Anda di halaman 1dari 3

Perancangan Sistem Deteksi Penggunaan Masker serta Alat Pengukur Suhu dan

Hand Sanitizer Otomatis sebagai Upaya Penerapan Protokol Kesehatan


Covid-19 Pada Masa New Normal

Alat Dan Bahan


 Website Teachable Machine
 Arduino Uno
 Kamera Logitech C930e
 Sensor Suhu GY-906 MLX90614 ESF
 DF Mini Player
 LCD Karakter 16x2
 Motor Servo
 Sensor Ultrasonik HC-SR04

Diagram Blok Sistem

Gambar 1 : Diagram Blok Sistem

Prosedur Perancangan
Prosedur perancangan alat deteksi penggunaan masker, pengukur suhu tubuh, dan hand
sanitizer otomatis disesuaikan dengan model pengembangan ADDIE dan dibuat melalui
tahapan berikut:
1. Analisis (Analysis)
Pada tahap analisis berfokus pada target audiens. Pada tahap ini dilakukan analisis
masalah, tujuan, sasaran, serta identifikasi lingkungan sekitar.
2. Desain (Design)
Tahap desain terkait dengan perancangan model alat deteksi penggunaan masker,
pengukur suhu tubuh, dan hand sanitizer otomatis. Tahap ini dimulai dengan pembuatan
flowchart, diagram blok sistem, dan sketsa alat.
3. Pengembangan (Develop)
Pada tahap pengembangan produk ini dilakukan pembuatan dan perakitan alat deteksi
penggunaan masker, pengukur suhu tubuh, dan hand sanitizer otomatis.
4. Implementasi (Implement)
Tahap implementasi yaitu menerapkan dan menggunakan alat deteksi penggunaan
masker, pengukur suhu tubuh, dan hand sanitizer otomatis di sekolah. Untuk mengetahui
efektivitas penggunaan alat tersebut, maka dilakukan uji coba alat untuk mengetahui
ketepatan dan ketelitian alat.
5. Evaluasi (Evaluate)
Tahap evaluasi di sini meliputi internal evaluation (istilah lain dari evaluasi formatif)
yang dilaksanakan untuk mengetahui kualitas produk. Hasil evaluasi formatif digunakan
sebagai umpan balik untuk mengadakan perbaikan. Evaluasi formatif dalam penelitian ini
adalah validasi dari ahli materi, ahli media, validasi dari perangkat sekolah, serta data hasil
pengukuran diolah baik secara grafik maupun secara statistik

Anda mungkin juga menyukai