Anda di halaman 1dari 75

LEMBAR PERSETUJUAN

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Nama : 1. Amelia Imelda (18412028)


2. Anes Febi Yolanda (18412026)
3. Maria Dewinta Agustin (18412032)

Program Studi : Akuntansi


Instansi/perusahaan : PT PLN (persero) UP3 Tanjung Karang
Alamat instansi/perusahaan : Jalan dipenogoro No. 14 Gotong Royong,
Kec. Tanjung Karang Pusat.

Pembimbing,

Pembimbing laporan PKL Pembimbing lapangan


Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Instansi/Perusahaan PKL,

Dhiona Ayu Nani, S.E., M.Sc Mariyana Furaida, S.E.,


NIK. 021 180 908 NIK. 7905004 B3

Menyetujui,

Program Studi S1 Akuntansi


Ketua,

Tri Darma Rosmala Sari, S.E., M.S.Ak.


NIK. 022 09 10 06

ii
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)


PT PLN ULP TANJUNG KARANG

Dipersiapkan dan disusun oleh:

1. AMELIA IMELDA (18412028)


2. ANES FEBI YOLANDA (18412026)
3. MARIA DEWINTA AGUSTIN (18412032)

Telah dipertahankan didepan dewan penguji


Pada tanggal

Dewan Penguji

Pembimbing Penguji

Dhiona Ayu Nani, S.E., M.Sc Fedi Ameraldo, S.E.I., M.Ak


NIK. 021 180 908 NIK. 021 21 08 03

Laporan ini telah diterima sebagai salah satu persyaratan


Untuk memperoleh nilai Praktik Kerja Lapangan
Tanggal

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Program Studi Akuntansi


Dekan, Ketua,

Dr.H. Mahatir Muhammad, S.E.,MM Tri Darma Rosmala Sari, S.E., M.S.Ak.
NIK.023 05 00 09 NIK. 022 09 10 06

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas berkat dan rahmat-
Nya, penulis dapat menyelesailan Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini.
Penulisan Laporan PKL ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk
mendapatkan nilai Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada Program Studi S1 Akuntansi
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Teknokrat Indonesia.

Penulis menyadari bahwa, tanpa bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak,
sangatlah sulit bagi penulis untuk menyelesaikan laporan PKL ini. Oleh karena itu,
penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Dr. H.M. Nasrullah Yusuf, S.E., M.B.A. selaku Rektor Universitas Teknokrat
Indonesia.
2. Dr.H. Mahatir Muhammad, S.E.,MM. selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan
Bisnis Universita Teknokrat Indonesia.
3. Tri Darma Rosmala Sari, S.E., M.S.Ak. selaku Ketua Program Studi S1
Akuntansi Universitas Teknokrat Indonesia.
4. Dhiona Ayu Nani, S.E., M.Sc. selaku Dosen Pembimbing yang telah
meluangkan waktu untuk membimbing penulis menyelesaikan Laporan PKL
ini.
5. Fedi Ameraldo, S.E.I., M.Ak. Selaku Dosen Penguji.
6. Pihak PT PLN ULP Tanjung Karang yang telah banyak membantu dan
memberikan bimbingan selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan serta
membantu dalam usaha memperoleh data yang penulis perlukan.

Akhir kata, penulis berharap semoga Allah SWT berkenan membalas segala kebaikan
semua pihak yang telah membantu dan semoga Laporan PKL membawa manfaat.

Bandar Lampung,
Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Penulis

iv
DAFTAR ISI

LEMBAR JUDUL ..................................................................................................... i


LEMBAR PERSETUJUAN ...................................................................................... ii
LEMBAR PENGESAHAN ....................................................................................... iii
KATA PENGANTAR ............................................................................................... iv
DAFTAR ISI ............................................................................................................. vii
DAFTAR TABEL ..................................................................................................... viii
DAFTAR GAMBAR................................................................................................. ix
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................. xi
RINGKASAN PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN ...................... x
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ................................................................................................ 1
1.2 Tujuan Praktik Kerja Lapangan ...................................................................... 2
1.3 Kegunaan Praktik Kerja Lapangan ................................................................. 3
1.3.1 Kegunaan PKL Bagi Mahasiswa ............................................................ 3
1.3.2 Kegunaan PKL Bagi Fakultas Ekonomi dan Bisnis ............................... 3
1.3.3 Kegunaan PKL Bagi Instansi .................................................................. 3
1.4 Tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL).......................................................... 4
1.5 Jadwal dan Waktu Pelaksanaan PKL ............................................................. 4
BAB II GAMBARAN UMUM TEMPAT PKL
2.1 Sejarah Perusahaan ......................................................................................... 6
2.2 Visi dan Misi Perusahaan ............................................................................... 7
2.1.1 Visi Perusahaan ....................................................................................... 8
2.1.2 Misi Perusahaan ...................................................................................... 8
2.3 Logo perusahaan ............................................................................................. 8
2.4 Struktrur Organisasi ........................................................................................ 10
2.5 Fungsi Unit Kerja PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang ......................... 10
BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN
3.1 Pelaksana PKL : Anes Feby Yolanda, NPM 18412026 ................................. 18

v
3.1.1 Bidang Kerja ........................................................................................... 18
3.1.2 Pelaksanaan Kerja ................................................................................... 18
3.1.3 Kendala Yang Dihadapi .......................................................................... 24
3.1.4 Cara Mengatasi Kendala ......................................................................... 24
3.2 Pelaksana PKL : Amelia Imelda, NPM 18412028 ......................................... 25
3.2.1 Bidang Kerja ........................................................................................... 25
3.2.2 Pelaksanaan Kerja ................................................................................... 25
3.2.3 Kendala Yang Dihadapi .......................................................................... 30
3.2.4 Cara Mengatasi Kendala ......................................................................... 31
3.3 Pelaksana PKL : Maria Dewinta Agustin, NPM 18412032 ........................... 32
3.3.1 Bidang Keja............................................................................................. 32
3.3.2 Pelaksanaan Kerja ................................................................................... 32
3.3.3 Kendala Yang Dihadapi .......................................................................... 36
3.3.4 Cara Mengatasi Kendala ......................................................................... 36
BAB IV PENUTUP
4.1 Kesimpulan ..................................................................................................... 37
4.2 Saran ............................................................................................................... 37
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................ 39
LAMPIRAN .............................................................................................................. 40

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Waktu Pelasanaan PKL ......................................................................... 4


Tabel 3.1 Kegiatan Praktikan Saat Pelaksanaan PKL ........................................... 17
Tabel 3.2 Kegiatan Praktikan Saat Pelaksanaan PKL ........................................... 25
Tabel 3.3 Kegiatan Praktikan Saat Pelaksanaan PKL ........................................... 33

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Denah Lokasi PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang ....................... 4
Gambar 2.1 Logo PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang..................................... 9
Gambar 2.2 Struktur Pegawai PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang.................. 11
Gambar 3.1 Kegiatan Merekap Laporan PLN Mobile .............................................. 22
Gambar 3.2 Data Laporan PLN Mobile .................................................................... 23
Gambar 3.3 Data Laporan Monitoring Saldo Akhir Daftar Tunggu ......................... 23
Gamber 3.4 Data Laporan Monitoring PDL (Olap) .................................................. 24
Gambar 3.5 Data Laporan Monitoring Pelanggan 3 Phasa ....................................... 22
Gambar 3.6 Laporan Administrasi Restitusi ............................................................. 23
Gambar 3.7 Mengecek Ceklist Laporan Administrasi Restitusi ............................... 23
Gambar 3.8 Flowchart Rekap Pengguna PLN Mobile .............................................. 23
Gambar 3.9 Kegiatan Monitoring Berkas Investasi dan Operasi .............................. 26
Gambar 3.10 Data Monitoring Berkas Investasi dan Operasi ................................... 26
Gambar 3.11 Buku Verifikasi Berkas Masuk dan Keluar ......................................... 27
Gambar 3.12 Buku Pemberian Nomor BA................................................................ 28
Gambar 3.13 Kegiatan Scan Berkas .......................................................................... 29
Gambar 3.14 Data Monitoring Update Pembayaran ................................................. 29
Gambar 3.15 Kegiatan Arsip Berkas Tagihan yang Sudah Terbayar ....................... 30
Gambar 3.16 Flowchart Kegiatan Monitoring Berkas Investasi .............................. 31
Gambar 3.17 Kegiatan Memonitoring Diagram Phasor ........................................... 34
Gambar 3.18 Merekap Billing dan Parameter ........................................................... 34
Gambar 3.19 Memonitoring Diagram Phasor ........................................................... 35
Gambar 3.20 Baca Kwh Meter .................................................................................. 36
Gambar 3.21 Merekap Ganmet ................................................................................. 36
Gambar 3.22 Input Data DPM................................................................................... 37
Gambar 3.23 Flowchart Kegiatan Memonitoring Diagram Phasor........................... 38

viii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Penjemputan Mahasiswa PKL ............................................................... 41


Lampiran 2 Foto Bersama Pegawai PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang ............... 41

ix
RINGKASAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan saran mengaktualisasi diri terhadap


beberapa keahlian atau keterampilan baik shof skill atau hard skill yang sudah
diperoleh selama perkuliahan, diterapkan disuatu perusahaan atau instansi selama
beberapa bulan. Pada laporan PKL ini, disajikan beberapa kegiatan pelaksanaan kerja,
temuan kendala atau masalah dan usulan social terhadap kendala atau masalah yang
dihadapi dan usulan social di PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang selama dua
bulan yaitu pada tanggal 10 November sampai dengan tanggal 10 Januari 2022.

