi dan pemantik kesiapan
belajar peserta didik.
 Guru menyampaikan tujuan kegiatan pembelajaran kali ini dan menjelaskan
kegiatan apa saja yang akan dilakukan serta hal-hal apa saja yang akan dinilai dari
peserta didik selama proses pembelajaran.

Kegiatan Inti:
 Peserta didik membaca bacaan tentang aturan di rumah. (peserta didik yang belum 110’
lancar membaca, dibantu oleh guru atau temannya)
 Tanya jawab tentang bacaan tersebut.
 Peserta didik dibagi menjadi 7 kelompok, tiap kelompok terdiri dari 4 peserta didik.
 Peserta didik dalam setiap kelompok menggali informasi tentang contoh aturan di
rumah, kemudian menuliskan aturan tersebut dalam lembar kerja yang tersedia dan
dihias dengan krayon/pensil warna.
 Setiap kelompok secara bergiliran mempresentasikan hasil karya kelompoknya,
kelompok yang lain menyimak dan menanggapi.
 Hasil karya kelompok dipajang di dinding kelas.
 Tanya jawab tentang aturan sebelum berangkat ke sekolah. Arahkan jawaban
peserta didik, misalnya berpamitan dan mencium tangan orang tua.
 Peserta didik melakukan cara berpamitan pergi ke sekolah dan mencium tangan
orang tua
 Peserta didik dibagi menjadi 2 kelompok besar. Kelompok 1, mensimulasikan
berpamitan berangkat sekolah dan mencium tangan orang tua. Kelompok 2,
mensimulasikan tata cara pulang dari sekolah ke rumah dan mencium tangan orang
tua.
 Simulasi dilanjutkan dengan contoh aturan lainnya, seperti aturan saat makan, saat
tidur, dan lain-lain. Masing-masing kelompok melakukan simulasi aturan di rumah
yang berbeda.
 Peserta didik menyampaikan perasaan mereka ketika melakukan kegiatan ini.
 Peserta didik secara berkelompok mengamati gambar contoh melaksanakan aturan
di rumah dengan teksnya, lalu memasangkannya dengan cara menarik garis.
 Peserta didik menyimak cerita guru tentang anak yang suka melaksanakan aturan di
rumah:
Zahra murid kelas 1 SD Nusantara, ia anak yang patuh pada orang tua.
Zahra rajin beribadah dan belajar. Setiap hari dia membantu ibu merapikan tempat
tidur, menyapu, membuang sampah pada tempatnya, merapikan buku, dan lain-lain.
Ayah dan ibu sangat menyayangi Zahra, begitupun Zahra sangat menyayangi kedua
orang tuanya.
 Tanya jawab tentang kegiatan yang bisa dilakukan dalam hubungannya dengan
melaksanakan aturan di rumah.
 Peserta didik mendiskusikan kegiatan tersebut secara berpasangan, kemudian
menceritakannya di depan kelas.
 Peserta didik yang lain menyimak dan menanggapi.
 Peserta didik diajak menemukan aktivitas melaksanakan aturan di rumah yang
pernah mereka lakukan dengan mengisi tabel ‘Aku Senang Melaksanakan Aturan di
Rumah, dengan memberikan tanda ceklis pada kolom sering, kadang-kadang, atau
tidak pernah.
 Peserta didik ditanya tentang kegiatan melaksanakan aturan di rumah yang belum
tercantum dalam tabel, jika ada dapat siswa tulis pada kolom yang masih kosong.
 Perwakilan peserta didik menceritakan tabelnya.
 Peserta didik menceritakan kegiatan teman-temannya dalam melaksanakan aturan
di rumah dengan cara mendata dan menuliskan ke dalam tabel.

Kegiatan Penutup: 15’


 Guru mengulas kembali semua kegiatan yang sudah dilakukan.
 Guru dan peserta didik menyimpulkan tentang aturan di rumah yang sudah di
pelajari.
 Guru menutup kegiatan pembelajaran dan mengucapkan salam.

