Anda di halaman 1dari 4

Tugas Psikiatri Biologi

Depakote
Oleh dr Muhammad Zul Fahmi Akbar
Pembimbing : dr Innawati Jusul, SpKJ, MKes

Depakote
Depakote merupaka nama dagang dari Na Divalproat. Na Divaproat merupakan anticonvulsant
yang dapat bertindak sebagai mood stabilizier. Mekanisme kerja Na Divalproat belum jelas.
Beberapa hipotesis cara kerja Na Divalproat adalah : menghambat Voltage sensitive sodium
chanel (VSSCs), meningkatkan aksi dari neurotransmitter GABA(γ-aminobutyric acid) dan
menurunkan regulasi kaskade sinyal transduksi.
Menghambat VSSCs (Voltage Sensitive Sodium Channels)
Hipotesis cara kerja Divalproat sebagai anti mania adalah valproate mengurangi neurotransmisi
yang berlebihan dengan cara mengurangi aliran ion yang melalui Voltage sensitive sodium
chanel (VSSCs). Jika sedikit aliran natrium yang mampu melewati neuron maka pelepasan
glutamate dan neurotransmisi eksitasi akan berkurang, tapi ini hanya teori. Mungkin ada efek
tambahan VSSCs, tetapi kurang teridentifikasi dan mungkin berhubungan dengan efek samping
serta efek terapeutik.
Tidak ada tempat kerja spesifik dari valproate yang diidentifikasi. Cara kerja valproate mungkin
demgan mengubah sensitifitas saluran natrium dengan mengubah fosforilasi baik yang mengikat
langsung dengan VSSCs atau unit pengatur yang menghambat enzim fosforilasi (Gambar 8-5).
Meningkatkan kerja GABA
Hipotesis lain adalah valproate meningkatkan kerja GABA dengan cara meningkatkan
lepasannya, menurunkan reuptake atau memperlambat inaktivasi meteboliknya (Gambar 8-6).
Lokasi kerja valproate yang menyebabkan peningkatan GABA masih belum diketahui tetapi ada
bukti bahwa efek downstream dari Valproat menghasilkan lebih banyak aktifitas GABA, yang
selanjutnya akan meningkatkan neurotransmisi penghambatan, mungkin ini menjelaskan efek
antimania.
Menurunkan Regulasi Kaskade Transduksi Sinyal
Aksi downstream regulasi kaskade transduksi sinyal semakin dimengerti beberapa tahun
terakhir. Valproat mungkin menghambat GSK-3, tetapi mungkin juga menargetkan banyak
lokasi lain downstream seperti blokade fosfokinase C (PKC) dan MARCKS (myristolated
alanine-rich C kinase substrat) yang mengaktifkan berbagai sinyal neuroprotection dan
plastisitas jangka panjang seperti ERK kinase (Ekstraseluler signal-regulated kinase), BCL2
(protein sitoprotektif limfoma sel B / gen leukemia-2), GAP43, dan lainnya (Gambar 8-7). Efek
dari kaskade transduksi sinyal ini sekrang dapat diidentifikasi.

Kesimpulan
 Mekanisme kerja yang tepat dari valproate sebagai antimania (mood stabilizier) belum
sepenuhnya dipahami
 Beberapa hipotesis mekanisme valproate adalah :
o Menghambat VSSCs (Voltage Sensitve Sodium Channels)
o Meningkatkan kerja GABA
o Menurunkan Regulasi Kaskade Transduksi Sinyal

Anda mungkin juga menyukai