Penempatan PKL pada perusahaan ini dibagi di beberapa divisi pada bidang kerja
yang berbeda. Pelaksanaan kerja pada divisi Keuangan yang dilakukan salah satunya
monitoring berkas masuk dan keluar. Pada divisi Niaga yang dilakukan salah satunya
merekap data daftar tunggu pelanggan PLN. Pelaksanaan kerja pada divisi TE
(Transaksi Energi Listrik) salah satunya menganalisi Phasor.

kata kunci : PKL, Keuangan, Pemasaran, Transaksi Energi Listrik.

x
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Universitas Teknokrat Indonesia sebagai


institusi pendidikan yang mengedepankan kualitas mahasiswa dalam menjawab
tantangan dunia kerja, menilai perlu diadakan Praktik Kerja Lapangan (PKL). Hal ini
merupakan realisasi tuntutan Tujuan Pendidikan Nasional dan Tri Dharma Perguruan
Tinggi. Objek kajian program PKL adalah penerapan ilmu pengetahuan di instansi
maupun perusahaan yang menjadi mitra program PKL.
Program PKL merupakan akumulasi dari kegiatan belajar yang telah ditempuh
oleh mahasiswa di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Teknokrat Indonesia.
PKL dapat diartikan sebagai sarana pelatihan mental, sikap, penerapan ilmu, dan
pembentukan awal lulusan yang kompeten pada bidangnya masing-masing. Dengan
demikian PKL adalah suatu kegiatan yang terpadu dari seluruh pengalaman belajar
sebelumnya ke dalam program pelatihan berupa kinerja dalam semua hal yang
berhubungan dengan penerapan ilmu yang telah dipelajari (UTI, 2020).
Melalui pembekalan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dapat memberikan
pengetahuan/wawasan yang berkaitan dengan dunia kerja yang sebenarnya, seperti
materi Aplikasi Komputer Akuntansi, yaitu MYOB yang mempelajari tentang
perhitungan, penjurnalan serta membuat laporan dengan aplikasi MYOB, materi
pembekalan tidak hanya dengan MYOB, penggunaan Microsoft Office juga menjadi
materi utama pada pembekalan Praktik Kerja Lapangan (PKL). Materi pembekalan
tersebut dapat diterapkan dalam praktiknya sehingga teori-teori tersebut dapat
dilaksanakan dengan baik di PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang. Untuk
mengetahui bagaimana sistem kerja dan organisasi di dalam PT. PLN (Persero) UP3
Tanjung Karang, adapun tujuan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di
instansi ini untuk melatih kedisiplinan dan mengetahui lebih dalam tentang PT. PLN
(Persero) UP3 Tanjung Karang sehingga dapat memproleh wawasan dan pengalaman
didunia kerja dan juga untuk mengimplementasi ilmu yang diperoleh selama
pendidikan di Universitas Teknokrat Indonesia dalam hal penulisan laporan,
menganalisa dan memberikan solusi terhadap permasalahan yang terdapat di PT. PLN
(Persero) UP3 Tanjung Karang.

1
1.2 Tujuan Praktik Kerja Lapangan

Tujuan dari Praktik Kerja Lapangan yang praktikan lakukan pada kegiatan PKL
di PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang antara lain:
1. Praktik Kerja Lapangan memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk
mengenal dan mengetahui secara langsung tentang PT. PLN (Persero) UP3
Tanjung Karang sebagai salah satu penerapan disiplin dan pengembangan
karier. Ketika di lapangan melaksanakan praktik kerja ilmu-ilmu dasar yang
akan mahasiswa terapkan setelah PKL yaitu mahasiswa dapat melatih soft skill
dalam berkomunikasi di lingkungan kerja
2. Agar Praktikan dapat melakukan hard skill dengan mengaplikasian dari teori
mata kuliah aplikasi komputer yaitu mengoperasikan Microsoft Excel dan
Microsoft Word yang diperoleh dari bangku kuliah ketempat kerja.
3. Memperoleh wawasan tentang pekerjaan yang dilakukan di PT. PLN (Persero)
UP3 Tanjung Karang.
4. Memperoleh wawasan tentang dunia kerja yang diperoleh di lapangan.
Mahasiswa akan merasakan secara langsung perbedaan antara teori dikelas
dengan yang ada dilapangan. Praktik Kerja Lapangan sangat membantu
mahasiswa dalam meningkatkan pengalaman kerja sehingga dapat menjadi
tenaga kerja profesional nantinya.

1.3 Kegunaan Praktik Kerja Lapangan


1.3.1 Kegunaan PKL Bagi Mahasiswa

1. Sebagai satu sarana bagi mahasiswa untuk memperoleh nilai Praktik Kerja
Lapangan (PKL) pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Teknokrat
Indonesia.
2. Mendapatkan pengalaman untuk bekal pada saat bekerja nantinya. Dapat
mengetahui dunia kerja yang sebenarnya.
3. Sebagai media untuk beradaptasi dalam didunia kerja di PT. PLN (Persero)
UP3 Tanjung Karang.

2
1.3.2 Kegunaan PKL Bagi Fakultas Ekonomi dan Bisnis
1. Melalui Praktik Kerja Lapangan diharpakan dapat meningkatkan hubungan
kemitraan dengan perusahaan.
2. Menciptakan calon tenaga kerja yang berkualitas dengan siap untuk
memasuki dunia kerja yang sesungguhnya sesuai dengan ilmu yang telah
didapatkan.

1.3.3 Kegunaan PKL Bagi Instansi


1. Sebagai media untuk memperkenalkan mahasiswa tentang dunia kerja di PT.
PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang.
2. Membina hubungan baik dengan mahasiswa atau pihak Universitas
Teknokrat Indonesia.

1.4 Tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL)


Tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan di PT. PLN (Persero) UP3
Tanjung Karang, beralamatkan di Jalan Dipenogoro No. 14 Gotong Royong, Kec.
Tanjung Karang Pusat Bandar Lampung, Lampung 35213.
PT. PLN (Persero) UP3 berlokasi di Jalan Dipenogoro sesuai dengan Googlemap
yang ditampilkan di Gambar 1.1.

Gambar 1.1 Denah Lokasi PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang
Sumber: Google maps

3
1.5 Jadwal dan Waktu Pelaksanaan PKL

Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan di PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung
Karang yaitu dilakukan selama 2 bulan mulai dari tanggal 10 November 2021
sampai dengan 10 Januari 2022 dan tentang jam kerja pegawai PT. PLN (Persero)
UP3 Tanjung Karang, antara lain :

Tabel 1.1 Waktu Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan di PT. PLN (Persero)
UP3 Tanjung Karang

NO Hari Jam Masuk Istirahat Jam Pulang


1 Senin 07.30 WIB 12.00 – 13.00 16.00 WIB
WIB
2 Selasa 07.30 WIB 12.00 – 13.00 16.00 WIB
WIB
3 Rabu 07.30 WIB 12.00 – 13.00 16.00 WIB
WIB
4 Kamis 07.30WIB 12.00 – 13.00 16.00 WIB
WIB
5 Jum’at 07.00 WIB 11.30 – 13.00 16.30 WIB
WIB

4
BAB II

GAMBARAN UMUM TEMPAT PKL

2.1 Sejarah Perusahaan


Berawal di akhir abad 19, bidang pabrik gula dan pabrik ketenagalistrikan di
Indonesia mulai ditingkatkan saat beberapa perusahaan asal Belanda yang
bergerak di bidang pabrik gula dan pabrik teh mendirikan pembangkit tenaga
lisrik untuk keperluan sendiri. Antara tahun 1942-1945 terjadi peralihan
pengelolaan perusahaan-perusahaan Belanda tersebut oleh Jepang, setelah Belanda
menyerah kepada pasukan tentara Jepang di awal Perang Dunia II.