Refleksi Peserta didik:


Pertanyaan refleksi   
Apakah kamu sudah tahu aturan?
Apakah kamu sudah tahu aturan di rumah?
Apakah kamu menyukai kegiatan pembelajaran hari ini?
Bagian mana yang paling kamu sukai?

Apa yang tidak kamu sukai selama kegiatan pembelajaran hari ini?

Penilaian Pencapaian Tujuan Pembelajaran


 Penilaian Pengetahuan : Lembar tes tertulis (soal terlampir)
 Penilaian Sikap : Pengamatan sikap selama kegiatan (lembar pengamatan terlampir) .
 Penilaian keterampilan : Penilaian kerja kelompok (rubrik penilaian terlampir).

Refleksi Guru
 Apakah semua anak memahami materi yang dipelajari?
 Peserta didik mana yang perlu mendapatkan perhatian khusus? (baik yang kurang maupun yang istimewa)
 Hal apa yang menjadi catatan keberhasilan dari pembelajaran kali ini?
 Hal apa yang harus diperbaiki dari pembelajaran kali ini?

Pembelajaran ke-2 2JP


(4x35’)
Kegiatan Pembukaan:
 Guru membuka kegiatan dengan aktivitas rutin di kelas, sesuai kesepakatan kelas 15’
(misalnya: menyapa peserta didik, cek kehadiran). Mengkondisikan peserta didik
agar siap untuk melaksanakan pembelajaran, salah satunya dengan mengingatkan
tentang aturan ketika belajar.
 Salah satu peserta didik memimpin pembacaan doa dilanjutkan dengan penegasan
oleh guru tentang pentingnya berdoa sebelum memulai suatu kegiatan.
 Peserta didik mengingat kembali materi pelajaran pada pertemuan sebelumnya
dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan guru terkait aturan di rumah.
 Peserta didik menyimak penjelasan guru bahwa mereka akan melanjutkan
pembahasan materi sebelumnya dan menyampaikan tujuan kegiatan pembelajaran
kali ini serta hal-hal apa saja yang akan dilakukan dan dinilai selama proses
pembelajaran.
Kegiatan Inti: 110’
 Berdiskusi tentang contoh aturan di rumah, salah satu contohnya adalah menghemat
penggunaan air bersih di rumah.
 Membuat ilustrasi/gambar kegiatan menghemat penggunaan air bersih di rumah
dilengkapi dengan keterangan singkat yang menginformasikan gambar/ilustrasi
yang dibuat.
 Setiap kelompok mempresentasikan gambar/ilustrasinya lalu dipajang di dinding
kelas.
 Guru mengamati jalannya presentasi di setiap kelompok sambil mencatat evaluasi
sikap dan unjuk kerja peserta didik.
 Guru dan peserta didik menyimpulkan aturan umum untuk menjaga sumber air
bersih di rumah dan di sekolah.
 Diskusi kelompok tentang beberapa aturan di rumah yang dapat diterapkan di
sekolah.
 Setiap kelompok mempresentasikan aturan di rumah masing-masing yang dapat
diterapkan di sekolah.
 Peserta didik diajak berdiskusi tentang hal-hal yang akan terjadi jika di rumah tidak
ada aturan, lalu menuliskannya pada lembar kerja dan mempresentasikannya di
depan kelas.

Kegiatan Penutup: 15’


 Guru mengulas kembali semua kegiatan yang sudah dilakukan.
 Guru dan peserta didik menyimpulkan tentang pelaksanaan aturan di rumah
 Guru menutup kegiatan pembelajaran dan mengucapkan salam.

Refleksi Peserta didik:


Pertanyaan refleksi   
Apakah kamu sudah tahu kegiatan sesuai aturan di
rumah?
Apakah kamu sudah melaksanakan aturan di rumah?
Bagian mana yang paling kamu sukai?

Apa yang tidak kamu sukai selama kegiatan pembelajaran hari ini?

