Anda di halaman 1dari 3

Nama : Jody Pramoja

Nim : 11901209

Kelas : PAI 6B

Makul : Bimbingan Konseling Pendidikan

Dosep : Dr. Muhammad Edi Kurnanto, S.Ag., M.Pd/Randi Saputra, S.Pd., M.Pd., Kons

RESUME 6

BIDANG DAN LAYANAN BIMBINGAN KONSELING

A. Bidang dan Layanan BK

Layanan bimbingan dan konseling merupakan proses pemberian bantuan yang diberikan
kepada siswa secara terus menerus agar tercapai kemandirian dalam pemahaman diri, sehingga
siswa sanggup mengarahkan dirinya sesuai dengan tuntutan dan keadaan lingkungan sekolah,
keluarga dan masyarakat. Dengan adanya bimbingan dan konseling diharapkan dapat
memberikan solusi bagi peserta didik di sekolah agar peserta didik menjadi lebih baik dari segi
perilakunya.

B. Bidang Bimbingan Konseling


Menurut Endang Ertiati Suhesti di dalam buku “Bagaimana Konselor Sekolah Bersikap” terdapat
6 bidang bimbingan konseling yaitu sebagai berikut:

1. Bidang pengembangan pribadi,

2. Bidang pengembangan sosial,

3. Bidang pengembangan belajar,

4. Bidang pengembangan karir,

5. Bidang pengembangan kehidupan berkeluarga,

6. Bidang pengembangan kehidupan beragama,

C. Jenis-jenis Layanan Bimbingan dan Konseling


Sekolah dan madrasah memiliki tanggung jawab yang besar membantu siswa agar berhasil
dalam belajar. Untuk itu sekolah dan madrasah hendaknya memberikan bantuan kepada siswa
untuk mengatasi masalah-masalah yang timbul dalam kegiatan belajar siswa. (Tohirin,
2009:12).
Berbagai jenis layanan dan kegiatan perlu dilakukan sebagai wujud penyelenggaraan pelayanan
bimbingan terhadap sasaran layanan yaitu peserta didik. Masing-masing komponen layanan
diperlukan strategi implementasi program.

1. Layanan Orientasi
Pelayanan ini merupakan suatu kegiatan yang memungkinkan peserta didik dapat memahami
dan menyesuaikan diri dengan lingkungan baru, terutama lingkungan Sekolah/Madrasah, untuk
mempermudah atau memperlancar berperannya mereka di lingkungan baru tersebut.

2. Layanan Informasi
Yaitu pemberian informasi tentang berbagai hal yang dipandang bermanfaat bagi peserta didik
melalui komunikasi langsung maupun tidak langsung (melalui media cetak maupun elektronik,
seperti: buku, brosur, leaflet, majalah, dan internet).

3. Layanan Penempatan dan Penyaluran


Serangkaian kegiatan bimbingan dalam membantu siswa agar dapat menyalurkan atau
menempatkan dirinya dalam berbagai program sekolah.

4. Layanan Konseling Perorangan

Layanan yang memungkinkan siswa memperoleh secara pribadi melalui tatap muka dengan
konselor dalam rangka pembahasan dan pengentasan permasalahan yang dialami siswa
tersebut.

5. Layanan Konseling Kelompok


Layanan bimbingan dan konseling yang memungkinkan siswa memperoleh kesempatan untuk
menyelesaikan permasalahan yang dialami melalui dinamika kelompok.

6. Layanan Bimbingan Belajar (Pembelajaran)

Layanan pembelajaran merupakan layanan yang memungkinan peserta didik mengembangkan


sikap dan kebiasaan belajar yang baik dalam menguasai materi belajar atau penguasaan
kompetensi yang cocok dengan kecepatan dan kemampuan dirinya serta berbagai aspek tujuan
dan kegiatan belajar lainnya, dengan tujuan agar peserta didik dapat mengembangkan sikap
dan kebiasaan belajar yang baik.

7. Layanan Bimbingan Kelompok

Layanan bimbingan dan konseling yang memungkinkan siswa melalui dinamika kelompok
memperoleh berbagai bahan dari narasumber tertentu. Sumber pembahasan bersifat aktual.
Memungkinkan sejumlah peserta didik secara bersama melalui dinamika kelompok, membahas
topik yang dipilih sesuai kebutuhan dalam kelompok.

Anda mungkin juga menyukai