Proses peralihan kekuasaan kembali terjadi di akhir Perang Dunia II pada


Agustus 1945, saat Jepang menyerah kepada Sekutu. Kesempatan ini
dimanfaatkan oleh para pemuda dan buruh listrik melalui delagasi Buruh/Pegawai
Listrik dan Gas yang bersama-sama dengan Pemimpin KNI Pusat berinisiatif
menghadap Presiden Soekarno untuk menyerahkan perusahaan-perusahaan
tersebut kepada Pemerintah Republik Indonesia. Pada 27 Oktober 1945, Presiden
Soekarno membentuk Jawatan Listrik dan Gas di bawah Departemen Pekerjaan
Umum dan Tenaga dengan kapasitas pembangkit tenaga listrik sebesar 157,5 MW.

Pada tanggal 1 januari 1961, Jawatan Listrik dan Gas diubah menjadi BPU-
PLN (Badan Pemimpin Umum Perusahaan Listrik Negara) yang bergerak di
bidang listrik, gas dan kokas yang dibubarkan pada tanggal 1 Januari 1965. Pada
saat yang sama, 2 (dua) perusahaan negara yaitu Perusahaan Listrik Negara (PLN)
sebagai pengelola tenaga listrik milik negara dan Perusahaan Gas Negara (PGN)
sebagai pengelola gas diresmikan.

Pada tahun 1972, sesuai dengan Peraturan Pemerintah No.18, status


Perusahaan Listrik Negara (PLN) ditetapkan sebagai Perusahaan Umum Listrik
Negara dan sebagai Pemegang Kuasa Usaha Ketenagalistrikan (PKUK) dengan
tugas menyediakan tenaga listrik bagi kepentingan umum.

Seiring dengan kebijakan Pemerintah yang memberikan kesempatan kepada


sektor swasta untuk bergerak dalam bisnis penyediaan listrik, maka sejak tahun

5
1994 status PLN beralih dari Perusahaan Umum menjadi Perusahaan Perseroan
(Persero) dan juga sebagai PKUK dalam menyediakan listrik bagi kepentingan
umum hingga sekarang.

Di Provinsi Lampung, khususnya di Bandar Lampung dan Kabupaten


Lampung Selatan, bisnis kelistrikan dikelola oleh PT PLN Area Lampung,
Cabang Tanjung Karang yang terletak di jalan Pangeran Diponegoro No.14,
Tanjung Karang Bandar Lampung. Ini adalah Cabang dari PT. PLN Wilayah
Lampung, Cabang Tanjung Karang mengawasi 2 (dua) wilayah. Yaitu Bandar
Lampung dan Kabupaten Lampung Selatan.

PT. PLN Lampung Area Cabang Tanjung Karang memiliki 7 (tujuh) ULP
(Unit Layanan Pelanggan), yaitu:
1. ULP (Unit Layanan Pelanggan) Tanjung Karang
2. ULP (Unit Layanan Pelanggan) Teluk Betung
3. ULP (Unit Layanan Pelanggan) Kalianda
4. ULP (Unit Layanan Pelanggan) Natar
5. ULP (Unit Layanan Pelanggan) Sidomulyo
6. ULP (Unit Layanan Pelanggan) Sutami
7. ULP (Unit Layanan Pelanggan) Way Halim

Tata Nilai PLN


Tata Nilai PLN adalah AKHLAK. AKHLAK merupakan akronim dari:
1. AMANAH : Memegang teguh kepercayaan yang diberikan.
2. KOMPETEN : Terus belajar dan mengembangkan kapabilitas.
3. HARMONIS : Saling peduli dan menghargai perbedaan.
4. LOYAL : Berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara.
5. ADAPTIF : Terus berinovasi dan antusias dalam menggerakkan
ataupun menghadapi perubahan.
6. KOLABORATIF : Membangun kerjasama yang sinergis.

2.2 Visi dan Misi Perusahaan


Visi dan Misi PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang :

6
2.2.1 Visi Perusahaan
PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang memiliki visi :
“Menjadi Perusahaan Listrik Terkemuka se-Asia Tenggara dan #1 Pilihan
Pelanggan untuk Solusi Energi”

2.2.2 Misi Perusahaan


PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang memiliki misi :
1. Menjalankan bisnis kelistrikan dan bidang lain yang terkait,
berorientasi pada kepuasan pelanggan, anggota perusahaan dan
pemegang saham.
2. Menjadikan tenaga listrik sebagai media untuk meningkatkan
kualitas kehidupan masyarakat.
3. Mengupayakan agar tenaga listrik menjadi pendorong kegiatan
ekonomi.
4. Menjalankan kegiatan usaha yang berwawasan lingkungan.

2.3 Logo Perusahaan


2.3.1 Makna Logo PT. PLN
Logo PT PLN (Persero) memiliki bentuk, warna dan makna lambang
Perusahaan resmi yang digunakan adalah sesuai yang tercantum pada
Lampiran Surat Keputusan Direksi Perusahaan Umum Listrik Negara No.
: 031/DIR/76 Tanggal : 1 Juni 1976, mengenai Pembakuan Lambang
Perusahaan Umum Listrik Negara.
Berikut adalah gambar PT PLN (Persero) pada gambar 2.1

Gambar 2.1 Logo PT PLN (Persero)

7
2.3.2 Element-element Dasar Lambang
1. Bidang Persegi Panjang Vertikal
Menjadi bidang dasar bagi elemen-elemen lambang lainnya,
melambangkan bahwa PT PLN (Persero) merupakan wadah atau
organisasi yang terorganisir dengan sempurna. Berwarna kuning untuk
menggambarkan pencerahan, seperti yang diharapkan PLN bahwa
listrik mampu menciptakan pencerahan bagi kehidupan masyarakat.
Kuning juga melambangkan semangat yang menyala-nyala yang
dimiliki tiap insan yang berkarya di perusahaan ini.

2. Petik atau Kilat


Melambangkan tenaga listrik yang terkandung didalamnya
sebagai produk jasa utama yang dihasilkan oleh perusahaan. Selain itu
petir pun mengartikan kerja cepat dan tepat para insan PT PLN
(Persero) dalam memberikan solusi terbaik bagi para pelanggannya.
Warnanya yang merah melambangkan kedewasaan PLN sebagai
perusahaan listrik pertama di Indonesia dan kedinamisan gerak laju
perusahaan beserta tiap insan perusahaan serta keberanian dalam
menghadapi tantangan perkembangan jaman

3. Tiga Gelombang
Memiliki arti gaya rambat energi listrik yang dialirkan oteh tiga
bidang usaha utama yang digeluti perusahaan yaitu pembangkitan,
penyaluran dan distribusi yang seiring sejalan dengan kerja keras para
insan PT PLN (Persero) guna memberikan layanan terbaik bagi
pelanggannya. Diberi warna biru untuk menampilkan kesan konstan
(sesuatu yang tetap) seperti halnya listrik yang tetap diperlukan dalam
kehidupan manusia. Disamping itu biru juga melambangkan
keandalan yang dimiliki insan-insan perusahaan dalam memberikan
layanan terbaik bagi para pelanggannya.

8
2.4 Stuktur Organisasi
Struktur Organisasi adalah suatu susunan dan hubungan antara tiap bagian
serta posisi yang ada pada suatu organisasi atau perusahaan, dalam menjalankan
kegiatan operasional untuk mencapai tujuan yang di harapkan. Susunan Struktur
organisasi diketahui berdasarkan informasi yang diperoleh dari bagian pejabat
Pembuat komitmen PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang. Struktur bagian
pejabat PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang di tampilkan pada gambar 2.2

Gambar 2.2 Struktur pegawai PT PLN (persero) UP3 Tanjung Karang

2.5 Fungsi Unit Kerja PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang


Dibawah ini merupakan uraian tugas masing-masing unit kerja dalam
struktur organisasi PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang yang akan
dijelaskan secara umum sebagai berikut :

1. Bidang perencanaan
Pada bidang perencanaan PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang
memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai berikut :
a) Menyusun Rencana Umum Pengembangan Tenaga Listrik (RUPTK),
Rencana Jangka Panjang (RJP) dan Rencana Keja Anggaran
Perusahaan (RKAP).