Penilaian Pencapaian Tujuan Pembelajaran


a. Penilaian Pengetahuan : Tes tertulis (soal terlampir)
b. Penilaian Sikap : Pengamatan sikap selama proses pembelajaran (Lembar pengamatan terlampir)
c. Penilaian Keterampilan : Presentasi hasil kerja kelompok (rubrik terlampir)
Kegiatan Remedial dan Pengayaan
Kegiatan remedial:
 Kepada peserta didik yang hasil belajarnya belum mencapai target guru melakukan pengulangan materi
dengan pendekatan yang lebih individual dan memberikan tugas individual tambahan untuk memperbaiki
hasil belajar peserta didik yang bersangkutan. (tugas terlampir)

Kegiatan pengayaan:
 Kepada peserta didik yang daya tangkap dan daya kerjanya lebih dari peserta didik lain, guru memberikan
kegiatan pengayaan yang lebih menantang dan memperkuat daya serapnya terhadap materi yang telah
dipelajari berupa kesempatan untuk membuat poster penggunaan air bersih secara hemat dan ditempel di
tempat cuci tangan, kamar mandi, tempat berwudu, keran air, dan lain-lain.
Sumber/referensi/daftar pustaka
 Buku-buku/referensi terkait aturan di rumah serta contoh-contoh pelaksanaannya dari berbagai sumber.
 file:///D:/Pendidikan_Kewarganegaraan_Kelas_1_Karsono_Sutimin_2009.pdf
 Iswoyo, Setiyo. 2016. Keluargaku. Buku Tematik Terpadu Kelas 1 Tema 4 Kurikulum 2013 Edisi Revisi
2016. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
 https://kbbi.web.id/aturan
 https://www.99.co/blog/indonesia/perturan-di-rumah-untuk-anak/
 Kusumawati, Yun. 2017. Peristiwa Alam. Buku Tematik Terpadu Kelas 1 Tema 8 Kurikulum 2013 Edisi
Revisi 2017. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan

Materi
 Aturan adalah tindakan atau perbuatan yang harus dijalankan.
 Contoh aturan di rumah:
● Menghormati kedua orang tua
● Saling menghargai antara anggota keluarga
● Saling membantu antara anggota keluarga
● Memberi tahu jika hendak pergi keluar rumah
● Mengetuk pintu terlebih dahulu sebelum masuk ke kamar selain kamar kita
● Berbicara dan bersikap sopan
● Makan dengan tenang dan rapi
● Membuang sampah pada tempatnya
● Menyimpan kembali barang yang sudah digunakan di tempatnya semula

No. Gambar melaksanakan aturan di rumah Contoh melaksanakan aturan di rumah


1. Budi mendoakan orang tua.

2. Hanif membantu ibu.

3. Kakak dan adik membantu pekerjaan rumah.


4. Yohanes membimbing adik mengerjakan PR.

5 Siti membantu adik belajar.

(sumber gambar: file:///D:/Pendidikan_Kewarganegaraan_Kelas_1_Karsono_Sutimin_2009.pdf)

Kegiatan sesuai aturan di rumah:

 Pulang sekolah tepat waktu


 Sesampainya di rumah mengetuk pintu dan memberi salam pada orang tua
 Meletakkan sepatu pada tempatnya
 Lekas ganti baju dan merapikan tas
 Mencuci tangan dan kaki
 Makan siang
 Mengulang kembali pelajaran di rumah
 Mencuci kaki dan tangan sebelum tidur siang
 Tidur siang sebelum memulai kegiatan pada sore hari

Sikap patuh terhadap aturan dalam kehidupan sehari-hari di rumah:

1. Patuh terhadap orang tua.


2. Menjaga nama baik keluarga.
3. Menghormati anggota keluarga.
4. Menaati aturan yang telah diputuskan bersama.
5. Mendengar nasihat terutama dari orang tua.
6. Melaksanakan ibadah tepat waktu.
7. Saling menolong.
8. Berbicara dengan sopan.

Contoh aturan menghemat air bersih:


1. Mematikan keran saat tidak digunakan.
2. Menyiram tanaman menggunakan air bekas cucian beras.
3. Menaburkan kompos daun di sekitar tanaman. Kompos akan menyimpan air lebih lama.
Lampiran
Lembar Kerja Peserta Didik

Kelompok : ______________ Kelas : 1

Nama : 1. ___________________ Hari / Tanggal : _____________________


2. ___________________
3. ___________________
4. ___________________

Diskusikan dengan kelompokmu lalu tulislah contoh aturan di rumah!