9
b) Menyusun rencana pengembangan sistemketenagalistrikan.
c) Menyusun sistem manajeman kinerja unit-unit kerja.
d) Menyusun metode evaluasi kelayakan investasi dan melakukan
penilaian finansialnya.
e) Mengembangkan hubungan kerja sama dengan pihak lain dan
penyandang dana baik secara bilateral maupun multilateral.
f) Menyusun rencana pengembangan sistem teknologi informasi
g) Mengendalikan aplikasi-aplikasi sistem informasi.
h) Menyusun rencana pengembangan aplikasi sistem informasi.
i) Menyiapkan SOP (Standard Operating Procedure) pengelola aplikasi sistem
informasi.
j) Menyusun laporan manajemen.
k) Menyusun rencana pengembangan usaha baru serta penetapan
pengaturan.

2. Bidang Niaga dan Pemasaran


Pada bidang niaga dan pelayanan pelanggan PT. PLN (Persero) UP3
Tanjung Karang memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai
berikut:
a) Menyusun ketentuan dan strategi pemasaran.
b) Menyusun rencan penjualan energi dan rencana pendapatan.
c) Mengevaluasi harga jual energi listrik.
d) Menghitung biaya penyediaan tenaga listrik.
e) Menyusun strategi dan pengembangan pelayanan pelanggan.
f) Menyusun standar dan produk pelayanan.
g) Menyusun ketentuan data induk pelanggan (DIL) dan data piutang
pelanggan (DPP).
h) Menyusn ketentuan kontrak jual beli tenaga listrik.
i) Mengkoordinasi pelaksanaan penagihan kepada pelanggan tertentu,
antara lain TNI/ POLRI dan Instansi Vertikal.
j) Mengkaji pengelolaan pencatatan meter dan penyusunan rencana
penyempurnaan.

10
k) Melakukan pengendalian dan opname saldo piutang.
l) Menyusun konsep kebijakan sistem informasi pelayanan pelanggan.
m) Menyusun mekanisme interaksi antar unit pelaksana.
n) Menyusun laporan manajemen dibidangnya.

3. Bidang Keuangan
Pada bidang keuangan PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang
memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai berikut :
a) Mengendalikan aliran pendapatan dan pembuatan laporan rekonsiliasi
keuangan.
b) Mengendalikan anggaran investasi dan operasi serta rencana aliran
pembiayaan.
c) Melakukan pengelolaan pembayaran.
d) Menyusun dan menganalisa penghapusan asset.
e) Melakukan analisis dan evaluasi laporan keuangan unit-unit serta
menyusun laporan keuangan konsolidasi

4. Bidang Sumber Daya Manusia dan Umum


Pada bidang sumber daya manusia dan umum PT PLN (Persero) UP3
Tanjung Karang memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai
berikut :

a) Menyusun kebijakan pengembangan organisasi dan penetapan kelas


sub unit pelaksana.
b) Menyusun kebijakan SDM dan mengelola rekrutmen, diklat, karir,
reward dan punisment serta pemutusan hubungan kerja.
c) Menyusun formasi jabatan dan formasi tenaga kerja.
d) Mengelola administrasi tenaga kerja outsourcing. Mengelola
administrasi penghasilan pegawai, kesejahteraan pegawai dan
pensiunan.
e) Mengelola sistem manajemen untuk kinerja pegawai.
f) Memelihara kesesuaian peraturan internal terhadap ketentuan
ketenagakerjaan.

11
g) Menyusun sistem dan prosedur dari semua bisnis proses yang ada
serta memantau dan melakukan penyempurnaannya.
h) Menyusun kebijakan dan pengelolaan hubungan industrial.
i) Menyusun kebijakan yang berkaitan dengan konseling pegawai.

5. Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan


Pada bidang pelaksanaan pelayanan pelanggan PT PLN (Persero) UP3
Tanjung Karang memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai
berikut:

a) Menerapkan kebijakan pelaksanaan pelayanan gangguan dan


perbaikan jaringan TM/TR, gardu distribusi.
b) Menerapkan kebijakan pelaksanaan penyambungan baru (PB) dan
penambahan daya (PD) sesuai Tingkat Mutu Pelayanan (TMP).
c) Mengesahkan pengelolaan administrasi, kepegawaian, usulan mutasi,
rotasi, promosi, demosi dan kenaikan berkala (reguler).
d) Menerapkan kebijakan perencanaan kebutuhan material secara
periodic (bulanan, triwulan, tahunan) termasuk penyusunan strategi
pengadaan material.
e) Mengelola pelaksanaan P2TL (Penerbitan Pemakaian Tenaga Listrik).
f) Menerapkan kebijakan disiplin pegawai.
g) Mengelola kegiatan tata usaha unit meliputi kepegawaian,
kesekretariatan, keuangan dan pembukuan.
h) Mengoptimalkan penugasan sumber daya manusia untuk memenuhi
target pelayanan pelanggan dan target biaya.

6. Unit Layanan Pelanggan


Pada bidang sumber daya manusia dan umum PT PLN (Persero) UP3
Tanjung Karang memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai
berikut:

a) Melaksanakan tugas dan fungsi pelayanan pelanggan Rayon untuk


meningkatkan kinerja pelayanan dan keputusan pelanggan.

12
b) Menyusun rencana pelaksanaan survey data calon pelanggan yang
akan disurvey untuk bahan pelaksanaan survey.
c) Mempelajari hasil pelaksanaan survey untuk peningkatan pelayanan.
d) Melaporkan hasil pelaksanaan survey untuk bahan evaluasi pelayanan.
e) Membuat Surat Perjanjian jual beli tenaga listrik (SPJBTL) untuk
ditandatangani oleh calon pelanggan dan manajemen.
f) Memonitor kondisi dan pemekaran payment point untuk peningkatan
pelayanan pembayaran rekening listrik.
g) Melayani permintaan multiguna eksport energy untuk peningkatan
pendapatan.
h) Memproses permintaan, penyambungan baru, perubahan daya,
perubahan tarif, perubahan nama pelanggan, pembayaran tagihan 58
susulan P2TL (Penerbitan Pemakaian Tenaga Listrik) restitusi UJL
(Uang Jaminan Listrik), pindah tempat pembayaran rekening listrik
untuk peningkatan pendapatan dan mutu pelayanan.

7. Biro Perencana Pengadaan


Pada bidang perencana pengadaan PT PLN (Persero) UP3 Tanjung
Karang memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai berikut :
a) Menetapkan dan memastikan terlaksananya kebijakan dan strategi
korporat dalam pengelolaan perizinan, pengadaan tanah, serta
penyediaan tanah bagi penduduk yang terkena dampak kegiatan
Perseroan.
b) Menetapkan dan memastikan tersedianya regulasi, kebijakan dan
strategi pengadaan barang dan jasa korporat, terlaksananya pengadaan
barang dan jasa strategis, terlaksananya pembinaan pengadaan barang
dan jasa kepada Regional dan Unit, serta pengelolaan administrasi
pengadaan barang dan jasa 16 dan kontrak korporat.
c) Menetapkan dan memastikan terlaksananya kebijakan dan strategi
pengadaan korporat dalam penyediaan material operasi melalui
pengelolaan supply chain management dan pengelolaan logistik
korporat.

13
d) Menetapkan dan memastikan terlaksananya kebijakan dan strategi
pengelolaan aplikasi pengadaan barang dan jasa secara online serta
melakukan integrasi proses dan pemusatan pengadaan korporat.
e) Menetapkan dan memastikan terlaksananya pengelolaan data base dan
administrasi proyek, pengelolaan Project Management lnformation
System (PMIS), pengelolaan anggaran proyek, dan melaksanakan
integrasi dan pembinaan pelaksanaan konstruksi.
f) Menetapkan dan memastikan terlaksananya pengembangan proses
bisnis dan pengelolaan Risiko pada Direktorat Pengadaan, pembinaan
dan pengembangan Regional dan unit di bawah Direktorat Pengadaan

8. Biro Pelaksana Pengadaan


Pada bidang pelaksana pengadaan PT PLN (Persero) UP3 Tanjung
Karang memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai berikut :
a) Menetapkan dan memastikan terlaksananya perencanaan,
pengembangan dan pengendalian bisnis regional, termasuk
didalamnya perencanaan pengadaan dan pelaksanaan pengadaan
regional (capital expenditure dan operation expenditure) sesuai
dengan kewenangannya, serta melakukan evaluasi dan pengelolaan
kinerja regional.
b) Menetapkan dan memastikan terlaksananya konstruksi pembangkit,
transmisi/gardu induk dan distribusi regional, terlaksananya
pembangunan IPP (Independent Power Producer) sampai dengan COD
(Commercial Operation Date), serta mengelola kontrak dan
administrasi konstruksi di regionalnya.
c) Menetapkan dan memastikan terlaksananya kebijakan dan strategi
dalam pengelolaan operasi dan pemeliharaan aset pembangkit,
transmisi/gardu induk dan distribusi, serta merencanakan dan
mengelola kebutuhan suku cadang di regionalnya.
d) Menetapkan dan memastikan terlaksananya pembelian tenaga listrik
dari lPP, pemasaran tenaga listrik, pengelolaan corporate & industry
account untuk 17 pelanggan besar dengan layanan khusus di

14
regionalnya, pengelolaan niaga dan bisnis tenaga listrik, serta
penjualan tenaga listrik di regionalnya.
e) Menetapkan dan memastikan terlaksananya pengelolaan pelayanan
pelanggan, serta mengelola pendapatan dan biaya operasi di
regionalnya.
f) Menetapkan dan memastikan terlaksananya pengembangan proses
bisnis dan pengelolaan risiko pada Direktorat Bisnis Regional, serta
melakukan pembinaan dan pengembangan Regional dan unit di bawah
Direktorat Bisnis Regional.

9. Biro Pengendali K3L(Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan)


Pada bidang pengendali K3L PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang
memiliki uraian tugas dan fungsi antara lain, sebagai berikut :
a) Sebagai pedoman untuk melakukan identifikasi dan penilaian akan
adanya risiko dan bahaya bagi keselamatan dan kesehatan di
lingkungan kerja.
b) Membantu memberikan saran dalam perencanaan, proses organisir,
desain tempat kerja, dan pelaksanaan kerja.
c) Sebagai pedoman dalam memantau kesehatan dan keselamatan para
pekerja di lingkungan kerja.
d) Memberikan saran mengenai informasi, edukasi, dan pelatihan
mengenai kesehatan dan keselamatan kerja.
e) Sebagai acuan dalam mengukur keefektifan tindakan pengendalian
bahaya dan program pengendalian bahaya.

2.6 Kegiatan Umum Perusahaan


PLN sebagai Badan Usaha Milik Negara yang berbentuk Perusahaan
Perseroan (Persero) berkewajiban untuk menyediakan tenaga listrik bagi
kepentingan umum dengan tetap memperhatikan tujuan perusahaan yaitu
menghasilkan keuntungan sesuai dengan Undang-Undang No. 19/2000. Kegiatan
usaha perusahaan meliputi :

15
1) Menjalankan usaha penyediaan tenaga listrik yang meliputi kegiatan
pembangkitan, penyaluran, distribusi tenaga listrik, perencanaan dan
pembangunan sarana penyediaan tenaga listrik.
2) Menjalankan usaha penunjang dalam penyediaan tenaga listrik yang
meliputi 18 kegiatan konsultasi, pembangunan, pemasangan, pemeliharaan
peralatan ketenagalistrikan, pengembangan teknologi peralatan yang
menunjang penyediaan tenaga listrik.
3) Menjalankan kegiatan pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya alam
dan sumber energi lainnya untuk kepentingan penyediaan tenaga listrik.
Melakukan pemberian jasa operasi dan pengaturan pada pembangkitan,
penyaluran, distribusi dan retail tenaga listrik. Menjalankan kegiatan
perindustrian perangkat keras dan perangkat lunak bidang
ketenagalistrikan dan peralatan lain yang terkait dengan tenaga listrik.
Melakukan kerja sama dengan badan lain atau pihak lain atau badan
penyelenggara bidang ketenagalistrikan baik dari dalam negeri maupun
luar negeri di bidang pembangunan, operasional, telekomunikasi dan
informasi yang berkaitan dengan ketenagalistrikan PT. PLN (Persero),
2018).

16
BAB III

PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

3.1 Pelaksana PKL :Anes Febi Yolanda, NPM 18412026


3.1.1 Bidang Kerja
Praktik kerja lapangan (PKL) dilaksanakan di PT PLN UP3 Tanjung Karang
pada tanggal 10 November 2021 sampai dengan 10 Januari 2022. Praktik Kerja
Lapangan ini dilakukan untuk memantapkan kemampuan, pengalaman dan
pengetahuan tentang dunia kerja. Praktikan mempunyai kesempatan melaksanakan
kegiatan PKL di PT PLN UP3 Tanjung Karang. PT PLN UP3 Tanjung Karang
memiliki berbagai bidang pekerjaan seperti Sub bagian Keuangan, Sub bagian Niaga
dan Pemasaran, Sub bagian Perencanaan, Sub bidang Pengadaan, Sub bidang Sumber
Daya Manusia, berbagai bidang memiliki fungsi masing-masing. Dalam Praktik Kerja
Lapangan (PKL) di PT PLN UP3 Tanjung Karang, praktikan di tempatkan di Sub
Bagian Niaga dan Pemasaran yang dimimpin oleh Pak Bennie Adenata Rag dan
diMentori oleh Pak Ahmad Apandi sebagai Supervisor Pemasaran. Terdapat 6 Staff di
dalam ruangan Niaga.
Berikut adalah Tugas rutin yang praktikan kerjakan selama di Bagian Niaga
dan Sar dapat di lihat pada tabel 3.1 :

Tabel 3.1 kegiatan Praktikan Saat Pelaksanaan PKL

No Kegiatan
1 Merekap Laporan PLN Mobile
2 Monitoring Saldo Akhir Daftar Tunggu.
3 Monitoring PDL (Peremajaan Data Pelanggan).
4 Monitoring Pelanggan 3 Phasa.
5 Mengecek Ceklis Administrasi Restitusi.

3.1.2 Pelaksanaan Kerja


Kegiatan yang dilakukan praktikan selama melakukan Praktik Kerja Lapangan
(PKL) di PT PLN UP 3 Tanjung Karang pada tanggal 10 November 2021 sampai

17
dengan 10 Januari 2022, waktu kerja pada hari Senin s.d hari jumat. Dalam
pelaksaaan kegiatan PKL, Praktikan ditempatkan pada bagian Niaga dan Pemasaran.
Praktikan membantu melaksanakan berbagai macam tugas yang diberikan.
Suasana Merekap Laporan PLN Mobile dapat dilihat pada Gambar 3.1

Gambar 3.1 Kegiatan Merekap Laporan PLN Mobile

Adapun kegiatan praktikan selama melaksanakan PKL di PT PLN UP 3 Tanjung


Karang pada bagian Niaga dan Sar diantaranya yaitu :

1. Merekap Laporan PLN Mobile dengan membuka aplikasi


https://vcc.pln.co.id/dashboard terlebih dahulu untuk melihat penaikan total
pengguna PLN Mobile terupdate yang sudah terkumpul dari setiap ULP (Unit
Layanan Pelanggan). Setelah itu data yang sudah ada dipindahkan difile
dengan menggunakan Microsoft Excel sesuai dengan yang dipelajari pada saat
dikampus yakni terdapat pada mata kuliah Aplikasi Komputer dalam
mengoperasikan Microsoft Excel. Berikut daftar gambar Laporan PLN Mobile
dapat dilihat pada Gambar 3.2

18
Gambar 3.2 Data Laporan PLN Mobile

2. Membuat Laporan monitoring saldo akhir daftar tunggu yaitu mengenai


pembayaran, penangguhan dan pengesahan PDL (Peremajaan Data Pelanggan)
berdasarkan kriteria Tmp (Tingkat Mutu Pelayanan). Atur semua file sesuai
syarat yang sudah dijelaskan oleh mentor lalu sesuaikan dengan hari untuk
mendapatkan jumlah pelanggan yang sudah melakukan pembayaran,
penangguhan, dan pengesahan PDL (Peremajaan Data Pelanggan). Setelah itu
data yang sudah didapatkan dimasukan dengan menggunakan Microsoft Excel
sesuai dengan yang dipelajari pada saat dikampus yakni terdapat pada mata
kuliah Aplikasi Komputer dalam mengoperasikan Microsoft Excel.
Berikut daftar gambar Laporan Monitoring saldo akhir daftar tunggu dapat
dilihat pada Gambar 3.3