Jika sudah selesai hiaslah lembar kerja ini!


1. ______________________________________________________________________
2. ______________________________________________________________________
3. ______________________________________________________________________
4. ______________________________________________________________________
5. ______________________________________________________________________

Lembar Kerja Peserta Didik

Kelompok : ______________ Kelas : 1

Nama : 1. ___________________ Hari / Tanggal : _____________________


2. ___________________
3. ___________________
4. ___________________

Tuliskan aturan di rumah yang dapat diterapkan di sekolah!

1. ______________________________________________________________________
2. ______________________________________________________________________
3. ______________________________________________________________________
4. ______________________________________________________________________
5. ______________________________________________________________________
Lembar Kerja Peserta Didik

Pasangkan gambar dengan teks melaksanakan aturan di rumah!

Tariklah garis dari gambar dengan teks melaksanakan aturan di rumah!

Budi mendoakan orang tua

Hanif membantu ibu

Kakak dan adik membantu


pekerjaan rumah

Yohanes membimbing adik


mengerjakan PR.

Siti membantu adik belajar.


Lembar Kerja Peserta Didik

Kelompok : ______________ Kelas : 1

Nama : 1. ___________________ Hari / Tanggal : _____________________


2. ___________________
3. ___________________
4. ___________________

Apa yang akan terjadi jika di rumah tidak ada aturan?

Tuliskan jawaban kalian ya!

1. ______________________________________________________________________
2. ______________________________________________________________________
3. ______________________________________________________________________
4. ______________________________________________________________________
5. ______________________________________________________________________

Penilaian Pengetahuan:
Tuliskan 5 aturan di rumahmu!
1. _________________________________________________________________
2. _________________________________________________________________
3. _________________________________________________________________
4. _________________________________________________________________
5. _________________________________________________________________
Isilah tabel berikut ini!
Perhatikan contohnya!

Isilah kegiatan lain yang belum ditulis dalam tabel!