Gambar 3.3 Data Laporan Monitoring Saldo Akhir Daftar Tunggu

3. Membuat laporan Monitoring PDL dengan mendownload file terlebih dahulu


dari aplikasi https://ap2t.pln.co.id/ap2t/Login.aspx lalu buka file Monitoring

19
PDL, setelah file sudah terdownload buka lalu di pivot table dengan
disesuaikan syarat yang sudah diberikan mentor, setelah itu sesuaikan dengan
kolom hari sebelumnya dan untuk tanggal hari ini dikosongkan dan dimasukan
dengan menggunakan Microsoft Excel sesuai yang sudah dipelajari pada saat
dikampus yakni terdapat pada mata kuliah Aplikasi Komputer dalam
mengoperasikan Microsoft Excel.
Berikut daftar gambar laporan Monitoring PDL dapat dilihat pada Gambar 3.4

Gambar 3.4 Data laporan Monitoring PDL (olap)

4. Membuat laporan Monitoring Pelanggan 3Phasa dengan membuka file


sebelumnya. Kolom H diklik kanan insert, buka folder daftar tunggu klik judul
lalu filter, setelah itu daya baru diuncek yang satu phase, tanggal bayar
individu difilter, lalu nama pelanggan di copy ke data monitoring pelanggan
yang baru dan dicek apakah nama pelanggan terdaftar atau tidak, jika tidak
terdaftar maka nama pelanggan diwarnai dan dihapus tetapi jika nama
pelanggan terdaftar dan bertambah maka ditambahkan difile yang baru dan
datanya dicopy dari file sebelumnya. Dengan menggunakan Microsoft Excel
sesuai dengan yang dipelajari pada saat dikampus yakni terdapat pada mata
kuliah Aplikasi Komputer dalam mengoperasikan Microsoft Excel.
Berikut daftar gambar laporan Monitoring Pelanggan 3Phasa dapat dilihat
pada Gambar 3.5

20
Gambar 3.5 Data Laporan Monitoring Pelanggan 3 Phasa

5. Mengecek ceklis administrasi restitusi dari berkas yang sudah ada, dibuat
dengan menggunakan Microsoft Word sesuai dengan yang dipelajari pada saat
dikampus yakni terdapat pada mata kuliah Aplikasi Komputer dalam
mengoperasikan Microsoft Word. Setelah dicek dan sudah memenuhi syarat
file diprint, dan dicek kembali dengan teliti apakah sudah sesuai semua file
nya. Berikut daftar gambar laporan administrasi restitusi dapat dilihat pada
Gambar 3.6

21
Gambar 3.6 Laporan administrasi restitusi

Gambar 3.7 Mengecek ceklis Laporan Administrasi Restitusi

22
Gambar 3.8 Flowchart Rekap Pengguna PLN Mobile

23
3.1.3 Kendala yang di hadapi
Selama praktikan melaksanakan kegiatan PKL di PT PLN UP3 Tanjung
karang tentunya menemukan kendala-kendala yang dialami saat melakukan kegiatan
PKL, kendala tersebut yaitu :
1. Praktikan masih sering kesulitan untuk membuka aplikasi yang ingin
dikerjakan karena terkendala sinyal atau lama nya jaringan yang ada
dikantor sehingga pengerjaan pun terhambat.
2. Kesulitan mencari berkas lama karena tidak tersusun rapi didalam lemari.

3. Praktikan tidak ditempatkan di Department sesuai dengan bidang Keahlian


nya.

4. Praktikan Susah untuk beradaptasi disaat hari pertama PKL(Praktik Kerja


Lapangan).

5. Praktikan merasa kurang diperhatikan untuk melakukan pekerjaan yang ada


dikantor.

3.1.4 Cara Mengatasi Kendala


Berdasarkan kendala yang di alami praktikan, maka praktikan dapat mengatasi
masalah tersebut dengan cara lain :
1. Praktikan menggunakan Hospot pribadi untuk membuka aplikasi tersebut
atau menunggu beberapa menit untuk bisa normal kembali dan melanjutkan
tugas nya kembali.
2. Merapikan berkas yang ada didalam lemari sesuai dengan nama berkas
tersebut sehingga mudah dalam mencari nya kembali.
3. Praktikan Mencari pengetahuan dan ilmu diluar bidang keahlianya agar
mendapatkan ilmu yang jauh lebih banyak.
4. Praktikan berusaha untuk memulai obrolan terlebih dahulu.
5. Praktikan bertanya kembali kepada karyawan yang ada diruangan tentang tugas
apa yang dapat di kerjakan.

24
3.2 Pelaksanaan PKL : Amelia Imelda, NPM 18412028
3.2.1 Bidang Kerja
Lokasi Praktik Kerja Lapangan (PKL) yaitu di PT PLN UP3 Tanjung Karang
yang beralamat di Jl. Diponegoro No. 14, Gotong Royong, Kec. Tanjung Karang
Pusat, Kota Bandar Lampung. Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dimulai
tanggal 10 November 2021 - 10 Januari 2022. Berdasarkan kebijakan dari
pembimbing perusahaan yaitu Mas Maliki maka pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan
selama 3 (Tiga) bulan di Kantor PT PLN UP3 Tanjung Karang, praktikan ditempatkan
dibagian Keuangan yang dikepalai oleh Bu Mariyana Furaida sebagai Manager
Keuangan dan dimentori Oleh Ibu Muqsita Ghaniya Rahma sebagai Supervisor
Keuangan. Terdapat 4 Staff dalam ruangan Keuangan ini.
Berikut adalah tugas rutin yang praktikan kerjakan selama dibagian keuangan
dapat dilihat pada table 3.2 :

Tabel 3.2 Kegiatan Praktikan Saat Pelaksanaan PKL


No Kegiatan
1 Monitoring Berkas Investasi dan Operasi
2 Verifikasi berkas masuk dan keluar
3 Memberi Nomor BA (Berita Acara)
4 Scan Berkas untuk dikirim ke UID (Unit Induk Distribusi)
5 Monitoring update pembayaran di Link A.K.U.A
6 Mengarsipkan Berkas Investasi dan Operasi

3.2.2 Pelaksanaan Kerja


Kegiatan yang dilakukan praktikanselama melakukan Praktik Kerja Lapangan
(PKL) di PT. PLN (persero) UP3 Tanjung Karang, pada tanggal 10 November 2021
sampai dengan 10 Februari 2022, waktu kerja pada hari Senin s.d hari Jumat. Dalam
pelaksanaan kegiatan PKL, praktikan ditempatkan pada bagian Keuangan. Praktikan
membantu melaksanakan berbagai macam tugas yang diberikan. Suasana Monitoring
Berkas-berkas Invesrtasi dan Operasi dapat dilihat pada gambar 3.9

25
Gambar 3.9 Kegiatan Monitoring Berkas Investasi dan Operasi

Adapun kegiatan praktikan selama melaksanakan PKL di PT. PLN (persero)


UP3 Tanjung Karang pada bagian Keuangan diantaranya yaitu :
1. Monitoring Berkas Investasi dan Operasi
Disini praktikan ditugaskan untuk Memonitoring berkas Investasi dan
Operasi, apakah berkas investasi dan operasi sesuai dengan standar yang
diterapkan oleh Divisi Keuangan dan Umum. Jika belum sesuai maka
praktikan akan menulisakan apa saja yang harus direvisi oleh divisi yang
bersangkutan lewat spreadsheet yang terkoneksi dengan divisi dan vendor
yang bersangkutan. Berikut daftar gambar monitoring berkas investasi dan
operasi dapat dilihat pada Gambar 3.10

Gambar 3.10 Data Monitoring Berkas Investasi dan Operasi

26
2. Verifikasi Berkas Masuk dan Keluar
Praktikan menjalankan kegiatan verifikasi berkas masuk dan keluar,
melanjutkan proses kegiatan monitoring berkas investasi dan operasi. Berkas
investasi dan operasi yang terdapat catatan revisi harus segera dikembalikan
kepada divisi yang bersangkutan. Proses pengembalian berkas harus di catat
di buku verifikasi berkas keluar. Sebaliknya berkas yang masuk dari divisi
yang bersangkutan juga harus di catat di buku verifikasi berkas masuk.
Kegiatan ini berfungsi untuk menghindari misscommunitation antara divisi
keuangan dan divisi yang bersangkutan terkait dimana posisi berkas berada.
Berikut daftar gambar buku verifikasi berkas masuk dan keluar yang dapat
dilihat pada Gambar 3.11

Gambar 3.11 Buku Verifikasi Berkas Masuk dan Keluar

3. Memberi Nomor BA (Berita Acara)


Kegiatan ini dilakukan setelah berkas dipastikan sudah sesuai dengan
standar yang diterapkan oleh Divisi Keuangan dan Umum, dan sudah tidak
terdapat revisi lagi. Berita Acara terdri dari beberapa jenis diantaranya
adalah Berita Acara Pembayaran (BAP), Berita Acara Serah Terima