Aku Senang Melaksanakan Aturan di Rumah

Kegiatan Sering Kadang- Tidak


kadang Pernah

Bangun pagi tepat waktu

Merapikan tempat tidur

Menyapu

Merapikan buku

Membantu ibu

````

….

….

....

....

Tanyakan pada temanmu!

Apa yang biasa dilakukan dalam melaksanakan aturan di rumah?


Isi kegiatan mereka di tabel ini!

No. Nama Siswa Kegiatan melaksanakan aturan di rumah

1. Wati Membuang sampah pada tempatnya

2.

3.

4.

5.

6.

Ceritakan di depan kelas!


Penilaian Keterampilan

Ceritakan kegiatan sesuai dengan aturan yang berlaku di rumah!

Rubrik menceritakan kegiatan sesuai dengan aturan yang berlaku di rumah::

Aspek Baik sekali Baik Cukup Perlu Pendampingan


1
4 3 2
Bercerita Memenuhi 4 Memenuhi Memenuhi Memenuhi 1 dari 4 kriteria
mengenai kriteria (isi cerita 3 dari 4 2 dari 4
kegiatan sesuai sesuai, ekspresi kriteria kriteria
dengan aturan di sesuai, runut,
rumah percaya diri)

Contoh Lembar Penilaian Keterampilan:


Bercerita mengenai kegiatan sesuai dengan aturan yang berlaku di rumah
No Nama siswa Isi cerita sesuai Ekspresi sesuai Runut Percaya diri Skor Predikat
1. Alesa 1 1 1 1 4 Sangat baik
2. Marva 1 - 1 1 3 Baik
3. Naya - 1 1 - 2 Cukup
Rubrik Penilaian
Assessmen dilakukan melalui observasi proses, hasil diskusi dan hasil pekerjaan.
Penilaian: Unjuk kerja: Menyampaikan kegiatan berkaitan dengan penggunaan air di rumah dan di
sekolah:

Rubrik membuat poster penggunaan air bersih secara hemat:

Kriteria Sangat Baik Baik Cukup Perlu


pendampinga
n
(86-100) (71-85) (61-70) (≤60)
Membuat poster Gambar, Hanya Hanya memenuhi Belum mampu
penggunaan air bersih warna, dan memenuhi 2 1 kriteria. membuat poster
secara hemat. kreativitas kriteria. penggunaan air
sesuai dengan bersih secara
tujuan poster. hemat.
Rubrik Penilaian Sikap

Komponen Berkembang Berkembang Mulai Belum


Sikap sangat baik (A) sesuai harapan Berkembang Berkembang
(B) (C ) (D)
Keberanian Menunjukkan Menunjukkan Sudah berani Belum
berpendapat keberanian dalam keberanian dalam melaksanakan menunjukkan
(bernalar melaksanakan tugas melaksanakan tugas namun tetap keberanian
kritis) dengan inisiatif tugas dengan membutuhkan dalam
sendiri, tanpa inisiatif sendiri, dorongan dan melaksanakan
intervensi, dan tanpa intervensi, intervensi guru, tugas tanpa
dengan penyelesaian dan dengan dan dengan dorongan dan
yang melebihi penyelesaian penyelesaian intervensi guru.
ketentuan dan target sesuai target dan kurang dari target
yang ditetapkan ketentuan yang dan ketentuan
ditetapkan yang ditetapkan.
Kemandirian Sudah mampu Sudah mampu Sudah mampu Belum mampu
melaksanakan tugas melaksanakan melaksanakan melaksanakan
dengan inisiatif tugas dengan tugas namun tugas tanpa
sendiri, tanpa inisiatif sendiri, dengan dorongan dorongan dan
intervensi, dan tanpa intervensi, dan intervensi intervensi guru.
dengan penyelesaian dan dengan guru, dan dengan
yang lebih dari penyelesaian penyelesaian
ketentuan dan target sesuai target dan kurang dari target
yang ditetapkan ketentuan yang dan ketentuan
ditetapkan yang ditetapkan.
Bergotong Menunjukkan sikap Menunjukkan Sudah Belum
royong bergotng royong sikap bergotng menunjukkan menunjukkan
dalam royong dalam sikap bergotng sikap bergotng
melaksanakan tugas melaksanakan royong dalam royong dalam
dengan inisiatif tugas dengan melaksanakan melaksanakan
sendiri, tanpa inisiatif sendiri, tugas namun tetap tugas tanpa
intervensi, dan tanpa intervensi, membutuhkan dorongan dan
dengan penyelesaian dan dengan dorongan dan intervensi guru.
yang melebihi penyelesaian intervensi guru,
ketentuan dan target sesuai target dan dan dengan
yang ditetapkan ketentuan yang penyelesaian
ditetapkan kurang dari target
dan ketentuan
yang ditetapkan.

Lembar Penilaian Sikap

No. Nama Komponen Sikap Komponen sikap Komponen sikap Nilai


Siswa No.1 No.2 No.3 Akhir
1. Syifa
2. Azlan
3. ….
Dst.
𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ𝑎𝑛
A = 3,4 – 4,00 C = 1,8 – 2,5
Nilai = =
3
…. B = 2,6 – 3,3 D = < 1,7

Lampiran Tugas Remedial:

Melengkapi kalimat tentang aturan di rumah

Lengkapi kalimat tentang aturan di rumah dengan kata yang tepat!

1. Di rumah, kita harus menghormati _______________


2. Membuang sampah di _______________________
3. Sebelum makan harus ___________________
4. Jika akan ke rumah teman, harus minta ____________ kepada orang tua.
5. Selesai belajar, buku harus ___________________

Lampiran Tugas Pengayaan:

Membuat poster penggunaan air bersih secara hemat

Buatlah poster penggunaan air bersih secara hemat lalu tempelkan di tempat cuci tangan, kamar

mandi, tempat berwudu, atau keran air!

Anda mungkin juga menyukai