27
Pekerjaan (BA-ST), Berita Acara Selesai Pekerjaan (BA-SP), Berita Acara
Pemeriksaan Pekerjaan (BA-PP), Berita Acara Amandemen (BA-AMD),
Berita Acara Kerja Tambah Kurang (BA-KTK). Proses pemberian nomor
BA-ST, BA-SP, BA-PP, BA-AMD, BA-KTK, dilakukan lewat Sekertasis
Manager. Setelah penomoran dilakukan di Sekertaris, praktikan akan
menomori BAP (Berita Acara Pembayaran), dan kemudian berkas yang
sudah lengkap diberikan kepada Supervisor Keuangan dan Manager
Keuangan untuk ditanda tangani.Berikut daftar gambar Pemberian nomor
BA yang dapat dilihat pada Gambar 3.12

Gambar 3.12 Buku Pemberian Nomor BA

4. Scan Berkas untuk dikirim ke UID (Unit Induk Distribusi)


Setelah berkas lengkap dan sudah di tanda tangani oleh Supervisor dan
Manager Kuangan, maka Praktikan melakukan scanning untuk berkas yang
bersangkutan. Kemudian berkas yang sudah di-scan, akan dikirimkan ke
UID lewat Website A.K.U.A (Aplikasi Keuangan Anggaran) untuk di proses
pembayarannya. Setelah itu Praktikan mengupdate monitoring berkas di

28
spreadsheet dengan keterangan bahwa berkas sudah dikirim ke UID. Berikut
daftar gambar yang dapat dilihat pada Gambar 3.13

Gambar 3.13 Kegiatan Scan Berkas

5. Monitoring update pembayaran di Link A.K.U.A


Kegiatan ini dilakukan setelah proses pembayaran diselesaikan oleh UID.
Hal ini dapat dilihat dari fitur A.K.U.A, bagian Laporan Tracking
Pembayaran Kontrak. Praktikan akan update berkas yang sudah di bayar
spreadsheet dengan keterangan bahwa berkas sudah terbayar. Berikut daftar
gambar yang dapat dilihat pada Gambar 3.14

Gambar 3.14 Data Monitoring Update Pembayaran

29
6. Mengarsipkan Berkas Investasi dan Operasi
Disini Praktikan ditugaskan untuk mengarsipkan berkas yang sudah dibayar
oleh UID, dengan cara memberikan nomor di setiap berkan yang akan
diarsipkan dan kemudana dimasukan kedalam lemari arsip sesuai urutan
nomor dari yang terkecil sampai terbesar. Hal ini dilakukan untuk menjaga
ketersediaan berkasdan memudahkan divisi keuangan untuk mencari berkas
tersebut jika sewaktu-waktu diperlukan. Berikut daftar gambar yang dapat
dilihat pada Gambar 3.15

Gambar 3.15 Kegitasan Arsip Berkas Tagihan yang sudah terbayar

30
Gambar 3.16 Flowchart Kegiatan Monitoring Berkas Investasi

31
3.2.3 Kendala Yang Dihadapi
Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada bagian Keuangan di
PT. PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang ada beberapa kendala yang dihadapi oleh
praktikan yaitu :
1. Saat pertamakali praktikan ditempatkan di Bagian Keuangan, kerapkali
praktikan merasa gugup, takut bertanya tentang pekerjaan yang diberikan,
dan sulit untuk menyesuaikan diri dengan para karyawan PT. PLN UP3
Tanjung Karang
2. Praktikan sering kesulitan saat menjalankan tugas pkl harian yg
membutuhkan koneksi internet dikarena terkendala koneksi jaringan yang
lambat sehingga waktu pengerjaan menjadi kurang efisien
3. Fasilitas yang disediakan oleh perusahaan belum mencukupi kebutuhan
praktikan dalam mengerjakan kegiatas rutin yang ditugaskan. Contohnya
seperti kurangnya fasilitas seperti computer dan scanner. Hal ini
mengakibatkan waktu pengerjaan menjadi kurang efisien.

3.2.4 Cara Mengatasi Kendala


1. Praktikan memberanikan diri dan membiasakan diri untuk banyak bertanya
dan berkomunikasi dengan para karyawan agar saat melakukan pekerjaan
praktikan tidak takut saat bertanya dan dapat menyesuaikan diri dengan para
karyawan PT. PLN UP3 Tanjung Karang.

2. Praktikan menggunakan sambungan data pribadi untuk mengerjakan


kegiatan yang manggunakan jaringan internet, jika jaringan data yang
dimiliki kantor tidak stabil.
3. Praktikan kerap menggunakan fasilitas pegawai yang sedang tidak
digunakan dalam menjalankan tugas PKL.

32
3.3 Pelaksanaan PKL : Maria Dewinta Agustin,NPM : 18412032

3.3.1Bidang Kerja

Praktik kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan di PT PLN (Peresero) UP3


Tanjung Karang pada tanggal 10 November 2021 sampai 10 Januari 2022. PT PLN
(Persero) UP3 Tanjung Karang memiliki berbagai bidang pekerjaan seperti bidang
Perencanaan, bidang Niaga dan Pemasaran, bidang Keuangan, bidang Sumber Daya
Manusia dan Umum, bidang Transaksi Energi Listrik (TEL). Dalam Praktik Kerja
Lapangan di PT PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang, praktik ditempatkan di Sub
Bagian Transaksi Energi Listrik (TEL) yang dipimpin oleh Bapak Hendrik. Terdapat
34 Karyawan didalam ruangan TEL.

Berikut adalah tugas rutin yang dipraktikan kerjakan selama dibagian Transaksi Energi
Listrik (TEL) dapat dilihat pada tabel 3.3.

Tabel 3.3 Kegiatan Rutin Praktikan Saat Pelaksanaan PKL

No Kegiatan

Download data Monitoring Tagihan Listrik (OLAP) dan


1
memindahkan ke Microsof Excel
2 Memonitoring Diagram Phasor
3 Baca KWH Meter
4 Ganti Meter Peremajaan Data Pelanggan Online
Analytical Processing
5 Input data DPM (Daftar Pembacaan Meter)

3.3.2 Pelaksanaan Kerja


Kegiatan yang dilakukan praktikan selama melakukan Praktik Kerja Lapangan
di PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang pada tanggal 10 November 2021 sampai 10
Januari 2022. Dalam pelaksanaan kegiatan PKL, praktikan ditempatkan pada bagian
Transaksi Energi Listrik (TEL). Praktikan membantu melaksanakan berbagai macam
tugas yang diberikan. Suasana Memonitoring Diagram Phasor dapat dilihat pada
gambar 3.17

33
Gambar 3.17 Kegiatan Memonitoring Diagram Phasor

Adapun kegiatan praktikan selama melaksanakan PKL di PLN (Persero) UP3


Tanjung Karang pada bagian Transaksi Energi Listrik (TEL) diantaranya yaitu :

1. Mendownload Monitoring Tagihan Listrik dengan membuka Website


https://ap2t.pln.co.id/ap2t/Login.aspx untuk memdownload Tagihan Listrik,
setelah website terbuka masukan ULP (Unit Layanan Pelanggan) mana yang
akan kita download, setelah didownload, masing-masing setiap ULP (Unit
Layanan Pelanggan) dijadikan satu di Microsoft Excel. Pekerjaan ini sesuai
dengan yang dipelajari dikampus yakni terdapat dimata kuliah Aplikasi
Komputer dalam mengoperasikan Microsoft Excel. Berikut daftar gambar
yang dapat dilihat pada Gambar 3.18

Gambar 3.18 Merekap Billing dan Parameter

34
2. Diagram Phasor merupakan aliran daya, Fungsi diagram phasor untuk
membantu proses analisis benar tidaknya pemasangan APP atau apakah ada
upaya ilegal dari pihak yang tidak bertanggungjawab untuk mempengaruhi
pengukuran, dan dapat membantu petugas P2TL (Penerbitan Pemakaian
Tenaga Listrik) dalam memantau / menganalisis beban pemakaian energi
listrik pelanggan untuk mendapatkan bahan Target Operasi (TO).
Memonitoring Diagram Phasor dengan membuka aplikasi Amicon, aplikasi
Amicon ini bisa diakses melalui Browser. Amicon dapat menyajikan berupa
informasi data pelanggan, data instan, Billing dan Load Profile. untuk
menganalisa Phasor pilih menu Monitoring Instan dan Monitoring Load
Profile. Untuk menganalisa Phasor didata Instan adalah analisa Diagram
Phasor apakah terdapat Anomali (Kelainan) pada Listrik Pelanggan.
Sedangkan didata Load Profile yang dianalisa adalah kWh, kVARh, tegangan
dan arus. Untuk melihat apakah terjadi Anomali (Kelainan) atau tidak, kita
terlebih dahulu memasukan Id Pelangkan terdahulu, setelah itu dianalisa dan
kemudian dipindahkan ke Microsoft Excel. Pekerjaan ini sesuai dengan yang
dipelajari dikampus yakni terdapat dimata kuliah Aplikasi Komputer dalam
mengoperasikan Microsoft Excel. Berikut daftar gambar yang dapat dilihat
pada Gambar 3.19

Gambar 3.19 Monitoring Diagram Phasor

3. Untuk membantu memeriksa akurasi foto meter menggunakan aplikasi CMT


(Catat Meter Terpusat) Foto meter yang telah di ambil petugas dari lapangan
akan secara otomatis masuk kedalam Aplikasi Catat Meter Terpusat.
Sementara pengecekan akurasi foto meter biasanya dilakukan pada akhir bulan
sehabis pembayaran listrik. Berikut daftar gambar yang dapat dilihat

35
pada Gambar 3.20

Gambar 3.20 Baca KwH Meter

4. Ganti Meter Peremajaan Data Pelanggan Online Analytical Processing adalah


merekap data pelanggan yang berganti kWh meter, untuk memeriksa
pelanggan yang sudah ganti meter harus membuka Aplikasi ACMT (Aplikasi
Catat Meter Terpusat), setelah terbuka websitenya kemudian masukan Nomor
Id Pelanggan yang sudah ada datanya setelah itu mencari foto Kwh pelanggan
sebelum dan sesudah diganti kemudian foto tersebut dipindahkan ke Microsoft
Excel sesuai dengan Id Pelanggannya. Pekerjaan ini sesuai dengan yang
dipelajari dikampus yakni terdapat dimata kuliah Aplikasi Komputer dalam
mengoperasikan Microsoft Excel. Berikut daftar gambar yang dapat dilihat
pada Gambar 3.21

Gambar 3.21 Merekap GANMET

5. Daftar Pembacaan Meter (DPM) adalah dokumen yang berisi tentang identitas
pelanggan, jumlah pemakaian listrik bulan yang berjalan yang didapat dari
pengurangan stand (angka yang tertera dimeteran listrik) bulan lalu dikurangi
bulan berjalan. Untuk menginput data DPM terlebih dahulu membuka website
https://ap2t.pln.co.id/cube/laporan.aspx?jenis=rekap_dpm_baru&parameter=%
36
27202201%27;%2717171%27;%2717100%27 atau membuka aplikasi AP2T
(Aplikasi Pelayanan Pelanggan Terpusat), setelah data terdownload lalu
pindahkan data ke Google Spreadsheet. Berikut gambar yang dapat dilihat
pada gambar 3.22

Gambar 3.22 Input data DPM

37
Gambar 3.23 Flowchart Kegiatan Memonitoring Diagram Phasor

38
3.3.3 Kendala Yang Dihadapi
Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada bagian TEL di PLN
UP3 Tanjung Karang ada beberapa kendala yang dihadapi oleh praktikan yaitu :
1. Sering terjadi gangguan pada koneksi jaringan serta koneksi jaringan lambat
sehingga mengakibatkan keterlambatan pekerjaan karena membutuhkan waktu
yang cukup lama untuk menyelesaikan pekerjaan
2. Perasaan canggung, kaku dan berbagai ketakutan dalam berinteraksi dengan
karyawan.
3. Kurangnya fasilitas yang memadai di ruangan TEL (Transaksi Energi Listrik).

3.3.4 Cara Mengatasi Kendala


Berdasarkan kendala yang dialami praktikan maka praktikan dapat mengatasi
masalah tersebut dengan cara lain :
1. Prakikan untuk membuka aplikasi atau sistem PLN harus menunggu beberapa
menit agar sinyal kembali normal untuk melanjutkan pekerjaan.
2. Penulis mencoba membiasakan diri dan beradaptasi dengan lingkungan sekitar
(karyawan PLN UP3 Tanjung Karang) agar rasa canggung dan ketakutan yang
dimiliki tidak muncul terus menerus.
3. Melakukan pengadaan fasilitas secara bertahap.

39
BAB IV
PENUTUPAN

4.1 Kesimpulan

Kami melaksanakan PKL di PLN (Persero) UP3 Tanjung Karang dari 10


November 2021 hingga 10 Januari 2022. Praktikan di tempatkan dibagian yang
berbeda yaitu bagian keuangan, bagian Niaga dan Pemasaran dan bagian TE
(Transaksi Energi Listrik). Bedasarkan pengamatan yang dilakukan selama menjalani
Parktik Kerja Lapangan (PKL) di PT PLN (persero) UP3 Tanjung Karang maka dapat
diambil kesimpulan yaitu :

1) Adanya Praktik Kerja Lapangan yang dilaksanakan di PT PLN (persero) dapat


melatih tentang hal ketelitian, kedisiplinan, Tanggung jawab dan penting nya
tepat waktu dalam bekerja.
2) Praktikan dapat mengaplikasikan teori yang sudah didapat dari kampus yaitu
menggunakan Microsoft Excel dan Microsoft Word.
3) Selama melakukan Praktik Kerja Lapangan di PT PLN (persero) dapat
mengetahui proses Transaksi Energi Listrik, Pemasaran dan Keuangan.
4) Adanya Praktik Kerja Lapangan ini dapat menambah pengetahuan mahasiswa
tentang dunia kerja yang sesungguhnya.

4.2 Saran

Kinerja pegawai di PT PLN (persero) UP3 Tanjung Karang sangat produktif dan
sangat baik untuk kelancaran proses kerja dan kemajuan sebuah instansi tersebut.
Pegawai yang berwawasan luas dan berpengalaman dibidangnya dan tidak sungkan
untuk membagi ilmunya. Berdasarkan simpulan yang diuraikan diatas, praktikan
memberikan saran sebagai berikut :

1. Untuk Praktikan
a. Praktikan harus lebih hati-hati dan berkonsentrasi pada saat pengerjaan
tugas di PT PLN (persero) UP3 Tanjung Karang.

40
b. Dibutuhkan ketelitian dan kerapihan pada saat pengerjaan tugas-
tugasnya yang diberikan di PT PLN (persero) UP3 Tanjung Karang.
c. Diharapkan mahasiswa dapat menjalini hubungan yang baik dengan
pihak perusahaan.
d. Diharapkan untuk dapat mengingkatkan komunikasi dengan dosen
pembimbing supaya segala sesuatu yang dilaksanakan selama PKL
yang berlangsung dapat berjalan dengan baik dan memberikan hasil
yang maksimal.

3. Untuk PT PLN (persero) UP3 Tanjung Karang


a. Menambah tempat penyimpanan untuk menyimpan seluruh ordner
arsip dan peralatan kerja disetiap bagian kantor untuk menunjang
efektifitas dalam bekerja.
b. Dibutuhkannya suatu sistem informasi e-filling yang memudahkan
pengarsipan dokumen.
c. Hubungan yang telah terjalin antara pihak Universitas dengan pihak PT
PLN (persero) UP3 Tanjung Karang hendaknya dapat lebih
ditingkatkan dan dapat memberikan umpan balik satu sama lain.
d. Memperbaiki jaringan wifi di kantor agar pekerjaan tidak terhambat
dan bisa diselesaikan dengan baik.

4. Untuk Universitas
a. Menjalani kerjasama yang baik dengan pihak PT PLN (persero) UP3
Tanjung Karang yaitu membuat kesepakatan MOU (Memorandum
Of Understanding) agar memudahkan Mahasiswa dalam
melaksanakan PKL di periode berikutnya.

41
DAFTAR PUSTAKA

PT. PLN (Persero), https://web.pln.co.id/tentang-kami/profil-perusahaan

PT. PLN (Persero), https://pln24.wordpress.com/visi-dan-misi-pt-pln-persero/makna-


logo-pln/

Universitas Teknokrat Indonesia.,2021, Pedoman Pelaksanaan dan Penyusunan


Laporan Praktik Kerja Lapangan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Bandar
Lampung

42
Lampiran

Lampiran 1 Penyerahan Mahasiswa PKL

Lampiran 2 Foto Senam Bersama Pegawai PLN (persero) UP3 Tanjung Karang

43
44
45
46
47
48
49
50
51
52
53
54
55
56
57
58
59
60
61
62
63
64
65
66

Anda mungkin juga menyukai